Anda di halaman 1dari 4

------------ PERUBAHAN PERSEROAN KOMANDITER ---------

------------------ CV. COKLAT MANIS -----------------


---------------------- NOMOR : 01 -------------------
- Pada pukul sepuluh waktu Indonesia Barat (10.00
WIB) hari ini, Selasa tanggal dua puluh satu November
dua ribu dua puluh tiga (11-11-2023)-----------------
- Berhadapan dengan saya, ANDRE FEBRIAN, Sarjana
Hukum, Magister Kenotariatan, Notaris di Kota
Surakarta, dengan dihadiri oleh saksi-saksi yang
saya, Notaris kenal yang nama-namanya akan disebut
pada akhir akta ini :--------------------------------
I. Tuan AUDDY ROGMANIALDY, Sarjana Hukum-------------
lahir di Semarang, pada tanggal 23-04-1996 (dua
puluh tiga April seribu sembilan ratus Sembilan
puluh enam), Warga Negara Indonesia, Wiraswasta,
Kawin, Bertempat tinggal di Sumber, Rukun Tetangga
006, Rukun Warga 012, Kelurahan Sumber, Kecamatan
Banjarsari, Kota Surakarta, Pemegang Kartu Tanda
Penduduk Nomor Induk Kependudukan :
6471040902930001----------------------------------
- Menurut keterangannya dalam hal ini bertindak
sebagai pesero komanditer dalam perseroan yang
akan disebut,----------------------------------
II. Tuan REFAL HADY, Sarjana Ekonomi-----------------
lahir di Jakarta, pada tanggal 31-04-1993 (tiga
puluh satu April seribu sembilan ratus sembilan
puluh tiga), Warga Negara Indonesia, Pengacara,
Kawin, Bertempat tinggal di Jalan Pramuka, Rukun
Tetangga 005, Rukun Warga 006, Kelurahan
Penggalang, Kecamatan Siaga, Kota Surakarta,

1
Pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor Induk
Kependudukan : 5103053103930009.------------------
- menurut keterangannya dalam hal ini bertindak
sebagai pesero pengurus dengan sebutan direktur
dalam perseroan yang akan disebut,----------------
III. Nyonya NOR SATRIANA, lahir di Surakarta pada
tanggal 7 (tujuh) bulan januari tahun 2001 (dua
ribu dua satu), Warga Negara Indonesia,
Perempuan, Mengurus rumah tangga, bertempat
tinggal di Sukoharjo, Rukun Tetangga 002, Rukun
Warga 011, Kelurahan kadipiro, Kecamatan
Banjarsari, Kota Surakarta, Pemilik Kartu Tanda
Penduduk : 62070700502000002
- Menurut keterangannya dalam hal ini bertindak
sebagai pesero pengurus dalam sebutan Wakil
Direktur dalam peseroan yang akan disebut,------

- Para Penghadap telah dikenal oleh saya, Notaris.---


- Para Penghadap yang bertindak sebagaimana tersebut
diatas menerangkan terlebih dahulu : ----------------
- bahwa dengan akta nomor 50, tanggal 07 (tujuh)
bulan Pebruari tahun 2017 (dua ribu tujuh belas),
yang dibuat dihadapan Wahyono, Sarjana Hukum, yang
pada waktu itu Notaris di Surakarta, telah didirikan
perseroan komanditer CV. COKLAT MANIS, berkedudukan
di Sukoharjo, yang telah didaftarkan di Pengadilan
Negeri Sukoharjo, pada tanggal 24 (dua puluh empat)
bulan Nopember tahun 2018 (dua ribu delapan belas),
dibawah Nomor : 48/2018/p/Skh juncto akta nomor 21,
tanggal 11 (sebelas) bulan April tahun 2018 (dua ribu
delapan belas), yang dibuat dihadapan CIPUNG, Sarjana

2
Hukum, Notaris di Surakarta, yang perubahannya telah
didaftarkan di Pengadilan Negeri Sukoharjo, pada
tanggal 15 (lima belas) bulan April tahun 2018 (dua
ribu delapan belas), dibawah Nomor : 48/2018/P/Skh.--
- Selanjutnya dalam akta ini disebut juga Perseroan ;
- bahwa penghadap Tuan AUDDY ROGMANIALDY dengan ini
menyatakan melepaskan jabatannya sebagai pesero
komanditer dan mengundurkan diri dari perseroan
tersebut;--------------------------------------------
- bahwa dengan pesero yang keluar tersebut telah
dibuat perhitungan selengkapnya, sehingga antara
pesero yang keluar dengan pesero yang lain sudah
tidak mempunyai tagihan atau tuntutan apapun juga
serta dengan saling memberi tanda lunas dan bebas
bahwa dengan demikian, beban-beban perseroan yang
terjadi setelah ditandatanganinya akta ini, menjadi
tangungjawab yang harus dipikul oleh para penghadap
Tuan REFAL HADY dan Nyonya NOR SATRIANA--------------
- bahwa para penghadap selaku pesero bermaksud dan
selanjutnya memutuskan :
1. Merubah susunan pengurus perseroan, sehingga sejak
saat ini menjadi sebagai berikut :-------------------
- Tuan, REFAL HADY sebagai pesero pengurus dengan
sebutan Direktur.-----------------------------
- Nyonya NOR SATRIANA, sebagai pesero Komanditer.----
2. Merubah kegiatan usaha sesuai dengan Klasifikasi
Lapangan Usaha Indonsia (KLBI) tahun 2017 (dua ribu
tujuh belas).----------------------------------------

3
3. Memasukan modal usaha yang dicantumkan dalam
ketentuan pasal 4 anggaran perseroan.----------------
- Berhubung dengan segala sesuatu yang tersebut
diatas, maka para pihak sepakat untuk merubah
ketentuan-ketentuan dan pasal-pasal yang tercantum
dalam anggaran perseroan selanjutnya sejak saat ini
menjadi sebagai berikut :----------------------------
------------------------PASAL 1 ---------------------
- DST.----------------------------------------------
- Akta ini setelah saya, Notaris bacakan kepada -----
penghadap, dan saksi-saksi, serta isinya cukup-------
dimengerti semuanya, maka seketika itu juga lalu-----
ditandatangani oleh penghadap, saksi-saksi dan saya,-
Notaris. --------------------------------------------
- Dibuat dengan tanpa ada coretan, penggantian maupun
penambahan.------------------------------------------
- salinan akta ini telah diselesaikan dengan
sempurna.--------------------------------------------

Notaris Kota Surakarta,

ANDRE FEBRIAN,S.H.,M.Kn.

Anda mungkin juga menyukai