Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN KEGIATAN KUNJUNGAN KK RAWAN

PROGRAM PERKESMAS DI MASA PANDEMI COVID - 19

PUSKESMAS DASUK

TAHUN 2022

I.PENDAHULUAN

Pembangunan Kesehatan dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kesadaran, kemauan dan


kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi -
tingginya. Untuk mendukung Pembangunan Nasional bidang kesehatan ini, keperawatan sebagai salah
satu profesi di bidang kesehatan berkontribusi melalui pengembangan pelayanan keperawatan
keluarga. Pelaksanaan pelayanan keperawatan keluarga merupakan strategi yang efektif untuk
melaksanakan upaya promotif dan preventif di tingkat keluarga dan sekaligus melakukan upaya kuratif
dan pemulihan bagi anggota keluarga.

II.LATAR BELAKANG
Kondisi kesehatan masyarakat Indonesia saat ini memperlihatkan rata-rata peningkatan umur
harapan hidup menjadi 72 tahun (2015), hal ini akan berdampak pada meningkatnya masalah
kesehatan antara lain penyakit degeneratif, penyakit kronik maupun penyakit teminal. Selain itu angka
kematian ibu dan bayi di Indonesia juga masih tinggi (AKI 228/100.000 kelahiran hidup, AKB
34/1.000 kelahiran hidup). Masalah kesehatan lainnya adalah munculnya penyakit – penyakit seperti
HIV/AIDS,SARS, chikungunya, dan meningkatnya kembali penyakit – penyakit menular seperti TBC,
Malaria serta penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi.

Dalam rangka mengatasi permasalahan kesehatan yang cukup kompleks tersebut, pelayanan
keperawatan keluarga mempunyai peran strategis dan daya ungkit yang tinggi dalam upaya mengatasi
masalah kesehatan masyarakat melalui pemberdayaan keluarga kearah kemandirian dalam bidang
kesehatan sehingga terbentuk keluarga yang sehat.
III. TUJUAN
a. Tujuan Umum

Mengoptimalkan fungsi keluarga dan meningkatkan kemampuan keluarga


dalam menangani masalah kesehatan dan mempertahankan status kesehatan
anggotanya.

b. Tujuan Khusus

1. Keluarga mampu melaksanakan tugas pemeliharaan kesehatan


keluarga dan menangani masalah kesehatannya.
2. Keluarga memperoleh pelayanan keperawatan sesuai kebutuhan.

3. Keluarga mampu berfungsi optimal dalam memelihara hidup sehat


anggota keluarganya.

IV. KEGIATAN DAN RINCIAN KEGIATAN


Melakukan kunjungan KK rawan bersama pelaksana desa, dengan rincian kegiatan sebagai
berikut :
Pembinaan Individu :Memberikan asuhan keperawatan individu kepada pasien yang
berkunjung ke puskesmas dengan masalah kesehatan yang
memerlukan tindak lanjut.
Pembinaan Keluarga :Memberikan asuhan keperawatan keluarga yang ditujukan
kepada keluarga rawan kesehatan / keluarga miskin
yang mempunyai masalah kesehatan dan dilakukan kunjungan
rumah.
Pembinaan Kelompok :Memberikan asuhan keperawatan kelompok
kepada kelompok masyarakat rawan kesehatan yang
memerlukan perhatian khusus, baik dalam suatu
institusi maupun non institusi.
Pembinaan Masyarakat :Memberikan asuhan keperawatan yang
ditujukan kepada masyarakat yang rentan atau
mempunyai resiko tinggi terhadap timbulnya
masalah kesehatan.

V.CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


No Jenis Kegiatan Jadwal
1 Pendataan Keluarga Rawan Mengkoordinasikan dengan perawat
desa, bidan desa, puskesmas pembantu,
untuk mendata KK rawan pada masing
–masing desa
2 Menentukan indek KK rawan Melakukan koordinasi dengan PJ desa
untuk menentukan indeks KK rawan
3 Membuat jadwal kegiatan kunjungan Mengkoordinasikan dengan perawat
bersama pelaksana desa desa, bidan desa, puskesmas pembantu,
untuk membentuk jadwal kegiatan
kunjungan pada KK rawan
4 Melakukan kunjungan KK rawan bersama Melakukan koordinasi dengan perawat
pelaksana desa desa, bidan desa, puskesmas pembantu,
untuk melakukan kunjungan pada KK
rawan
5 Pelaksana Desa melaporkan hasil dari Melakukan koordinasi dengan
kunjungan KK rawan kepada penanggung perawatdesa agar melaporkan hasildari
jawab program Perkesmas kunjungan KK rawan kepada
penanggungjawab program Perkesmas

VI. SASARAN
Sasaran Perkesmas adalah Individu, Keluarga, Kelompok dan masyarakat yang
mempunyai masalah kesehatan akibat factor ketidaktahuan, ketidakmauan maupun
ketidakmampuan dalam menyelesaikan masalah kesehatannya.

VII. PERAN LINTAS PROGRAM DAN LINTAS SEKTOR


1. Peran Lintas Program
PIHAK PERAN
No TERKAIT
1 Kepala Penanggung Jawab semua program kegiatan Puskesmas
Puskesmas

2 Penanggung Bertanggungjawab terhadap penyelenggaraan UKM sesuai dengan


jawab UKM pedoman dan prosedur tiap jenis program UKM

3 Pelaksana Melaksanakan semua kegiatan UKM dan UKP sesuai dengan


UKM dan prosedur
UKP
4 Semua unit
layanan
- KIA - Berkoordinasi dalam kegiatan penanganan bumil, bayi dan
balita resti
- Gizi - Berkoordinasi dalam kegiatan penanganan bayi / balita gizi
buruk
- Promkes - Berkoordinasi dalam konseling individu bermasalah dan
penyuluhan keluarga /kelompok / masyarakat
- P2M
- Berkoordinasi dalam penanganan kasus penyak itmenular
- Kesling
- Berkoordinasi dalam penanganan kesehatan lingkungan
rumah
- MTBS
- Berkoordinasi dalam penemuan kasus bayi / balita yang

- Lansia memerlukan tindak lanjut perawatan di rumah

- BP - Berkoordinasi dalam penanganan kasus – kasus penyakit

- Lab degenerative
- Berkoordinasi dalam penemuan dan rujukan kasus
- Menentukan penegakan diagnose

2. Peran Lintas Sektor / FKMPK


No PIHAK PERAN
TERKAIT
1 Camat Koordinator Lintas Sektor

2 Ketua Tim Penggerak peran serta masyarakat


Penggerak
PKK
3 Kepala Desa Mengkoordinasi pergerakan masyarakat dan tokoh masyarakat untuk
memberikan dukungan kebijakan dan prasarana dalam pelaksanaa
nkegiatan UKM yang akan dilaksanakan

4 Kader Bekerjasama, mendukung dan melaksanakan kegiatan UKM sesuai


dengan tugasnya

5 Toma Bekerjasama, mendukung dan melaksanakan kegiatan UKM sesuai


dengan tugasnya

VIII. TARGET
Meningkatkan cakupan penemuan dan pemeriksaan keluarga rawan,untuk memantau
kasus penyakit yang memerluka perawatan khusus di wilayah kerja Puskesmas Dasuk
(100%)

IX. JADWAL KUNJUNGAN KK RAWAN


2022
No Kegiatan
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1 Penyusunan jadwal
kunjungan bersama √ √ √ Ѵ √ √ Ѵ √ √ √ √ √

pelaksana desa

2 Pelaksanaan √ √ Ѵ √ √ Ѵ √ √ Ѵ √ √ Ѵ

Kunjungan KK
Rawan

3 Evaluasi kegiatan
√ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ Ѵ
kunjungan

X. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


1. Setiap bulan penanggungjawab program melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan
kunjungan KK Rawan
2. Pelaporan dilakukan dengan mengumpulkan data dari pelaksanaan kunjungan keluarga
rawandan membandingkan kesesuaiannya dengan jadwal yang ada

XI. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


1. Pembuatan laporan hasil kunjungan rumah KK rawan dilakukans etiap bulan
2. Pembuatan Laporan KK rawan yang sudah dilakukan pemeriksaan

Dasuk,5 Januari 2022


Kepala Puskesmas Dasuk

drg. Novia Sri Wahyuni M.Kes.


NIP. 19791111 200901 2 002

Anda mungkin juga menyukai