Anda di halaman 1dari 27

LAPORAN

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN


PEKERJAAN PENUTUP LANTAI
PADA PROYEK PEMBANGUNAN RUANG LABORATORIUM KOMPUTER
BARU SMPN SATAP LEMARANG
CV. INDO DESIGN CONSULTANT

DISUSUN OLEH:
NIKOLAUS JENANUT
KELAS: XII/DPIB
NIS/NISN:

PROGRAM KEAHLIAN
DESAIN PEMODELAN INFORMASI BANGUNAN (DPIB)
SMK NEGERI RESTORASI TIMUNG WAE RI’I
TAHUN
2023

i
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan praktik kerja lapangan ini, telah disahkan oleh Pembimbing Lapangan
dan Pembimbimbing Sekolah dan ditulis sebagai syarat untuk mengikuti Ujian
Kompetensi Keahlian (UKK) dan Ujian Akhir pada Sekolah Menengah Kejuruan Negeri
Restorasi Timung, Wae Ri’I pada tahun pelajaran 2023/2024.

Disetujui Dan Disahkan Oleh:


Ruteng, 2 Desember 2023

Menyetujui,

Pembimbing sekolah Pembimbing DU/DI,

Maria Tanti Egiska, S. Pd Manfred S. Marang, ST

Ketua Program Keahlian Desain Pimpinan DU/DI


Permodelan Informasi Bangunan (DPIB) CV. Indo Design Consultant (IDC)

Robertus Sidin, S.PD Amandus H. W. Galus, ST

Mengetahui,

Kepala Sekolah
SMK Negeri Restorasi Timung Wae Ri

FRANSISKUS JAM, SP
NIP 19680704 201212 1 002

ii
MOTTO DAN PERSEMBAHAN

Motto:
Motto yang sangat saya junjung adalah orang tua harus bangga terhadap hasil belajar
saya dan juga. Semoga tahun-tahun kedepan banyak calon siswa baru yang mengambil
jurusan Keahlian Desain Pemodelan Informasi Bangunan (DPIB).

Persembahan:
Laporan ini saya persembahkan kepada:
1. Kepala sekolah dan Bapak/Ibu Guru yang telah membimbing dan mengajari saya
selama bersekolah di SMKN Restorasi Timung Wae Ri’i.
2. Para pembimbing laporan PKL.
3. Keluarga, terutama Papa dan Mama yang telah mendoakan, mendukung serta
membiayai sampai selesainya PKL.
4. Pembimbing instansi dan semua karyawan CV. Indo Design Consultant (IDC).
5. Teman-teman seperjuangan.
6. Adik-adik kelas semuanya yang akan mengikuti periode selanjutnya.

iii
BIODATA SISWA PKL

BIODATA SISWA PKL


Nama : Nikolaus Jenanut
Jenis Kelamin : Laki-laki
Tempat/Tangga Lahir : Timung, 27 Maret 2003
NISN :
Agama : Katolik
Kelas/Kompetensi Keahlian : XII/DPIB
Tempat PKL : SMPN Satap Lemarang Kecamatan Reok
Barat
Kabupaten Manggarai
Asal Sekolah : SMKN Restorasi Timung Wae Ri’i
Alamat Sekolah : Timung
Alamat Rumah : Timung
Nomor Telepon/HP : 081236525923
Nama Orang Tua/Wali
a. Ayah : Gensius Jongo
b. Ibu : Vesta Ides

iv
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena
atas rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan penulisan laporan hasil Praktek
Kerja Lapangan (PKL) di CV. Indo Desain Consultan selama 5 bulan, dimulai dari
tanggal 7 juli s/d 2 desember 2023. Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini
disusun sebagai salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh siswa/i dalam
pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL) pada Program Keahlian Desain
Pemodelan Informasi di SMK Negeri Restorasi Timung Wae Ri’i.
Tujuan dibuatnya laporan PKL ini, yaitu untuk melaporkan segala sesuatu
yang ada kaitannya dengan dunia kerja di Lapangan Proyek CV. Indo Desain
Consultan. Dalam penyusunan laporan PKL ini, tentu tak lepas dari pengarahan
dan bimbingan dari berbagai pihak. Sehingga pada kesempatan ini penulis
mengucapkan rasa hormat dan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah
membantu penulis selama pelaksanaan praktek kerja lapangan dan dalam proses
penulisan laporan ini. Pihak-pihak yang terkait di antaranya sebagai berikut:
1. Bapak Fransiskus Jam, SP selaku Kepala Sekolah SMK Negeri Restorasi
Timung Wae Ri’I yang telah memberikan izin kepada penulis sehingga bisa
mengikuti Praktek Kerja Lapangan (PKL).
2. Bapak Amandus H.W Galus, ST Selaku Kepala CV. Indo Desain Consultan
yang telah memberikan ijin kepada penulis untuk melakukan Praktek Kerja
Lapangan (PKL) pada Pembangunan Ruang Laboratorium Komputer di
SMPN 1 Satap Lemarang.
3. Bapak Robertus Sidin, S. Pd selaku ketua Program Keahlian Desain
Pemodelan Informasi Bangunan (DPIB) yang telah memberi banyak
masukan, saran dan bimbingan kepada penulis selama melaksanakan PKL
serta dalam proses penulisan laporan hasil PKL.
4. Ibu Maria Tanti Egriska, S. Pd Selaku pembimbing Praktek Kerja Lapangan
(PKL) yang telah memberi banyak masukan, saran dan bimbingan kepada
penulis selama melaksanakan PKL serta dalam proses penulisan laporan hasil
PKL.
5. Seluruh karyawan CV. Indo Desain Consultan yang dengan tulus memberi
arahan kepada penulis selama pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan.
6. Serta pihak-pihak atau jajaran perencana proyek, pelaksan proyek, mandor
maupun para pekerja lainnya di lokasi proyek Pembangunan Ruang
Laboratorium Komputer SMPN 1 Satap Lemarang yang telah berjasa atas
kelancaran dalam pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL) maupun
penyusunan laporan yang tidak disebutkan satu persatu.
7. Seluruh guru SMK Negeri Restorasi Timung Wae Ri’i yang sudah
memberikan masukan, saran, bimbingan dan banyak informasi bagi penulis.
8. Orang tua dan teman-teman, terima kasih banyak atas dukungannya.

v
9. Serta pihak – pihak lain yang telah berjasa atas kelancaran pelaksanaan
Praktek Kerja Lapangan maupun penyusunan laporan yang tidak disebutkan
satu persatu.
Karena kebaikan semua pihak yang telah saya sebutkan tadi maka saya
bisa menyelesaikan laporan PKL ini dengan sebaik-baiknya. Laporan ini tentu
masih jauh dari sempurna, oleh karena itu saya mengharapkan kritik, saran atau
dorongan yang membangun dari berbagai pihak. Semoga laporan PKL ini dapat
bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain. Demikian pengantar singkat tentang
Laporan ini, atas perhatiannya penulis mengucapkan terima kasih.

Ruteng, 2 Desember 2023

Nikolaus Jenanut

vi
DAFTAR ISI
COVER ..................................................................................................................
LEMBAR PENGESAHAN ..................................................................................
MOTO DAN PERSEMBAHAN ..........................................................................
BIODATA PESERTA PKL ..................................................................................
KATA PENGANTAR............................................................................................
DAFTAR ISI .........................................................................................................
DAFTAR TABEL ..................................................................................................
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................
BAB I PENDAHULUAN......................................................................................
1.1 Latar Belakang ................................................................................................
1.2 Tujuan Penulisan .............................................................................................
1.3 Manfaat Pkl .....................................................................................................
BAB II GAMBARAN PERUSAHAAN ..............................................................
2.1 Sejarah Perusahaan ..........................................................................................
2.2 Struktur Organisasi ..........................................................................................
2.3 Kedudukan Dan Letak .....................................................................................
2.4 Prosedur Pelayanan ........................................................................................
BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) .............
3.1 Waktu Dan Tempat Pelaksanaan Pkl ...............................................................
3.2 Alat Dan Bahan ...............................................................................................
3.3 Faktor Pendukung Dan Penghambat Pelaksanaan Pkl ....................................
3.4 Ruang Lingkup Pekerjaan Teknis ....................................................................
DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................
LAMPIRAN

vii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Sekolah Menengah kejuruan (SMK) merupakan salah satu wahana utama
dalam mempersiapkan sumberdaya manusia unggul dan terampil sesuai DU/DI.
SMK merupakan jenjang Pendidikan yang mengutamakan pengembangan
kemampuan peserta didik untuk dapat bekerja pada bidang tertentu kemapuan
beradaptasi dengan lingkungan kerja, melihat peluang kerja dan dapat
mengembangkan diri di Era Globalisasi.
Dalam rangka menunjang lulusan aspek keahlian profesional di program
keahlian Desain Pemodelan Informasi Bangunan, SMK Negeri Restorasi Timung
Wae Ri’i telah menyediakan sarana dan prasarana penunjang pendidikan dengan
lengkap, baik sarana prasarana penunjang secara teori maupun praktek. Dalam
dunia pendidikan hubungan antara teori dan praktek merupakan hal yang sangat
penting untuk membandingkan serta membuktikan sesuatu yang telah dipelajari
dalam teori dengan keadaan sebenarnya di lapangan. Untuk meningkatkan
keterampilan (skill) tentunya dilakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) secara
langsung. Dan untuk menata keterampilan (skill) dan profesionalisme para peserta
didik harus memiliki Sumber Daya Manuisa yang berkualitas serta mampu
menerapkannya dalam dunia kerja dan dalam kehidupan masyarakat.
Profesionalisme dalam kaitannya dengan keterampilan (skill) diperoleh melalui
teori pada proses pendidikan di sekolah juga melalui program SMK yang
diadakan dalam dunia kerja yaitu Praktek Kerja Lapangan (PKL) pada proyesk
pemerintah maupun swasta.
Pembangunan sangat berperan penting dalam kehidupan dan fungsi dari
bangunanpun sangat mempengaruhi ruang gerak dan kesibukan bagi setaip
individu atau manusia pada umumnya. Meningkatnya populasi manusia dan di sisi
lain tuntutan kebutuhan akan fungsi dari bangunan itu sendiri mengakibatkan
perlunya peningkatkan fasilitas publik seperti perkantoran, gedung sekolah,
perumahan, rumah sakit, dan sebagainya. Dalam peningkatan gedung – gedung
tersebut tidak terlepas dari item – item pekerjaan yang dilakukan, baik dari proses
pengukuran, pemasangan bouwplank, galian tanah, urugan tanah kembali,
pekerjaan bekisting, pembesian, pengecoran, penutup atap hingga pekerjaan
finishing.
Berdasarkan uraian yang telah di bahas di atas, maka saya mengambil judul
laporan: “Pekerjaan Penutup Lantai” sesuai dengan praktek kerja lapangan
yang dilaksanakan pada proyek. Item-item dalam pekerjaan lantai mencakup
pemilihan material, pemotongan dan persiapan, Pemasangan Perangkat Pembatas
dan Pemisah, serta Pembersihan dan Penyelesaian Akhir.

ix
1.2 Tujuan Penulisan
Adapun tujuan dari penulisan laporan ini adalah menambah wawasan terkait
praktik kerja lapangan mengenai pekerjaan kusen pintu dan jendela pada
bangunan gedung laboratorium komputer SMPN 1 Satap Lemarang, peninjauan
ini meliputi:
1. Mengetahui alat dan bahan yang di gunakan dalam pekerjaan penutup lantai
pada proyek pembangunan gedung LAB Komputer SMPN 1 Satap Lemarang
2. Mengamati secara langsung proses pekerjaan penutup lantai pada proyek
pembangunan gedung LAB Komputer SMP 1 Satap Lemarang
3. Menghitung volume pekerjaan penutup lantai pada proyek pembangunan
gedung LAB Komputer SMPN 1 Satap Lemarang

1.3 Manfaat Praktik Kerja Lapangan


Kerjasama antar SMK dengan dunia usaha/dunia industri atau instansi
dilaksanakan dalam prinsip saling membantu, saling mengisi, dan saling
melengkapi untuk keuntungan bersama. Adapun manfaat PKL yang dilaksanakan
adalah:
1. Manfaat bagi sekolah
 Terdapat kesesuaian yang lebih pas antara program pendidikan dengan
kebutuhan lapangan kerja
 Terjadinya hubungan kerja sama yang saling menguntungkan antara
sekolah dan dunia kerja
 Meningkatkan kualitas lulusan melalui pengalaman kerja langsung
selama PKL
 Meningkatkan relevansi dan efektivitas program sekolah melalui
sinkronisasi, perencanaan, pelaksanaan, proses pembelajaran,
pengembangan sarana dan prasarana praktik berdasarkan hasil
pengamatan di tempat PKL
2. Manfaat Dunia Industri
Penyelangaraan PKL memberikan keuntungan nyata bagi industri antara lain:
 Perusahaan dapat mengenal kualitas peserta pkl yang belajar dan bekerja
di industri
 Umumnya peserta PKL telah ikut dalam proses produksi secara aktif
sehingga pada pengertian tertentu peserta PKL adalah tenaga kerja yang
memberi keuntungan
 Perusahan dapat memberi tugas kepda peserta PKL untuk kepentingan
perusahaan sesuai kompetensi dan kemampuan yang di miliki
 Selama proses pendidikan melalui kerja industri, peserta PKL lebih
mudah di atur dalam hal disiplin berupa kepatuhan terhadap peraturan
perusahaan. karena itu, sikap peserta PKL dapat dibentuk sesuai dengan
ciri khas tertentu industri

x
 Memberikan kepuasan bagi dunia usaha/dunia industri karena diakui ikut
serta menentukan hari depan bangsa melalui praktik kerja lapangan
(PKL)
 Dunia kerja dapat mengenal kualitas peserta PKL dan mendapat calon
karyawan yang berkualitas sesuai dengan kebutuhannya
 Meningkatkan citra positif dunia kerja karena dapat berkontribusi
terhadap dunia pendidikan
 Dunia kerja dapat mengenal kualitas pesrta PKL dan mendapatkan calon
karyawan yang sangat berkualitas sesuai dengan kebutuhannya.
3. Manfaat Bagi Praktikan/Peserta Didik
 Menjalin kerja sama yang baik dengan perusahan atau tempat praktik
akan bermanfaat bagi siswa maupun sekolah.
 Dapat menciptakan kerja sama yang baik antara sekolah dan perusahan
terkait baik dalam dunia usaha, maupun dunia industri.
 Membantu mempersiapkan SDM yang memilki keterampilan yang
berkualitas, perusahaan tentu akan membutuhkan sumber daya manusia
yang mumpuni di bidangnya
 Menambah keterampilan siswa yang ikut kegiatan PKL, khususnya
bekerja di bidang kusen pintu dan jendela, hal ini sangat penting, karena
dalam dunia kerja hanya orang yang berkompeten dan memilki
keteramplian profesional yang akan diterima dalam dunia kerja
 Hasil belajar peserta praktik industri akan lebih bermakna, karena setelah
tamat akan betul-betul memiliki keahlian profesional sebagai bekal untuk
meningkatkan taraf hidupnya dan sebagai bekal untuk pengembangan
diri secara berkelanjutan
 Menambah wawasan mengenai dunia kerja khususnya berupa
pengalaman kerja secara langsung nyata dalam rangka menanamkan
iklim kerja positif yang berorientasi pada peduli mutu proses dan hasil
kerja
 Membentuk pola pikir siswa agar mampu secara emosional menghadapi
dunia kerja, pola pikir yang matang akan sangat membantu siswa ketika
bekerja dalam dunia industri

xi
BAB II
GAMBARAN PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Dibuatnya CV. Indo Design Consultant (IDC)


CV. Indo Design Consultant (IDC) berdiri sejak tahun 2012 dengan jumlah
karyawan tetap sebanyak 20 orang. Perusahaan sudah berkecimpung di beberapa
bidang konstruksi sejak tahun 2005 dengan status perusahaan waktu itu CV
(Comanditer Venotschaap). Sejak saat itu CV. Indo Design Consultant (IDC)
sudah mengerjakan berbagai mavam dan jenis konstruksi baik dalam bidang jalan,
gedung, pelabuhan dan jasa pengeboran air. Pada tahun 2012 sampai sekarang CV.
Indo Design Consultant lebih banyak menggarap proyek gedung yang merupakan
full tenaga manusia.

2.2 Struktur Organisasi CV. Indo Design Consultant (IDC)


Berikut ini merupakan struktur organisasi dari CV. Indo Design Consultant
(IDC)

Kepala Pimpinan
Amandus H. W. Galus

Sekretaris Keuangan Administrasi


Pak. Hanis Pak. Sipri Pak. Eman

Pengawas Lapangan
Karolus T. Tandi S. ARS

Gambar 2.1 Stuktur Organisasi CV. INDO DESAIGN CONSULTANT

2.3 Kedudukan dan Letak Nama Perusahaan/Kantor


Praktik kerja lapangan ini dilaksanakan CV. INDO DESAIGN
CONSULTANT terletak di Lempe, Jln. Sudirman Kelurahan Pau, Kecamatan
Langke Rembong. Pelaksanaan praktik kerja lapangan dilakukan pada proyek
pembangunan LAB Komputer SMPN Satap Lemarang, di Kelurahan Lemarang,
Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai.

xii
Gambar 2.2 Lokasi site: Jl. Lemarang, Para Lando, Reok Barat, Kabupaten
Manggarai, Nusa Tenggara Timur
(Sumber: Internet)

2.4 Prosedur Pelayanan


Adapun prosedur pelayanan di CV. INDO DESAIGN CONSULTANT yang
terletak di Lempe, Jln. Sudirman Kelurahan Pau, Kecamatan Langke Rembong,
kantor di buka dari jam 08.00 WITA s/d 17.00 WITA. Jumlah pekerja yang
bekerja 20 orang.

xiii
BAB III
PELAKSANAAN PKL
3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan PKL
Proyek pembangunan ruang kelas baru SMPN Satap Lemarang Kecamatan Reok
Kabupaten Manggarai
1. Waktu Pelaksanaa Proyek Pembangunan Ruang Laboratorium Baru SMPN
Satap Lemarang Kecamatan Reok Kabupaten Manggarai dilaksanakan dari
tanggal 7 Juli sampai dengan 2 Desember 2023.
2. Lokasi pelaksanaan proyek adalah pembangunan ruang Laboratorium komputer
baru SMPN Satap Lemarang Kecamatan Reok Kabupaten Manggarai

3.2 Alat Dan Bahan


1. Bahan Pembuatan Ruang Laboratorium Baru SMPN Satap Lemarang
Kecamatan Reok Kabupaten Manggarai
Berikut ini bahan-bahan yang digunakan dalam Proyek pembangunan
ruang laboratorium baru SMPN Satap Lemarang Kecamatan Reok Kabupaten
Manggarai:
1. Batu 12. Pelamir
2. Kerikil 13. Seng
3. Paku 14. Keramik
4. Pasir 15. Kaca
5. Semen 16. Cat
6. Baut 12 17. Kunci
7. Kayu mahoni 18. Grendel
8. Batako 19. Hensel
9. Besi 12 20. Kawat ikat besi
10. Besi 8 21. PVC
11. Air 22. Baja ringan

2. Alat Pembuatan Ruang Laboratorium Baru SMPN Satap Lemarang


Kecamatan Reok Kabupaten Manggarai
Ada beberapa alat yang digunakan dalam Proyek pembangunan ruang
laboratorium baru SMPN Satap Lemarang Kecamatan Reok Kabupaten
Manggarai, antara lain:
1. Skop 15. Tang
2. Linggis 16. Pleser untuk membengkokkan besi
3. Senar 17. Obeng
4. Parang 18. Meter
5. Palu 19. Siku
6. Selang water pass Tong untuk menampung air
7. Gergaji 20. Ember
8. Mesin potong besi listrik 21. Selang
9. Mesin potong kayu listrik 22. Grobak

xiv
10. Mesin sekap kayu listrik 23. Pengayakan pasir
11. Bor listrik 24. Strika semen
12. Stelen hidup 25. Sendok semen
13. Kabel 26. Kunci Inggris
14. Cangkul

3.3 Faktor Pendukung dan Penghambat Pelaksanaan PKL


Berikut ini beberapa faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan PKL,
yaitu:
1. Faktor pendukung
Faktor yang mendukung pelaksanaan PKL, yaitu bahan yang sangat sesuai
dengan kebutuhan yang ada dan juga alat pekerjaan yang lengkap sehingga para
pekerja mengerjakan dengan cepat dan baik.
2. Faktor penghambat
Penyebab terjadinya penghambat dalam pelaksanaan PKL ada tiga antara lain
cuaca yang kurang menentu, seperti hujan yang kadang tiba-tiba, para pekerja
yang jarang masuk kerja, serta tak adanya listrik sehingga membuat pekerjaan
yang sebenarnya cepat menjadi lambat.

3.4 Ruang Lingkup Pekerjaan Teknis


1. Proses pekerjaan penutup lantai pada proyek pembangunan ruang
laboratorium baru SMPN Satap Lemarang Kecamatan Reok Kabupaten
Manggarai
Berikut adalah tahapan dalam proses pekerjaan penutup lantai:
1. Menyiapkan alat dan bahan pekerjaan penutup lantai
Bahan yang digunakan untuk pentupan lantai, yaitu keramik. Keramik yang
disiapkan adalah 96 gardus dengan setiap gardus berisi 6 buah. Keramik
yang digunakan berukuran 60cm x 60cm dengan luas lantai 8m x 12m.
2. Pembersihan
Tujuannya agar sebelum dilakukan pekerjaan kedaan ruangan yang akan di
kerjakan penutup lantai dalam keadaan bersih.
3. Pengukuran
Pada tahap pengukuran dilakukan pengukuran menggunakan waterpas dan
senar, bertujuan untuk mengetahui ketinggian/ketebalan dari masing-masing
lapisan seperti urugan pasir, rabat betton, dan pemasangan keramik.
4. Pekerjaan urugan pasir
Pada tahap ini, pasir dimasukan ke dalam ruangan kemudian di ratakan dan
ketebalan urugan pasir 10cm.
5. Pekerjaan pengecoran rabat beton
Pada pekerjaan rabat beton menggunakan campuran 1 semen, 2 kerikil dan 3
pasir. Ketebalan rabat beton 5 cm.

xv
6. Pekerjaan pemasangan keramik
Pada tahap pemasangan keramik, sebelum dipasang keramik terlebih dahulu
direndam selama kurang lebih 5 menit, bertujuan agar keramik tidak mudah
pecah pada saat pemasangan.
Mulai pemasangan bahan penutup lantai dari sudut ruangan atau pusat,
tergantung pada desain atau pola yang diinginkan.
7. Pemotongan dan Penyesuaian:
Potong keramik untuk menyesuaikan dengan tepi ruangan atau area yang
memerlukan penyesuaian khusus.

2. Perhitungan Volume pekerjaan Penutup Lantai pada proyek


pembangunan ruang Laboratorium Baru SMPN Satap Lemarang
Kecamatan Reok Kabupaten Manggarai

BANGUNAN UTAMA
1. Ruangan 3 x 4 (ada 2 yang ukuran sama)
Volume urugan pasir:
V = Luas ruangan x tebal urugan
V = 12m2 x 0,1m
V = 1,2 m³
Volume rabat beton:

xvi
V = Luas ruangan x tebal rabat beton
= 12m2 x 0,05m
= 0,6 m³
kebutuhankeramik:
Luas ruangan = 3m x 4m = 12m2
Ukuran keramik = 0,60m x 0,60m x 6 (1 dos isi 6) = 2,16 m3
Keramik yang digunakan = 12 x 2,16 = 26 (dibulatkan) buah keramik.

2. Ruangan 8 x 9
Volume urugan pasir:
V = Luas ruangan x tebal urugan
V = 72m2 x 0,1m
V = 7,2 m³
Volume rabat beton:
V = Luas ruangan x tebal rabat beton
= 72m2 x 0,05m
= 3,6 m³
kebutuhankeramik:
Luas ruangan = 8m x 9m = 72m2
Ukuran keramik = 0,60m x 0,60m x 6 (1 dos isi 6) = 2,16 m3
Keramik yang digunakan = 72 x 2,16 = 156 (dibulatkan) buah keramik.

Jumlah keramik yang dibutuhkan untuk 1 bangunan utama (-teras):


= 156 + (26 x 2)
= 208 buah keramik yang digunakan

TERAS
3. Ruangan 2m x 12m
Volume urugan pasir:
V = Luas ruangan x tebal urugan
V = 24m2 x 0,1m
V = 2,4 m³
Volume rabat beton:
V = Luas ruangan x tebal rabat beton
= 24m2 x 0,05m
= 1,2 m³
kebutuhankeramik:
Luas ruangan = 2m x 12m = 12m2
Ukuran keramik = 0,60m x 0,60m x 6 (1 dos isi 6) = 2,16 m3
Keramik yang digunakan = 24 x 2,16 = 52 (dibulatkan) buah keramik.

xvii
BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Praktik Kerja Lapangan dilokasi konstruksi telah memberikan pengalaman
yang berharga dalam pemahan tentang berbagai aspek konstruksi bangunan.
Beberapa aspek kunci yang telah saya pelajari selama praktik ini berdasarkan hasil
pembahasan saya dalam penulisan laporan ini yaitu:
1. Pembangunan ruang laboratorium komputer baru SMPN Satap Lemarang
Kecamatan Reok Kabupaten Manggarai memiliki panjang bangunan 12M,
lebarnya 8M, menggunakan pondasi dangkal dengan lebar galian 0,80CM,
lebar ambang bawah 80CM, lebar ambang atas 30CM, tinggi 75CM,
anstamping 15CM. Adapun ukuran dari kedua sloof seperti tinggi sloof
bawah dan atas 20CM, lebar keduanya 15CM, menggunakan sengkang
berdiameter 8MM serta jarak pemasangan sengkang 15CM. Bangunan
memiliki 12 tiang kolom ukuran 20x20CM, menggunakan besi berdiameter
12MM untuk tiang kolom. Kemudian Kusen pintu dan jendela menggunkan
kayu mahoni dengan tinggi kusen jendela 156CM dan lebarnya 2M, tinggi
fentilasi 62CM dan lebarnya 48CM (3 lubang), tinggi pintu 223CM, dan
lebarnya 112CM, serta tinggi fentilasi pintu 48CM dan lebarnya 50CM.
2. Pada proses pembangunan terdapat banyak alat dan bahan yang digunakan,
kemudian proses pekerjaan khususnya pekerjaan penutup lantai terdapat
beberapa tahap pekerjaa, mulai dari tahap persiapan, urugan pasir, rabat beton
hingga pemasangan keramik
3. Ada banyak hambatan yang didapat selama pelaksanaan proyek ada juga
faktor-faktor yang menunjang pekerjaan proyek dapat berjalan dengan baik.
4. Dari hasil pengamatan dan gambar kerja yang diperoleh, dibuat perhitungan
yang memperoleh hasil: pekerjaan keramik membutuhkan 260 buah keramik
atau 96 dos keramik yang digunakan.
Praktik kerja lapangan ini juga telah memperkaya pengetahuan saya tentang
praktik terbaik dalam konstruksi dan pentingnya detail dalam setiap langkah
proses, sehingga saya dapat menyesuaikan antara teori yang saya dapat di sekolah
dengan yang saya dapat selama proses PKL. Selain itu, saya mendapatkan
wawasan berharga tentang peran seorang insinyur konstruksi dalam memastikan
proyek berjalan dengan lancer dan sesuai dengan standar.

4.2 Saran
1. Harus selalu mengkonsultasikan masalah-masalah yang dihadapi kepada
guru pembimbing.
2. Harus mempunyai rasa percaya diri, kesabaran, keterampilan, dan rasa
tanggung jawab terhadap tugas yang diberikan.

xviii
LAMPIRAN

Gambar Lampiran 1. Pemasangan Batu Kosong

Gambar Lampiran 2. Pengikatan Sengkang

xix
Gambar Lampiran 3. Pemasangan Batu Bata

Gambar Lampiran 4. Pemasangan Kusen

xx
Gambar Lampiran 5. Pemasangan Dinding

Gambar Lampiran 6. Pemasangan Kolom

xxi
Gambar Lampiran 7. Pemasangan Rangaka Atap

Gambar Lampiran 8. Urugan Pasir

xxii
Gambar Lampiran 9. Cor Rabat Beton

Gambar Lampiran 10. Pemasangan Gording Balok

xxiii
Gambar Lampiran 11. FINISHING

xxiv
Gambar Lampiran 12. Daftar Hadir Selama Pelaksanaan
Praktik Kerja Lapangan (PKL)

xxv
Gambar Lampiran 13. Daftar Hadir Selama Pelaksanaan
Praktik Kerja Lapangan (PKL)

xxvi
Gambar Lampiran 14. Jurnal Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)

xxvii
xxviii

Anda mungkin juga menyukai