Anda di halaman 1dari 1

NAMA PENA : DANIEL DIRANDRA

TEMA CERPEN : KISAH KLASIK DI SEKOLAH


JUDUL CERPEN : 4 PM
PREMIS/SPOILER CERPEN :

Sore hari bagi kebanyakan pelajar adalah waktu terbaik untuk menenangkan pikiran dan
menghilangkan penat dengan beristirahat atau melihat matahari terbenam. Tapi untuk Rara
Akasha, itu adalah waktu untuk meratapi hidupnya sendiri yang datar dan membosankan.
Hanya seorang support system yang ingin ia miliki sebagai motivatornya dan membuat
hidupnya tidak lagi abu-abu.

Bagi Rara, senja itu mengajarkan pada kita, bahwa kehidupan tak selalu berjalan dengan
cemerlang dan bersinar.

Namun, semua berubah setelah Rian Adhinatha tidak sengaja menabrak Rara dan
menjatuhkan buku tugasnya yang hendak ia kerjakan di taman sekolah pukul 4 sore. Rian
datang dan menawarkan pertemanan agar Rara tidak sendiri, agar hidup Rara tidak lagi abu-
abu dan selalu indah bak matahari yang terbenam di sore hari kala itu.

Lantas apakah hubungan Rara dan Rian akan indah seperti senja? Atau bahkan hubungan
mereka akan seperti senja yang hanya membawa kabar gembira namun pergi meninggalkan
luka?

Anda mungkin juga menyukai