Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA KUPANG

DINAS KESEHATAN KOTA KUPANG


UPTD PUSKESMAS KUPANG KOTA
Jl. Ir Soekarno No. 1 Kel. Bonipoi Kota Kupang Kode Pos 85221; Telp ( 0380 ) 825893
Email: puskkupangkota@gmail.com. Wibsite: http://www.puskkk.dinkes kota kupang

LAPORAN PERJALANAN DINAS


KUNJUNGAN RUMAH DETEKSI DINI BAGI LANSIA RISTI

1. Pendahuluan:
a. Umum
Identitas Pelaksana Tugas

No. NAMA NIP JABATAN

1. Josina C. Taressy 197110231992032005 Perawat Penyelia

2. Resna Ale Holbala 198911062022032006 Perawat Terampil

3. Evi T. A. Duka 198404212002122004 Perawat Penyelia

b. Maksud dan Tujuan


a) Maksud
Melaksanakan kegiatan kunjungan rumah deteksi dini bagi lansia risti.
b) Tujuan
1) Tujuan Umum
Meningkatkan upaya pelayanan kesehatan bagi lansia risti
2) Tujuan Khusus
- Memantau status kesehatan lansia risti
- Meningkatkan kemampuan dan peran serta keluarga serta lansia dalam
mengatasi masalah kesehatan lansia risti
c. Ruang Lingkup
Semua lansia risti di kelurahan Merdeka
d. Dasar
Sesuai Surat Tugas dari Kepala UPTD Puskesmas Kupang Kota, Nomor
PUSK.KK.445.879/ /ST/III/2023 dan Nomor PUSK.KK.445.879/ /ST/III/2023
2. Kegiatan yang dilakukan:
Melakukan pengukuran tekanan darah, dan memberikan konseling kepada keluarga
mengenai kondisi Lansia.
3. Hasil yang dicapai:
Kegiatan ini dilaksanakan di Kelurahan Merdeka pada tanggal 8, 9, 10, 24, dan 25 Maret
2023. Dari hasil kegiatan yang dilaksanakan, jumlah pemantauan lansia risti pertanggal
yaitu;
 Tanggal 08 Maret 2020 berjumlah 3 orang, pasien pertama mengalami keadaan sulit
berjalan, gangguan penglihatan dan gangguan pendengaran karena faktor usai, pasien
kedua mengalami kesulitan berjalan, pasien ke tiga mengalami kesulitan berjalan, semua
lansia dan keluarga di berikan konseling, hasil tekanan darah terlampir.
 Tanggal 09 Maret 2023 berjumlah 3 orang, pasien pertama mengalami keadaan sulit
berjalan dan gangguan pendengaran karena faktor usia, pasien kedua mengalami gangguan
penglihatan serta terkadang sulit berjalan karena sakit persendian, pasien ketiga
mengalami gangguan penglihatan, gangguan pendenngaran dan kesulitan berjalan karena
faktor usia, semua lansia dan keluarga di berikan konseling, hasil tekanan darah terlampir
 Tanggal 10 Maret 2023 berjumlah 3 orang, pasien pertama mengalami keadaan sulit
berjalan karena sakit pada persendian, mengalami penurunan pendengaran dan penglihatan
karena faktor usia, pasien kedua mengalami gangguan pendengaran, pasien ketiga
megalami kesulitan berjalan dan berbicara karena faktor penyakit. semua lansia dan
keluarga di berikan konseling, hasil tekanan darah terlampir
 Tanggal 24 Maret 2023 berjumlah 3 orang, pasien pertama mengalami keadaan sulit
berjalan, sulit berbicara dan mengalami penurunan pendengaran karena faktor usia, pasien
ke dua mengalami kesulitan berjalan, gangguan pendengnaran dan gangguan penglihatan,
pasien ketiga mengalami kesulitan berjalan, gangguan pendengaran, penurunan
penglihatan karena faktor usia, semua lansia dan keluarga di berikan konseling, hasil
tekanan darah terlampir
 Tanggal 25 Maret 2023 berjumlah 3 orang, pasien pertama mengalami keadaan sulit
berjalan karena faktor gangguan penglihatan sejak lahir, pasien kedua mengalami kesulitan
berjalan karena factor kelebihan berat badan dan usia, pasien ketiga mengalami penurunan
penglihatan dan pendengaran, semua lansia dan keluarga di berikan konseling, hasil
tekanan darah terlampir
4. Simpulan dan Saran:
a. Simpulan
Hasil kegiatan kunjungan rumah deteksi dini bagi lansia risti yang dilaksanakan pada
kelurahan Merdeka tanggal 8, 9, 10, 24, dan 25 Maret 2023, jumlah lansia risti yang di
pantau kesehatannya yaitu sebanyak 15 lansia dengan penurunan fungsi tubuh baik
fungsi pendengaran, penglihatan dan fungsi pada sistem gerak. Semua lansia dan
keluarga di berikan konseling, hasil tekanan darah terlampir.
b. Saran
Keluarga harus berperan aktif dalam menjaga dan memelihara kesehatan lansia

5. Penutup:
Demikian laporan dinas ini kami buat berdasarkan hasil kegiatan kunjungan rumah deteksi
dini bagi lansia risti di kelurahan Merdeka

Kupang, 25 Maret 2023


Yang Membuat Laporan,

1. Josina C. Taressy ............................................


197110231992032005

2. Resna Ale Holbala


............................................
198911062022032006

Evi T. A. Duka
3. ............................................
198404212002122004
DOKUMENTASI KEGIATAN
KUNJUNGAN RUMAH DETEKSI DINI BAGI LANSIA RISTI
KELURAHAN MERDEKA
MARET 2023

Anda mungkin juga menyukai