Anda di halaman 1dari 7

Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)

Kelas : Lima (V)


Tema : 8. Lingkungan Sahabat Kita
Subtema : 1. Manusia dan Lingkungan
Pembelajaran : 2

Judul:
Siklus Air dan Dampaknya Pada Peristiwa di Bumi
Landasan Teori:

Siklus air juga disebut dengan siklus hidrologi. Siklus air merupakan tahapan atau
rangkaian yang dilalui oleh air dari bumi, ke atmosfer, dan kembali lagi ke bumi. Sementara
daur air adalah perputaran air yang terjadi di alam. Proses terjadinya siklus air mengacu pada
pergerakan air yang ada di Bumi, tanah, dan, udara. Perlu diketahui, air mengalami sirkulasi
yang tidak berhenti. Mulai dari laut ke atmosfer, daratan, dan kembali lagi ke laut dengan
proses perubahan wujud.

Proses terjadinya siklus air

Siklus air juga disebut dengan siklus hidrologi. Siklus air merupakan tahapan atau
rangkaian yang dilalui oleh air dari bumi, ke atmosfer, dan kembali lagi ke bumi. Sementara
daur air adalah perputaran air yang terjadi di alam. Nah, proses terjadinya siklus air mengacu
pada pergerakan air yang ada di Bumi, tanah, dan, udara. Perlu diketahui, air mengalami
sirkulasi yang tidak berhenti. Mulai dari laut ke atmosfer, daratan, dan kembali lagi ke laut
dengan proses perubahan wujud.

Siklus air atau siklus hidrologi adalah sirkulasi air yang tidak pernah berhenti dari
atmosfer ke bumi dan kembali ke atmosfer melalui kondensasi, presipitasi, evaporasi dan
transpirasi. Pemanasan air laut oleh sinar matahari merupakan kunci proses siklus hidrologi
tersebut dapat berjalan secara terus menerus. Air berevaporasi, kemudian jatuh sebagai
presipitasi dalam bentuk hujan, salju, hujan es dan salju (sleet), hujan gerimis atau kabut.

Di bawah ini merupakan proses terjadinya siklus air, antara lain:

1. Evaporasi

Evaporasi merupakan proses air yang ada di rawa, laut, sungai, dan lainnya
menguap. Penguapan air disebabkan oleh pemanasan dari sinar matahari.

Pada proses ini, air akan berubah menjadi uap air atau gas sehingga akan naik ke atmosfer.

2. Transpirasi

Sama halnya dengan evaporasi, proses transpirasi terjadi pada jaringan makhluk
hidup seperti tumbuh-tumbuhan.

3. Kondensasi

Tahapan ini berupa perubahan uap air di atmosfer menjadi partikel es yang sangat
kecil di suhu rendah. Partikel es tersebut saling mendekat satu sama lain sehingga akan
menggumpal sebagai awan.

4. Presipitasi

Proses ini terjadi saat terlalu banyak air yang terkondensasi sehingga air di awan
akan menjadi besar dan berat untuk menahan di udara. Hal ini menyebabkan hujan, salju,
atau hujan es.

5. Infiltrasi

Proses infiltrasi merupakan meresapnya air ke dalam tanah. Infiltrasi menjadi salah
satu faktor dalam siklus hidrologi yang memainkan peranan penting dalam mendistribusikan
air hujan. Sehingga sangat berpengaruh terhadap limpasan permukaan, ketersediaan air untuk
tanaman, air bawah tanah, banjir, erosi, dan ketersediaan air untuk irigasi di musim kemarau.
Infiltrasi secara umum dipengaruhi oleh berbagai sifat tanah dan vegetasi.
Siklus air dapat dikelompokkan menjadi tiga kelompok yaitu siklus pendek, sedang,
dan siklus panjang. Macam-macam dan tahapan proses siklus air antara lain sebagai berikut :

1. Siklus Pendek / Siklus Kecil


Air laut menguap menjadi uap gas karena panas matahari→ Terjadi kondensasi dan
pembentukan awan→ Turun hujan di permukaan laut

2. Siklus Sedang
Air laut menguap menjadi uap gas karena panas matahari→Terjadi evaporasi→Uap bergerak
oleh tiupan angin ke darat→Pembentukan awan→Turun hujan di permukaan daratan→Air
mengalir di sungai menuju laut kembali

3. Siklus Panjang / Siklus Besar


Air laut menguap menjadi uap gas karena panas matahari→Uap air mengalami
sublimasi→Pembentukan awan yang mengandung kristal es→Awan bergerak oleh tiupan
angin ke darat→Pembentukan awan→Turun salju→Pembentukan gletser→Gletser mencair
membentuk aliran sungai→Air mengalir di sungai menuju darat dan kemudian ke laut.

Kegunaan Air bagi Mahkluk Hidup
Setiap makhluk hidup baik itu manusia, tumbuhan, maupun hewan
pastimembutuhkan barang ini yang sering kita sebut air.
1. Kegunaan air dalam kehidupan manusia yang mungkin di antaranya
a. Air berguna untuk memperlancar system pencernaan
Mengkomsusi air dalam jumla yang cuku setiap hari akan memperlancar system
pencernaan. Sehingga kita akan terhindar dari masalh pencernaan. Pembakaran kalori
juga akan berjalan efisien,
b. Air beguna untuk menyehatkan jantung
Air juga diyakini dapat ikut menyembuhkan penyakit jantung,rematik,
kerusakan kulit, penyakit kewanitaan. Bahkan saat ini cukup banyak pengobatan
alternatif yang memanfaatkan kemanjuran air putih.
c. Air berguna untuk membuat tubuh lebih bugar 
Khasiat air tak hanya untuk membersihkan tubuh saja tapi juga sebagai alat
yang sangat diperlukan tubuh. Kita mungkin dapat hodup tampa makanan beberapa hari
daripada kekurangan air.
d. Air berguna untuk perawatan kecantikan
Bila kurang minum air putih, tubuh kita akan menyerap kandunganair dalam kulit
sehingga kulit menjadi kering dan berkerut. selain itu,air putih dapat melindungi kulit
dari luar sekaligus melembabkan dan menehatkan kulit. (ntuk menjaga kecantikan,
kebersihan tubuh harus benar-benar diperhatikan, ditambah lagi minum air putih gelas
sehari.
e. Air membuat tubuh kita bebas bergerak Sendi
Sendi tulang bahkan otot tidak akan berfungsi dengan
baik  jika tidak terdapat pelumas yang dihasilkan air. Yang membantu melenturkan tubuh
kita.
f. Membantu mempercepat proses penyembuhan penyakit.
Air berguna sebagai mediator pembuang racun dalam tubuh.Air juga dapat
berfungsi sebagai mediator pembuang racun dalam tubuh dan keluar dalam bentuk air
seni. Jadi, disarankan untuk tidak meminum air putih sembarangan.
g. Air berguna untuk membantu sirkulasi oksigen ke seluruh sel tubuh.
Kika kita kekurangan air, maka suplai oksigen akan terhambat dane!eknya akan
fatal terhadap tubuh kita. 

2. Kegunaan air dalam kehidupan tumbuhan yang mungkin di antaranya


Tumbuhan juga pasti akan membutuhkan air untuk tumbuh dan
sebagai suplemen tumbuhan tersebut. Coba anda bayangkan jikatumbuhan tersebut juga ke
kurangan air. Mungkin manusia akan kekurangan oksigen dalam tubuh manusia. Karena
tumbuhan adalah penghasil terbesar oksigen untuk manusia.

3. Kegunaan air dalam kehidupan hewan yang mungkin di antaranya


Hewan juga membutuhkan air untuk kehidupannya. Jika hewan kekurangan air,
mungkin siklus rantai makanan di bumi tidak akan berjalan dengan baik.

Alat dan Bahan:


1. Pulpen
2. LKPD

Petunjuk/Langkah Kegiatan:
1. Berdoalah sebelum melakukan kegiatan!.
2. Kerjakan soal yang ada dalam LKPD, apabila ada kesulitan silahkan
ditanyakan kepada guru!.
3. Periksa kembali hasil pengerjaan sebelum dikumpulkan.

Isilah teka teki silang di bawah ini dengan tepat!

Mendatar
3: Awan yang penuh dengan molekul air dan jatuh dalam bentuk air hujan
5: Perputaran air secara terus-menerus dari bumi ke atmostfer dan kembali lagi ke bumi
6: Proses uap air dari permukaan bumi naik dan berkumpul di udara dan membentuk awan.

Menurun
1: Proses penguapan air air laut dalam siklus air
2: Uap air ang keluar dari tumbuhan akibat panas matahari
4: Proses air tanah mengalami perembesan ke danau atau sungai

Isilah table dibawah ini sesuai pemahaman kalian mengenai dampak siklus air
terhadap peristiwa di bumi
Kegunaan Air
Manusia

Hewan

Tumbuhan
Kesimpulan.

Siklus air juga disebut dengan siklus hidrologi. Siklus air merupakan tahapan atau
rangkaian yang dilalui oleh air dari bumi, ke atmosfer, dan kembali lagi ke bumi. Sementara
daur air adalah perputaran air yang terjadi di alam. Nah, proses terjadinya siklus air mengacu
pada pergerakan air yang ada di Bumi, tanah, dan, udara. Perlu diketahui, air mengalami
sirkulasi yang tidak berhenti. Mulai dari laut ke atmosfer, daratan, dan kembali lagi ke laut
dengan proses perubahan wujud.

Siklus air atau siklus hidrologi adalah sirkulasi air yang tidak pernah berhenti dari
atmosfer ke bumi dan kembali ke atmosfer melalui kondensasi, presipitasi, evaporasi dan
transpirasi. Pemanasan air laut oleh sinar matahari merupakan kunci proses siklus hidrologi
tersebut dapat berjalan secara terus menerus. Air berevaporasi, kemudian jatuh sebagai
presipitasi dalam bentuk hujan, salju, hujan es dan salju (sleet), hujan gerimis atau kabut.

Referensi

https://kids.grid.id/read/473311586/5-proses-terjadinya-siklus-air-jawaban-materi-kelas-5-
tema-8?page=all

https://www.damaruta.com/2018/02/siklus-air.html

Anda mungkin juga menyukai