Anda di halaman 1dari 28

LAPORAN

PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)


DI BALAI BESAR PELATIHAN KESEHATAN (BBPK) CILOTO

PEMBUATAN NOUTULEN MENGGUNAKAN APLIKASI WORD

Laporan ini disusun sebagai syarat mengikuti Uji Kompetensi

Oleh
M.Andika Maulana
NIS : 0046702376
DESAIN KOMUNIKASI VISUAL

PEMERINTAH PROVINSI JAWA BARAT DINAS PENDIDIKAN


SMK SINAR PARAHYANGAN

Jl. Raya Mariwati No. 111 Desa Sindanglaya Kec. Cipanas Kab. Cianjur
 (0263) 520036 Kode Pos 43253 Email : smkparahyangan@gmail.com Instagram :
smksinarparahyangan Website : smksinarparahyangan.sch.id
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN SEKOLAH……………………………………………………I

DAFTAR ISI………………………………………………………………………………..II

ABSTRAK………………………………………………………………………………….III

KATA PENGANTA………………………………………………………………………..IV

BAB I………………………………………………………………………………………..1

1.1 Latar Belakang…………………………………………………………………..2

1.2 Tujuan Prakerin………………………………………………………………….3

1.3 Hasil Prakerin…………………………………………………………………....4

1.4 Dampak Prakerin………………………………………………………………...5

BAB II……………………………………………………………………………………….6

2.1 Waktu Dan Tempat……………………………………………………………...7

2.2 Profil Perusahaan………………………………………………………………...8

2.2.1 Sejarah BBPK CILOTO……………………………………………....9

2.2.2 Stuktur Organisasi…………………………………………………….10

2.3 Deskripsi Kegiatan Prakerin Di Perusahaan…………………………………….11

2.3.1 Budaya Kerja BBPK CILOTO………………………………………..12

BAB III……………………………………………………………………………………...14

3.1 Pengertian Notulen………………………………………………………………15

3.2 Fungsi Notulen…………………………………………………………………..16

3.3 Isi Contoih……………………………………………………………………….17

3.4 Pengertian Mikroskof Word……………………………………………………..18

3.5 Fungsi Mikroskof Word…………………………………………………………19


BAB IV……………………………………………………………………………………..20

4.1 Daftar Pustaka…………………………………………………………………..20

4.2 Lampiran………………………………………………………………………..21
Abstrak

praktek kerja lapangan adalah suatu kegiatan selama sekolah yang menunjang siswa-siswi
dalam pembelajaran untuk terjun ke dalam dunia kerja yang sebenarnya. Dengan mengikuti
praktek kerja lapangan ini, siswa-siswi mendapat pengetahuan mengenai apa saja yang terjadi
dalam dunia kerja. Sebelum era globalisasi, kerja praktek ini dilakukan dengan manual, namun
seiring dengan perkembangan zaman yang semakin canggih dan modern, maka kerja prektek
tersebut sudah menggunakan teknologi sepeti komputer. Dalam kerja praktek ini, mahasiswa
diantaranya dapat mempelajari cara-cara membuat Notulen , mendownload Sertifikat , dan
merekap buku perpustakaan kedalam komputer . Dalam laporan kerja praktek ini, penulis ingin
membagi pengalaman selama mengikuti kerja praktek. Apa saja yang didapat dan ditemukan
dalam kerja praktek ini.Dari hasil pengalaman ini, penulis dapat menyimpulkan bahwa kerja
praktek ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi ,terutama siswa--siswi yang telah siap untuk
memasuki dunia kerja. Berbagai ilmu pengetahuan dan pengalaman yang menarik di dapat dari
kerja praktek ini.
Field work practice is an activity during school that supports students in learning to plunge
into the real world of work. By participating in this field work practice, students gain knowledge
about what happens in the world of work. Before the era of globalization, this practical work was
done manually, but along with the development of an increasingly sophisticated and modern era,
this practical work already used technology such as computers. In this practical work, students
can learn how to make minutes, download certificates, and recap library books onto a computer.
In this practical work report, the author wants to share experiences during the practical work.
What can be obtained and found in this practical work. From the results of this experience, the
author can conclude that this practical work is very beneficial for students, especially students
who are ready to enter the world of work. Various interesting knowledge and experiences can be
obtained from this practical work
Kata Pengantar

Alhamdulillah, segala puji dan syukur mari panjatkan kepada Allah SWT yang telah
memberikan limpahan rezeki dan karunia kepada kita semua, sehingga penyusun mampu
membuat Laporan Kerja Industri (PRAKERIN) ini.

Dalam pengerjaan penyusunan pembuatan laporan, penyusun sudah berusaha untuk


menyelesaikannya dengan cermat dan sempurna. Namun demikian, penyusun sadar masih
banyak kekurangan dalam penyusunan laporan.

Oleh sebab itu, penyusun berharap adanya saran dan kritik yang sifatnya membangun
agar kelak laporan yang akan digarap bisa lebih lebih baik.

Lewat kesempatan ini, penyusun mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak
yang sudah membantu dalam pelaksanaan praktik dan pembuatan Laporan Praktik Kerja Industri
ini. Rasa terima kasih itu disampaikan kepada:

1. Ibu Dr. Susgrandini Husen, M.M, selaku Kepala Sekolah SMK Sinar Parahyangan.
2. Bpk Yunianto , M.Pd. Selaku Wali Kelas.
3. Bpk Edo Rizki Purnama, Selaku Ketua Juruan Perbankan
4. Bpk, Yunianto Sulistomo, M.Pd Selaku Pembimbing PRAKERIN SMK Sinar
Parahyangan.
5. Seluruh Guru SMK Sinar Parahyangan yang telah membantu dan memdukung serta
mendoakan kita.
6. Kepada Orang tua saya yang selalu membantu dan mendoakan saya.
7. Bpk Sjamsul Ariffin, SKM, M.Epid, Selaku Kepala BBPK Ciloto
8. Bpk., Handi Herdiansyah,A.Md Selaku pembimbing Prakerin dan,
9. Seluruh Staff BBPK Ciloto yang telah membantu, mendukung, mengajarkan banyak hal
yang bermanfaat kepada saya

Akhir kata, penyusun berharap semoga laporan ini bisa mempunyai manfaat besar bagi
kemajuan SMK Sinar Parahyangan. Sekali lagi, penyusun mengucapkan terima kasih kepada
semua pihak yang sudah terlibat dalam penyusun laporan ini.
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Sekolah Menengah Kejuruabn ( SMK ) akan membantu dan memberikan pembekalan
yang matang kepada para siswa untuk menunjang kesuksesan di dunia usaha atau indutri dengan
adanya Prakerin ini,siswa akan mendapatkan sebuah pengalaman tentang dunia industri secara
langsung.siswa juga di harapkan untuk menulis hasil Prakerin tersebut dalam bentuk laporan.

Kegiatan prakerin merupakan salah satu bentuk kegiatan dari sekian banyak visi dan misi
SMK Sinar Parahyngan dalam mempersiapkan siswa dan siswinya untuk memasuki dunia
industri dan dunia usaha (DI/DU) nantinya. Dunia industri dan dunia usaha tersebut tentunya
tidak dapat diperoleh dengan mudah, maka dari itu para siswa tidak hanya dibekali dengan teori
belajar saja tetapi juga pemahaman tentang lingkungan yang akan mereka hadapi setelah lulus
sekolah. Kegiatan prakerin dilaksanakan sesuai dengan kemampuan atau kejuruan yang terdapat
pada masing masing siswa.
1.2 Tujuan Prakerin
Tujuan Prakerin adalah meningkatkan kompetensi bagi siswa kejuruan SMK sesuai
dengan standar Industri, Dunia Usaha dan Dunia Industri (DU/DI), Adapun tujuan dilaksanakan
Praktik Kerja Lapangan antara lain :

1. Untuk Mengenal dunia kerja yang sebenarnya


2. Menambah Pengetahuan di dunia kerja
3. Menciptakan dan melatih rasa percaya diri, kepemimpinan dalam bekerjasama sehingga
meningkatkan kualitas diri yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja.
4. Mendapatkan Pengalaman pribadi untuk nantinya diaplikasikan dalam kegiatan dunia
kerja yang sesungguhnya.
5. Dapat menambah keterlampilan dan wawasan dalam dunia usaha yang professional dan
handal.
6. Meningkatkan rasa tanggung jawab atau tugas yang diberikan oleh sekolah.
1.3 Manfaat Prakerin
Kerjasama antara SMK dengan dunia usaha/industri atau instansi dilaksanakandalam
prinsip saling membantu, saling mengisi, dan saling melengkapi untukkeuntungan bersama.
Berdasarkan prinsip ini, pelaksanaan Praktik Kerja Industri (Prakerin) akan
memberi nilai tambah bagi pihak-pihak yang bekerjasama,.Penyelenggaraan Prakerin memberi
keuntungan nyata bagi industri antara lain:
Perusahaan dapat mengenal kualitas peserta Prakerin yang belajar dan bekerja di industr

1. Umumnya peserta Prakerin telah ikut dalam proses produksi secara aktif sehingga pada
pengertian tertentu peserta Prakerin adalah tenaga kerja yang memberi keuntungan.
2. Perusahaan dapat memberi tugas kepada peserta Prakerin untuk kepentingan perusahaan
sesuai kompetensi dan kemampuan yang dimiliki.
3. Selama proses pendidikan melalui kerja industri, peserta Prakerin lebih mudah diatur
dalam hal disiplin berupa kepatuhan terhadap peraturan perusahaan. Karena itu, sikap
peserta Prakerin dapat dibentuk sesuai dengan ciri khas tertentu industri.
4. Memberi kepuasan bagi dunia usaha/dunia industri karena diakui ikut serta menentukan
hari depan bangsa melalui Praktik Kerja Lapangan (Prakerin).
1.4 Tempat Praktik Kerja Lapangan
Berikut ini merupakan informasi data perusahaan tempat pelaksanaan prakerin:
Nama Perusahaan : Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Ciloto

Alamat : Jl. Raya Puncak Ciloto, KM. 90, Ciloto, Cipanas, Ciloto,
Cianjur.

Telephone :  (0263) 512404

Website : www.bbpkciloto.or.id

Bagian : Customer Service

1.5 Jadwal Praktik Kerja Lapangan


Hari Jam Keterangan

Senin- Kamis 07.30 Masuk

07.30 – 08.00 Apel Pagi

08.00 – 12.00 Kegiatan PKl


12.00 – 13.00 Isoma

13.00 – 16.00 Lanjut Kegiatan PKl

16.00 Pulang

07.30 Masuk

07.30 – 08.00 Apel Pagi

08.00 – 11.30 Kegiatan PKl


Jum’at
11.30 – 13.00 Isoma

13.00 – 16.30 Lanjut Kegiatan PKl

16.30 Pulang
BAB II
URAIAN UMUM
2.1 Profil Perusahaan

2.1.1 Sejarah BBPK Ciloto

Awal pembentukannya bernama Komando Pemberantasan Malaria (KOPEM) yang


dibentuk oleh Presiden Soekarno Tahun 1955,
menjadi titik awal kebersamaan seluruh komponen bangsa dalam pembangunan kesehatan guna
mengatasi permasalahan bangsa yang saat itu sedang
merebak penyakit malaria yang merenggut ribuan jiwa penduduk Indonesia. Berikut sejarah
singkat hingga menjadi BBPK Ciloto, yaitu:

Tabel 2.1.1 Perkembangan Sejarah BBPK Ciloto

Tahun Nama

1955-1961 Komando Pemberantasan Malaria (KOPEM)

1961-1964 Pusdiklat Pemberantasan Malaria

1964-1966 Pusdiklat Malaria

1966-1978 Pusat Latihan Kesehatan Masyarakat (PLKM)

1978-1987 Balai Latihan Kesehatan Masyarakat (BLKM)

1987-1993 BLKM Tk Nasional (Kepmenkes No. 45/1987)

BAPELKES Kelas A (Kepmenkes No. 911/93 dan


1993-2006
Kepmenkes No. 556 / 2002)

2006-2011 Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Ciloto


(Permenkes No. 382A/MENKES/PER/V/2006)

Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Ciloto


2011-2018
(Permenkes No. 2361/MENKES/PER/XI/2011)

Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Ciloto


2018-2020
(Permenkes No. 39/MENKES/PER/XI/2018)

2020-Sekarang

Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Ciloto


(PMK Nomor 50 tahun 2020)

2.1.2 Struktur Organisasi


2.1.3 Visi dan Misi
Visi dan Misi BBPK Ciloto mengikuti visi dan misi Kementerian Kesehatan tahun 2020-
2024 yang merupakan penjabaran dari visi dan misi Presiden tahun 2020-2024 di bidang
kesehatan, yaitu :

Visi
"Menciptakan manusia yang sehat, produktif, mandiri dan berkeadilan"

Misi
a. Menurukan angka kematian ibu dan bayi;
b. Menurunkan angka stunting pada balita;
c. Memperbaiki pengelolaan Jaminan Kesehatan Nasional; dan
d. meningkatkan kemandirian dan penggunaan produk farmasi dan alat kesehatan dalam
negeri.

2.1.4 Budaya kerja BBPK Ciloto

5 Budaya kerja Kementrian Kesehatan


1. 1T Minimal 1 pekerjaan tuntas setiap hari
2. 2K Minimal 2 kebaikan setiap hari
3. 3S Senyum, Salam, Sapa
4. 4M Hadir 4 menit sebelum kegiatan dimulai
5. 5R Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin

2.2 Bidang Kerja

Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (Prakerin) yang dilaksanakan di Balai Besar Pelatihan
Kesehatan (BBPK) Ciloto yang merupakan salah satu Tempat Pelatihan di Daerah Cianjur.
2.3 Deskripsi Kegiatan
Penulis di tempatkan di tiga tempat yaitu sebagai Berikut:

No Uraian Kerja

Ruang Kepegawaian

 Print
 Scan Dokumen SKP (Sasaran Kinerja Pegawai)
1
 Mengupload Sertifitat

 Membantu pegawai yang butuh bantuan

Perpustakaan

 Mengimput Buku Kedalam Komputer


 Beresin buku
2
 Print
 Ngepel
 Nyapu

Desain Smart Office (DSO)

 Notulen
 Mengapload Foto peserta (LATSAR)
3
 Print Sertifikat
 Mengikuti Medpres
 Mendownload Sertifikat (LATSAR)

2.4 Pelaksanaan Kerja


Waktu pelaksanaan Praktik Kerja Industri (Prakerin) dilaksanakan selama 5
bulan ,kegiatan tersebut terhitung pada tanggal 1 Agustus – akhir Desember 2022.Tempat
pelaksanaan Praktek Kerja Industri (Prakerin) dilaksanakan Balai Besar Pelatihan Kesehatan
(BBPK) yang beralamat di Jl. Raya Puncak Ciloto, KM. 90, Ciloto, Cipanas, Ciloto, Cianjur,
Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43253

2.5 Tema yang akan di jelaskan


Tema yang akan penulis jelaskan yaitu tentang Layanan Prima Terhadap Kepuasan
Konsomen
BAB III

PEMBAHASAN

3.1 Pengertian Notulen

Pengertian notulen atau minutes of meeting (MOM) adalah catatan mengenai hasil atau
keputusan suatu rapat. Pertemuan formal seperti rapat pimpinan atau perusahaan membutuhkan
notulen sebagai salah satu dokumen resmi. Selain itu, notulen juga berfungsi sebagai referensi
pada masa depan lewat catatan tersebut.

Ada juga pertemuan informal, seperti rapat kantor mingguan atau bulanan, yang
membutuhkan notulen untuk merekam hasil rapatnya. Biasanya, notulen ditulis hanya sebagai
referensi untuk karyawan dalam mengambil sebuah keputusan.

Poin utama yang terdapat dalam isi notulen adalah topik yang didiskusikan, pendapat
hadirin yang diusulkan dan dipilih, serta kegiatan yang dilakukan di dalamnya. Orang yang
membuat notulen disebut juga notulis. Notulis dalam rapat perusahaan biasanya sekretaris, tapi
bisa juga karyawan lain yang terlibat dalam rapat tersebut jika tidak ada sekretaris.

Baik sekretaris maupun karyawan, notulis harus memiliki kemampuan menjadi


pendengar aktif, di samping kepiawaiannya dalam menyusun kata. Mereka harus bisa
menangkap informasi atau keputusan penting dalam sebuah rapat dengan cepat dan tepat. Notulis
harus menghasilkan notulen rapat yang akurat agar hadirin memiliki persepsi yang sama
terhadap hasil rapat yang telah dibuat.

3.2 Fungsi Notulen

1. Hasil Rapat yang Terstruktur

Notulis membuat hasil rapat atau MOM secara terstruktur sesuai dengan format yang ada.
Notulen tersebut kemudian dibagikan lagi ke forum perusahaan agar bisa dibaca oleh seluruh
karyawan di dalamnya. Karyawan lebih mudah membaca keputusan dan hasil rapat apabila
notulen dibuat dengan sistematis.

2. Bentuk Proteksi Resmi

Notulen dibutuhkan apabila mengadakan rapat dengan pimpinan perusahaan, partner,


auditor, dan klien. Catatan hasil rapat ini bisa digunakan sebagai jaminan apabila salah satu
pihak lupa dengan perjanjian yang dibuat saat rapat. Surat kontrak lebih mudah disusun karena
ada notulen sebagai patokan isinya.

3. Tolak Ukur Perkembangan Perusahaan

Rapat juga berguna untuk memberikan evaluasi terkait kinerja yang dilakukan oleh
perusahaan dalam periode tertentu. Notulen yang berisi catatan hasil evaluasi berguna untuk
mengukur kemajuan yang telah dicapai oleh perusahaan. Solusi yang dikemukakan dalam rapat
evaluasi bisa menjadi panduan karyawan untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik.

4. Sumber Informasi yang Kredibel

Selanjutnya, tujuan dari dibuatnya notulen rapat adalah sebagai catatan yang
kebenarannya sudah terjamin. Hal tersebut dikarenakan isi dari notulen adalah ringkasan dari
topik yang dibahas langsung di dalam sebuah rapat kepada anggota yang tidak bisa hadir ke rapat
tersebut. Dengan kata lain, bagi Anda yang tidak sempat menghadiri sebuah rapat, Anda akan
tetap menerima informasi penting dari rapat tersebut dengan tepercaya.

Notulen harus dibuat dengan efektif agar bisa dibaca oleh seluruh karyawan. Saat rapat
dimulai, notulis cukup menuliskan hal-hal penting yang terjadi dalam rapat tersebut, termasuk
keputusan yang telah dibuat. Notulen tidak perlu dibuat rumit, cukup sederhana asalkan hasil
rapatnya dituliskan dengan jelas.

3.3 Isi Contoh Notulen Rapat

1. Judul Rapat

Pertama-tama, dalam sebuah notulen akan tertulis judul rapat yang namanya sesuai
dengan tujuan digelarnya rapat tersebut. Sebagai contoh, Anda sedang menghadiri agenda rapat
bulanan tim pemasaran dan ditugaskan untuk mencatat notulensinya, untuk menuliskan judulnya
Anda dapat menulis “Notulensi Rapat Bulanan Tim Pemasaran, November 2022”.

2. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Rapat

Kemudian di dalam isi notulensi rapat, Anda juga perlu mencantumkan waktu
pelaksanaan dan tempat diadakannya rapat tersebut. Jika terdapat jeda istirahat, Anda juga perlu
menuliskan jangka waktu istirahat tersebut berlangsung. Waktu pelaksanaan rapat ini juga dapat
berfungsi sebagai tolak ukur serta salah satu bahan evaluasi apakah rapat tersebut sudah
terlaksana secara efektif atau belum.

3. Daftar Partisipan yang Mengikuti Rapat

Sebagai notulen rapat, Anda juga perlu mencatat daftar orang yang berpartisipasi di rapat
tersebut. Seluruh anggota rapat yang hadir juga harus mengisi notulensi rapat tersebut.
Pencatatan kehadiran partisipan ini bertujuan untuk memudahkan proses pengambilan keputusan
dan juga pembagian tugas setelah keputusan tersebut ditentukan.

4. Tujuan Dilakukannya Rapat

Poin berikutnya dari penulisan notulen adalah tujuan dari rapat atau meeting yang
diselenggarakan. Bagian notulensi ini disesuaikan dengan apa saja materi rapat yang akan
dibahas dan menjadi tujuan dari rapat tersebut. Sebagai contoh, Anda menghadiri rapat tim
pemasaran untuk membahas peluncuran produk baru, sebagai notulen Anda dapat menuliskan
“Pembahasan Peluncuran Produk Baru”.

5. Pembahasan serta Hasil Keputusan Rapat

Kemudian isi paling penting dari sebuah notulensi adalah rekapan pembahasan serta hasil
yang diputuskan dalam rapat. Pada bagian pembahasan, Anda bisa menuliskan melalui poin-poin
penting dari masing-masing hal yang dibahas.

3.4 Pengertian Microsoft Word

Pengertian Microsoft Word adalah sebuah program yang merupakan bagian dari paket instalasi
Microsoft Office, berfungsi sebagai perangkat lunak pengolah kata meliputi membuat, mengedit,
dan memformat dokumen. Perangkat lunak pengolah kata atau word processing adalah program
yang digunakan untuk mengolah dokumen berupa teks misalnya surat, kertas kerja, brosur, kartu
nama, buku, jurnal, dan lain-lain.

Microsoft Word merupakan perangkat lunak pengolah kata terbaik dan terpopuler di dunia.
Selain itu, Microsoft Word juga tersedia di berbagai jenis sistem operasi. Aplikasi ini telah
didistribusikan di sistem operasi Microsoft Windows, Mac OS, IOS, dan Android. Hal ini
menyebabkan popularitas Microsoft Word bertahan, walaupun banyak terdapat aplikasi pengolah
kata yang terus bermunculan.

3.5 Salah satu kegunaan utama dari Microsoft Word


adalah membuat berbagai macam surat, mulai dari surat yang sederhana hingga surat resmi untuk
keperluan kantor, sekolah, dan lainnya.

Selain itu, pengguna juga bisa memanfaatkan Microsoft Word untuk membuat kop surat.
Sebelum dicetak, surat tersebut juga dapat diedit dengan menambahkan komponen lainnya
seperti gambar atau tanda tangan digital.

Membuat dokumen
Sebagai aplikasi pengolah kata, Microsoft Word tentu menjadi pilihan banyak orang apabila
ingin membuat dokumen dengan lebih mudah.

Dokumen yang dimaksud bisa berupa laporan kerja, tugas sekolah atau kuliah, novel, formulir,
tabel, dan lain sebagainya.

Dengan dibekali sejumlah fitur, Microsoft Word dapat menunjang kebutuhan pengguna untuk
melengkapi dokumen mereka seperti memasukkan gambar/foto, mengatur header dan footer,
memformat halaman, memberikan nomor halaman, membuat daftar isi, memilih tulisan dengan
berbagai macam font, hingga memasukkan alamat website.

Mengoreksi kata-kata
Untuk menghindari kesalahan penulisan ataupun ejaan, pengguna Microsoft Word bisa
menggunakan fitur koreksi kata yang mendukung berbagai macam bahasa.

Lewat fitur ini, pengguna juga dimungkinkan untuk mengubah satu kata yang sama pada seluruh
dokumen secara otomatis serta mencari kata-kata secara cepat.

Membuat dan membuka file dari berbagai macam format


Saat awal kemunculannya, Microsoft Word hanya bisa membuat dan membuka ekstensi file
dalam format .doc dan .docx.

Seiring berjalannya waktu, kini Microsoft Word dapat digunakan untuk membuat dan membuka
file dengan ekstensi yang lebih beragam, mulai dari .dot, .html, .mhtml, .pdf, .txt, .wps, .xml, dan
.xps.

Kolaborasi dengan program office lain


Salah satu fitur unggulan dari Microsoft Word yaitu dapat terintegrasi dengan layanan Microsoft
Office lainnya di dalam satu aplikasi.

Artinya, pengguna bisa mengakses layanan Microsoft Office sembari membuat dokumen di
Microsoft Word.

Misalnya, jika pengguna Microsoft Word sedang membuat grafik atau tabel. Lantas, mereka
dapat membuat kedua komponen tersebut melalui Microsoft Excel.

1. dapat memudahkan pekerjaan. Berbagai fitur yang ditawarkan Microsoft Word dapat
mendukung penggunanya untuk membuat dokumen secara mudah. Dengan begitu, segala
macam pembuatan dokumen pun menjadi lebih praktis serta lebih rapih jika
dibandingkan dengan tulisan tangan.
2. menghemat waktu. Fitur koreksi kata yang bekerja secara serentak, tentu dapat
menghemat waktu apabila proses pembuatan dokumen sedang berjalan. Terlebih,
Microsoft Word sendiri juga memiliki fitur Mail Merge yang memungkinkan
penggunanya dapat mengirim surat ke sejumlah orang secara bersamaan.
3. menghemat kertas. Dengan Microsoft Word, proses pengoreksian dokumen dapat
dilakukan secara digital. Itu artinya, pengguna tidak memerlukan kertas untuk melakukan
hal tersebut. Dengan begitu, otomatis pengguna bisa menghemat kertas dan juga biaya
untuk mencetak dokumen itu (print).
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Setelah melakukan kegiatan prakerin ini, saya mendapatkan banyak pengalaman dan ilmu
baru yang tidak diajarkan di sekolah. Kita biasa diajarkan teori di sekolah, dan di tempat prakerin
kita akan mempraktikkannya.

Pada intinya, kegiatan prakerin sangat berguna untuk mengembangkan apa yang sudah
diajarkan di sekolah. Prakerin bisa dikatakan sebagai pelengkap serta proses pematangan agar
siap ketika sudah berkecimpung di dunia kerja.

B. Saran

Karena di tempat prakerin kita akan berhubungan langsung dengan pekerjaan, maka alangkah
baiknya kita mempersiapkan secara matang materi-materi yang diajarkan di sekolah. Hal ini
bertujuan agar kita tidak bingung kalau disuruh melakukan sesuatu.

Untuk adik kelas yang akan melaksanakan prakerin, usahakan tetap menjaga nama baik
sekolah. Karena jika nama sekolah sudah jelek, maka akan susah untuk bekerjasama dengan
perusahaan tersebut dalam menerima siswa prakerin.
1. Pembuatan Notulen Di BBPK CILOTO

A. Judul Notulen “ TOT PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN INFEKSI GELOM II”

2. Cara membuat notulen Rapat

”TOT PENCEGAHAN DANPENGENDALIAN INFEKSI GELOMBANG II”

3.Lalu Setelah Selesai Simpan Di file, Documents Lalu beri judul Sesuai Nama Rapat Tersebut.
Daftar Pustaka

Bbpkciloto.or.id (Diakses pada tanggal 30 November 2022)


Utami, Silmi Nurul : Pengertian, Fungsi, Tujuan, Susunan, dan Contohnya
https://amp.kompas.com/skola/read/2021/05/27/141011069/notulen-pengertian-fungsi-tujuan-
susunan-dan-contohnya (Diakses pada tanggal 07/1/2023)
Lampiran

foto--foto praktek kerja lapangan SMK sinarpahiyangan BBPK CILOTO

1.Gedung BBPK CILOTO

2. foto apel pagi sebelum kegiatan


3. foto merekap buku perpustakaan
4.foto membuat Notulen
5.Sedang Olah Raga

Anda mungkin juga menyukai