Anda di halaman 1dari 2

LATIHAN SOAL PTS KELAS 8K

Andi dan Radit adalah salah satu siswa SMP di Sidoarjo. Mereka duduk dikelas VIII, saat
liburan semester mereka merencanakan akan pergi berlibur ke pantai. Andi menjemput Radit
untuk berangkat bersama-sama ke pantai. Rumah Andi berada di sebelah barat rumah Radit
dan pantai yang akan mereka kunjungi terletak tepat disebelah utara rumah Radit. Jarak rumah
Andi dan Radit adalah 12 km, sedangkan jarak rumah Radit ke pantai adalah 16 km. dalam
perjalanan menuju pantai Andi bersepeda motor dengan kecepatan rata-rata adalah 40
km/jam.
1. Buatlah ilustrasi yang menunjukkan situasi di atas…
2. Informasi dalam teks, jika Andi tidak perlu menjemput Radit maka menggunakan aturan apa
untuk mendapatkan ja `rak terpendek dari rumah Andi ke pantai …
3. Tentukan nilai perhitungan dari jarak terpendek rumah Andi ke pantai …
4. Berapakah selisih waktu yang ditempuh Andi, antara menjemput Radit dengan langsung
berangkat sendiri ke pantai ….

Pak Dimas adalah salah seorang juragan tanah yang terkenal dikampungnya, beliau memiliki
banyak petak tanah. Dari beberapa petak tanah terdapat salah satu petak tanah Pak Dimas yang
berbentuk persegi panjang dengan ukuran 30 m x 16 m. Karna ukuran tanah yang cukup luas Pak
Dimas berinisiatif untuk menanami bibit pohon mangga disekeliling tanah dan disalah satu
diagonalnya. Supaya bibit pohon tumbuh dan berbuah dengan sempurna maka jarak tanam antar
pohon adalah 2 m. Dengan kegigihan dan kerja keras Pak Dimas akhirnya bibit pohon mangga
dapat tumbuh dan berbuah dengan lebat.
5. Berdasarkan informasi dalam teks hitunglah berapa banyak seluruh bibit pohon mangga yang
ditanam oleh Pak Dimas...
6. Setelah melakukan perhitungan berapakah banyak bibit pohon mangga yang terdapat pada
diagonal tanah Pk Dimas …
7. Jika saat membeli bibit pohon mangga Pak Dimas membelinya dengan harga Rp100.000,00,
/3 bibit pohon. Maka tentukan total biaya yang diperlukan untuk membeli seluruh bibit pohon
yang akan ditanam ….
Perhatikan kelompok tiga bilangan berikut !
i. 3, 4, 5 ii. 3, 5, 6 iii. 5, 13, 14 iv. 5, 12, 13
8. Manakah diantara kelompok tiga bilangan berikut yang membentuk segitiga siku-siku …
a. i dan ii
b. i dan iii
c. i dan iv
d. ii dan iv
9. Kelompok bilangan diatas yang merupakan tripel Pythagoras adalah …
a. i dan ii
b. i dan iii
c. i dan iv
d. ii dan iv
10. Manakah kelompok tiga bilangan yang membentuk segitiga tumpul …
a. i dan ii
b. ii dan iii
c. i dan iv
d. ii dan iv

Anda mungkin juga menyukai