Anda di halaman 1dari 8

UNIVERSITAS BINA NUSANTARA

ACCOUNTING FOR BUSINESS


(ACCT6363038)

TUGAS KELOMPOK KE-4


WEEK 9

GROUP 2 – KELAS DEEA

1. BIMO GHANI FIRMANSYAH 2602229805


2. MIFTAKHUL BHASYARIYAH 2602269853
3. ZAHRA WAHYUNINGRUM 2602269746
4. RAKHMAD NURSEHA 2602237681

BINUS ONLINE LEARNING


BUSINESS MANAGEMENT
2023

ACCT6363 – Accounting for Business


ESSAY

1. Jelaskan apa perbedaan account receivable dengan notes receivable.

Jawab:

• Account Receivable atau Piutang dagang adalah jumlah terhutang oleh pelanggan karena
transaksi penjualan secara kredit. Perusahaan berharap untuk menerima pembayaran kas
dalam jangka waktu 30 hari sampai dengan 60 hari.

• Notes Receivable Piutang wesel adalah jenis tagihan dengan instrumen formal yang
diterbitkan sebagai bukti hutang. Piutang wesel biasanya menuntut pembayaran dalam
jangka waktu 60 hari sampai dengan 90 hari atau jangka waktu lainnya yang disepakati
dan menuntut debitur untuk membayar bunga.

2. Terdapat 2 metode akuntansi untuk mencatat piutang tak tertagih, sebutkan dan jelaskan.

Jawab:

• Write off: Metode ini melibatkan penghapusan langsung ke akun piutang. Di bawah
metode penghapusan langsung, beban piutang tak tertagih berfungsi sebagai kerugian
langsung dari piutang tak tertagih, yang pada akhirnya berlawanan dengan pendapatan,
menurunkan laba bersih. Misalnya, dalam satu periode akuntansi, suatu perusahaan dapat
mengalami peningkatan yang besar pada akun piutangnya. Kemudian pada periode
akuntansi berikutnya, banyak pelanggan mereka yang gagal membayar (bukan membayar
mereka), sehingga membuat perusahaan mengalami penurunan laba bersih. Oleh karena
itu, metode penghapusan langsung hanya dapat digunakan untuk nilai yang jumlahnya
kecil dan tidak material.

• Metode penyisihan: Untuk jumlah material yang besar, metode penyisihan lebih disukai
dibandingkan dengan metode penghapusan langsung atau write off. Namun, banyak
perusahaan masih menggunakan penghapusan langsung untuk jumlah kecil. Alasan
preferensi ini karena metode tersebut melibatkan akun aset kontra yang bertentangan
dengan piutang. Alasan mengapa akun kontra ini penting adalah karena akun ini tidak
berpengaruh pada akun laporan laba rugi. Artinya, dengan metode ini, beban piutang tak
tertagih tidak serta merta menjadi kerugian langsung yang berlawanan dengan pendapatan.

Tiga komponen utama dari metode penyisihan adalah sebagai berikut:

1) Perkirakan piutang tidak tertagih.


2) Catatan entri jurnal dengan mendebet beban hutang buruk dan penyisihan kredit untuk
piutang tidak tertagih.

ACCT6363 – Accounting for Business


3) Ketika Anda memutuskan untuk menghapus akun, debet penyisihan piutang ragu-ragu
dan kreditkan akun piutang yang sesuai.

3. Jelaskan bagaimana cara perusahaan mengelola piutang usaha.

Jawab:

Perusahaan dapat mengelola piutang usaha dengan cara-cara berikut:


• Menerapkan kebijakan kredit yang ketat untuk menjaga risiko piutang tak tertagih.
• Melakukan analisis kredit terhadap calon pelanggan untuk menentukan kemampuan
mereka dalam membayar piutang.
• Melakukan pemantauan terhadap piutang yang belum dibayar secara berkala dan
mengambil tindakan jika ada pembayaran yang terlambat.
• Menerapkan sistem pengendalian intern yang baik untuk mengelola proses pengiriman
barang atau pemberian jasa dan faktur kepada pelanggan.
• Melakukan upaya penagihan aktif kepada pelanggan yang belum membayar tepat waktu.
• Membuat laporan piutang usaha yang detail dan memantau performa keuangan terkait
piutang secara berkala.

4. Jelaskan Tujuan dan isi dari laporan arus kas.

Jawab:

Laporan Arus Kas (Statement of Cash Flows) merupakan laporan memberikan informasi
keluar dan masuknya kas dalam suatu perusahaan, yang disebabkan oleh adanya aktivitas
operasi, investasi, dan pendanaan. Laporan arus kas digunakan dalam kaitannya dengan
laporan keuangan yang lain, laporan arus kas dapat memberikan informasi yang
memungkinkan para pemakai untuk mengevaluasi perubahan dalam aktiva bersih perusahaan,
struktur keuangan (termasuk likuiditas dan solvabilitas) dan kemampuan untuk mempengaruhi
jumlah serta waktu arus kas dalam rangka adaptasi dengan perubahan keadaan dan peluang.

Selain dari yang disebutkan di atas, laporan arus kas berguna sebagai dasar untuk menilai
kemampuan perusahaan dalam menghasilkan kas dan yang setara kas, serta menilai kebutuhan
perusahaan untuk menggunakan arus kas tersebut. Kas yang dijelaskan di sini adalah berupa
salko uang tunai, rekening giro di bank dan aset setara kas yang mudah dicairkan tanpa
mengalami risiko perubahan harga.

ACCT6363 – Accounting for Business


KASUS
NOTES RECEIVABLE (LN8)

Pada tanggal 1 September 2014, Dougherty Corp. menerima wesel berbunga enam bulan, 7%,
S45.000 dari Rozelle Company untuk pembayaran piutang usaha. Akhir tahun Dougherty
adalah 31 Desember. Rozelle membayar wesel dan bunganya pada tanggal jatuh tempo.

Diminta:

1. Siapa pembuat (maker) dan penerima pembayaran (payee) dari note tersebut?
2. Berapa tanggal jatuh tempo wesel?
3. Siapkan semua entri jurnal yang diperlukan yang perlu dibuat Dougherty sehubungan dengan
notes tersebut.

Jawab:

1. Dalam kasus penerbitan wesel berbunga di atas, maka:


• Pembuat (maker) : Rozelle Company
• Penerima pembayaran (payee) : Dougherty Corp.

2. Jatuh tempo wesel berbunga adalah 6 (enam) bulan sejak diterbitkan di tanggal 1 September
2014, dengan demikian maka note tersebut akan jatuh tempo pada tanggal 1 Maret 2015.

3. Adapun jurnal yang perlu dibuat oleh Dougherty Corp. adalah sebagai berikut:

• Pada saat note diterima:

Dougherty Corp mencatat pada Notes Receivable pada debit dan Account Receivable pada
kredit dengan nilai masing-masing sebesar $ 45,000.

Date Account Name Ref. Debit (Dr) Credit


(Cr)
Sep 1, Notes Receivable $ 45,000
2014 Account Receivable $ 45,000
(to record acceptance of Rozelle
Company’s Note)

• Pada saat akhir tahun buku (31 Desember 2014):

Sejak 1 September 2014 sampai dengan 31 Desember 2014, note tersebut sudah berjalan 4
bulan (September, Oktober, November dan Desember). Oleh karenanya maka Dougherty

ACCT6363 – Accounting for Business


Corp. harus membuat jurnal untuk mencatat piutang bunga (interest receivable) dan
pendapatan bunga (interest revenue) selama 4 bulan tersebut sebagai berikut:
$ 45,000 x 4/12 x 7% = $ 1,050

Date Account Name Ref. Debit (Dr) Credit


(Cr)
Dec 31, Interest Receivable $ 41,050
2014 Interest Revenue $ 01,050
(to accrue 4 months interest on Rozelle
Company’s Note)

• Pada saat menerima pembayaran:

Pelunasan yang diterima oleh Dougherty Corp. dari Rozelle Company pada tanggal 1
Maret 2015 adalah sebesar $ 46,575 dengan rincian sebagai berikut:
- Atas tagihan pokok sebesar $ 45,000
- Atas bunga sebesar $ 45,000 x 6/12 x 7% = $ 1,575

Per tanggal 31 Desember 2014, Dougherty Corp. telah mencatat interest revenue sebesar
$ 1,050. Oleh karenanya maka pada tanggal 1 Maret 2015, Dougherty Corp. masih harus
mencatat interest revenue sebagai berikut:
$ 45,000 x 2/12 x 7% = $ 525

Date Account Name Ref. Debit (Dr) Credit


(Cr)
Mar 1, Cash $ 46,575
2015 Notes Receivable $ 45,000
Interest Receivable $ 01,050
Interest Revenue $ 00,525
(to record collection of Rozelle
Company’s Note)

ACCT6363 – Accounting for Business


STATEMENT OF CASH FLOW (LN9)

Untuk penyusunan cash flow statement, bagian akuntansi dari PT. Setia Kawan telah
mempersiapkan sebagian data dari neraca tahun 2018 dan 2019, sebagai berikut:

31 Des 2019 31 Des 2018


CURRENT ASSETS
Cash 1.980.000 1.909.000
Account receivable 3.420.000 3.290.000
Merchandise inventory 2.160.000 1.860.000

CURRENT LIABILITIES
Account payable 632.000 980.000
Dividend payable 470.000 180.000
Interest payable 256.000 175.000
Salaries payable 840.000 120.000

Informasi tambahan:
a. Utang jangka panjang sebesar Rp 3.800.000 telah lunas
b. Sebuah mesin baru dibeli secara tunai dengan harga Rp 480.000
c. Saham biasa dengan total nilai par Rp 1.350.000 diterbitkan dan dijual secara tunai dengan
harga Rp 1.500.000
d. Cash dividend sebesar Rp 180.000 diumumkan dalam tahun 2018 dan dibayarkan pada bulan
Januari 2019. Sedangkan dividen tunai senilai Rp 470.000 diumumkan pada bulan Desember
2019 dan baru akan dibayarkan pada tahun 2019.
e. Laba bersih sebesar Rp 2.108.000, didalamnya termasuk beban penyusutan asset tetap sebesar
Rp 600.000 dan beban amortisasi patent sebesar Rp 300.000
f. Menerima donated capital (modal hibah) berupa sebidang tanah dengan luas 120 m2 yang
memiliki harga pasar senilai Rp 150.000.000.

Diminta:
Susunlah Statement of cash flow untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2019
dengan menggunakan metode tidak langsung.

Jawab:

ACCT6363 – Accounting for Business


Langkah 1:
Memperhitungkan kenaikan atau penurunan aset lancer (current asset) dan kewajiban lancar
(current liabilities)

Dec 31, Dec 31, Increase


Account Name
2019 2018 (Decrease)

CURRENT ASSETS
Cash (1,980,000) 1,909,000 (0,071,000)
Account Receivable (3,420,000) 3,290,000 (0,130,000)
Merchandise Inventory (2,160,000) 1,860,000 (0,300,000)
TOTAL CURRENT ASSETS (7,560,000) 7,059,000 (0,501,000)

CURRENT LIABILITIES
Account payable 0,632,000 0,980,000 ,0(348,000)
Dividend payable 0,470,000 0,180,000 (0,290,000)
Interest payable 0,256,000 0,175,000 (0,081,000)
Salaries payable 0,840,000 0,120,000 (0,720,000)
TOTAL CURRENT LIABILITIES 2,198,000 1,455,000 (0,743,000)

Langkah 2:
Menyusun laporan arus kas (statement of cash flow) dengan metode tidak langsung

PT SETIA KAWAN
Statement of Cash Flows
For the Year Ended December 31, 2019
(in Rupiah)

Cash Flows From Operating Activities


Net Income (2,108,000)
Adjustments to reconcile net income to net cash
provided by operating activities:
Depreciation Expense 0,600,000
Amortization Expense 0,300,000
Increase in Account Receivable ,0(130,000)
Increase in Merchandise Inventory ,0(300,000)
Decrease in Account Payable ,0(348,000)
Increase in Dividend Payable 0,290,000
Increase in Interest Payable 0,081,000
Increase in Salaries Payable 0,720,000
Net Cash Provided by Operating Activities (3,321,000)

ACCT6363 – Accounting for Business


Cash Flows From Investing Activities
Purchase of Machinery ,0(480,000)
Net Cash Used by Investing Activities ,0(480,000)

Cash Flows From Financing Activities


Issuance Ordinary Shares 1,500,000
Payment of Cash Dividends ,0(470,000)
Repayments of Long-Term Debt (3,800,000)
Net cash used by financing activities (2,770,000)

Net Increase (Decrease) in Cash 0,071,000


Cash at Beginning Period (January 1, 2019) 1,909,000
Cash at End Period (December 31, 2019) 1,980,000

ACCT6363 – Accounting for Business

Anda mungkin juga menyukai