Anda di halaman 1dari 1

“Mengakar Masa Lalu, Mengukir Masa Depan”

“Mengakar masa lalu, mengukir masa depan” merupakan narasi yang pas bila membahas
tentang Pemajuan Kebudayaan. Sebab, kebudayaan yang merupakan wujud rasa, karsa dan karya
manusia tidak akan bisa lekang dari ingatan-ingatan masa lalu sebagai proses penciptaannya.
Setakat hal tersebut juga, pemajuan kebudayaan tidak hanya sekadar upaya untuk meningkatkan
ketahanan dan kontribusi kebudayaan bagi negara namun juga menjadikan kebudayaan proaktif
untuk meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat.
Indonesia memiliki lebih dari 360 suku bangsa yang menjadikannya sebagai negara
terbesar ketiga di dunia dalam kategori suku bangsa terbanyak. Jumlah tersebut menjadi
representasi betapa kaya dan beragamnya khazanah budaya yang ada di Indonesia.
Kemajemukan budaya yang ada tentu menjadi intangible power yang potensial bagi bangsa
Indonesia. Terlebih lagi, saat ini negara-negara di dunia begitu giat melalukan upaya pemajuan
kebudayaan. Kebudayaan merupakan lokomotif ekonomi baru, itulah mengapa mengakar masa
lalu sebagai refleksi kebudayaan begitu penting untuk memperbaiki masa depan.

Anda mungkin juga menyukai