Anda di halaman 1dari 5

A.

KUDA-KUDA DEPAN
1. Kuda-kuda depan kaki kiri
Sikap ini dilakukan dengan cara di awali dengan berdiri dengan posisi tegak lurus dan
tangan di silang sama saat melakukan berdiri 4, lalu kaki kiri di Tarik ke belakang dan
kaki kanan di depan sebagai tumpuan badan lutut kaki yang di depan di bengkokkan
sampai lutut sejajar dengan ujung kaki dan pandangan ke depan, dan badan agak sedikit
di majukan.


Gambar kuda-kuda depan kaki kiri

2. Kuda-kuda depan kaki kanan


Sikap berikut ini sama dengan cara melakukan kuda-kuda kaki kiri tetapi kaki yang di
depan adalah kaki kanan dan kaki yang di belakang adalah kaki kiri.


Gambar kuda-kuda depan kaki kanan
B. KUDA-KUDA TENGAH
1. Teknik kuda-kuda tengah
Sikap kuda-kuda tengah yaitu dilakukan dengan cara pertama lakukan sikap berdiri 4
lalu salah satu kaki di tarik ke belakang lalu putarkan badan ke samping kaki di buka
selebar bahu dan usahakan kedua kaki sejajar lalu tekuk kedua kaki hampir membentuk
90 derajat beban badan berada di tengah, pandangan kea rah lawan.

Gambar sikap kuda-kuda tengah

C. KUDA-KUDA BELAKANG
1. Kuda-kuda belakang kaki kanan
Sikap ini dilakukan dengan cara dimulai dari sikap berdiri 4 lalu Tarik kaki kanan ke
belakang dan kaki kiri tarik sedikit ke belakang saat melakukan tarikakan kaki kanan di
tekuk sedikit dan kaki kiri posisi jinjit dan lurus kaki kiri berada di depan dan pandangan
fokus ke depan, tangan siap untuk menyerang.


Gambar sikap kuda-kuda belakang kaki kanan
2. Kuda-kuda belakang kaki kiri
Sikap kuda-kuda ini sama dengan cara melakukan sikap kuda-kuda kaki kanan tetapi
kaki yang di belakang adalah kaki kiri dan kaki yang di depan adalah kaki kanan, berarti
kaki yang sebagai tumpuan badan adalah kaki kiri.


Gambar sikap kuda-kuda belakang kaki kiri

D. KUDA-KUDA SILANG
1. Kuda-kuda silang depan
Sikap kuda-kuda silang ke depan di lakukan dengan cara pertama berdiri dengan cara
berdiri sikap 4 lalu tarik salah satu kaki ke belakang dan kaki yang satu di tarik lagi
kebelakang kaki satunya sampai posisi kaki menyilang kaki belakang agak jinjit sedikit
dan posisi kaki agak sedikit di tekukkan ke duanya, konsentrasikan badan ke kaki depan
dan pandangan ke depan lurus ke depan tangan siap untuk menyerang.


gambar sikap kuda-kuda silang ke depan
2. Kuda-kuda silang belakang
Sikap ini sama dengan cara melakukan sikap kuda-kuda silang depan tetapi badan saat
melakukan kuda-kuda silang belakang posisi badan menghadap ke belakang dan
pandangan ke belakang.


Gambar kuda-kuda silang belakang

E. KUDA-KUDA SAMPING
1. Kuda-kuda samping kanan
Sikap pertama yaitu di mulai dari sikap berdiri 4 lalu tarik kaki kanan ke belakang
lalu memutat badan ke samping kanan dan kaki kanan di kekukkan dan kaki kiri lurus ke
samping pandangan lurus ke depa dan tangan siap untuk menyerang.

Gambar kuda-kuda samping kanan


2. Kuda-kuda samping kiri
Sikap kuda-kuda ini cara melakukan sama dengan sikap kuda-kuda samping kanan
tetapi yang di tarik ke belakang adalah kaki kiri dan menghadap ke kiri lalu kaki kiri
yang di tekukkan.

Gambar kuda-kuda samping kiri

Anda mungkin juga menyukai