Anda di halaman 1dari 6

TUGAS ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

PENGARUH NEGATIF MODERNISASI TERHADAP


PERUBAHAN SOSIAL BUDAYA

D
I
S
U
S
U
N
O
L
E
H

BADRIYAH HEDRIYANTI
MESRI RAHAYU
KELAS IX.1
1. MENIMBULKAN WESTERNISASI

Tanggapan:
 Gambar di atas termasuk pengaruh negatif modernisasi
terhadap perubahan sosial budaya yaitu Westernisasi
 Westernisasi terjadi di dalam masyarakat dikarenakan
masyarakat yang mulai mengenal dunia luar dan tidak
menyaring atau memfilter budaya-budaya luar tersebut.
Sehingga masyarakat mementingkan gengsi dan menyukai hal-
hal yang bersifat kebarat-baratan dan tanpa sadar bahwa sikap
tersebut sudah tidak sesuai dengan budaya negeri.
 - mulai memfilter setiap budaya asing yang masuk ke Indonesia
untuk kemudian diadaptasi serta lebih mengembangkan sikap
nasionalisme dengan menggunakan produk-produk asli
Indonesia.
2. TERJADI KESENJANGAN EKONOMI

Tanggapan:
 Gambar di atas termasuk pengaruh negatif modernisasi
terhadap perubahan sosial budaya yaitu terjadinya kesenjangan
ekonomi antar masyarakat.
 Kesenjangan ekonomi terjadi dikarenakan ketidakmerataan
pembangunan yang menyebabkan hasil pembangunan yang
diterima masyarakat belum merata. Sehingga terdapat pihak
yang hidup serba mewah serta terdapat pihak yang hidup
didalam kemiskinan. Hal ini menyebabkan kondisi kecemburuan
sosial.
 Memberi akses kepada setiap masyarakat untuk memanfaatkan
fasilitas sosial yang ada, serta memberi kesempatan yang sama
kepada seluruh masyarakat untuk mengembangkan dan
meningkatkan perekonomiannya.
3. MENIMBULKAN TINDAKAN KRIMINALITAS

Tanggapan:
 Gambar di atas termasuk pengaruh negatif modernisasi
terhadap perubahan sosial budaya yaitu terjadinya tindakan
Kriminalitas.
 Tindakan Kriminalitas terjadi dikarenakan setiap orang memiliki
keinginan untuk dapat mengungguli orang lain dan berusaha
mencapai tujuan tersebut dengan berbagai cara termasuk cara-
cara kriminal.
 Meningkatkan kerja sama antara aparat atau pihak tertentu
dengan masyarakat demi menjaga keamanan dan ketertiban
bersama, serta menjunjung tinggi hukum keadilan.
4. PENCEMARAN LINGKUNGAN

Tanggapan:
 Gambar di atas termasuk pengaruh negatif modernisasi
terhadap perubahan sosial budaya yaitu Pencemaran
lingkungan.
 Pencemaran lingkungan terjadi dikarenakan di era modernisasi
sangat erat kaitannya dengan penggunaan alat-alat atau mesin-
mesin industri yang menghasilkan polusi serta mencemari
udara. Polusi yang dibuang begitu saja inilah yang
menyebabkan kerusakan lingkungan serta menyebabkan
penyakit bagi masyarakat disekitarnya.
 Mengatur sistem pembuangan limbah industri sehingga tidak
mencemari lingkungan, menempatkan industri atau pabrik
terpisah dari kawasan pemukiman.
5. KENAKALAN REMAJA

Tanggapan:
 Gambar di atas termasuk pengaruh negatif modernisasi
terhadap perubahan sosial budaya yaitu Kenakalan remaja
 Kenakalan remaja terjadi dikarenakan pada masa ini, para
remaja senang mempelajari hal baru-baru yang tanpa mereka
ketahui bahwa hal itu bisa berdampak negatif untuk dirinya
maupun orang lain.
 Menetapkan aturan serta batasan terhadap anak, juga
memberikan hukuman yang sesuai dengan pelanggaran yang
telah dilakukan oleh remaja. Dengan begitu, diharapkan mereka
akan jera dan tidak berperilaku menyimpang lagi.

Anda mungkin juga menyukai