Anda di halaman 1dari 1

BERITA

a. Pengertian Berita :
teks berita adalah teks yang berisi segala peristiwa yang terjadi di dunia, berdasarkan
fakta.
b. Ciri-Ciri Teks Berita
1. Bersifat objektif dan berdasarkan fakta.
2. Aktual, peristiwa yang diberitakan masih segar atau baru terjadi.
3. Menggunakan gaya bahasa yang menarik dan mudah dipahami pembaca.
4. Data yang diberitakan lengkap, khususnya data penting.
5. Memiliki urutan waktu, tempat, dan alur peristiwa yang jelas.
6. Kalimat yang digunakan singkat, padat, dan jelas.
7. Sumber berita valid dan bisa dipertanggungjawabkan.
C. Unsur Berita :
5W+1H (What, When, Where, Who, Why, How).
D. Struktur Teks Berita
1. Orientasi Berita
Orientasi berita adalah bagian pengenalan masalah atau hal apa yang akan dibahas
dalam berita.
2. Peristiwa
Peristiwa adalah struktur teks berita yang berisi inti kejadian pada hal yang ingin dibahas
secara rinci dan berurutan. Pada bagian ini harus menjelaskan unsur mengapa dan
bagaimana. Dalam menyajikan peristiwa, penulis tidak boleh memasukkan opini, karena
semua harus sesuai dengan fakta yang terjadi di lapangan.
3. Sumber Berita
Sumber berita adalah bagian yang menyatakan dari mana berita tersebut diambil,
biasanya terletak di bagian awal atau akhir berita. Sumber berita perlu dicantumkan
supaya pembaca tahu dari mana berita tersebut berasal. Dari sumber berita ini,
pembaca bisa menilai apakah sumber beritanya kredibel dan dapat dipercaya atau tidak.

Anda mungkin juga menyukai