Anda di halaman 1dari 1

Sambutan Kepala Sekolah

Bapak /Ibu yang kami hormati. Pertama-tama, terimakasih dan selamat datang kami
ucapkan kepada tim asesor yang telah bersedia hadir disekolah kami ditengah-tengah
kesibukkanya. Ini merupakan hal yang membanggakan bagi kami semua.

Hari ini sekolah kami akan melakukan akreditasi. Kami berharap akreditasi hari ini dapat
berjalan dengan lancar tanpa adanya halangan. Akreditasi adalah pengakuan terhadap lembaga
pendidikan yang diberikan oleh badan yang berwenang setelah dibilang bahwa lmebaga itu
memenuhi syarat kebakuan atau kriteria tertentu.

Akreditasi pada hari ini akan menentukan mutu serta kwalitas dari sekolah ini serta
pandangan masyarakat terhadap sekolah ini. Sebagai penanggung jawab sekolah ini, pastinya
kami berharap akan mendapatkan hasil yang terbaik akan tetapi itu bukan tujuan utama dari
kami. Kami sangat mengaharapkan bimbingan, dukungan, kritik, dan saran yang sifatnya
memmbangun untuk perkembangan dari sekolah ini. Karena tidak ada gunanya mendapatkan
nilai bagus akan tetapi tidak ada perbaikan dan perkembangan yang terjadi disekolah. Perbaikan
dan perkembangan inilah yang akan menjadikan sekolahini menjadi sekolah yang bermutu,
menjadi sekolah yang berkwalitas dan diakui oleh masyarakat.

Untuk sekali lagi kami memohon kepada bapak asesor untuk meberikan bimbingan,
dukungan serta kritik dan saran yang membangun untuk kami.

Terimakasih kami ucapkan kepada Bapak/Ibu dewan guru serta staf tata usaha yang telah
bekerja keras menyiapkan semua kebutuhan yang diperlukan dalam akrditasi ini. Kami sebagai
penanggung jawab tidak dapat memberikan apa-apa kepada bapak/ibu semua, kami hanya bisa
berdoa semoga apa yang telah bapak/ibu lakukan diberkati oleh Allah yang maha kuasa. Dan
menjadikan lading pahala untuk bapak/ibu semua.

Bapak/Ibu yang kami hormati demikianlah sambutan yang dapat kami sampaikan.
Terimakasih atas perhatianya dan mohon maaf atas kekurangannya.

Anda mungkin juga menyukai