Anda di halaman 1dari 12

Inilah Nutrisi Penting Untuk Kesehatan

Pencernaan Anda
June 6th, 2012 | Penulis: DuniaFitnes.com | Kategori: Nutrition.

Bagikan Artikel:

Saluran pencernaan adalah bagian tubuh yang sering mendapat keluhan saat mengonsumsi
makanan. Saluran cerna ini berfungsi untuk menyerap nutrisi dalam makanan dan mengeluarkan
bagian makanan yang tak diserap dari tubuh.

Saat saluran cerna tidak bekerja dengan optimal, proses diet pun akan terganggu. Salah satu cara
agar saluran pencernaan Anda tetap sehat saat berdiet adalah dengan mengonsumsi makanan
kaya serat.

Serat Larut dan Tak Larut


Ditinjau dari segi kelarutannya, ada dua jenis kandungan serat yakni, serat larut dan serat tak
larut. Namun, keduanya memiliki fungsi yang saling berkaitan untuk meningkatkan kesehatan
saluran pencernaan. Serat larut akan membantu memperlambat waktu pengosongan lambung
sehingga difermentasi oleh bakteri baik yang terdapat di dalam usus lebih baik.

Sedangkan serat tak larut akan membantu menahan air serta menambah berat dan volume feses
sehingga lebih mudah dikeluarkan, membuat kenyang lebih lama dan juga memperlambat
penyerapan gula.

Serat dan Fungsinya


Serat merupakan nutrisi penting untuk menunjang kesehatan. Tak hanya untuk saluran
pencernaan tetapi juga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Berikut ini manfaat serat bagi
kesehatan tubuh Anda.

 Mencegah dan mengatasi sembelit atau konstipasi


 Membantu menurunkan berat badan dengan mengurangi nafsu makan dan membuat
kenyang lebih lama
 Mencegah kanker kolon (usus besar)
 Menurunkan kolesterol
 Membantu dalam terapi diet untuk berbagai penyakit, terutama yang berhubungan
dengan saluran cerna.

Nasi merah, gandum, dan kacang-kacangan adalah contoh sumber makanan yang kaya serat.
Serat juga bisa Anda dapatkan dalam sayuran dan buah-buahan segar seperti brokoli, buah pir,
tomat, pepaya, dan masih banyak lagi. Tak hanya kaya serat, sayuran dan buah-buahan juga kaya
akan vitamin dan mineral yang akan membantu tubuh Anda berfungsi lebih optimal.

Nah, mulai sekarang, pastikan konsumsi serat Anda senantiasa tercukupi setiap harinya. Demi
pencernaan yang sehat dan demi keberhasilan diet Anda.

Kesehatan Anda?
October 22nd, 2011 | Penulis: DuniaFitnes.com | Kategori: Nutrition.

Bagikan Artikel:

Vitamin E merupakan vitamin yang larut dalam lemak, bersifat antioksidan dan dapat
menghancurkan radikal bebas, yaitu senyawa berbahaya dalam tubuh yang merusak DNA (bahan
genetik) dan bahkan menyebabkan kematian sel. Sebagai vitamin esensial, vitamin E tidak dapat
diproduksi oleh tubuh sehingga kita harus mendapatkannya dari makanan.

Manfaat Vitamin E bagi Anda


Vitamin E memiliki beragam manfaat bagi kesehatan Anda, di antaranya adalah:
 Vitamin E adalah antioksidan kuat yang melindungi sel-sel dalam tubuh dari kerusakan
yang disebabkan radikal bebas. Radikal bebas dapat memicu penyakit kronis seperti
kanker dan penyakit jantung.
 Vitamin E adalah produk kecantikan alami yang paling efektif. Vitamin E banyak
ditambahkan pada produk kecantikan kulit, seperti pelembab, bedak, lotion dan
sebagainya.
 Penelitian juga menunjukkan bahwa vitamin E dapat mencegah kanker seperti kanker
payudara dan kanker prostat.

Sumber Vitamin E
Anda bisa mendapatkan sumber vitamin E alami pada buah-buahan, kecambah, susu, telur,
sayur-sayuran. Contoh sayuran yang paling banyak mengandung vitamin E adalah kacang-
kacangan, asparagus, pisang, strawberry, biji bunga matahari, buncis, ubi jalar, dan sayuran
berwarna hijau. Selain dari makanan, Anda juga bisa mendapatkan tambahan vitamin E dalam
bentuk suplementasi untuk membantu memenuhi kebutuhan vitamin E Anda.

Cukupi Kebutuhan Vitamin E Harian Anda Segera DI SINI!

Dampak Kekurangan Vitamin E


Kekurangan vitamin bisa menyebabkan berbagai gangguan kesehatan seperti:

 gangguan sistem reproduksi dan infertilitas


 menurunnya fungsi sel darah merah
 gangguan penglihatan seperti katarak
 gangguan neurologis
 kelainan fungsi otak ,otot dan sumsum tulang belakang
 kelainan kulit

Secara umum kekurangan vitamin E terjadi jika Anda menjalani diet yang salah dalam waktu
yang lama. Biasanya, diet yang salah adalah dengan mengurangi waktu makan atau bahkan tidak
makan sama sekali dalam sehari. Hal inilah yang menyebabkan tubuh kekurangan asupan nutrisi,
termasuk vitamin E. Oleh karena itu, jaga selalu kebutuhan vitamin E harian Anda untuk
menjaga kesehatan Anda dan keluarga Anda.

Yuk, Turunkan Kolesterol dengan Konsumsi


Lemak
May 28th, 2013 | Penulis: DuniaFitnes.com | Kategori: Nutrition.

Bagikan Artikel:

Saat ini masih banyak masyarakat yang beranggapan bahwa lemak adalah salah satu nutrisi yang
harus dihindari jika ingin hidup sehat.
Anggapan tersebut tidak sepenuhnya salah, mengingat berbagai gangguan kesehatan seringkali
terjadi akibat tingginya kadar lemak dalam tubuh. Nah, tingginya kadar lemak dalam tubuh
biasanya dipengaruhi kebiasaan mengonsumsi makanan berlemak tinggi.

Tidak Semua Lemak itu Jahat

Namun, perlu Anda ketahui bahwa ternyata tidak semua lemak bisa merugikan kesehatan. Secara
umum lemak terbagi menjadi tiga jenis, yaitu lemak jenuh, lemak tidak jenuh, dan lemak trans.
Masing-masing memiliki struktur kimia dan bentuk yang berbeda.

Lemak jenuh dan lemak trans adalah lemak yang dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat
(LDL) dalam darah yang mengakibatkan plak dan sumbatan pada pembuluh darah. Jika kondisi
ini terjadi dalam waktu yang lama, maka bisa memicu penyakit kardiovaskular seperti serangan
jantung, tekanan darah tinggi, hingga stroke.

Sedangkan lemak tidak jenuh dikenal sebagai lemak baik karena bersifat menguntungkan bagi
kesehatan. Menurut para ahli lemak jenis ini dapat meningkatkan antibodi pada tubuh,
menurunkan kolesterol jahat LDL, dan menurunkan risiko penyakit kardiovaskular. Manfaat lain
yang bisa didapat dengan mengonsumsi lemak sehat antara lain:

 Menurunkan Kolesterol Jahat (LDL)


 Meningkatkan Kadar (HDL) Kolesterol Baik Dalam Tubuh
 Mencegah Penyakit Jantung
 Mencegah Hipertensi
 Menjaga Kesehatan Mata
 Melindungi Tubuh Terhadap Radikal Bebas
 Meningkatkan Fungsi Otak
 Membantu Mengendalikan Berat Badan
Sumber Lemak Sehat yang Wajib Dikonsumsi

Berikut ini beberapa makanan sumber lemak sehat yang perlu dimasukkan ke dalam diet Anda
untuk membantu menurunkan kolesterol Anda:

Ikan
Jenis-jenis ikan berlemak yang baik untuk dikonsumsi adalah ikan salmon, tuna, dan sarden.
Ikan-ikan ini memiliki kandungan asam lemak Omega-3 yang sangat tinggi dibandingkan jenis
ikan lainnya.

Jenis lemak tak jenuh ini bermanfaat untuk membantu mengontrol tekanan darah dan
mengurangi pembekuan darah, juga membantu menurunkan kolesterol darah. Untuk itu
disarankan untuk memasukkan jenis ikan ini dalam menu Anda.

Kacang-kacangan
Kacang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jika dimasukkan sebagai bagian dari menu
makan sehari-hari Anda. Lemak yang terkandung dalam kacang-kacangan adalah jenis lemak tak
jenuh, sehingga dapat membantu Anda mengurangi kadar kolesterol tubuh.

Almond, kacang mete, kacang tanah, dan hazelnut merupakan sumber yang baik dari jenis lemak
tak jenuh tunggal. Sedangkan walnut mengandung lemak tak jenuh ganda dan Omega-3 yang
cukup tinggi.

Minyak Zaitun
Minyak zaitun memiliki banyak manfaat, salah satunya adalah menjaga kesehatan jantung.
Minyak ini mengandung lemak tak jenuh tunggal yang tinggi dan memiliki dampak positif pada
penurunan tingkat kolesterol.

Gunakan minyak zaitun saat memasak, hindari penggunaan mentega atau minyak kelapa yang
mengandung lemak jenuh. Saat menggunakan minyak zitun, tuangkan melalui sendok, jangan
langsung menuang dari botol agar Anda tahu seberapa banyak minyak yang Anda gunakan.

Oleh karena itu, jangan menganggap semua lemak itu jahat dan merugikan kesehatan. Pilihlah
sumber lemak sehat terbaik untuk menjaga kesehatan Anda. Think smart, eat smart. (dan)

Teh Vs Kopi, Mana yang Lebih Baik?


May 18th, 2013 | Penulis: DuniaFitnes.com | Kategori: Nutrition.

Bagikan Artikel:

Minuman mana yang wajib Anda minum setiap hari, teh atau kopi? Mana yang lebih baik
manfaatnya? Yuk, kita bahas tuntas di sini!
Umumnya orang sering mengasosiasikan minum teh sebagai minuman untuk menambah tenaga
sehingga wajib diminum sebelum beraktivitas, padahal energi tersebut diperoleh dari kalori gula
yang ditambahkan pada teh.
Bahkan teh juga sering diminum dengan alasan untuk mencegah sakit mencret atau diare.
Sebenarnya apa saja manfaat minum teh?

Manfaat Kesehatan Mengonsumsi Teh

Teh berasal dari tanaman Camellia sinensis yang diproses dengan cara tertentu untuk
menghasilkan berbagai jenis teh. Tak hanya kopi, teh juga mengandung zat kafein. Bahkan
dalam jumlah berat yang sama, daun teh kering mengandung lebih banyak kafein daripada kopi.

Namun jumlah teh kering yang dibuat menjadi minuman lebih sedikit dibandingkan kopi,
sehingga menyebabkan minuman kopi mengandung lebih banyak kafein. Hampir semua jenis teh
mengandung antioksidan bernama catechin namun jumlah terbanyak terdapat dalam teh hijau
dan teh putih.

Teh juga mengandung sedikit zat theobromine dan theophylline yang memiliki sifat hampir sama
seperti kafein.

Beragam penelitian ilmiah dengan menggunakan teh dan ekstrak teh baik pada hewan maupun
manusia menunjukkan manfaat yang positif. Beberapa manfaat konsumsi teh diantaranya
adalah :

 Menurunkan level kolesterol jahat (LDL) dan jumlah kolesterol secara keseluruhan sehingga
menurunkan risiko penyakit jantung.
 Mencegah dan menurunkan risiko penyakit kanker payudara terutama teh hijau.
 Menurunkan risiko kanker liver dan usus karena kandungan catechin terutama dalam teh hijau.
 Membunuh atau menonaktifkan beberapa jenis virus misalnya virus penyakit Herpes dan virus
T1.
 Menurunkan risiko penyakit Alzheimer dan Parkinson.
 Mencegah pembekuan darah.
 Mencegah peradangan dan alergi musiman.

Jenis Teh Terbaik

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa teh hijau mengandung lebih banyak zat antioksidan.
Namun jika Anda tidak cocok dengan rasanya, memilih minum teh hitam pun Anda akan tetap
mendapat asupan antioksidan yang tinggi.

Decaffeinated tea (teh bebas kafein) mengandung zat antioksidan (flavonoid) yang lebih rendah.
Sementara herbal tea (teh herbal) berisi berbagai macam bahan campuran selain teh seperti akar
tanaman, bunga, rempah-rempah, jamu, dan bumbu. Bahkan kadang herbal tea tidak
mengandung daun teh sama sekali.

Salah satu cara membuat teh yang terbaik adalah dengan mencampurkan teh dalam air mendidih
selama 3-5 menit saja. Sesudah itu kantung teh harus diambil. Jika lebih lama dari 5 menit maka
akan menyebabkan rasa teh menjadi lebih pekat.

Jika memakai teh tubruk, dianjurkan membuat teh dalam poci yang memiliki wadah teh tubruk
terpisah sehingga daun teh bisa segera dibuang jika sudah mencapai lima menit. Jika memilih teh
dalam kemasan, pastikan mewaspadai kandungan gulanya yang tinggi.

Bagi Penggemar Kopi

Kopi berasal dari tanaman Coffea yang terdiri dari berbagai macam jenis. Di Amerika Serikat,
kopi menjadi rajanya minuman sesudah air mineral. Mereka mengonsumsinya dalam kuantitas
yang tinggi per harinya. Bahkan karena kopi juga mengandung zat-zat antioksidan, para
peminum kopi di AS mendapat asupan antioksidan terbanyak dari kopi semata-mata karena
kuantitas yang diminum sangat banyak.

Selain quinine dan chlorogenic acid, kopi juga mengandung trigonelline, semacam zat anti
bakteri yang berkontribusi pada bau khasnya kopi.

Manfaat Konsumsi Kopi

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kopi mengandung beberapa senyawa antioksidan
polifenol seperti flavan-3-ol, hydroxycinnamic acid, flavonol, dan anthocyanidin. Bahkan kopi
juga mengandung zat antikarsinogen bernama methylpyridinium yang terbentuk dari trigonelline
saat kopi dipanggang.

Kopi juga mengandung lipophilic antioxidant dan chlorogenic acid lactone yang mampu
melawan sel-sel tubuh yang mati akibat hidrogen peroksida. Pemrosesan kopi dengan cara
espresso menghasilkan antioksidan lebih tinggi dibandingkan dengan cara merebus kopi.

Beberapa manfaat kesehatan konsumsi kopi adalah :


 Mengurangi risiko penyakit Alzheimer dan Demensia terutama dengan minum 3-5 cangkir kopi
per hari.
 Mengurangi risiko penyakit batu empedu dan kencing batu. Namun manfaat ini tidak didapat
dari kopi non kafein.
 Mengurangi risiko penyakit Parkinson.
 Meningkatkan kemampuan kognitif terutama bagi para manula.
 Meningkatkan kemanjuran obat analgesik terutama bagi penderita sakit kepala dan migrain.
Bahkan beberapa obat sakit kepala mengandung kafein.
 Jika dikonsumsi tanpa gula bisa mengurangi risiko penyakit diabetes tipe 2 hingga separuhnya.
 Mengurangi risiko terjadinya penyakit sirosis hati dan kanker hati.
 Mencegah konstipasi karena merangsang gerakan peristaltik saluran pencernaan.
 Mengurangi risiko penyakit asam urat pada pria diatas 40 tahun.

Jenis Kopi Terbaik

Seperti halnya teh, kopi adalah baik seperti apa adanya. Campuran minuman kopilah yang perlu
Anda waspadai. Kurangi penambahan gula, krim, atau susu berlemak dalam kopi Anda.
Kalorinya dan lemaknya yang tinggi hanya akan menambah berat badan Anda.

Kandungan kafein dalam kopi jenis Robusta memang lebih tinggi daripada jenis Arabika, bahkan
mencapai dua kali lipat. Namun, apapun jenisnya, Arabika maupun Robusta, kopi hitam tanpa
gula adalah yang terbaik.

Jadi, Teh Atau Kopi?

Minumlah keduanya! Nikmatilah 1-2 cangkir kopi di pagi hari lalu seruputlah beberapa gelas teh
sepanjang hari.(aan/dan)

8 Makanan Peluruh Nikotin


May 6th, 2013 | Penulis: DuniaFitnes.com | Kategori: Nutrition.

Bagikan Artikel:

Semua perokok baik perokok aktif maupun pasif pasti sudah mengerti bahwa merokok sangat
berbahaya bagi kesehatan.
Meski sudah menyadari akan hal itu, tapi kebiasaan mengisap batang rokok yang lengkap dengan
zat mematikan masih saja sulit dihilangkan.

Nikotin adalah jenis zat adiktif yang banyak ditemukan dalam sebatang rokok. Ada banyak
bahaya kesehatan dari zat adiktif ini. Nikotin bisa menyebabkan peningkatan tekanan darah
secara mendadak dan rusaknya paru-paru.

Bahkan bagi orang yang sudah benar-benar berhenti, efek nikotin akan tetap berlangsung selama
bertahun-tahun. Dan ketika nikotin sudah ada di dalam tubuh, ini hanya akan membuat Anda
terus berusaha mengambil asupan nikotin lebih melalui sumber yang berbeda (karena
ketergantungan pada zat tersebut).

Nah, ada kabar baik bagi Anda yang sudah memutuskan untuk berhenti merokok. Anda bisa
membuang seluruh nikotin dari tubuh Anda sampai batas tertentu dengan memiliki makanan
sehat dan mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat dengan makanan berikut ini:

Brokoli

Sayuran hijau ini merupakan sumber yang kaya vitamin C dan B5. Merokok mengurangi
kandungan vitamin C dari tubuh. Jadi, mengonsumsi brokoli bisa mengurangi nikotin dari tubuh.

Jeruk

Jus jeruk merupakan sumber yang kaya vitamin C. Anda dapat menaikkan metabolisme tubuh
Anda dan mengurangi stres dengan minum jus jeruk secara teratur.

Jus Wortel

Jika Anda merokok sekali, nikotin akan tetap dalam tubuh selama 3 hari. Jika Anda seorang
perokok, nikotin akan merusak kulit Anda dan juga membuat Anda terlihat kusam. Jus wortel
baik untuk kulit Anda dan juga kaya akan vitamin A, C, dan K, B yang membantu
menghilangkan nikotin dari sistem tubuh.

Sayuran Berdaun Hijau

Bayam adalah sayuran berdaun hijau gelap terbaik yang tidak hanya kaya akan vitamin, tetapi
juga asam folat. Jika Anda sedang hamil dan khawatir tentang jumlah nikotin dalam tubuh Anda,
mulailah konsumsi bayam.

Delima

Buah merah dan juicy ini membantu meningkatkan sirkulasi darah dan jumlah sel-sel darah
dalam tubuh. Untuk mengurangi dorongan ketagihan nikotin, makanlah beberapa buah delima.

Kiwi

Buah ini membantu membuang nikotin dari tubuh. Buah ini merupakan sumber yang kaya
vitamin A, C dan E. Ketika Anda merokok, vitamin-vitamin ini akan berkurang dalam tubuh.

Buah Berry

Berry seperti stroberi mampu membantu membuang nikotin dan racun berbahaya lainnya dari
tubuh.

Air putih

Merokok menyebabkan dehidrasi. Menurut banyak peneliti, Anda dapat berhenti merokok dan
mengurangi nikotin dari tubuh dengan banyak minum air. (dan)

Zat dalam Makanan yang Bikin Anda


Kecanduan
April 2nd, 2013 | Penulis: DuniaFitnes.com | Kategori: Nutrition.

Bagikan Artikel:

Penelitian mengungkap bahwa kafein dalam kopi dapat memberikan efek kecanduan pada
peminumnya. Namun, masih ada zat lain dalam makanan atau minuman yang bisa membuat
seseorang kecanduaan hingga membahayakan kesehatannya.
Tidak dapat dipungkiri bahwa rasa manis gula bisa memberikan kenyamanan bagi siapa saja
yang mengonsumsinya. Bahkan ada beberapa orang yang terbiasa mengonsumsi gula atau
makanan berkadar gula tinggi sebelum tidur agar mereka lebih mudah tertidur.

Jika ini yang terjadi, berarti orang tersebut telah mengalami kecanduan gula. Mengonsumsi
terlalu banyak gula tidak hanya buruk bagi kesehatan gigi dan mulut, tetapi juga meningkatkan
risiko penyakit diabetes, tekanan darah tinggi, hingga demensia.

Diet Sehat dengan Kurangi Asupan Gula

Dengan menerapkan pola diet dengan membatasi konsumsi gula, secara alami diet Anda akan
menjadi lebih sehat juga. Konsumsi karbohidrat sederhana ini akan menimbulkan fluktuasi atau
naik turunnya kadar insulin dan gula darah. Dan kelebihan konsumsi gula ini pun akan
membawa Anda membentuk timbunan lemak di berbagai bagian tubuh lebih banyak lagi.
Dengan lebih banyak mengkonsumsi makanan segar yang belum diolah, lebih banyak serat, lebih
banyak protein.

Berikut adalah 5 cara untuk mencegah atau mengurangi dampak buruk dari kecanduan gula.

Jauhkan Gula Dari Cangkir

Jika biasanya Anda memasukkan 2 sendok teh penuh gula dalam kopi atau teh, coba ubah
kebiasaan ini. Anda bisa langsung menghentikan kebiasaan ini, atau lakukan dengan cara yang
lebih mudah, yaitu dengan mengurangi takaran gula dalam setiap cangkir minuman Anda.

Kurangi Konsumsi Jus Buah dengan Gula

Mungkin Anda bertanya-tanya, “Bukankah jus buah menyehatkan?”. Sayangnya, sebagian besar
jus buah telah ditambahkan gula (terkadang dituliskan sebagai ‘fruktosa’). Konsumsi tambahan
serat dengan menikmati sepotong buah segar dan segelas air daripada jus dengan kandungan gula
tersembunyi.

Jangan Tambahkan Gula Pada Sereal

Kebanyakan produk sereal yang tersedia di pasaran sudah mengandung gula di dalamnya.
Periksa labelnya, jika mengandung lebih dari 10 gram gula per 100 gram produk, maka itu
artinya ‘tinggi’ kandungan gulanya.

Teliti Sebelum Membeli

Hindari semua makanan yang mengandung gula, sirup jagung, fruktosa, glukosa, atau jenis
lainnya dengan tambahan gula. Lebih baik penuhi keranjang belanjaan Anda dengan sayur dan
buah-buahan segar, daging, kacang, legumes atau produk gandum.

Seringkali produk-produk makanan low fat seperti yogurt ternyata mengandung tambahan gula
untuk cita rasa yang lebih enak. Periksa kandungan gula atau karbohidrat per 100 gr pada label
nutrisi atau nutrition fact untuk mengetahui secara pasti.

Jangan Mudah Percaya dengan Tulisan “Sugar Free”

Seringkali produsen menggunakan fruktosa (gula buah), bukan gula tebu, tetapi masih saja tinggi
kandungan gulanya. Label nutrisi atau nutrition fact akan menunjukkan kandungan gula per 100
gr dari produk makanan tersebut. (dan)

Anda mungkin juga menyukai