Anda di halaman 1dari 1

NAMA: MUHAMMAD HUSAIN FADHULLAH

PRODI: ILMU KOMUNIKASI


NIM : E021231007
Alat Bantu Belajar dan Pencarian Literatur

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin berkembang. Khususnya di bidang


Pendidikan. Penciptaan dan pengaplikasian media pembelajaran menjadi semakin bervariatif
dan beragam. Maka dari itu, diperlunya peran mahasiswa untuk selektif dalam menyikapi
perkembangan alat bantu belajar.

Dampak negatif dalam perkembangan teknologi ialah kemunculan AI yang membludak. Chat
GPT merupakan salah satu contoh kemunculan AI, dengan menuliskan beberapa perintah maka
AI akan bekerja dan menampilkan perintah dengan sangat cepat.

Saat ini, Chat GPT sudah banyak di salah gunakan oleh berbagai kalangan, terkhususnya
kalangan mahasiswa. Mahasiswa saat ini menggunakan Chat GPT sebagai alat bantu belajar
utama mereka. Hal ini sangat bertolak belakang dengan salah satu integritas belajar yaitu
“Jujur”. Penggunaan Chat GPT sebagai alat menyelesaikan tugas menjadikan mahasiswa
tidak jujur dan menurunkan minat mereka dalam belajar.

Maka dari itu, berbagai Universitas yang ada di Indonesia membuat pelatihan agar para
mahasiswa dapat memanfaatkan AI dan mampu dalam melakukan pencarian literatur dengan
baik. Salah satu contoh pelatihan yang dibuat agar mahasiswa dapat memanfaatkan AI dengan
baik yaitu kegiatan “BALANCE (Basic Learning Skill, Character and Creativity)” yang
diadakan oleh Universitas Hasanuddin sebagai bentuk dari upaya pencegahan penggunaan AI
secara berlebihan.

Menggunakan AI ataupun Chat GPT tidak menjadi suatu hal yang salah jika kita
memanfaatkannya dengan baik dan bijak. Adapun dampak positif dan negatif dalam
perkembangan dan kemajuan alat bantu belajar perlu dijadikan perhatian bagi kita semua dalam
memanfaatkan perkembangan teknologi di zaman sekarang ini.

SUMBER REFERENSI
https://www.researchgate.net/publication/367174886_PENGGUNAAN_ALAT_PERAGA_D
ALAM_PEMBELAJARAN/link/63c54c5d6fe15d6a5724e5ee/download
https://unimuda.e-journal.id/jurnalteknologiinformasi/article/view/3680/1334

Anda mungkin juga menyukai