Anda di halaman 1dari 2

“ RENUNGAN SUCI ”

Adik adiku semuanya,


Pada hari ini, Pada malam yang sunyi dan gelap ini
Kita berkumpul bersama di tempat kalian di didik dibina dilatih dan ditempa oleh para pelatih dan
para senior.
Adik adikku semuanya, pada malam ini
Kita melihat sebuah cahaya
Cahaya itu semakin mendekat, dekat, dekat, dan mendekat lagi
Tak trasa malam semakin larut
Dan hari inipun akan berlalu

Wahai putra-putri terbaik bangsa


Apakah kita telah melakukan hal yang terbaik
Apakah kita telah melakukan segala kebaikan
Dan apakah kalian semua telah melaksanakan
Perintah yang telah di berikan,
Coba kalian renungkan semuanya, renungkan dan renungkan lah............

Renungkanlah segala perbuatan yang pernah kita perbuat


Perbuatan yang pernah kita lakukan dan yang pernah kalian kerjakan,
Apakah kita pernah melakukan kebaikan,
Apakah kita pernah melaksanakan perintah dengan baik
Dan melakukan hal yang diinginkan oleh kedua orang tua, dan
Apakah kalian semua pernah melakukan kesalahan
Kesalahan yang disengaja ataupun tidak di sengaja terhadap kedua orang
Tua, para pelatih senior dan para sahabat.
Coba kalian renuangkan, coba renungkanlah............

Wahai putra-putri terbaik bangsa


Sebelum kita melaksanakan tugas kita semua,
Sebelum kita menghadapi hari yang sangat penting bagi kita semua,
Yaitu hari pengibaran sangsaka merah putih,
Marilah kita memohan kepada yang maha kuasa,
Agar kita diberikan kesuksesan dalam melaksanakan tugas yang di emban

Oleh kita semua,


Adik adik putra putri bangsa terbaik
Apakah kalian semua siap
Jikalau ajal datang menjemput
Apakah engkau semua siap menghadapinya
Apakah engkau sanggup menerimanya
Jikalau ajal datang menjemput orang-orang yang kalian kasihi
Pada malam ini ataupun esok pagi
Maka tak satupun yang dapat mengingkarinya
Tak satupun yang dapat mencegah atau menolaknya

Ketika esok engkau pulang ke rumah


Jikalau di depan pintu rumahmu, terlihat mayat yang sedang terbujur kaku
Engkau melihat kain kafan menutupi jasad orang tuamu

Apakah engkau siap menerima semua itu


Coba kalian bayangkan,
Sudahkah engkau membahagiakan mereka kedua orang tuamu
Meminta maaf atas segala kesalahan
Sudahkan engkau mencium kedua tangannya
Dan bersujud di hadapannya
Sudahkah engkau menyesali segala kesalahan
Dan melakukan yang terbaik untuk orangtua mu, bangsa, dan negara ini
Mari kita renungkan bersama sama.

Anda mungkin juga menyukai