Anda di halaman 1dari 2

ABSTRAK

Skripsi dengan judul “Implementasi Program Jalin Matra Penanggulangan


Feminisasi Kemiskinan (PFK) di Desa Salakkembang Kecamatan Kalidawir
Kabupaten Tulungagung” ini ditulis oleh Reni Essy Kusuma, NIM. 17402163611,
dengan dosen pembimbing Dr. Qomarul Huda, M.Ag.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh program dari Pemerintah Provinsi Jawa
Timur dalam mengoptimalkan pengentasan kemiskinan bagi rumah tangga miskin
dengan Kepala Rumah Tangga Perempuan (KRTP) melalui konsep
pemberdayaan. Tujuan program ini adalah memperluas akses rumah tangga
terhadap usaha produktif dengan bantuan modal yang diberikan sehingga program
dapat diandalkan sebagai instrumen penanggulangan kemiskinan dalam
meningkatkan status kesejahteraan pada rumah tangga miskin dengan Kepala
Rumah Tangga Perempuan (KRTP).
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana
implementasi Program Jalin Matra Penanggulangan Feminisasi Kemiskinan
(PFK) di Desa Salakkembang? (2) Bagaimana dampak Program Jalin Matra
Penanggulangan Feminisasi Kemiskinan (PFK) bagi KRTP di Desa
Salakkembang? (3) Bagaimana keberhasilan Program Jalin Matra
Penanggulangan Feminisasi Kemiskinan (PFK) di Desa Salakkembang?
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan
deskriptif. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Pengumpulan
data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis
data melalui reduksi data, paparan data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan
keabsahan temuan menggunakan perpanjangan peneliti dan triangulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Implementasi Program Jalin
Matra PFK di Desa Salakkembang melalui tahapan sesuai PEDUM Jalin Matra
PFK 2019. Dari 11 tahapan terdapat 9 tahapan terlaksana dengan baik, 1 tahapan
terlaksana namun belum optimal dan 1 tahapan tidak terlaksana. Tahapan yang
terlaksana dengan baik yaitu, tahap sosialisasi, pra rembug, rembug warga,
klarifikasi dan identifikasi usulan kebutuhan, pengajuan pencairan BKK, rembug
pokmas persiapan realisasi, pengadaan barang KRTP, penyerahan barang bantuan
kepada KRTP, dan tahap pertanggungjawaban. Tahapan yang terlaksana namun
belum optimal adalah Bimbingan Teknis serta tahapan yang tidak terlaksana
adalah pengelolaan dan pelestarian program oleh pemerintah desa. (2) Dampak
positif yang ditimbulkan Jalin Matra PFK adalah menambah aset modal KRTP
penerima, mampu meningkatkan kemandirian pada masyarakat, membantu dan
meringankan beban kebutuhan sehari-hari dengan adanya bantuan pangan.
Sedangkan dampak negatif dari Jalin Matra PFK adalah menimbulkan
kecemburuan sosial di masyarakat. (3) Keberhasilan Jalin Matra PFK berdasarkan
lima indikator keberhasilan Rukminto Adi belum berhasil karena terdapat dua
indikator belum terpenuhi yaitu belum berkurangnya jumlah penduduk miskin dan
usaha dalam meningkatkan pendapatan belum sepenuhnya berkembang.

Kata Kunci : Jalin Matra, Penanggulangan Feminisasi Kemiskinan

xiv
ABSTRACT

This thesis entitled "Implementation of The Jalin Matra Feminization


Poverty of Alleviation (PFK) Program in Salakkembang Village, Kalidawir
District, Tulungagung Regency" was written by Reni Essy Kusuma, NIM.
17402163611, guided by Dr. Qomarul Huda, M.Ag.
This research was motivated by a program from the Provincial
Government of East Java in optimizing poverty alleviation for poor households
with female household heads (KRTP) through the concept of empowerment. The
aim of this program is to expand household access to productive businesses with
the assistance of capital so that the program can be relied on as an instrument for
poverty reduction in improving the welfare status of poor households with the
female headed household (KRTP).
The formulation of the problems in this research are (1) How to implement
the Jalin Matra Feminization of Poverty Alleviation (PFK) Program in
Salakkembang Village? (2) What is the impact of the Jalin Matra Feminization of
Poverty Alleviation (PFK) Program for KRTP in Salakkembang Village? (3) How
is the success of the Jalin Matra Feminization of Poverty Alleviation (PFK)
Program in Salakkembang Village?
This research uses a type qualitative research with a type of descriptive
approach. The data used are primary and secondary data. Data collection was
carried out by observation, interviews and documentation. Data analysis
techniques using data reduction, data display, and conclusion drawing. Checking
the validity of the findings using extension of the attendance of the researcher and
triangulation.
The results showed that (1) The implementation of the Jalin Matra PFK
Program in Salakkembang Village has gone through the stages according to the
general guidelines of Jalin Matra PFK 2019. The stages that are carried out well
are the socialization time, pre deliberation, society deliberation, clarification and
identification of proposed needs, the funds disbursement, community deliberation
prepared realization of funds, procurement of KRTP needs, delivery of relief
items to KRTP, and responsibility time.The stages that have been implemented
but are not yet optimal are technical guidance and the stages that have not been
implemented are management and preservation program by the village
government. (2) The positive impact from Jalin Matra PFK Program is increase
the capital assets of KRTP recipients, be able to increase community
independence, assist and ease the burden of daily needs with food assistance.
Meanwhile, the negative impact of Jalin Matra PFK is create jealousy in the
society. (3) The success of Jalin Matra PFK based on the five indicators of
Rukminto Adi has not been successful because there are two indicators that have
not been fulfilled, namely the number of poor people has not decreased and efforts
to increase income have not fully developed.

Keywords: Jalin Matra, The Feminization of Poverty Alleviation

xv

Anda mungkin juga menyukai