Anda di halaman 1dari 8

MODUL AJAR 7.1.1.

D
QS AN-NISA/ 4:59 DAN QS AN-NAHL/ 16:64

I. Informasi umum
a. Identitas
Nama Penyusun : Ayu Azizatun, S.Pd.I
Satuan Pendidikan : SMP N 2 Tanggungharjo
Tahun Ajaran : 2023/2024
Kelas/Semester : VII/ Ganjil
Alokasi Waktu : 8 JP ( 8 x 40 menit)
b. Target peserta didik
Perangkat ajar ini digunakan untuk siswa regular (28 sd 32 orang). Namun, ada beberapa peserta
didik yang belum mengenal pengertian al-Qur’an dan hadis. Penanganan untuk peserta didik yang
mengalami kesulitan belajar, diterapkan teknik bimbingan individu atau menggunakan tutor sebaya
untuk membimbing peserta didik sehingga dapat mencapai capaian pembelajaran.
c. Moda pembelajaran yang digunakan:
Pembelajaran Tatap Muka
II. Komponen inti
a. Capaian Pembelajaran
peserta didik memahamami definisi Al Qur’an dan hadis dan posisinya sebagai sumber
ajaran Agama Islam.
b. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat :
1. Membaca Q.S an-Nisa/4: 59 dan Q.S. an-Nah/16: 64 sesuai kaidah ilmu tajwid, khususnya
hukum bacaan alif lam syamsiyyah dan alif lam qamariyyah
2. Mengartikan secara mufradat dan keseluruhan Q.S an-Nisa/4: 59 dan Q.S. an-Nahl/16: 64
3. Menjelaskan kandungan Q.S an-Nisa/4: 59 dan Q.S. an-Nahl/16: 64 tentang kedudukan hadis
terhadap Al-Qur’an, sehingga sehingga dapat menampilkan perilaku semangat dalam
mengamalkan Al-Qur’an dan hadis.
4. Membaca Q.S an-Nisa/4: 59 dan Q.S. an-Nahl/16: 64 sesuai kaidah tajwid
c. Kompetensi Awal
1. Peserta didik mampu membaca al-Qur’an
2. Peserta didik memahami pengertian al-Qur’an
3. Peserta didik mengetahui istilah hadis
4. Peserta didik mengenal fungsi al-Qur’an dan hadis
d. Profil Pelajar Pancasila
1. Bernalar kritis
a) Peserta didik dapat memahami secara objektif dalam memproses informasi baik secara
kualitatif mapun kuantitatif
b) Dapat menjejaring kaitan dari ragam informasi, menelaah informasi, mengevaluasi,
menyimpulkan dan membuat gagasan/solusi
2. Kreatif
a) Peserta didik dapat menghasilkan gagasan atau ide yang orisinal
b) Peserta didik dapat menghasilkan karya dan tindakan yang orisinal berupa representasi
kompleks, gambar, desain, penampilan, luaran digital, realitas virtual, dan lain sebagainya
c) Peserta didik memiliki keluwesan berpikir dalam mencari alternatif solusi permasalahan
yang ia hadapi
3. Berkebinekaan global
Peserta didik dapat menerima perbedaan dan menghargai perbedaan di lingkungan sekolah
dan masyarakat
a) Mampu untuk mempertahankan jati diri bangsa yaitu budaya luhur, kearifan lokal dan
identitasnya serta mempunyai pemikiran yang terbuka untuk beriteraksi dengan budaya yang
berbeda.
b) Melakukan aktivitas pembelajaran dengan kelompok yang anggotanya heterogen,
menghargai prestasi temanya dan saling menghargai dan menghormarti budaya temannya
e. Pemahaman bermakna
1. Al-Qur’an dan hadis merupakan pedoman kehidupan
2. Mengamalkan isi al-Qur’an dan hadis menjadi penyelamat dalam kehidupan di dunia dan di
akhirat
3. Pengamalan al-Qur’an dan hadis memerlukan pemahaman dan penggalian mendalam terhadap
kandungannya
f. Pertanyaan pemantik
1. Apa definisi al-Qur’an?
2. Apa perbedaan antara sunnah, hadis, khabar, dan atsar?
3. Apa fungsi hadis terhadap al-Qur’an?
4. Mengapa hadis penting dipelajari?
5. Bagaimana kandungan Q.S al-Nisa/4: 59 dan Q.S. al-Nahl/16: 64 diterapkan dalam kehidupan?
6. Karakter apa yang harus dimiliki untuk mendalami al-Qur’an dan hadis?
g. Materi Ajar
1. Hukum bacaan “Al” dibagi menjadi dua macam, yaitu.
a. “Al” syamsiyah (idgam syamsiyah)
Suatu lafaz mengandung bacaan “Al” (‫ ) ال‬syamsiyah apabila terdapat “Al”( ‫ )ال‬diikuti salah
satu dari 14 huruf hijaiyah berikut ini.
‫تثدذرزسشصضطظلن‬
Cara membacanya : ‫ال‬semacam ini harus di idgamkan. Maksudnya bunyi huruf lam hilang
dan melebur ke dalam huruf berikutnya
Contoh :‫النّاس‬ ‫التّكاثر‬
b. “Al” qamariyah (izhar qamariyah)
Suatu lafaz mengandung bacaan “Al” (‫ ) ال‬qamariyah apabila terdapat “Al”( ‫ )ال‬diikuti salah
satu dari 14 huruf hijaiyah :
‫ابجحخعغفقكموهي‬
Cara membaca : ‫ال‬semacam dibaca jelas, sehingga sering disebut izhar qamariyah
Contoh : ‫المؤمنون‬ ‫الكوثر‬
2. Isi kandungan Q.S. an-Nisa>/4: 59 dan Q.S. an-Nah}l/16: 64
Q.S. an-Nisa/4: 59 dan Q.S. al-Nahl/16: 64 ini berhubungan dengan kedudukan Al-Qur’an dan
hadis sebagai pedoman hidup. Kandungan Q.S. an-Nisa>/4:59 menjelaskan untuk patuh dan
taat kepada Allah Swt., Rasulullah Saw. dan pemimpin-pemimpin kita. Pada Q.S. an-Nahl/16:
64, Nabi Muhammad Saw. diperintahkan oleh-Nya untuk menjelaskan apa yang diperselisihkan
dalam perkara agama. Penjelasan ini akan menjadikan manusia dapat membedakan perkara
yang benar dan salah. Al-Qur’an menjadi tuntutan menuju jalan yang benar juga menjadi rahmat
(kebaikan) bagi semua orang.
Posisi Hadis terhadap Al-Qur’an
Sunnah: Semua yang bersumber dari Nabi Muhammad saw. baik perkataan, perbuatan, taqrir,
tabiat, budi pekerti atau perjalanan hidupnya
Hadis: Perkataan, perbuatan, dan taqrir yang bersumber Nabi Muhammad saw. Ada pula ulama
yang menyamakan sunah dengan hadis
Khabar: Sesuatu yang berasal atau disandarkan kepada Nabi Muhammad Saw. dan selainnya.
Asar: Sesuatu yang disandarkan pada sahabat dan tabiin.
h. Sarana dan prasarana
1. al-Qur’an dan Terjemahnya
2. Proyektor
3. PPT materi
4. Alat tulis, kertas karton, spidol warna
i. Glosarium
Al-Qur’an dan Hadis
Alif lam syamsiyyah dan alif lam qamariyyah
Definisi al-Qur’an dan Hadis
j. Sumber Belajar
1. LPMQ. 2019. Al-Qur’an dan Terjemahannya. Jakarta: Kementerian Agama RI
2. Rudi Ahmad Suryadi dan Sumiyati. 2020. PAI dan Budi Pekerti Kelas 7. Kemdikbud RI
3. Zaki Zamani. 2018. Tuntutan Belajar Tajwid bagi Pemula. Jakarta: Medpress Digital
4. Lajnah Pentashih Mushaf al-Qur’an. 2020. Qur’an Kemenag. Jakarta: Kementerian Agama RI,
dalam https://quran.kemenag.go.id/
5. Sumber belajar lain yang relevan:
6. Tim Shahih, Al-Qur’an Tajwid Warna, Terjemah Indonesia: Plus Transliterasi Latin (e-book),
pada Google Play, 2019
7. Aplikasi Tajwid al-Qur’an Lengkap dan Audio Offline, VF Studio, pada Google Play, 2019
k. Kegiatan pembelajaran
1. Kegiatan Pendahuluan
a) Guru mempersiapkan secara fisik dan psikis peserta didik untuk mengikuti pembelajaran
dengan melakukan berdoa, menanyakan kehadiran peserta didik, kebersihan dan kerapian
kelas, kesiapan buku tulis dan sumber belajar.
b) Guru menyampaikan ucapan selamat kepada siswa kelas VII yang telah menjadi
siswa SMP.
c) Membaca asmaul husna, menyanyikan lagu Indonesia Raya/ salah satu lagu wajib (pada
jam pertama)
d) Menyampaikan tujuan pembelajaran, manfaat pembelajaran, kegiatan pembelajaran
tujuan pembelajaran.
e) Guru dan siswa membuat kesepakatan kelas
2. Kegiatan Inti
Pertemuan 1
a) Peserta didik mendengarkan bacaan Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 yang dibaca
oleh model (pemodelan dilakukan oleh peserta didik yang paling fasih bacaannya)
b) Peserta didik membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 yang ada di buku siswa.
c) peserta didik mengajukan pertanyaan tentang hal- hal yang belum jelas dari hasil
mendengar dan membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64.
d) Peserta didik di dalam kelompok masing-masing memilih salah satu diantara mereka
yang paling fasih bacaan al Qur’annya untuk menjadi model dalam kelompok.
e) Anggota kelompok membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 secara bergantian
dibimbing oleh model.
f) Guru menyiapkan kartu
g) Setiap kelompok mendapatkan kartu potongan – potongan kata Q.S. An-nisa 4:56 dan QS
An-nahl 16:64 beserta artinya
h) Peserta didik dalam kelompok mencari informasi tentang bacaan Alif lam syamsiyah dan
alif lam qomariyah
i) Peserta didik mengidentifikasi hukum bacaan Alif lam syamsiyah dan alif lam qomariyah
yang terdapat dalam serta Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 hadist terkait
j) Salah satu anggota kelompok mendemostrasikan bacaan Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-
nahl 16:64 dan memaparkan temuan hukum bacaan alif lam syamsiyah dan alif lam
qomaiyah yang terdapat dalam Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64
k) Kelompok lain mengamati dan memberi tanggapan terhadap bacaan Q.S. An-nisa 4:56
dan QS An-nahl 16:64 temuan hukum bacaan alif lam syamsiyah dan alif lam qomariyah
yang terdapat dalam Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 kelompok lain.
Pertemuan 2
a) Peserta didik membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 yang ada di buku siswa.
b) Guru mengajukan pertanyaan tentang al-Qur’an dan hadis sebagai pedoman hidup
c) Guru membagi peserta didik menjadi 5-6 kelompok.
d) Peserta didik mengidentifikasi masalah yaitu arti Q.S. an-Nisa/4: 59 dan Q.S.
an-Nahl/16: 64. tentang kedudukan hadis terhadap Al-Qur’an.
e) Peserta didik merumuskan pertanyaan arti Q.S an-Nisa/4: 59 dan Q.S. an-Nahl/16: 64
tentang kedudukan hadis terhadap Al-Qur’an.
f) Peserta didik mengumpulkan data tentang arti Q.S an-Nisa/4: 59 dan Q.S. an-Nahl/16: 64
tentang kedudukan hadis terhadap Al-Qur’an
g) Peserta didik menguraikan dan menafsirkan data temuan
h) Peserta didik merumuskan kesimpulan
Pertemuan 3
a) Peserta didik membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 yang ada di buku siswa.
b) Guru mengajukan pertanyaan tentang al-Qur’an dan hadis sebagai pedoman hidup
c) Guru membagi peserta didik menjadi 5-6 kelompok.
d) Peserta didik mengidentifikasi masalah yaitu kandungan Q.S. an-Nisa/4: 59 dan Q.S. an-
Nahl/16: 64. tentang kedudukan hadis terhadap Al-Qur’an.
e) Peserta didik merumuskan pertanyaan kandungan Q.S an-Nisa/4: 59 dan Q.S.
an-Nahl/16: 64 tentang kedudukan hadis terhadap Al-Qur’an.
f) Peserta didik mengumpulkan data tentang kedudukan hadis terhadap Al-Qur’an dari
berbagai sumber belajar
g) Peserta didik menguraikan dan menafsirkan data temuan
h) Peserta didik merumuskan kesimpulan
Pertemuan 4
a) Peserta didik mendengarkan bacaan Q.S. an-Nahl/ 16: 114yang dibacakan guru
b) Peserta didik menirukan bacaan Q.S. an-Nahl/ 16: 114yang ada di contohkan oleh guru
c) Melalui motivasi dari guru, peserta didik mengajukan pertanyaan tentang hal- hal yang
belum jelas dari hasil mendengar dan membaca Q.S. an-Nahl/ 16: 114
d) Peserta didik berkelompok dengan anggota 4 – 5 orang, kemudian memilih salah satu
diantara mereka yang paling bagus bacaannya untuk menjadi tutor sebaya.
e) Masing-masing anggota kelompok membaca Q.S. an-Nahl/ 16: 114secara bergantian
disimak oleh tutor sebaya
f) Masing-masing anggota kelompok membaca Q.S. an-Nahl/ 16: 114secara bergantian.
g) Anggota kelompok menyimak dan memberi penilaian hafalan teman lain.
h) Salah satu anggota kelompok mendemostrasikan Q.S. an-Nahl/ 16: 114 di depan kelas.
i) Kelompok lain menyimak dan memberi penilaian terhadap bacaan Q.S. an-Nahl/ 16: 114
dari kelompok lain

3. Kegiatan Penutup
a) Peserta didik diberi kesempatan untuk menanyakan hal-hal yang belum dipahami.
b) Guru membimbing peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran melalui tanya
jawab secara klasikal.
c) Guru dan peserta didik melakukan refleksi terkait seluruh proses belajar yang sudah
dilaksanakan
d) Guru menjelaskan rencana pembelajaran pada pertemuan selanjutnya
e) Guru menyampaikan salam penutup.
l. Asesmen
1) Asesmen sebelum pembelajaran (diagnostik), berupa pertanyaan kepada siswa tentang
perilaku pengamalan al-Qur’an dan hadis sesuai dengan kedua ayat yang dikaji (terlampir)
2) Asesmen selama proses pembelajaran (formatif), berupa penugasan merumuskan masalah dan
pengumpulan informasi (terlampir)
3) Asesmen pada akhir proses pembelajaran (sumatif), berupa produk dan tertulis (essay)
(terlampir)
m. Pengayaan dan remedial
1) Pengayaan
Pengayaan diberikan kepada siswa yang memiliki capaian pembelajaran melebihi rata- rata
kelas
a) Peserta didik membuat peta silisilah keluarga salah seorang tokoh nasional/pahlawan
nasional
b) Peserta didik menelusuri tokoh yang berperan di lingkungan masyarakat tempat
tinggalnya.
2) Remedial
Remedial dilaksanakan untuk peserta didik yang belum memahami materi Q.S. An-nisa 4:56
dan QS An-nahl 16:64 /capaian pembelajaran kurang dari rata-rata kelas. Kegiatan remedial
dilakukan dengan mengulang materi pembelajaran apabila peserta didik belum
memahami dari materi, remedial dapat dilakukan atara lain sebagai berikut:
a) Pembelajaran ulang, dilakukan ketika sebagian besar peserta didik menunjukkan
kesulitan dalam memahami konsep yang dipelajari. Pada saat remedial, guru mengubah
metode pengajaran atau menggunakan media yang berbeda serta menyesuaikan tugas
yang diberikan kepada peserta didik.
b) Memberikan bimbingan di luar jam tatap muka bagi peserta didik yang
mengalami kesulitan belajar tertentu
c) Memberikan penugasan kepada peserta didik yang belum tuntas
n. Refleksi siswa dan guru
1) Refleks Guru
Guru melakukan refleksi dari hasil refleksi siswa dan memperbaiki segala
kekurangannya pada pertemuan selanjutnya, yang meliputi :
a) Kegiatan pembelajaran mana yang paling cocok dengan peserta didik ? Apa
buktinya ?
b) Apakah ada peserta didik yang menunjukkan kemampuan di luar ekspektasi ?
c) Perbaikan apa yang dapat dilakukan pada bab-bab selanjutnya atau tahun ajaran
mendatang ?
d) Apa yang saya pelajari dari peserta didik sepanjang pembelajaran bab ini?
2) Refleksi Siswa
Pembelajaran hari ini telah kalian selesaikan dengan penuh tanggung jawab dan semangat.
Selama Ananda menyelesaikan aktivitas-aktivitas pembelajaran tentu ada hal-hal yang dapat
Ananda ungkapkan, untuk itu disilahkan dengan menjawab beberapa pertanyaan berikut. :
a) Apakah aku sudah melakukan pembelajaran secara bertanggung jawab ?
b) Apakah aku sudah mengumpulkan tugas secara tepat waktu ?
c) Apakah aku sudah mencantumkan sumber referensi dalam hasil karyaku ?
d) Apakah aku sudah mampu berkolaborasi dengan baik bersama teman- temanku ?

Mengetahui Tanngungharjo, Juli 2023


Kepala SMP N 2 Tanggungharjo Guru Mapel

SUPRIYADI, S.Pd. AYU AZIZATUN, S.Pd.I


NIP. 19101162005011008 NIP. 199107232023212013

LAMPIRAN
1. Asesmen Diagnostik
No Pernyataan Jawaban
1 Apa yang kalian ketahui tentang definisi al-Qur’an?
2 Apa yang kalian ketahui dengan hadis?
3 Apa yang kalian fahami tentang posisi hadis
terhadap al-Qur’an?

2. Asesmen Formatif
a. Kejelasan tentang pertanyaan peserta didik pada belajar penemuan terkait materi.
Nama : …………………..
Kelompok : ………………..
No Aspek Skor
(0-10)
1 Bobot pertanyaan
2 Kejelasan dalam penyampaian
Jumlah
Skor Maksimum 20
Petunjuk penskoran:
Nilai= (skor perolehan/ skor maksimum)x100
Keterangan:
0-5 : Kurang Baik
6-10 : Sedang
11-15 : Baik
15-20 : Sangat Baik
b. Peserta didik mengumpulkan informasi pada penemuan siswa.
Nama : …………………..
Kelompok : ………………..
No Aspek Skor
(0-10)
1 Kerjasama antar individu
2 Kejelasan dalam menuliskan pernyataan
temuan
Jumlah
Skor Maksimum 20
Petunjuk penskoran:
Nilai= (skor perolehan/ skor maksimum)x100
Keterangan:
0-5 : Kurang Baik
6-10 : Sedang
11-15 : Baik
15-20 : Sangat Baik

3. Asesmen Sumatif

a. Test Tertulis: Essay


Soal:
1. Kita diperintahkan untuk untuk patuh dan taat kepada Allah Swt. Taat kepada Allah Swt. adalah
mengikuti ajaran Al-Qur’an, sedangkan taat kepada Rasulullah Saw. dengan mengamalkan
sunahnya, begitu pula menaati ulil amri. Tuliskan dalil naqli yang menjelaskan kewajiban kita
untuk taat kepada Allah Swt., rasul dan ulil amri!
2. Mengapa sebagai seorang muslim yang baik, harus menaati ulil amri selama kebijakan mereka
tidak bertentangan dengan al-Qur’an dan hadis?
3. Alif Lam Qamariyyah merupakan alim lam yang berhadapan dengan salah satu huruf Alif Lam
Qamariyyah. Tuliskan hukum bacaan Alif Lam Qamariyyah yang ada pada Q.S. al-Nahl/16:
64 ! Berikan alasannya!
4. Buatlah peta konsep tentang perbedaan sunah, hadis, asar, dan khabar!
5. Jelaskan fungsi hadis terhadap Al-Qur’an!

Jawaban:

No Kunci Jawaban Cara penilaian


1  Jika peserta didik dapat
menuliskan dalil naqli
dengan benar sesuai
dengan kaidah penulisan,
skor 5
 Jika peserta didik dapat
menuliskan dalil naqli dan
masih ada sesalahan dalam
penulisan 1-4 yang tidak
sesuai dengan kaidah
penulisan, skor 4.
 Jika peserta didik dapat
menuliskan dalil naqli dan
masih ada sesalahan dalam
penulisan 5-8 yang tidak
sesuai dengan kaidah
penulisan, skor 3.
 Jika peserta didik dapat
menuliskan dalil naqli dan
masih ada sesalahan dalam
penulisan lebih dari 8 yang
tidak sesuai dengan kaidah
penulisan, skor 2.
2 Mentaati pimpinan menjadi kewajiban orang  Jika peserta didik dapat
yang beriman. Ketaatan tersebut bermanfaat menuliskan jawaban dengan
yang besar untuk umat yang sesuai dengan ajaran benar , skor 3
Islam.  Jika peserta didik dapat
menuliskan jawaban kurang
tepat, skor 2
 Jika peserta didik tidak
dapat menuliskan jawaban,
skor 1
3 ‫ب‬َ ٰ‫ْال ِكت‬ karena alif lam bertemu dengan huruf kaf (ْ  Jika peserta didik t dapat
ِ )
‫ك‬ menuliskan jawaban dengan
benar, skor 2
 Jika peserta didik tidak
dapat menuliskan jawaban
dengan benar, skor 1
4 Hasil karya peserta didik (peta konsep)  Jika peserta didik dapat
menuliskan peta konsep
tentang perbedaan sunah,
hadis, as}ar, dan khabar
dengan benar dan menarik,
skor 6.
 Jika peserta didik dapat
menuliskan peta konsep
tentang perbedaan sunah,
hadis, as}ar, dan khabar
dengan benar dan kurang
menarik, skor 4.
 Jika peserta didik dapat
menuliskan peta konsep
tentang perbedaan sunah,
hadis, as}ar, dan khabar
dengan tidak benar dan
kurang menarik, skor 2.

5 Fungsi hadis terhadap Al-Qur’an  Jika peserta didik dapat


adalah menetapkan dan memperkuat apa yang menuliskan fungsi hadis
telah diterangkan di dalam Al-Qur’an, terhadap Al-Qur’an dengan
menafsirkan terhadap ayat-ayat yang masih lengkap dan benar, skor 4.
mutlak dan memberikan pengkhususan terhadap  Jika peserta didik dapat
ayat-ayat yang masih umum, memberikan menuliskan fungsi hadis
kepastian hukum Islam yang tidak ada di Al- terhadap Al-Qur’an kurang
Qur’an dan membatalkan ketentuan yang datang lengkap, skor 3.
kemudian yang terdahulu, sebab ketentuan yang  Jika peserta didik dapat
baru dianggap lebih cocok dengan lingkungannya menuliskan fungsi hadis
dan lebih luas. terhadap Al-Qur’an hanya
sebagian kecil yang benar ,
skor 2

b. Tes praktik
Peserta didik dapat membaca dan menghafalkan Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64 dengan
benar.
Rubrik Penilaiannya sebagai berikut:
Nilai
Rubrik Penilaian
Akhir
 Sangat lancar : dapat membaca dengan lancar dan
tartil, skor 5.
 Lancar : dapat membaca dengan tartil, tapi masih
ada kesalahan kurang dari 3, skor 4.
 Sedang : dapat membaca dengan tartil, tapi masih
ada kesalahan kurang dari 5, skor 3.
 Kurang lancar : dapat membaca kurang lancar, skor
2.
 Tidak lancar : tidak dapat membaca skor 1
 Sangat lancar : dapat menghafal dengan lancar ,
skor 5. Skor perolehan
x 100=…
 Lancar : dapat menghafal, tapi masih ada kesalahan Skor Maksimum
kurang dari 3, skor 4.
 Sedang : dapat menghafal, tapi masih ada kesalahan
kurang dari 5, skor 3.
 Kurang lancar : dapat menghafal kurang lancar,
skor 2.
 Tidak lancar : tidak dapat menghafal, skor 1

4. Lembar Kegiatan

LK 1
a. Duduklah secara berkelompok!
b. Tiap orang dalam tim membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64
c. Lakukan identifikasi terhadap permasalahan terkait tentang hukum bacaan alif lam syamsiyah dan
alif lam qomaiyah!
d. Cari dan kumpulkan data tentang materi yang dikaji!
e. Diskusikan temuan hasil pencarian!
f. bandingkan hasil diskusi antar kelompok terhadap temuan!
g. Simpulkan hasil diskusi

LK 2
a. Duduklah secara berkelompok!
b. Tiap orang dalam tim membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64
c. Lakukan identifikasi terhadap permasalahan terkait tentang arti Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl
16:64!
d. Cari dan kumpulkan data tentang materi yang dikaji!
e. Diskusikan temuan hasil pencarian!
f. bandingkan hasil diskusi antar kelompok terhadap temuan!
g. Simpulkan hasil diskusi
LK 3
a. Duduklah secara berkelompok!
b. Tiap orang dalam tim membaca Q.S. An-nisa 4:56 dan QS An-nahl 16:64
c. Lakukan identifikasi terhadap permasalahan terkait tentang kandungan Q.S. An-nisa 4:56 dan QS
An-nahl 16:64!
d. Cari dan kumpulkan data tentang materi yang dikaji!
e. Diskusikan temuan hasil pencarian!
f. bandingkan hasil diskusi antar kelompok terhadap temuan!
g. Simpulkan hasil diskusi

Anda mungkin juga menyukai