Anda di halaman 1dari 70

STANDAR TEKNIS

PENANGANAN DAMPAK
LALU LINTAS

OPERASIONAL
RUMAH SAKIT UMUM
KASIH IBU KEDONGANAN

Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kuta, Badung,


Provinsi Bali

PT. Bali Medika

2024
KATA PENGANTAR

KATA PENGANTAR

Puji Syukur kami panjatkan ke hadirat ALLAH SWT atas terselesaikannya Dokumen
Standar Teknis Penanganan Dampak Lalu Lintas Operasional Rumah Sakit
Umum Kasih Ibu Kedonganan.

Adapun isi laporan adalah susunan data primer maupun sekunder sebagai dasar
analisis dampak lalu lintas operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan beserta penanganan dan rekomendasinya yang diusulkan sebagai
upaya dalam penanganan dampak lalu lintas.

Tim Penyusun mengucapkan terimakasih atas kerjasama dan kepercayaan dari


pemrakarsa PT. Bali Medika dan semoga apa yang di cita-citakan oleh pemrakarsa
dapat berjalan dengan lancar dengan dampak yang minim terhadap lalu lintas dan
dapat ditangani secara baik serta tidak menyebabkan kerugian pihak lain.

Denpasar, Januari 2024

TTD

Tim Penyusun Standar Teknis


Operasional Rumah Sakit Umum Kasih
Ibu Kedonganan

i
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................... i


DAFTAR ISI ............................................................................................................ ii
DAFTAR TABEL ...................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ................................................................................................... v
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................. 1
1.1. DASAR HUKUM ............................................................................... 1
1.2. MAKSUD DAN TUJUAN .................................................................... 2
1.3. RUANG LINGKUP PEKERJAAN .......................................................... 3
1.4. KELUARAN (OUTPUT) ..................................................................... 4
1.5. SKALA DAMPAK BANGKITAN LALU LINTAS ....................................... 4
BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI ........................................................................... 6
2.1. RENCANA PEMBANGUNAN ............................................................... 6
2.1.1. IDENTITAS PENGEMBANG/PEMBANGUN ...................................... 6
2.1.2. LOKASI PEMBANGUNAN .............................................................. 6
2.1.3. URAIAN KEGIATAN ATAU USAHA RUMAH SAKIT UMUM KASIH IBU
KEDONGANAN ............................................................................ 9
2.1.4. DATA KEGIATAN RUMAH SAKIT UMUM KASIH IBU KEDONGANAN
............................................................................................... 10
2.2. KESESUAIAN DENGAN TATA RUANG WILAYAH ............................... 14
2.3. KARAKTERISTIK DAN INTENSITAS TATA GUNA LAHAN EKSISTING . 14
BAB III REKOMENDASI PENANGANAN DAMPAK LALU LINTAS ................................. 16
3.1 PENANGANAN DAMPAK MASA OPERASIONAL ................................. 16
3.3.1 MANAJEMEN DAN REKAYASA LALU LINTAS PADA MASA
OPERASIONAL .......................................................................... 16
3.3.2 MANAJEMEN KEBUTUHAN LALU LINTAS PADA MASA OPERASIONAL
............................................................................................... 21
3.3.3 PENYEDIAAN FASILITAS PARKIR ............................................... 24
3.3.4 PENYEDIAAN AKSES KELUAR MASUK KENDARAAN KE LOKASI .... 27
3.3.5 PENYEDIAAN FASILITAS BONGKAR MUAT BARANG .................... 28
3.3.6 PENGATURAN SIRKULASI LALU LINTAS ..................................... 30

ii
3.3.7 PENYEDIAAN FASILITAS PEJALAN KAKI DAN BERKEMAMPUAN
KHUSUS ................................................................................... 39
3.3.8 PENYEDIAAN FASILITAS PERLENGKAPAN JALAN PADA MASA
OPERASIONAL .......................................................................... 41
3.4 IMPLEMENTASI PENANGANAN DAMPAK LALU LINTAS ..................... 50
BAB IV PENUTUP .................................................................................................. 52
4.1 TANGGUNG JAWAB PEMERINTAH DAN PENGEMBANG DALAM
PENANGANAN DAMPAK ................................................................. 52
4.2 RENCANA PEMANTAUAN DAN EVALUASI ........................................ 64

iii
DAFTAR TABEL

DAFTAR TABEL

Tabel I.1 Kriteria Ukuran Wajib Andalalin untuk Kegiatan Rumah Sakit ........... 5
Tabel III.1 Penentuan Satuan Ruang Parkir (SRP) ......................................... 24
Tabel III.2 Lebar Bukaan Pintu Kendaraan .................................................... 25
Tabel III.3 Penyediaan Kapasitas Parkir Kendaraan di Lantai Dasar ................ 26
Tabel III.4 Rekapitulasi Kebutuhan Rambu dan Marka Lalu Lintas pada Masa
Operasional ................................................................................ 44
Tabel III.5 Rekapitulasi Kebutuhan Fasilitas Keamanan dan Keselamatan ....... 49
Tabel III.6 Implementasi Penanganan Dampak Lalu Lintas ............................ 51
Tabel IV.1 Matriks Lalu Lintas Penanganan Dampak Lalu Lintas pada Masa
Oprasional .................................................................................. 53

iv
DAFTAR GAMBAR

DAFTAR GAMBAR

Gambar II.1 Lokasi Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan ............ 7
Gambar II.2 Kondisi di Lokasi Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan ................................................................................. 7
Gambar II.3 Kondisi di Lokasi Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan (1) ............................................................................ 8
Gambar II.4 Kondisi Jalan Raya Uluwatu di Depan Lokasi Kegiatan ..................... 8
Gambar II.5 Denah Lantai 1 ........................................................................... 11
Gambar II.6 Denah Lantai 2 ........................................................................... 11
Gambar II.7 Denah Lantai 3 ........................................................................... 12
Gambar II.8 Denah Lantai Atap ...................................................................... 12
Gambar II.9 Tampak Depan ........................................................................... 13
Gambar II.10 Tampak Samping ........................................................................ 13
Gambar II.11 Intensitas Tata Guna Lahan di Sekitar Lokasi Pembangunan .......... 15
Gambar III.1 Pemisah Jalur Keluar dan Masuk Kendaraan ................................. 17
Gambar III.2 Pengaturan Radius Tikung Kendaraan .......................................... 18
Gambar III.3 Penyediaan Jalur Pejalan Kaki dengan Marka di Lantai Dasar ......... 19
Gambar III.4 Penempatan Petugas Pengatur Lalu Lintas ................................... 20
Gambar III.5 Lokasi dan Kapasitas Parkir Kendaraan di Lantai Dasar ................. 26
Gambar III.6 Pengaturan Lebar Akses Keluar Masuk Kendaraan ........................ 28
Gambar III.7 Jenis Kendaraan yang Digunakan untuk Kegiatan Bongkar Muat
Barang (Truk Box) ...................................................................... 29
Gambar III.8 Lokasi Parkir untuk Kegiatan Bongkar Muat Barang (Loading
Unloading) ................................................................................. 30
Gambar III.9 Rekomendasi Sirkulasi Lalu Lintas Eksternal ................................. 31
Gambar III.10 Sirkulasi Sepeda Motor di Lantai Dasar ......................................... 34
Gambar III.11 Sirkulasi Mobil Penumpang di Lantai Dasar ................................... 35
Gambar III.12 Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Barang di Lantai Dasar ................ 36
Gambar III.13 Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Drop .......................................... 37
Gambar III.14 Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Emergency ................................. 38
Gambar III.15 Sirkulasi Pejalan Kaki di Lantai Dasar ........................................... 40
Gambar III.16 Penyediaan Fasilitas Difabel ......................................................... 41
Gambar III.17 Usulan Penyediaan Rambu Lalu Lintas pada Masa Operasional di
Lantai Dasar ............................................................................... 43
Gambar III.18 Lokasi Penempatan Rambu Titik Kumpul dan Hydrant ................... 47
Gambar III.19 Rencana Jalur Evakuasi di Lantai Dasar ........................................ 47
Gambar III.20 Rencana Jalur Evakuasi di Lantai Dua .......................................... 48
Gambar III.21 Rencana Jalur Evakuasi di Lantai Tiga .......................................... 48
Gambar III.22 Penyediaan Pos Keamanan .......................................................... 50

v
BAB I PENDAHULUAN

PENDAHULUAN BAB I

1.1. DASAR HUKUM

Setiap rencana pembangunan pusat kegiatan, permukiman, dan infrastruktur tentunya


akan menimbulkan gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu
lintas dan angkutan jalan, sehingga wajib dilakukan analisis mengenai dampak lalu
lintas (andalalin). Andalalin merupakan salah satu kajian yang digunakan untuk
mengidentifikasi dampak lalu lintas yang terjadinya akibat adanya perubahan guna
lahan yang akan menimbulkan bangkitan dan tarikan perjalanan yang berpengaruh
terhadap kinerja lalu lintas pada ruas jalan dan simpang terdampak. Kajian mengenai
Andalalin telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu
Lintas dan Angkutan Jalan (Pasal 99, Pasal 100, dan Pasal 101), yang telah diubah
dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja (Pasal 55 angka
11) serta diatur lebih lanjut dalam Peraturan Pemerintah Nomor 30 Tahun 2021
tentang Penyelenggaraan Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (Pasal 2, Pasal 3,
Pasal 4, Pasal 5, Pasal 6, Pasal 7, Pasal 8, Pasal 9, Pasal 10, Pasal 11, Pasal 12, Pasal
13, Pasal 14, dan Pasal 15) dan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 17 Tahun
2021 tentang Penyelenggaraan Analisis Dampak Lalu Lintas. Andalalin bertujuan untuk
meminimalisasi dampak yang ditimbulkan akibat adanya pembangunan atau
pengembangan suatu pusat kegiatan, permukiman, dan infrastruktur dengan
memberikan rekomendasi upaya-upaya penanganan sehingga kinerja ruas jalan serta
persimpangan di sekitar lokasi pembangunan/pengembangan dapat tetap terjaga.

Peraturan yang menjadi dasar hukum terkait dengan kegiatan analisis dampak lalu
lintas adalah:
1. Undang – Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan
(pasal 99 sampai dengan pasal 101);
2. Undang – Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja (pasal 55 angka
11);

1
3. Peraturan Pemerintah Nomor 30 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Bidang
Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (pasal 2 sampai dengan pasal 15);
4. Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 17 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan
Analisis Dampak Lalu Lintas;
5. Peraturan Daerah Provinsi Bali Nomor 4 Tahun 2016 tentang Penyelenggaraan
Lalu Lintas dan Angkutan Jalan;
6. Peraturan Daerah Provinsi Bali Nomor 3 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas
Peraturan Daerah Nomor 16 Tahun 2009 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah
Provinsi Bali Tahun 2009 – 2029;
7. Peraturan Daerah Kabupaten Badung Nomor 26 Tahun 2013 tentang Rencana
Tata Ruang Wilayah Kabupaten Badung Tahun 2013 – 2033;
8. Peraturan Bupati Badung Nomor 26 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan
Analisis Dampak Lalu Lintas di Kabupaten Badung.

1.2. MAKSUD DAN TUJUAN

Penyusunan dokumen standar teknis penanganan dampak lalu lintas ini dimaksudkan
untuk dapat mengantisipasi dampak yang ditimbulkan akibat pembangunan dan/atau
pengoperasian Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang terletak di Jalan Raya
Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kuta, Badung, Provinsi Bali terhadap lalu lintas di
sekitarnya.

Sedangkan tujuan dari penyusunan dokumen standar teknis penanganan dampak lalu
lintas ini adalah sebagai berikut:

1. Menyampaikan gambaran umum di sekitar lokasi kegiatan Rumah Sakit Umum


Kasih Ibu Kedonganan;
2. Menyusun rekomendasi dan rencana implementasi penanganan dampak lalu
lintas akibat kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan;
3. Menyusun rincian tanggung jawab Pemerintah dan Pengembang atau
Pembangun dalam penanganan dampak lalu lintas akibat kegiatan Rumah Sakit
Umum Kasih Ibu Kedonganan;
4. Menyusun rencana pemantauan dan evaluasi yang dilakukan oleh Pemerintah
dan Pengembang atau Pembangun.

2
1.3. RUANG LINGKUP PEKERJAAN

Sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 17 Tahun 2021


tentang Penyelenggaraan Analisis Dampak Lalu Lintas Pasal 14 disebutkan bahwa
pemenuhan standar teknis penanganan dampak lalu lintas paling sedikit memuat:

1. Gambaran umum lokasi dan rencana pembangunan atau pengembangan yang


akan dilaksanakan, yang meliputi:
a. kesesuaian dengan rencana tata ruang wilayah;
b. peta lokasi dan gambar tata letak bangunan (site plan) dan/atau detail
engineering design (DED) bangunan;
c. bukti kepemilikan atau penguasaan lahan;
d. foto kondisi lokasi pembangunan baru atau pengembangan; dan
e. penjelasan rencana pembangunan baru atau pengembangan.
2. Rekomendasi dan rencana implementasi penanganan dampak lalu lintas, yang
meliputi:
a. manajemen dan rekayasa lalu lintas pada area pembangunan atau
pengembangan;
b. manajemen kebutuhan lalu lintas pada area pembangunan atau
pengembangan;
c. penyediaan fasilitas parkir berupa gedung parkir atau taman parkir;
d. penyediaan akses keluar dan akses masuk untuk orang, kendaraan pribadi
dan kendaraan barang;
e. penyediaan fasilitas bongkar muat barang;
f. penataan sirkulasi lalu lintas di dalam kawasan pada area pembangunan
atau pengembangan;
g. penyediaan fasilitas pejalan kaki dan berkemampuan berkebutuhan khusus
pada area pembangunan atau pengembangan;
h. penyediaan fasilitas perlengkapan jalan pada area pembangunan atau
pengembangan; dan
i. penyediaan fasilitas penyeberangan.
3. Rincian tanggung jawab pemerintah dan pengembang atau pembangun dalam
penanganan dampak lalu lintas;
4. Rencana pemantauan dan evaluasi yang memuat:

3
a. pemantauan oleh Pemerintah yang meliputi pemantauan terhadap
implementasi dari rekomendasi penanganan dampak dan pemantauan
terhadap akses masuk dan keluar kendaraan di lokasi pembangunan atau
pengembangan;
b. pemantauan oleh Pengembang atau Pembangun yang meliputi
pemantauan dan evaluasi terhadap akses dan sirkulasi lalu lintas kendaraan
di dalam kawasan pada area pembangunan atau pengembangan,
pemantauan terhadap fasilitas parkir, dan pemantauan terhadap rambu,
marka dan fasilitas perlengkapan jalan lainnya pada area pembangunan
atau pengembangan.

1.4. KELUARAN (OUTPUT)

Keluaran (output) yang nantinya akan di dapat dari dokumen standar teknis
penanganan dampak lalu lintas ini adalah sebagai berikut:

1. Tersedianya rekomendasi dan rencana implementasi penanganan dampak lalu


lintas akibat kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang terletak di
Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kuta, Badung, Provinsi Bali;
2. Tersedianya rincian tanggung jawab Pemerintah dan Pengembang atau
Pembangun dalam penanganan dampak lalu lintas akibat kegiatan Rumah Sakit
Umum Kasih Ibu Kedonganan;
3. Tersedianya rencana pemantauan dan evaluasi yang dilakukan oleh Pemerintah
dan Pengembang atau Pembangun.

1.5. SKALA DAMPAK BANGKITAN LALU LINTAS

Sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 17 Tahun 2021 tentang


Penyelenggaraan Analisis Dampak Lalu Lintas, menyatakan bahwa pusat kegiatan,
permukiman, dan infrastruktur yang wajib dilakukan analisis dampak lalu lintas
digolongkan dalam 3 kategori skala dampak bangkitan lalu lintas yang ditimbulkan,
yaitu:

1. Kegiatan dengan bangkitan lalu lintas tinggi, merupakan kegiatan yang


membangkitkan perjalanan lebih dari 1.500 perjalanan per jam;

4
2. Kegiatan dengan bangkitan lalu lintas sedang, merupakan kegiatan yang
membangkitkan perjalanan antara 500 sampai dengan 1.500 perjalanan per jam;
3. Kegiatan dengan bangkitan lalu lintas rendah, merupakan kegiatan yang
membangkitkan perjalanan antara 100 sampai dengan 499 perjalanan per jam.

Kategori skala dampak bangkitan lalu lintas yang ditimbulkan pada rencana
pembangunan pusat kegiatan berupa bangunan untuk kegiatan rumah sakit dilakukan
dengan kriteria yang dihitung berdasarkan jumlah tempat tidur, seperti ditunjukan
pada tabel berikut.

Tabel I.1 Kriteria Ukuran Wajib Andalalin untuk Kegiatan Rumah Sakit

Jenis Rencana Kategori Bangkitan Lalu


Ukuran Minimal
Pembangunan Lintas
Bangkitan Tinggi
Di atas 700 tempat tidur
(Dokumen Andalalin)
Bangkitan Sedang
Rumah Sakit 201 s.d. 700 tempat tidur
(Rekomendasi Teknis)
75 s.d. 200 tempat tidur Bangkitan Rendah
(Standar Teknis)
Sumber: Kementerian Perhubungan (PM No 17 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Andalalin)

Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan akan memiliki total 101 tempat
tidur. Berdasarkan jumlah tempat tidur tersebut, maka kegiatan Rumah Sakit Umum
Kasih Ibu Kedonganan masuk ke dalam kategori bangkitan lalu lintas rendah. Sesuai
dengan pasal 11 ayat (2) huruf c PM No 17 Tahun 2021, untuk kegiatan dengan
bangkitan lalu lintas rendah, pengembang atau pembangun diwajibkan untuk
memenuhi standar teknis penanganan dampak lalu lintas yang telah ditetapkan oleh
Menteri dan menyampaikan gambaran umum lokasi dan rencana pembangunan atau
pengembangan yang akan dilaksanakan.

5
BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI

GAMBARAN UMUM
BAB II
LOKASI

2.1. RENCANA PEMBANGUNAN

2.1.1. IDENTITAS PENGEMBANG/PEMBANGUN

Identitas Pengembang atau Pembangun:


Nama Perusahaan : PT. Bali Medika
Alamat Perusahaan : Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kuta,
Badung, Provinsi Bali
Nama Usaha : Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan
Alamat Usaha : Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kuta,
Badung, Provinsi Bali
Penanggung Jawab : dr. Anak Agung Diah Ratna Dewi
Jabatan : Direktur

2.1.2. LOKASI PEMBANGUNAN

Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan terletak di Jalan Raya
Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kuta, Badung, Provinsi Bali. Berdasarkan
statusnya, Jalan Raya Uluwatu yang digunakan sebagai akses keluar masuk ke
lokasi kegiatan merupakan jalan kabupaten. Sesuai dengan Peraturan Bupati
Badung Nomor 28 Tahun 2017 tentang Penetapan Status Ruas-Ruas Jalan
sebagai Jalan Kabupaten yang ditetapkan tanggal 25 April 2017, Jalan Raya
Uluwatu yang berada di depan lokasi kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan berada pada Ruas Klan Desa – Kubu Alit (Nomor Ruas 2018)
dengan panjang ruas jalan 1,40 km.

Lokasi kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat dilihat pada
Gambar II.1.

6
Gambar II.1 Lokasi Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan

Kondisi di lokasi kegiatan saat ini dapat dilihat pada gambar berikut.

Gambar II.2 Kondisi di Lokasi Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan

7
Gambar II.3 Kondisi di Lokasi Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan (1)

Saat ini, Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan telah beroperasi. Kondisi
Jalan Raya Uluwatu yang berada di depan lokasi kegiatan dapat dilihat pada
gambar berikut.

Gambar II.4 Kondisi Jalan Raya Uluwatu di Depan Lokasi Kegiatan

8
2.1.3. URAIAN KEGIATAN ATAU USAHA RUMAH SAKIT UMUM KASIH
IBU KEDONGANAN

Rumah Sakit Kasih Ibu Kedonganan merupakan salah satu cabang dari kasih ibu
hospitalgroup. Rumah sakit umum kasih ibu Kedonganan beroperasi pertama kali
pada tanggal 21 April tahun 2007. Rumah Sakit Kedonganan merupakan badan
usaha berbentuk Perseroan terbatas yaitu PT Bali Medika. RSU Kasih Ibu
Kedonganan merupakan RSU tipe C yang terletak di Jl. Uluwatu No. 69 A
Kedonganan, Kuta, Bali.

Rumah Sakit Kasih Ibu Kedonganan dalam mewujudkan Visi dan Misi di rumah
sakit, memberikan pelayanan yang berkualitas dan mengutamakan keselamatan
pasien, RSU Kasih Ibu Kedonganan Kedonganan telah mendapatkan predikat
Paripurna dalam Akreditasi KARS, pada bulan Desember 2022. Dan telah
mendapatkan ijin operasional nomor 165/RSU/DPMPTSP/2019 dan Ijin IPAL/IPLC
Nomor 1774/Limbah Cair/DPMPTSP/2018.

Saat ini RSU Kasih Ibu Kedonganan memiliki 101 tempat tidur dengan beberapa
layanan unggulan yang didukung dengan Fasilitas Penunjang Medis dan SDM
yang lengkap, dalam rangka mewujudkan Visi dan Misi RSU Kasih Ibu
Kedonganan.

Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan merupakan rumah sakit umum
dengan cakupan pelayanan yang akan diberikan, meliputi:

1. Pelayanan UGD (Unit Gawat Darurat) 24 jam


2. Pelayanan UGD dengan bahasa asing 24 jam
3. Pelayanan Ambulance 24 jam
4. Pelayanan Farmasi 24 jam
5. Pelayanan Laboratorium 24 jam
6. Pelayanan Radiologi 24 jam
7. Pelayanan Poliklinik Dokter Umum
8. Pelayanan Poliklinik Dokter Spesialis
9. Pelayanan Poliklinik Gigi (BDIC)
10. Pelayanan Medical Check Up
11. Pelayanan Rawat Inap

9
12. Pelayanan Rawat Khusus meliputi: Ruang Bersalin, Kamar Operasi, Ruang
HCU/ICU, Ruang Bayi, Ruang NICU/PICU
13. Pelayanan Fisioterapi & Rehabilitasi Medis
14. Pelayanan Gizi
15. Pelayanan Medik Spesialistik, meliputi: Anak, Kebidanan dan Kandungan,
Penyakit Dalam, Mata, THT, Syaraf, Kulit dan Kelamin, Bedah Umum, Bedah
Orthopedi, Bedah Urologi, Bedah Saluran Cerna, Kardiologi, Penyakit Paru,
Jiwa, Rehabilitasi Medis, Patologi Klinik, Anesthesi, Dokter Gigi Spesialis
Konservasi Gigi, Dokter Gigi Spesialis Periodonsi.

2.1.4. DATA KEGIATAN RUMAH SAKIT UMUM KASIH IBU


KEDONGANAN

Informasi terkait dengan kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan
yang berlokasi di Jalan Raya Uluwatu, Kabupaten Badung adalah sebagai
berikut:

➢ Luas Lahan : 4.850 m2


➢ Luas Lantai Bangunan : 6.055,34 m2
➢ Jam Operasional :
▪ Rumah Sakit : 24 jam
▪ Kantor : 08.00 – 17.00 WITA
➢ Jumlah Karyawan : 200 orang
➢ Fungsi Bangunan : Rumah Sakit Umum
➢ Jumlah Tempat Tidur : 101 tempat tidur

Siteplan, denah masing-masing lantai, dan tampak bangunan dari kegiatan


Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang berlokasi di Jalan Raya
Uluwatu, Kabupaten Badung dapat dilihat pada gambar berikut.

10
Gambar II.5 Denah Lantai 1

Gambar II.6 Denah Lantai 2

11
Gambar II.7 Denah Lantai 3

Gambar II.8 Denah Lantai Atap

12
Gambar II.9 Tampak Depan

Gambar II.10 Tampak Samping

13
2.2. KESESUAIAN DENGAN TATA RUANG WILAYAH

Kecamatan Kuta memiliki Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) yang di atur dalam
Peraturan Bupati Badung Nomor 8 Tahun 2021 tentang Rencana Detail Tata Ruang
(RDTR) Kecamatan Kuta Tahun 2021 – 2041. Rencana Detail Tata Ruang (RDTR)
tersebut berfungsi untuk kendali mutu pemanfaatan ruang wilayah kabupaten
berdasarkan RTRW Kabupaten, acuan bagi kegiatan pemanfaatan ruang yang lebih
rinci dari kegiatan pemanfaatan ruang yang diatur dalam RTRW Kabupaten, acuan
penyusunan program-program pemanfaatan ruang, acuan bagi kegiatan pengendalian
pemanfaatan ruang, acuan bagi penerbitan IPR, acuan dalam penyusunan RTBL,
acuan pengarahan investasi Pembangunan, dan perangkat untuk mewujudkan
keterpaduan, keterkaitan, dan keseimbangan perkembangan antar sektor dan antar
wilayah.

Kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan menggunakan lahan dengan luas
keseluruhan 4.850 m2. Saat ini pelaku usaha sudah memvalidasi ITR yang telah
dimiliki per tanggal 8 November 2023 dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan
Ruang Kabupaten Badung. Mengacu pada ITR yang sudah dimiliki tersebut, kegiatan
Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan ini tidak bertentangan dengan rencana
tata ruang yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kabupaten Badung serta sudah
sesuai dengan Peraturan Bupati Badung Nomor 8 Tahun 2021 tentang Rencana Detail
Tata Ruang (RDTR) Kecamatan Kuta Tahun 2021 – 2041. Rumah Sakit Umum Kasih
Ibu Kedonganan masuk dalam Subzona Perdagangan dan Jasa Skala BWP (K-2), dan
Zona Pelayanan Umum Skala Kecamatan (SPU-2).

2.3. KARAKTERISTIK DAN INTENSITAS TATA GUNA LAHAN EKSISTING

Interaksi guna lahan dan transportasi merupakan interaksi yang sangat dinamis dan
kompleks. Interaksi ini melibatkan berbagai aspek kegiatan serta berbagai
kepentingan. Perubahan tata guna lahan akan selalu mempengaruhi perkembangan
transportasi dan sebaliknya. Di dalam kaitan ini, pola perubahan dan besaran
pergerakan serta pemilihan moda pergerakan merupakan fungsi dari adanya pola
perubahan guna lahan diatasnya. Sedangkan setiap perubahan guna lahan dipastikan
akan membutuhkan peningkatan yang diberikan oleh sistem transportasi dari kawasan
yang bersangkutan.

14
Berdasarkan hasil pengamatan di lapangan, intensitas tata guna lahan di sekitar lokasi
kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan pada kondisi eksisting (tahun
2024) dapat dilihat pada gambar berikut.

Gambar II.11 Intensitas Tata Guna Lahan di Sekitar Lokasi Pembangunan

Seperti terlihat pada gambar di atas dan berdasarkan hasil pengamatan di lapangan,
intensitas tata guna lahan di sekitar lokasi kegiatan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan pada kondisi eksisting (tahun 2024) berupa kawasan perkantoran dan
kawasan perdagangan dan jasa.

15
REKOMENDASI
BAB III REKOMENDASI PENANGANAN DAMPAK LALU LINTAS

PENANGANAN
BAB III
DAMPAK LALU
LINTAS

Penanganan dampak lalu lintas dalam rangka meminimalisasi dampak yang


ditimbulkan akibat beroperasinya Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang
terletak di Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan,
Kabupaten Badung, Provinsi Bali meliputi penanganan dampak pada masa operasional.

3.1 PENANGANAN DAMPAK MASA OPERASIONAL

Di depan akses masuk dan keluar lokasi penanganan dampak lalu lintas pada masa
operasional bertujuan untuk meminimalisasi dampak lalu lintas yang ditimbulkan
akibat operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang terletak di Jalan
Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung,
Provinsi Bali. Pergerakan kendaraan pengunjung (pasien) dan kendaraan karyawan
yang masuk maupun keluar lokasi kegiatan berpotensi menyebabkan terjadinya
gangguan kelancaran dan keselamatan lalu lintas pada ruas jalan utama. Penanganan
dampak lalu lintas yang perlu dilakukan pada masa operasional Rumah Sakit Umum
Kasih Ibu Kedonganan adalah sebagai berikut.

3.3.1 MANAJEMEN DAN REKAYASA LALU LINTAS PADA MASA


OPERASIONAL

Manajemen dan rekayasa lalu lintas di dalam maupun di depan lokasi kegiatan
yang dilakukan oleh pengembang atau pembangun Rumah Sakit Umum Kasih
Ibu Kedonganan sebagai upaya penanganan dampak lalu lintas akibat
beroperasinya Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan, meliputi :

16
a. Memisahkan akses masuk kendaraan dan akses keluar
kendaraan, berupa jalur akses masuk keluar yang berbeda dan
dipisahkan oleh marka jalan atau kerb atau median.

Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan memiliki 2 pintu akses masuk
keluar yang berada di sisi timur dan selatan. Pada pintu akses masuk keluar
tersebut perlu dilakukan pemisahan jalur masuk dan keluar seperti
ditunjukan pada gambar berikut.

Gambar III.1 Pemisah Jalur Keluar dan Masuk Kendaraan

Pintu akses masuk dan keluar digunakan sebagai akses masuk dan akses
keluar untuk sepeda motor dan digunakan untuk mobil penumpang untuk
masuk ke lokasi kegiatan.
Untuk menjaga kelancaran dan keselamatan lalu lintas, khususnya agar
kendaraan yang masuk dengan kendaraan yang keluar lokasi tidak saling

17
mengganggu, maka perlu dilakukan pemisahan akses masuk dan keluar.
Pada pintu akses masuk dan keluar kendaraan tersebut, jalur masuk berada
di sisi timur, sedangkan jalur keluar berada di sisi selatan. Selain itu, untuk
mengarahkan kendaraan yang masuk dan keluar lokasi sesuai dengan jalur
yang ditentukan, maka perlu dilakukan pemasangan marka pengarah lajur.
b. Memberikan ruang manuver yang cukup untuk kendaraan yang
akan masuk dan keluar lokasi sehingga tidak menimbulkan
tundaan perjalanan di jalan umum.

Pengaturan radius tikung untuk kendaraan yang masuk dan keluar lokasi
dapat dilihat pada gambar berikut.

Gambar III.2 Pengaturan Radius Tikung Kendaraan

Agar kendaraan yang masuk ke lokasi dan kendaraan yang keluar dari lokasi
tidak menimbulkan tundaan perjalanan di jalan umum, maka perlu dilakukan
pengaturan radius tikung kendaraan, dengan tujuan untuk memberikan
ruang manuver yang cukup bagi kendaraan yang masuk dan keluar dari
Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan. Mengingat jenis kendaraan
terbesar yang nantinya akan masuk ke lokasi adalah jenis kendaraan

18
penumpang yang digunakan untuk dokter dan pengunjung, maka harus
membuat radius tikung kendaraan yang mampu memberikan ruang
manuver yang cukup untuk kendaraan dengan jenis kendaraan penumpang.
Berdasarkan Gambar III.2 radius tikung kendaraan pada pintu akses masuk
di sisi timur sebesar 7,7 meter dan untuk kendaraan keluar di sisi selatan
sebesar 5,4 meter serta harus diatur oleh petugas pengatur lalu lintas.
c. Memisahkan pergerakan kendaraan bermotor dan pejalan kaki
dengan menyediakan fasilitas pejalan kaki yang berupa jalur
pejalan kaki dengan pewarnaan (marka)

Pemisahan pergerakan kendaraan bermotor dengan pejalan kaki di dalam


lokasi kegiatan bertujuan untuk menjaga keselamatan pejalan kaki yang
berkunjung. Pemisahan tersebut dilakukan dengan menyediakan fasilitas
pejalan kaki berupa jalur pejalan kaki dengan pewarnaan (marka) yang
disediakan di Lantai Dasar. Penyediaan fasilitas pejalan kaki berupa jalur
pejalan kaki dengan pewarnaan (marka) di dalam lokasi Rumah Sakit Umum
Kasih Ibu Kedonganan dapat dilihat pada Gambar III.3.

Gambar III.3 Penyediaan Jalur Pejalan Kaki dengan Marka di Lantai Dasar

19
d. Menempatkan petugas pengatur lalu lintas untuk mengatur
lalu lintas kendaraan pada pintu akses masuk dan keluar

Untuk menjaga kelancaran dan keselamatan lalu lintas di depan lokasi


Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan serta jalan utama (Jalan Raya
Uluwatu), pihak pengembang atau pembangun wajib menyediakan petugas
pengatur lalu lintas yang profesional dan terlatih yang bertugas untuk
mengatur dan mengarahkan kendaraan yang akan masuk maupun keluar
dari lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan. Dengan adanya
petugas tersebut diharapkan kendaraan yang akan masuk maupun keluar
dari lokasi minim mengganggu kelancaran lalu lintas kendaraan menerus di
Jalan Raya Uluwatu terutama tidak menyebabkan potensi terjadinya
kecelakaan. Lokasi penempatan petugas pengatur lalu lintas dapat dilihat
pada gambar berikut.

Gambar III.4 Penempatan Petugas Pengatur Lalu Lintas

20
Petugas pengatur lalu lintas sebanyak 4 orang yang ditempatkan di pintu
akses masuk sisi timur sejumlah 1 petugas, akses keluar sisi selatan
sejumlah 1 petugas, akses masuk parkir tambahan sisi barat sejumlah 1
petugas dan akses menuju parkir tambahan di sisi utara sejumlah 1 petugas
serta dapat ditambah jumlahnya pada jam sibuk operasional Rumah Sakit
Umum Kasih Ibu Kedonganan. Petugas pengatur lalu lintas bertugas
mengatur kendaraan masuk dan keluar lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan. Petugas pengatur lalu lintas juga memastikan kendaraan
ambulance atau emergency yang masuk atau keluar mendapat prioritas
sehingga penanganan pasien dapat lebih cepat dan tetap selamat.

e. Melarang kendaraan pasien, karyawan dan pengunjung parkir


di badan jalan serta mengarahkan kendaraan tersebut untuk
parkir pada lokasi parkir yang disediakan oleh pengembang
atau pembangun dengan rambu dilarang berhenti di depan
lokasi kegiatan

Agar tidak terjadi pengurangan kapasitas jalan pada ruas Jalan Raya
Uluwatu yang berada di depan lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan yang berakibat pada gangguan terhadap kelancaran dan
keselamatan lalu lintas, maka pihak pengembang atau pembangun wajib
melarang kendaraan pasien, pengunjung maupun kendaraan karyawan
parkir di badan jalan dengan memasang rambu dilarang berhenti di depan
lokasi kegiatan. Pihak pengembang atau pembangun wajib mengarahkan
kendaraan pasien, pengunjung dan karyawan untuk parkir pada lokasi parkir
yang telah disediakan.

3.3.2 MANAJEMEN KEBUTUHAN LALU LINTAS PADA MASA


OPERASIONAL

Manajemen kebutuhan lalu lintas adalah kegiatan yang dilaksanakan dengan


sasaran meningkatkan efisiensi dan efektifitas penggunaan ruang lalu lintas dan
mengendalikan pergerakan lalu lintas (PP No 32 Tahun 2011). Manajemen
kebutuhan lalu lintas yang dapat dilakukan untuk meminimalisasi dampak yang

21
ditimbulkan akibat beroperasinya Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan,
meliputi:
a. Menghindari pemilihan jam masuk/pulang kerja karyawan
pada jam puncak pergerakan, sehingga tidak menambah
kepadatan lalu lintas kendaraan di jam sibuk pada rute yang
dilalui

Jam kerja karyawan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan terdiri dari 3
shift, yaitu shift pagi (pukul 06.00 – 14.00 WITA), shift sore (pukul 14.00 –
22.00 WITA) dan shift malam (pukul 22.00 – 06.00 WITA). Periode sibuk
lalu lintas pada ruas jalan yang berada di sekitar lokasi adalah pukul 07.00 –
09.00 WITA untuk periode sibuk pagi dan pukul 16.00 – 18.00 WITA untuk
periode sibuk sore. Berdasarkan data tersebut, maka jam masuk dan pulang
karyawan untuk masing-masing shift tidak bersamaan dengan periode
puncak lalu lintas sehingga operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan tidak menambah kepadatan lalu lintas kendaraan di jam sibuk
pada rute yang dilalui.

b. Memberikan sosialisasi kepada karyawan yang tidak membawa


kendaraan agar memanfaatkan layanan angkutan umum yang
ada, yang melewati lokasi

Total jumlah karyawan Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan sebanyak
200 orang untuk 3 shift, dimana jumlah karyawan shift pagi sebanyak 90
orang, shift sore sebanyak 53 orang, shift malam sebanyak 35 orang dan
libur sebanyak 22 orang. Pihak pengembang atau pembangun tidak
menyediakan mess untuk karyawan. Pihak pengembang atau pembangun
wajib memberikan sosialisasi kepada karyawan untuk memanfaatkan
layanan antar jemput atau layanan angkutan umum yang melewati lokasi.

22
c. Memberikan penyuluhan Standar Operasional Prosedur (SOP)
angkutan barang sesuai dengan Peraturan Menteri
Perhubungan Nomor PM 60 Tahun 2019 tentang
Penyelenggaraan Angkutan Barang dengan Kendaraan
Bermotor di Jalan

Pihak pengembang atau pembangun wajib memberikan penyuluhan kepada


sopir yang melakukan kegiatan bongkar muat barang (loading-unloading)
terkait Standar Operasional Prosedur (SOP) angkutan barang sesuai dengan
Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 60 Tahun 2019 tentang
Penyelenggaraan Angkutan Barang dengan Kendaraan Bermotor di Jalan.
Hal-hal yang perlu disosialisasikan tersebut, yaitu:

• Angkutan barang yang digunakan untuk kegiatan loading-unloading


harus memenuhi persyaratan teknis dan laik jalan yang dibuktikan
dengan bukti lulus uji;
• Ditempelkan Alat Pemantul Cahaya pada bagian belakang dan samping
pada kendaraan;
• Menyediakan kotak obat lengkap dengan isinya;
• Memenuhi Standar Pelayanan Minimal Angkutan Barang;
• Pemuatan barang disusun dengan baik sehingga beban terdistribusi
secara proporsional pada sumbu kendaraan.

d. Memastikan bahwa kendaraan barang pengangkut alat-alat,


makanan, dan obat-obatan tidak melanggar ketentuan Over
Dimension Over Loading (ODOL)

Pihak pengembang atau pembangun wajib memastikan bahwa kendaraan


barang yang digunakan untuk mengangkut alat-alat, makanan, dan obat -
obatan mematuhi ketentuan mengenai tata cara pemuatan, daya angkut,
dimensi kendaraan dan kelas jalan yang dilalui serta tidak melanggar
ketentuan Over Dimension Over Loading (ODOL).

23
e. Mengatur waktu pengiriman barang (kendaraan loading-
unloading) agar tidak bersamaan dengan jam kerja dan pulang
karyawan

Agar dapat mengurangi signifikansi penambahan kepadatan lalu lintas


terutama pada saat jam sibuk, maka perlu dilakukan pengaturan waktu
pengiriman alat dan obat - obatan diluar jam masuk dan pulang kerja pada
masing-masing shift. Waktu pengiriman alat dan obat - obatan dilakukan
pada pukul 07.00 – 13.00 WITA atau pukul 15.00 – 20.00 WITA.

3.3.3 PENYEDIAAN FASILITAS PARKIR

Dalam operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan, dilarang


kendaraan karyawan dan kendaraan pengunjung parkir di badan jalan yang
sangat berpotensi menyebabkan kemacetan lalu lintas. Semua kendaraan harus
parkir di tempat parkir yang telah disediakan oleh pengembang atau
pembangun. Dalam ditopang oleh penyediaan fasilitas parkir yang memadai,
sehingga dapat menampung seluruh aktivitas kegiatan tersebut. Penentuan
satuan ruang parkir (SRP) untuk kendaraan berpedoman pada SK Dirjen
Perhubungan Darat No. 272/HK.105/DRJD/96, yang dapat dilihat pada tabel
berikut.

Tabel III.1 Penentuan Satuan Ruang Parkir (SRP)

Jenis Kendaraan Satuan Ruang Parkir (m2)


1. a. Mobil Penumpang untuk Golongan I 2,30 x 5,00
b. Mobil Penumpang untuk Golongan II 2,50 x 5,00
c. Mobil Penumpang untuk Golongan III 3,00 x 5,00
2. Bus/Truk 3,40 x 12,50
3. Sepeda Motor 0,75 x 2,00
Sumber : SK Dirjen Hubdat No. 272/HK.105/DRJD/96
Berdasarkan tabel di atas, penentuan SRP untuk mobil penumpang
diklasifikasikan menjadi tiga golongan. Untuk menentukan golongan yang
digunakan, berdasarkan ukuran lebar bukaan pintu yang merupakan fungsi
karakteristik pemakai kendaraan yang memanfaatkan fasilitas parkir. Sebagai
contoh, lebar bukaan pintu kendaraan karyawan kantor akan berbeda dengan
lebar bukaan pintu kendaraan pengunjung pusat kegiatan perbelanjaan.

24
Tabel III.2 Lebar Bukaan Pintu Kendaraan

Pengguna dan/atau Peruntukan


Jenis Bukaan Pintu Gol
Fasilitas Parkir
Pintu depan/belakang ▪ Karyawan/pekerja kantor I
terbuka tahap awal ▪ Tamu/pengunjung pusat kegiatan
55 cm perkantoran, pemerintahan,
universitas
Pintu depan/belakang ▪ Pengunjung tempat olahraga, pusat II
terbuka penuh 75 cm hiburan/rekreasi, hotel, pusat
perdagangan eceran/swalayan,
rumah sakit, bioskop
Pintu depan terbuka ▪ Orang cacat III
penuh dan ditambah
untuk pergerakan kursi
roda
Sumber : SK Dirjen Hubdat No. 272/HK.105/DRJD/96
Berdasarkan Tabel III.2 dan Tabel III.3 di atas, ukuran SRP untuk masing -
masing kendaraan yang digunakan dalam operasional Rumah Sakit Umum Kasih
Ibu Kedonganan, yaitu:
• SRP untuk sepeda motor adalah 0,75 x 2,00 (m2);
• SRP untuk mobil penumpang adalah 2,50 x 5,00 (m2);
Peruntukan fasilitas parkir untuk kegiatan rumah sakit menggunakan mobil
penumpang golongan II;
• SRP untuk kendaraan barang (truk loading-unloading dan truk operasional)
disesuaikan dengan ukuran kendaraan yang digunakan untuk kegiatan
tersebut. Kendaraan yang digunakan untuk kegiatan operasional dan loading-
unloading adalah jenis truk engkel (truk box). Untuk memberikan ruang
dalam melakukan kegiatan loading-unloading (menaikkan dan/atau
menurunkan barang) maka SRP yang digunakan untuk kendaraan barang
(truk loading-unloading dan truk operasional) adalah 4,10 x 6,50 (m2).
Pihak pengembang atau pembangun (Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan) telah menyediakan kapasitas parkir kendaraan untuk menunjang
kegiatan operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan. Kapasitas
parkir yang disediakan untuk sepeda motor, mobil penumpang, kendaraan
loading-unloading dan ambulance di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan dapat dilihat pada Gambar III.5.

25
Gambar III.5 Lokasi dan Kapasitas Parkir Kendaraan di Lantai Dasar

Tabel III.3 Penyediaan Kapasitas Parkir Kendaraan di Lantai Dasar

Jumlah
No Jenis Kendaraan Keterangan
Parkir
Termasuk 1 SRP Difabel, 4
SRP Khusus Dokter, 1 SRP
Kendaraan Loading –
1 Mobil Penumpang 85 SRP Unloading, 40 SRP parkir
tambahan sisi utara dan
32 SRP parkir tambahan
sisi barat
Termasuk 2 SRP Difabel
2 Kendaraan Roda 2 108 SRP dan 60 SRP parkir
tambahan sisi utara

26
Jumlah
No Jenis Kendaraan Keterangan
Parkir
Kendaraan loading -
3 1 SRP
unloading
4 Kendaraan Drop 1 SRP
Sumber : Hasil Analisis (2024)

Berdasarkan tabel di atas, kapasitas parkir kendaraan yang disediakan oleh


pengembang atau pembangun di Lantai Dasar Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan adalah untuk mobil penumpang sebanyak 85 SRP (Termasuk 1 SRP
Difabel, 4 SRP Khusus Dokter, 1 SRP Kendaraan Loading – Unloading, 40 SRP
parkir tambahan sisi utara dan 32 SRP parkir tambahan sisi barat), kendaraan
roda 2 sebanyak 108 SRP (Termasuk 2 SRP Difabel dan 60 SRP parkir
tambahan sisi utara), kendaraan loading-unloading sebanyak 1 SRP dan untuk
kendaraan drop sebanyak 1 SRP.

3.3.4 PENYEDIAAN AKSES KELUAR MASUK KENDARAAN KE LOKASI

Untuk meminimalisasi dampak yang ditimbulkan akibat operasional Rumah Sakit


Umum Kasih Ibu Kedonganan dan menciptakan kelancaran lalu lintas di sekitar
lokasi kegiatan, perlu dilakukan pengaturan akses keluar maupun akses masuk
kendaraan ke lokasi kegiatan. Penentuan lebar pintu akses masuk dan keluar
lokasi kegiatan sangat penting dilakukan untuk menjamin kendaraan yang
masuk maupun keluar dari lokasi kegiatan tidak mengganggu kelancaran lalu
lintas di jalan utama serta menjamin tidak terjadinya kecelakaan lalu lintas
dengan kendaraan menerus di jalan utama. Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan memiliki 2 pintu akses masuk dan keluar kendaraan yang berada di
sisi timur untuk pintu akses masuk dan sisi selatan untuk pintu akses keluar.
Pengaturan lebar akses keluar masuk kendaraan pada pintu akses tersebut
dapat dilihat pada gambar berikut.

27
Gambar III.6 Pengaturan Lebar Akses Keluar Masuk Kendaraan

Berdasarkan Gambar III.6, pintu akses keluar masuk tersebut digunakan sebagai
akses masuk dan keluar untuk sepeda motor, mobil penumpang dan kendaraan
drop. Pada pintu akses kendaraan masuk tersebut sebesar 7,7 meter. Pada pintu
akses kendaraan keluar tersebut sebesar 5,4 meter. Untuk mengarahkan
kendaraan yang masuk dan keluar lokasi sesuai dengan lajur yang ditentukan,
maka pengembang atau pembangun memasang marka pengarah lajur untuk
kendaraan yang masuk ke lokasi dan kendaraan yang keluar dari lokasi. Dengan
pengaturan akses masuk dan keluar lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan yang cukup tersebut, diharapkan kendaraan dapat masuk dan
keluar lokasi kegiatan dengan selamat serta tidak mengganggu kelancaran lalu
lintas di Jalan Raya Uluwatu.

3.3.5 PENYEDIAAN FASILITAS BONGKAR MUAT BARANG

Setelah Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan beroperasi, tentunya akan
ada aktivitas bongkar muat barang (pengiriman alat-alat, makanan dan obat-

28
obatan) di dalam lokasi kegiatan dengan menggunakan kendaraan barang atau
truk. Jenis kendaraan yang nantinya digunakan dalam kegiatan bongkar muat
barang adalah truk box. Agar kegiatan bongkar muat barang dapat berjalan
dengan baik, maka pihak pengembang atau pembangun wajib menyediakan
fasilitas untuk kegiatan bongkar muat barang (loading-unloading), yaitu
menyediakan lokasi parkir kendaraan bongkar muat barang yang memadai di
dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan.

Gambar III.7 Jenis Kendaraan yang Digunakan untuk Kegiatan Bongkar Muat
Barang (Truk Box)

Pihak pengembang atau pembangun telah menyediakan lokasi parkir untuk


kegiatan bongkar muat barang (loading-unloading) di dalam lokasi Rumah Sakit
Umum Kasih Ibu Kedonganan yang dapat dilihat pada Gambar III.8.

29
Gambar III.8 Lokasi Parkir untuk Kegiatan Bongkar Muat Barang (Loading
Unloading)

Jumlah kapasitas parkir untuk kegiatan bongkar muat barang (loading


unloading) yang disediakan oleh pihak pengembang atau pembangun sebanyak
1 SRP, yang berada di Lantai Dasar. Hal tersebut bertujuan agar kegiatan
bongkar muat barang dapat dilakukan dengan lebih efektif dan efisien karena
dekat dengan main storage.

3.3.6 PENGATURAN SIRKULASI LALU LINTAS

Operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang terletak di Jalan
Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten
Badung, Provinsi Bali tentunya akan menimbulkan permasalahan lalu lintas
khususnya kendaraan masuk dan keluar ke lokasi kegiatan tersebut. Untuk
meminimalisasi dampak lalu lintas yang ditimbulkan akibat beroperasinya Rumah
Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan menciptakan kelancaran lalu lintas di sekitar
lokasi kegiatan, maka perlu dilakukan pengaturan sirkulasi lalu lintas, baik di luar
(eksternal) maupun di dalam (internal) area Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan.

30
SIRKULASI EKSTERNAL
Melihat pola pergerakan kendaraan atas pertimbangan asal dan tujuan
perjalanan dari dan ke lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan, maka
dapat diberikan rekomendasi sirkulasi lalu lintas eksternal untuk kendaraan yang
masuk dan keluar dari lokasi kegiatan pada ruas jalan di sekitar lokasi Rumah
Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan seperti terlihat pada Gambar berikut.

Gambar III.9 Rekomendasi Sirkulasi Lalu Lintas Eksternal

Sirkulasi kendaraan masuk dan keluar dari lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan dilakukan pada 4 akses yaitu pada pintu masuk utama di sisi Timur,
pintu keluar utama di sisi Selatan, pintu masuk dan keluar parkir pengunjung di
sisi Selatan dan pintu masuk dan keluar parkir karyawan di sisi Timur. Pintu
utama berfungsi sebagai akses masuk dan keluar kendaraan roda dua dan
kendaraan roda empat yang langsung menuju Gedung utama rumah sakit.

31
Kendaraan Masuk ke Lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan
Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten
Badung, Provinsi Bali yang berada di area paling dekat dan terdampak depan
lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan merupakan jalan 2 lajur 2 arah
tanpa pemisah median (2/2 UD). Kendaraan yang datang dari arah utara yang
akan masuk ke lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat langsung
masuk ke lokasi tetapi wajib memperhatikan terjadinya konflik lalu lintas
khususnya konflik crossing dengan kendaraan menerus yang bergerak dari
selatan ke utara di Jalan Raya Uluwatu dan konflik merging dengan kendaraan
yang masuk ke lokasi dari arah selatan.
Kendaraan yang datang dari arah selatan yang akan masuk ke lokasi Rumah
Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan wajib memperhatikan terjadinya konflik lalu
lintas khususnya konflik diverging dengan kendaraan menerus yang bergerak
dari selatan ke utara di Jalan Raya Uluwatu dan konflik merging dengan
kendaraan yang masuk ke lokasi dari arah utara serta wajib memberikan
prioritas bagi lalu lintas kendaraan menerus yang bergerak dari utara ke selatan
di Jalan Raya Uluwatu.

Kendaraan Keluar dari Lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu


Kedonganan
Jalan Raya Uluwatu yang berada di area paling dekat dan terdampak depan
lokasi Operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan merupakan jalan
2 lajur 2 arah tanpa pemisah median (2/2 UD) sehingga kendaraan yang keluar
dari lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan menuju ke arah selatan
wajib memperhatikan terjadinya konflik lalu lintas khususnya konflik crossing
dengan kendaraan menerus yang bergerak dari utara ke selatan di Jalan Raya
Uluwatu. Selain itu, wajib memberikan prioritas bagi lalu lintas kendaraan
menerus yang bergerak dari utara ke selatan di Jalan Raya Uluwatu. Kendaraan
yang keluar dari lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan menuju ke
arah utara wajib memperhatikan terjadinya konflik lalu lintas khususnya konflik
merging dengan kendaraan menerus yang bergerak dari selatan ke utara di
Jalan Raya Uluwatu. Selain itu, wajib memberikan prioritas bagi lalu lintas
kendaraan menerus di Jalan Raya Uluwatu. Atas konflik lalu lintas yang terjadi

32
dan memperhatikan data volume lalu lintas maka direkomendasikan sirkulasi
sebagaimana dapat dilihat pada Gambar III.9, dimana sirkulasi lalu lintas
kendaraan ini merupakan model sirkulasi terbaik dan pada saat kondisi lalu lintas
yang padat pada Ruas Jalas Raya Uluwatu, semua kendaraan yang akan keluar
diarahkan untuk langsung berbelok ke kiri mengikuti ruas jalan pada pintu keluar
(kecuali kendaraan urgensi yang dibantu oleh petugas untuk menyeberang).
Dengan adanya pengaturan sirkulasi lalu lintas ini, diharapkan dapat menekan
tundaan dan menjaga kelancaran serta keselamatan karyawan, pasien,
pengunjung maupun pengguna jalan.

SIRKULASI INTERNAL
Pengaturan sirkulasi internal di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan sangat penting dilakukan untuk menjamin kelancaran pergerakan
kendaraan di dalam lokasi kegiatan. Pengaturan sirkulasi lalu lintas di dalam
lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan meliputi pengaturan sirkulasi
sepeda motor, sirkulasi mobil penumpang, sirkulasi kendaraan barang untuk
kegiatan loading-unloading, sirkulasi kendaraan ambulance jenazah dan sirkulasi
kendaraan emergency.

Pengaturan Sirkulasi Sepeda Motor


Rekomendasi pengaturan sirkulasi lalu lintas untuk sepeda motor di dalam lokasi
Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat dilihat pada Gambar III.10.
Sepeda motor masuk dan keluar lokasi Rumah Sakit Kasi Ibu melalui pintu akses
utama yang berada di sisi timur. Direkomendasikan agar dilakukan pemisahan
akses masuk dan akses keluar pada pintu akses tersebut dengan menggunakan
marka jalan. Akses masuk ke lokasi berada di sisi Timur dan akses keluar dari
lokasi berada di sisi Barat. Untuk sirkulasi lalu lintas sepeda motor mulai dari
masuk ke lokasi kegiatan, menuju tempat parkir di dalam lokasi kegiatan (di
lantai dasar) ditunjukan oleh garis dengan panah berwarna merah dan keluar
dari lokasi kegiatan ditunjukan oleh garis dengan panah berwarna biru pada
Gambar III.10.

33
Gambar III.10 Sirkulasi Sepeda Motor di Lantai Dasar

Pengaturan Sirkulasi Mobil Penumpang

Rekomendasi pengaturan sirkulasi lalu lintas untuk mobil penumpang di dalam


lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat dilihat pada gambar
berikut.

34
Gambar III.11 Sirkulasi Mobil Penumpang di Lantai Dasar

Mobil penumpang masuk dan keluar lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan melalui pintu akses utama yang berada di sisi Timur.
Direkomendasikan agar dilakukan pemisahan akses masuk dan akses keluar
antara kendaraan roda empat dan kendaraan roda dua.
Mobil yang hanya mengantar saja dapat menurunkan penumpang atau pasien di
lobi dan keluar dari rumah sakit melalui pintu akses utama di Lantai Dasar. Mobil
yang akan parkir dapat langsung ke lokasi parkir mobil yang ada di Lantai Dasar
dan parkir tambahan di sisi sebelah barat. Mobil yang parkir di Lantai Dasar
melalui pintu akses keluar utama danparkir tambahan keluar dari akses jalan sisi
selatan menuju ke Jalan Raya Uluwatu. Untuk sirkulasi lalu lintas mobil
penumpang mulai dari masuk ke lokasi kegiatan, menuju tempat parkir di dalam
lokasi kegiatan (di Lantai Dasar) ditunjukan oleh garis dengan panah berwarna

35
merah dan keluar dari lokasi kegiatan ditunjukan oleh garis dengan panah
berwarna biru pada Gambar III.11.

Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Bongkar Muat Barang


Alat dan obat – obatan serta barang lainnya dikirim dan diangkut ke/dari Rumah
Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dengan menggunakan kendaraan barang
berupa truk box. Truk box masuk melalui pintu akses utama di lantai dasar
dimana area loading-unloading disiapkan. Setelah menurunkan dan/atau
menaikkan barang, truk dimaksud keluar melalui pintu akses utama selanjutnya
menuju ke Jalan Raya Uluwatu.
Sirkulasi kendaraan bongkar muat barang (loading-unloading) di dalam lokasi
Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat dilihat pada Gambar III.12.
Untuk sirkulasi lalu lintas kendaraan bongkar muat barang (loading-unloading)
mulai dari masuk ke lokasi, menuju lokasi parkir kegiatan bongkar muat barang
di lantai dasar dan keluar dari lokasi ditunjukan oleh garis dengan panah
berwarna merah untuk masuk dan biru untuk keluar pada Gambar III.12.

Gambar III.12 Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Barang di Lantai Dasar

36
Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Drop

Rekomendasi pengaturan lalu lintas untuk kendaraan drop di dalam lokasi


Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat dilihat pada gambar berikut.

Gambar III.13 Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Drop

Kendaraan drop masuk dan keluar melalui pintu akses di sisi Selatan Rumah
Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan. Lokasi parkir untuk kendaraan drop di
sediakan di Lantai Dasar. Pengaturan khusus untuk kendaraan drop dilakukan
oleh petugas keamanan dengan menghentikan sementara kendaraan yang
melintas di depan Rumah Sakit kemudian memberikan prioritas kepada
kendaraan drop untuk masuk maupun keluar lokasi Rumah Sakit Umum Kasih
Ibu Kedonganan. Untuk sirkulasi lalu lintas kendaraan drop mulai dari masuk ke
lokasi, menuju lokasi parkir di Lantai Dasar dan keluar dari lokasi ditunjukan oleh
garis dengan panah berwarna merah untuk masuk dan biru untuk keluar pada
Gambar III.13.

Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Emergency

Pada setiap pusat kegiatan wajib merencanakan bagaimana keadaan darurat


dapat segera diatasi. Dalam hal ini, pergerakan atau sirkulasi kendaraan darurat

37
(emergency) harus diperhatikan sehingga pertolongan dapat segera diberikan,
sesuai rekomendasi sebagaimana dapat dilihat pada gambar berikut.

Gambar III.14 Pengaturan Sirkulasi Kendaraan Emergency

Pengaturan sirkulasi kendaraan emergency dimaksudkan apabila sewaktu-waktu


terjadi keadaan atau situasi emergency di dalam lokasi Rumah Sakit Umum
Kasih Ibu Kedonganan sehingga kendaraan emergency dapat masuk ke lokasi
tersebut dengan lancar untuk meminimalisasi dampak dari situasi darurat
(emergency) tersebut. Kendaraan emergency berukuran sedang dan kecil,
misalnya truk pemadam kebakaran ukuran sedang dan kecil serta mobil
ambulance dapat lebih mudah masuk dan keluar lokasi untuk memberikan
pertolongan darurat. Kendaraan emergency ukuran besar, misalnya truk
pemadam kebakaran ukuran besar, juga dapat memberikan penanganan darurat
dengan masuk melalui akses masuk ke dalam area rumah sakit. Kendaraan
emergency ukuran besar dan kecil dapat melakukan kegiatan pertolongan di
depan lobi atau UGD dengan masuk melalui pintu akses utama.

38
3.3.7 PENYEDIAAN FASILITAS PEJALAN KAKI DAN BERKEMAMPUAN
KHUSUS

Penyediaan fasilitas pejalan kaki terutama fasilitas menyusuri jalan pada ruas
Jalan Raya Uluwatu yang berada di depan lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan dan penyediaan fasilitas berkebutuhan khusus (difabel) di dalam
lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat diuraikan sebagai
berikut.

Penyediaan Fasilitas Pejalan Kaki


Penyediaan Fasilitas Pejalan Kaki Salah satu desain fasilitas pejalan kaki
(pedestrian) yang menyusuri jalan dapat berupa trotoar. Trotoar berfungsi
sebagai fasilitas pejalan kaki untuk menyusuri jalan sehingga keselamatan
pejalan kaki dapat tetap terjaga. Penyediaan trotoar oleh Pemerintah sangat
penting sebagai fasilitas bagi pejalan kaki untuk menyusuri jalan sehingga
keselamatan pejalan kaki dapat tetap terjaga.
Pihak pengembang atau pembangun juga wajib menyediakan fasilitas pejalan
kaki di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan untuk
memisahkan pergerakan kendaraan bermotor dengan pejalan kaki sehingga
dapat menjaga keselamatan pejalan kaki dari lokasi parkir kendaraan menuju
bangunan utama (bangunan rumah sakit). Direkomendasikan agar pihak
pengembang atau pembangun menyediakan fasilitas pejalan kaki berupa jalur
pejalan kaki dengan pewarnaan (marka) di dalam lokasi Rumah Sakit Umum
Kasih Ibu Kedonganan. Sirkulasi pejalan kaki di dalam lokasi Rumah Sakit Umum
Kasih Ibu Kedonganan dengan adanya jalur pejalan kaki dengan pewarnaan
(marka) dapat dilihat pada Gambar III.15.

39
Gambar III.15 Sirkulasi Pejalan Kaki di Lantai Dasar

Gambar III.15 menunjukan pergerakan pejalan kaki (garis dengan panah


berwarna hijau) dari lokasi parkir kendaraan menuju bangunan bangunan di
dalam lokasi lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan. Hal ini perlu
diperhatikan untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan karyawan dan
pengunjung di dalam lokasi, dimana karyawan dan pengunjung berjalan kaki
dari/ke lokasi parkir dalam kondisi yang aman dan nyaman.

Penyediaan Fasilitas Berkebutuhan Khusus


Penyediaan fasilitas untuk difabel (berkebutuhan khusus) merupakan hal yang
sangat penting untuk menjamin hak dari kaum disabilitas, dimana hal ini telah
diatur di dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan
Angkutan Jalan. Di dalam lokasi disediakan fasilitas untuk difabel berupa fasilitas
parkir difabel untuk kendaraan roda 2 (sepeda motor) dan kendaraan roda 4
(mobil penumpang) yang dapat dilihat pada gambar berikut.

40
Gambar III.16 Penyediaan Fasilitas Difabel

Berdasarkan Gambar III.16, kapasitas parkir yang disediakan untuk difabel yang
menggunakan sepeda motor sebanyak 2 SRP dan kapasitas parkir yang
disediakan untuk difabel yang menggunakan mobil penumpang sebanyak 1 SRP.
Lokasi penempatan parkir untuk difabel tersebut ditempatkan sedekat mungkin
dengan lobby dan IGD rumah sakit. Lokasi parkir untuk difabel tersebut harus
dilengkapi dengan rambu difabel dan marka lambang difabel. Ukuran marka
petak parkir untuk difabel yang menggunakan sepeda motor direkomendasikan
0,75 x 2,0 (m2). Sesuai dengan SK Dirjen Hubdat No. 272/HK.105/DRJD/96,
mobil penumpang yang digunakan oleh difabel masuk ke dalam mobil
penumpang Golongan III sehingga ukuran SRP yang direkomendasikan adalah
3,0 x 5,0 (m2) agar dapat memberikan ruang yang cukup bagi pergerakan kursi
roda.

3.3.8 PENYEDIAAN FASILITAS PERLENGKAPAN JALAN PADA MASA


OPERASIONAL

Penyediaan fasilitas perlengkapan jalan berupa rambu lalu lintas, marka jalan, dll
dalam operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang terletak di
Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten

41
Badung, Provinsi Bali menjadi kewajiban pihak pengembang atau pembangun
dengan tujuan untuk mengurangi dampak negatif berupa penurunan kinerja ruas
jalan dan penurunan tingkat keselamatan jalan akibat konflik lalu lintas baru
yang ditimbulkan. Penyediaan fasilitas perlengkapan jalan tersebut dilakukan
baik di dalam maupun pada ruas jalan di depan lokasi Rumah Sakit Umum Kasih
Ibu Kedonganan.

Penyediaan Rambu dan Marka Lalu Lintas


Pada masa operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan perlu
dilakukan pemasangan rambu dan marka lalu lintas baik di dalam lokasi maupun
pada ruas jalan di depan lokasi operasional untuk meningkatkan aspek
keselamatan dan kelancaran lalu lintas. Pemasangan rambu lalu lintas dilakukan
di dalam area Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan terutama di area parkir
maupun pada ruas jalan di depan lokasi kegiatan. Rambu lalu lintas yang
dipasang tersebut harus menggunakan bahan yang sesuai dengan spesifikasi
teknis yang sudah ditentukan.
Untuk melengkapi fasilitas dan menjaga efektivitas area parkir, diperlukan marka
yang berfungsi sebagai petunjuk dan batas parkir setiap lot atau ruang parkir
baik yang digunakan oleh sepeda motor, mobil penumpang, kendaraan loading-
unloading dan ambulance. Dengan adanya marka parkir tersebut, maka
karyawan maupun pengunjung akan lebih mudah parkir dengan mengikuti
marka parkir yang sudah disediakan. Sedangkan marka panah digunakan
sebagai penunjuk arah lalu lintas sehingga tidak terjadi konflik di dalam lokasi
dan sirkulasi kendaraan keluar masuk dapat dilakukan dengan lancar. Usulan
pemasangan rambu dan marka lalu lintas pada masa operasional Rumah Sakit
Umum Kasih Ibu Kedonganan baik di dalam lokasi dan pada ruas jalan di depan
lokasi kegiatan dapat dilihat pada Gambar III.17.

42
Gambar III.17 Usulan Penyediaan Rambu Lalu Lintas pada Masa Operasional
di Lantai Dasar
Total rekapitulasi usulan penyediaan rambu dan marka lalu lintas yang dipasang
di luar maupun di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan pada
masa operasional dapat dilihat pada tabel berikut.

43
Tabel III.4 Rekapitulasi Kebutuhan Rambu dan Marka Lalu Lintas pada Masa
Operasional
Gambar Nama Kebutuhan Lokasi
Rambu/Marka Rambu/Marka (Unit) Pemasangan
Lantai Dasar

2 Unit di Ruas Jalan


Rambu
Raya Uluwatu dan 1
Peringatan Hati 3
Unit di Ruas Jalan
- Hati
Toyaning

Rambu 5 Unit di Ruas Jalan


5
Larangan Parkir Raya Uluwatu

Rambu Perintah
Di Pintu Akses Masuk
Memasuki Lajur 5
Kendaraan
yang Ditunjuk

Rambu Di Pintu Akses Keluar


3
Larangan Masuk Kendaraan

Rambu Parkir Area Lokasi Parkir


9
Mobil Mobil

Rambu Parkir Area Lokasi Parkir


4
Sepeda Motor Sepeda Motor

44
Gambar Nama Kebutuhan Lokasi
Rambu/Marka Rambu/Marka (Unit) Pemasangan

Rambu Parkir Area Lokasi Parkir


1
Drop Drop

Rambu Parkir Area Lokasi Parkir


2
Difabel Difabel

Rambu Titik Area Lokasi Titik


1
Kumpul Kumpul

Marka Parkir
Area Lokasi Parkir
Mobil untuk 1
Mobil Difabel
Difabel

Marka Parkir Area Lokasi Parkir


86
Mobil Mobil

Marka Parkir
Area Lokasi Parkir
Motor untuk 2
Difabel
Difabel

Marka Parkir Area Lokasi Parkir


108
Motor Motor
Sumber : Hasil Analisis (2024)

Penyediaan Fasilitas Keamanan dan Keselamatan

Fasilitas keamanan dan keselamatan yang wajib disediakan oleh pengembang


atau pembangun di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan
adalah hydrant, rambu titik kumpul serta jalur evakuasi pada masing-masing
lantai pada kondisi darurat (emergency).

45
Hydrant adalah alat yang dilengkapi dengan selang dan mulut pancar (nozel)
untuk mengalirkan air bertekanan yang digunakan bagi keperluan pemadaman
kebakaran. Hydrant juga berfungsi untuk mempermudah proses
penanggulangan ketika bencana kebakaran sedang terjadi. Sistem fire hydrant
merupakan sebuah fasilitas yang wajib diimplementasikan untuk bangunan-
bangunan publik, seperti gedung, hotel, rumah sakit, pasar tradisional maupun
modern, supermarket bahkan lingkungan kompleks perumahan. Pemasangan
hydrant tidak dapat dilakukan sembarangan sehingga harus sesuai dengan
standar dan tata cara pemasangan yang mengacu pada peraturan SNI No. 03-
1735-2000. Pemasangan hydrant harus dapat memudahkan mobil dan petugas
pemadam kebakaran mengakses dengan bebas sepanjang 50 meter menuju
hydrant tanpa mengalami hambatan. Hydrant harus diletakkan pada ruangan
yang terbuka, mudah terlihat, mudah dijangkau tanpa halangan apapun
sehingga sewaktu-waktu terjadi kebakaran, petugas pemadam dapat dengan
mudah mengakses tempat tersebut.
Titik kumpul merupakan elemen penting dalam perencanaan tanggap darurat.
Sesuai dengan Permen PUPR No 14 Tahun 2017 tentang Persyaratan
Kemudahan Bangunan Gedung, menyatakan bahwa setiap bangunan gedung
kecuali rumah tinggal tunggal dan rumah deret sederhana harus menyediakan
sarana evakuasi seperti titik berkumpul.
Perancangan dan penyediaan titik berkumpul harus diidentifikasi dengan jelas,
diberi tanda dan mudah terlihat. Titik kumpul adalah tempat yang digunakan
bagi pengguna bangunan gedung dan pengunjung bangunan gedung untuk
berkumpul setelah proses evakuasi. Perancangan dan penyediaan titik kumpul
harus memperhatikan:
a. Kesesuaian sebagai lokasi akhir yang dituju dalam rute evakuasi;
b. Keamanan dan kemudahan akses pengguna bangunan gedung dan
pengunjung bangunan gedung;
c. Jarak aman dari bahaya termasuk runtuhan bangunan gedung;
d. Kemungkinan untuk mampu difungsikan secara komunal oleh para
pengguna bangunan gedung dan pengunjung bangunan gedung;
e. Kapasitas titik berkumpul.

46
Lokasi penempatan hydrant, titik kumpul (assembly point) dan rencana jalur
evakuasi pada masing-masing lantai apabila terjadi kondisi darurat (emergency)
di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan dapat dilihat pada
Gambar III.18 s.d. Gambar III.21.

Gambar III.18 Lokasi Penempatan Rambu Titik Kumpul dan Hydrant

Gambar III.19 Rencana Jalur Evakuasi di Lantai Dasar

47
Gambar III.20 Rencana Jalur Evakuasi di Lantai Dua

Gambar III.21 Rencana Jalur Evakuasi di Lantai Tiga

48
Garis putus-putus dengan panah berwarna biru pada Gambar III.19, Gambar
III.20 dan Gambar III.21 merupakan rencana jalur evakuasi menuju lokasi titik
kumpul pada kondisi darurat (emergency). Berikut ini merupakan total
rekapitulasi kebutuhan fasilitas keamanan dan keselamatan di dalam lokasi
Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan.

Tabel III.5 Rekapitulasi Kebutuhan Fasilitas Keamanan dan Keselamatan

Gambar Kebutuhan Lokasi


Nama
Rambu/Marka (Unit) Pemasangan

Di lokasi titik
kumpul, pada lokasi
Rambu Titik
2 yang aman dan
Kumpul
terlindung (Lantai
Dasar)

Pada lokasi yang


aman, mudah
Hydrant 1 terlihat, dan mudah
dijangkau (Lantai
Dasar)

Sumber : Hasil Analisis (2024)

Penyediaan Pos Keamanan

Pihak pengembang atau pembangun telah menyediakan pos keamanan di dalam


lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan, yaitu pada pintu akses utama
di Lantai Dasar yang dapat dilihat pada gambar berikut.

49
Gambar III.22 Penyediaan Pos Keamanan

Pos keamanan yang disediakan tersebut, harus terkoneksi dengan CCTV yang
dipasang di dalam dan di luar bangunan yang bertujuan untuk memantau
kondisi di dalam lokasi maupun kondisi lalu lintas di luar lokasi.

3.4 IMPLEMENTASI PENANGANAN DAMPAK LALU LINTAS

Penanganan dampak lalu lintas dalam meminimalisasi dampak lalu lintas yang
ditimbulkan akibat operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan perlu
disusun tahun penerapan implementasinya agar pertumbuhan bangkitan - tarikan
perjalanan dapat diakomodir dengan penerapan mitigasi. Operasional suatu bangunan
dapat dicapaidalam waktu 1 tahun untuk mencapai kondisi optimal. Untuk mencapai
kondisi optimal tersebut diperlukan rincian implementasi penanganan dampak lalu
lintas apakah dilakukan pada tahun pertama atau diterapkan pada kondisi tahun
rencana. Penanganan antisipasi antrian dan penurunan tingkat keselamatan lalu lintas
pada tahap ini merupakan penanganan jangka panjang. Penanganan dilakukan
dengan pendekatan manajemen dan rekayasa lalu lintas yang tertuang dalam rencana

50
umum jaringan transportasi jalan, kapasitas dan karakteristik jalan, serta fungsi dan
kelas jalan. Selain itu, manajemen dan rekayasa lalu lintas yang ada dalam kajian ini
harus memperhatikan pola fluktuasi volume lalu lintas. Berikut ini adalah tabel
implementasi penanganan dampak lalu lintas dalam meminimalisasi dampak lalu lintas
yang diakibatkan operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang terletak
di Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten
Badung, Provinsi Bali.

Tabel III.6 Implementasi Penanganan Dampak Lalu Lintas

Periode Pelaksanaan
NO Jenis Kegiatan (Tahun)

0-1
1 Manajemen dan rekayasa lalu lintas √
2 Manajemen kebutuhan lalu lintas √
3 Penyediaan fasilitas parkir √
4 Penyediaan akses keluar masuk kendaraan √
5 Penyediaan fasilitas bongkar muat barang √
6 Pengaturan sirkulasi lalu lintas √
Penyediaan fasilitas pejalan kaki dan
7 √
berkemampuan khusus
8 Penempatan petugas (security) √
9 Pemasangan fasilitas perlengkapan jalan √
Sumber : Hasil Analisis (2024)

Dari tabel implementasi penanganan dampak lalu lintas dapat dijelaskan bahwa jenis
penanganan dampak yang harus segera dilakukan pada tahun pertama yaitu saat
operasional adalah manajemen dan rekayasa lalu lintas, manajemen kebutuhan lalu
lintas, penyediaan fasilitas parkir, penyediaan akses keluar masuk kendaraan,
penyediaan fasilitas bongkar muat barang, pengaturan sirkulasi lalu lintas, penyediaan
fasilitas pejalan kaki dan berkemampuan khusus, penempatan petugas (security) dan
pemasangan fasilitas perlengkapan jalan. Apabila penyediaan kapasitas parkir pada
saat operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan tidak mampu memenuhi
kebutuhan parkir kendaraan, maka perlu mencari alternatif penyediaan parkir
tambahan sehingga tidak mengganggu kelancaran lalu lintas di Jalan Raya Uluwatu.

51
BAB IV PENUTUP
PENUTUP BAB IV

4.1 TANGGUNG JAWAB PEMERINTAH DAN PENGEMBANG DALAM


PENANGANAN DAMPAK

Mengingat bahwa sarana transportasi bersifat dinamis dan perkembangan prasarana


yang cenderung bersifat statis, maka perlu dilakukan pengawasan dari pihak
berwenang (Pemerintah) untuk selalu mengevaluasi secara berkala terhadap pengaruh
akibat operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan sehingga apabila terjadi
pengaruh yang tidak diperkirakan dan tidak diinginkan, dapat terdeteksi dengan cepat
dan diambil tindakan dalam rangka menjaga tingkat pelayanan ruas jalan dan tingkat
keselamatan di jalan.
Pemerintah Kabupaten Badung melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Badung selaku
pemegang kewenangan terhadap jalan kabupaten di Kabupaten Badung sebagai
leading sector wajib memberikan rekomendasi berdasarkan kajian Analisis Dampak Lalu
Lintas yang telah disusun ini. Sedangkan pengembang (RS Kasih Ibu) harus selalu
memperhatikan dan bertanggung jawab terhadap dampak akibat operasional Rumah
Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang berpengaruh terhadap lalu lintas ruas jalan di
sekitarnya. Tanggung jawab dan kewajiban dari pengembang (RS Kasih Ibu) dan
Pemerintah Daerah dalam penanganan dampak lalu lintas akibat operasional Rumah
Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang terletak di Jalan Raya Uluwatu No. 69 A
Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Provinsi Bali dapat dilihat
pada Tabel IV.1.

52
Tabel IV.1 Matriks Lalu Lintas Penanganan Dampak Lalu Lintas pada Masa Oprasional

Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
1 Gangguan Manajemen ▪ Memisahkan akses masuk 0 – 1 tahun Pengembang ▪ Dinas
terhadap dan rekayasa kendaraan antara akses (setelah Perhubungan
kelancaran lalu lintas kendaraan, berupa jalur beroperasi) Kabupaten
lalu lintas akses masuk keluar yang Badung;
berbeda dan dipisahkan oleh ▪ Satlantas Polres
marka jalan atau kerb atau Badung;
median. Rumah Sakit Umum ▪ Dinas Pekerjaan
Kasih Ibu Kedonganan Umum dan
memiliki 1 pintu akses masuk Penataan Ruang
dan 1 pintu akses keluar Kabupaten
yang berada di sisi di pintu Badung;
utama dan sebelah Timur ▪ Dinas
dan Selatan. Pada pintu Penanaman
akses masuk keluar tersebut Modal dan
perlu dilakukan pemisahan Pelayanan
jalur masuk keluar Terpadu Satu
kendaraan; Pintu Kabupaten
▪ Memberikan ruang manuver Badung.

53
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
yang cukup untuk kendaraan
yang akan masuk dan keluar
lokasi kegiatan sehingga
tidak menimbulkan tundaan
perjalanan di jalan umum;
▪ Melarang kendaraan pasien,
karyawan dan pengunjung
parkir di badan jalan serta
mengarahkan kendaraan
tersebut untuk parkir pada
lokasi parkir yang disediakan
oleh pengembang atau
pembangun dengan
pemasangan rambu larangan
berhenti pada ruas jalan di
depan lokasi kegiatan.
Manajemen ▪ Memberikan sosialisasi 0 – 1 tahun Pengembang
kebutuhan lalu kepada karyawan yang tidak (setelah
lintas membawa kendaraan agar beroperasi)

54
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
memanfaatkan layanan
angkutan umum yang ada,
yang melewati lokasi;
▪ Menghindari pemilihan jam
masuk/pulang kerja
karyawan pada jam puncak
lalu lintas sehingga tidak
menambah kepadatan lalu
lintas kendaraan di jam sibuk
pada rute yang dilalui;
▪ Mengatur waktu pengiriman
barang dengan angkutan
barang (kegiatan loading-
unloading) agar tidak
bersamaan dengan jam kerja
pulang karyawan;
Penyediaan ▪ Menyediakan kapasitas 0 – 1 tahun Pengembang
fasilitas parkir parkir untuk sepeda motor, (setelah
mobil penumpang, beroperasi)

55
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
ambulance, dan kendaraan
loading - unloading yang
memadai di dalam lokasi
kegiatan, yang dilengkapi
dengan marka dan rambu
parkir;
▪ Kapasitas parkir untuk
sepeda motor sebanyak 108
SRP;
▪ Kapasitas parkir untuk
mobil penumpang sebanyak
85 SRP;
▪ Kapasitas parkir untuk
kendaraan drop sebanyak 1
SRP;
▪ Kapasitas parkir untuk
kendaraan
loading-unloading sebanyak
1 SRP.

56
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
Penyediaan ▪ Menyediakan akses keluar 0 – 1 tahun Pengembang
akses masuk masuk (setelah
dan keluar kendaraan ke lokasi kegiatan beroperasi)
lokasi yang
memadai, yaitu lebar akses
masuk 7,7 m dan lebar akses
keluar 5,4 m;
▪ Memisahkan akses masuk
kendaraan antara akses
kendaraan roda 2 dan
kendaran roda 4 atau lebih;
▪ Melakukan pemasangan
marka pengarah lajur untuk
kendaraan yang masuk dan
keluar lokasi kegiatan pada
pintu akses masuk dan keluar
lokasi kegiatan.
Penyediaan ▪ Menyediakan fasilitas 0 – 1 tahun Pengembang
fasilitas bongkar muat barang berupa (setelah

57
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
kegiatan jalur sirkulasi dan lokasi beroperasi)
loading- parkir untuk kendaraan
unloading bongkar muat barang yang
memadai di dalam lokasi
kegiatan.
Pengaturan ▪ Mengatur sirkulasi lalu 0 – 1 tahun Pengembang
sirkulasi lalu lintas di dalam lokasi (setelah
lintas kegiatan, yang meliputi beroperasi)
pengaturan sirkulasi sepeda
motor, mobil penumpang,
kendaraan ambulance,
kendaraan bongkar muat
barang, dan kendaraan
emergency sesuai dengan
gambar teknis terlampir.
2 Gangguan Manajemen ▪ Memisahkan pergerakan 0 – 1 tahun Pengembang ▪ Dinas
terhadap dan rekayasa kendaraan bermotor dan (setelah Perhubungan
keselamatan lalu lintas pejalan kaki di dalam lokasi beroperasi) Kabupaten
dan kegiatan dengan Badung;

58
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
kenyamanan menyediakan fasilitas pejalan ▪ Satlantas Polres
kaki yang berupa jalur Badung;
pejalan kaki dengan ▪ Dinas Pekerjaan
pewarnaan (marka); Umum dan
▪ Menempatkan petugas Penataan Ruang
pengatur lalu lintas untuk Kabupaten
mengatur dan mengarahkan Badung;
kendaraan yang masuk dan ▪ Dinas
keluar lokasi kegiatan pada Penanaman
pintu akses keluar masuk Modal dan
lokasi kegiatan. Pelayanan
Terpadu Satu
Pintu Kabupaten
Badung.
Manajemen ▪ Memberikan penyuluhan 0 – 1 tahun Pengembang
kebutuhan lalu SOP angkutan barang untuk (setelah
lintas kegiatan bongkar muat beroperasi)
barang (loading-unloading)
sesuai dengan Peraturan

59
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
Menteri Perhubungan Nomor
PM 60 Tahun 2019 tentang
Penyelenggaraan Angkutan
Barang dengan Kendaraan
Bermotor di Jalan;
▪ Memastikan bahwa
kendaraan barang
pengangkut alat-alat,
makanan, dan obat-obatan
tidak melanggar ketentuan
Over Dimension Over
Loading (ODOL);
▪ Memastikan bahwa
kendaraan barang untuk
kegiatan bongkar muat
barang (pengangkutan alat-
alat, makanan, dan obat-
obatan) mematuhi ketentuan
mengenai tata cara

60
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
pemuatan, daya angkut,
dimensi kend dan kelas jalan
yang dilalui.
Penyediaan ▪ Menyediakan fasilitas 0 – 1 tahun Pengembang
fasilitas pejalan kaki berupa jalur (setelah
perlengkapan pejalan kaki dengan beroperasi)
jalan pewarnaan (marka) di Lantai
Dasar untuk memisahkan
pergerakan kendaraan
bermotor dengan pejalan
kaki;
▪ Menyediakan fasilitas untuk
difabel (berkebutuhan
khusus) berupa fasilitas
parkir difabel untuk sepeda
motor sebanyak 2 SRP dan
untuk mobil penumpang
sebanyak 1 SRP, yang
ditempatkan di Lantai Dasar.

61
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
Penyediaan ▪ Menyediakan fasilitas 0 – 1 tahun Pengembang
fasilitas penyeberangan orang berupa (setelah
penyeberangan zebra cross pada ruas jalan beroperasi)
di depan lokasi kegiatan.
Penyediaan ▪ Memasang rambu lalu lintas 0 – 1 tahun Pengembang
fasilitas dan marka jalan di dalam (setelah
perlengkapan lokasi kegiatan dan pada beroperasi)
jalan ruas jalan di depan lokasi
kegiatan sesuai dengan
gambar teknis terlampir.
Penyediaan ▪ Menyediakan hydrant, 0 – 1 tahun Pengembang
fasilitas rambu titik kumpul, dan jalur (setelah
keamanan dan evakuasi di dalam area beroperasi)
keselamatan Rumah Sakit Umum Kasih
Ibu Kedonganan.
Penyediaan ▪ Menyediakan pos
pos keamanan keamanan di dalam lokasi
kegiatan yang terkoneksi
dengan CCTV untuk

62
Prakiraan Waktu
No Penanganan Tindakan Pelaksana Pengawas
Dampak Pelaksanaan
memantau kondisi di dalam
lokasi kegiatan dan kondisi
lalu lintas di
luar lokasi kegiatan.

63
4.2 RENCANA PEMANTAUAN DAN EVALUASI

Rencana pemantauan dan evaluasi dalam pemenuhan rekomendasi penanganan


dampak lalu lintas akibat operasional Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan yang
terletak di Jalan Raya Uluwatu No. 69 A Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan,
Kabupaten Badung, Provinsi Bali sebagai berikut:
1. Pemantauan oleh Pemerintah Daerah melalui Dinas Perhubungan Kabupaten
Badung, meliputi:
a. Pemantauan terhadap implementasi dari rekomendasi penanganan dampak;
b. Pemantauan terhadap kinerja ruas jalan di sekitar lokasi kegiatan termasuk
akses masuk dan keluar kendaraan di lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Kedonganan;
2. Pemantauan oleh pengembang (Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan),
meliputi:
a. Pemantauan dan evaluasi terhadap akses dan sirkulasi lalu lintas kendaraan
di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan;
b. Pemantauan terhadap fasilitas parkir;
c. Pemantauan terhadap rambu, marka, dan fasilitas perlengkapan jalan lainnya
di dalam lokasi Rumah Sakit Umum Kasih Ibu Kedonganan.
Pemantauan dilakukan dalam beberapa tahapan, yaitu :
1. Pemerintah Daerah melalui Dinas Perhubungan Kabupaten Badung melakukan
pemantauan terhadap pemenuhan rekomendasi penanganan dampak lalu lintas
30 (tiga puluh) hari sejak diterbitkan Standar Teknis Penanganan Dampak Lalu
Lintas;
2. Pemantauan berikutnya dilakukan pada 30 (tiga puluh) hari setelah rekomendasi
penanganan dampak lalu lintas dipenuhi;
3. Selanjutnya pemantauan dilakukan setiap 6 (enam) bulan sekali.

Sedangkan evaluasi dilakukan setiap 5 (lima) tahun sekali dan/atau terjadi penurunan
kinerja jalan yang signifikan.

64

Anda mungkin juga menyukai