Anda di halaman 1dari 2

Nama : Maylena Desi Permatasari

NIM : G2A019081
Prodi : S1 Ilmu Keperawatan
Kelas : 6B
Triasae & EWS (Early Warning System)
Pada saat itu di IGD datang 10 pasien yang bersamaan dengan kasus yang berbeda-beda tentukan
triage yang dipilih sesuai kasus:
1. Seorang pasien laki-laki usia 30 tahun, datang ke IGD dengan keluhan nyeri dada
menjalar ke rahang,nyeri dirasakan setengah jam yang lalu saat bekerja sebagai kuli
bangunan. Pasien nampak sesak, nyeri dada, skalanya 8, tampak deofarisis,mual dan
muntah.
Jawab :
Triase P-1 (Merah), karena pasien mengalami masalah pada ABC dan nyeri dada,
sehingga membutuhkan pertolongan darurat.

2. Seorang pasien anak usia 3 tahun datang ke IGD dengan diantar oleh ibunya. Keterangan
dari ibunya bahwa pasien mengalami diare, de ngan frekuensi 1 hari 10 kali. Mata
tampak cekung, nadinya cepat, akralnya teraba dingin. Pasien tampak lemas.
Jawab :
Triase P-2 (Kuning), karena dari kondisinya pasien mengarah pada keadaan gawat
tapi darurat.

3. Seorang pasien laki-laki usia 25 tahun datang ke IGD karena mengalami kecelakaan saat
berangkat kerja, tampak ada jelas di OS femur sepertiga medical dextra. Kemudian
oasien akralnya dingin, nafasnya cepat, nadinya 120 x/menit.
Jawab:
Triase P-2 (Kuning), karena dari kondisinya pasien mengarah pada keadaan gawat
tapi tidak darurat.

4. Seorang pasien laki-laki usia 40 tahun dating ke IGD dengan keluhan batuk dan
pilek,keluhan dirasakan sejak 2 hari yang lalu. Menurut keterangan pasien memiliki
riwayat perjalanan ke luar negeri. Setelah itu dating keluhan panas, suhu = 39 derajata C,
nyeri tenggorokan, batuk berdahak dan terasa nyeri pada persendian.
Jawab :
Triase P-3 (Hujau), karena dari kondisi pasien mengarah pada keadaan tidak
darurat.

5. Seorang pasien perempuan datang ke IGD usianya 30 tahun, datang dengan keluhan
sesak nafas, tedengar suara mengi. Pasien sebelum sakit atau sebelum terjadi keluhan
pasien bekerja di perusahaan muebel kayu, karena banyak debu sehingga pasien elergi
dan sesak. Nadi dan nafas cepat tapi dangkal, akralnya teraba dingin,tampak sianosis
pada bibir dan kuku.
Jawab :
Triase P-1 (Merah), karena pasien mengalami masalah ABC sehingga
membutuhkan pertolongan darurat.

6. Seorang pasien perempuan usia 17 tahun datang ke IGD dengan keluhan demam suhu =
38 derajat C. tidak ada keluhan batuk dan hannya demam. Pasien tersebut adalah anak
dari direktur RS tempat Anda bekerja. Triase level berapa?
Jawab :
Triase P-3 (Hijau), karena dari kondisi pasien mengarah pada keadaan gawat tapi
tidak darurat.

7. Seorang pasien ibu-ibu usia 60 tahun datang ke IGD dengan keluhan terjatuh saat
menyapu dihalaman rumah, kemudian ada kelemahan pada salah satu sisi gerak,
kemudian tampak bibir pasien mencong/merot, pasien memiliki hipertensi tekanan darah
210/110 mmHg. Kemudian pasien masih komposmetis.
Jawab :
Triase P-2 (kuning), karena dari kondisi pasien mengarah pada keadaan gawat tapi
tidak darurat.

8. Seorang pasien laki-laki datang usia 50 tahun datang ke IGD dengan keluhan sesak
nafas,tampak adanya oedem pada kedua tungkai, pasien sesak nafas dengan RR = 22
x/menit, terasa sesak saat duduk atau tiduran. Akralnya teraba dingin.
Jawab :
Triase P-1 (Merah), karena kondisi pasien membutuhkan pertolongan darurat.

9. Seorang pasien datang ke IGD usia 55 tahun dalam keadaan tidak sadar, setelah bermain
futsal, saat di cek pasien tidak merespon, saat di cek nadinya tidak teraba. Tempat main
futsal dibelakang rumah sakit, pada saat datang pasien masih tidak sadar, tidak ada
pemompoaan dada.
Jawab :
Triase P-0 (Hitam), karena kondisi pasien sudah tidak ada harapan hidup.

10. Seorang pasien datang ke IGD, ibu hamil usia 30 tahun G2P1A0 datang dengan keluhan
perutmya mules, diantar saminya ke IGD RS. Usia kehamilan usia kehamilan sudah tua
perut terasa kencang dan teraba cairan ada yang keluar.
Jawab :
Triase P-1 (Merah), Karena kondisi pasien membutuhkan pertolongan darurat.

Anda mungkin juga menyukai