Anda di halaman 1dari 2

DAMPAK HANDPHONE PADA PELAJAR

Pada saat ini, banyak anak muda yang menggunakan barang elektronik yang sudah canggih.
Salah satunya adalah HandPhone(HP), yang sering kita gunakan untuk alat berkomunikasi

HandPhone yang kita gunakan umumnya digunakan untuk berkomunikasi, tapi tidakkah anda
tau bahwa anak muda sering menyalah gunakannya,yaitu untuk melihat hal-hal yang
semestinya tidak patut mereka lihat apalagi sebagai pelajar

Tak sedikit pelajar yang ketahuan menyimpan video dan foto yang tidak senonoh di
handphone. Belum lagi, handphone juga digunakan untuk tukar-tukanran jawaban ujian.

Dampak Positif :

1. Mempermudah komunikasi.

2. Menambah pengetahuan tentang perkembangan teknologi.

3. Memperluas jaringan persahabatan.

Dampak Negatif :

1. Mengganggu Perkembangan Anak :

Dengan canggihnya fitur-fitur yang tersedia di hand phone (HP) seperti : kamera, permainan
(games) akan mengganggu siswa dalam menerima pelajaran di sekolah? Tidak jarang mereka
disibukkan dengan menerima panggilan, sms, miscall dari teman mereka bahkan dari
keluarga mereka sendiri. Lebih parah lagi ada yang menggunakan HP untuk mencontek
(curang) dalam ulangan. Bermain game saat guru menjelaskan pelajaran dan sebagainya.
Kalau hal tersebut dibiarkan, maka generasi yang kita harapkan akan menjadi budak
teknologi.

2. Efek radiasi

Selain berbagai kontroversi di seputar dampak negatif penggunaannya,. penggunaan HP juga


berakibat buruk terhadap kesehatan, ada baiknya siswa lebih hati-hati dan bijaksana dalam
menggunakan atau memilih HP, khususnya bagi pelajar anak-anak. Jika memang tidak terlalu
diperlukan, sebaiknya anak-anak jangan dulu diberi kesempatan menggunakan HP secara
permanen.

3. Rawan terhadap tindak kejahatan.

Ingat, pelajar merupakan salah satu target utama dari pada penjahat.

4. Sangat berpotensi mempengaruhi sikap dan perilaku siswa.

Jika tidak ada kontrol dari guru dan orang tua. HP bisa digunakan untuk menyebarkan
gambar-gambar yang mengandung unsur porno dan sebagainya yang sama sekali tidak layak
dilihat seorang pelajar.
Manfaat Membawa Handphone di Sekolah:

 Komunikasi Darurat:
Salah satu manfaat utama adalah memungkinkan siswa untuk menghubungi orang tua
atau wali mereka dalam situasi darurat. Handphone dapat berfungsi sebagai alat
komunikasi yang sangat penting dalam keadaan darurat.
 Akses ke Sumber Belajar: Dengan akses internet,
siswa dapat mencari informasi tambahan dan sumber belajar online. Ini membantu
dalam penelitian, tugas, dan proyek sekolah.
 Pemberitahuan dan Pengingat:
Siswa dapat menerima pemberitahuan dari sekolah, guru, atau staf administrasi
tentang perubahan jadwal, acara, atau pengumuman penting.
 Kemajuan Teknologi:
Memungkinkan siswa untuk memahami teknologi dan aplikasi terkini, yang
merupakan keterampilan yang sangat berguna di dunia yang semakin terhubung.

Kerugian Membawa Handphone di Sekolah:

 Gangguan Pembelajaran:
Jika tidak diatur dengan baik, handphone dapat menjadi sumber gangguan dalam
kelas. Pesan teks, game, atau media sosial dapat mengganggu perhatian siswa dan
mengganggu proses pembelajaran.
 Potensi Penyalahgunaan:
Siswa bisa menggunakan handphone untuk bermain game, menonton video, atau
melakukan aktivitas tidak terkait pembelajaran saat mereka seharusnya berkonsentrasi
pada pelajaran.
 Isu Keamanan dan Privasi:
Ada masalah tentang pengambilan foto atau video tanpa izin, penyebaran konten yang
tidak pantas, atau kehilangan handphone yang berpotensi menimbulkan masalah.
 Perbedaan Sosial:
Siswa yang tidak memiliki handphone atau yang memiliki handphone yang lebih
rendah dapat merasa tertinggal atau dicemooh oleh teman sekelas.

Anda mungkin juga menyukai