Anda di halaman 1dari 59

JOLO JE'

•• 1 ALASAN UNTUK SELALU MENUNDA ••

K 2023
K POSKO
N 5

UIN ALAUDDIN MAKASSAR KKN Kel. Benteng


ANGKATAN 71 Kab. Sidrap

DISUSUN OLEH :

Erwita, Edry, Laila,


Dzakiyya,Pita,
Nurdin, Ince, Hida,
Ahmad
i Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
HISTORY OF POSKO 05
JOLO JE’ •• 1 ALASAN UNTUK SELALU MENUNDA ••

Desain Sampul : Nurlaila

Penata Letak : Wa Erwita

Penerbit :

I + hlm; 16 x 23 cm

ISBN

KKN Angkatan 71 Tahun 2023


Desa Benteng Kec. Baranti Kab. Sidrap

ii Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


LEMBAR PENGESAHAN

Laporan hasil Kuliah Kerja Nyata (KKN) pengabdian pada masyarakat oleh mahasiswa KKN
Regular UIN Alauddin Makassar angkatan ke-71 di Desa Benteng, Kecamatan Baranti,

Kabupaten Sidrap yang telah di Periksa dan disahkan oleh dosen Pembimbing KKN Reguler
UIN Alauddin Makassar Angkatan
Ke-71 wilayah Kabupaten Sidrap

Gowa, 17 Maret 2023

Megetahui,

Dosen Pembimbing BP-KKN UIN Alauddin Makassar

Kaslam, M.Si Muhammad Dermawan


NIP. 198907082019031008 NIP. 197411182000031001

Ketua LP2M UIN Alauddin Makassar

Prof. Dr. Muhammad Ramli, M. Si


NIP. 196005051987031004

iii Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


SAMBUTAN REKTOR UIN ALAUDDIN MAKASSAR
Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan agenda rutin dalam bidang pengabdian
kepada masyarakat yang dilakukan oleh masyarakat yang dilakukan oleh Mahasiswa UIN
Alauddin Makassar di bawah bimbingan dosen pembimbing KKN yang didampingi oleh badan
pelaksanaan KKN. Pelaksanaannya melibatkan seluruh mahasiswa dari berbagai fakultas dan
jurusan dengan asumsi bahwa pelaksanaan KKN ini dalam melakukan program-program
kerjanya dilakukan dengan multi disipliner approach, sehingga program kerja KKN bisa
dilaksanakan dalam berbagai pendekatan sesuai dengan disiplin ilmu mahasiswa yang
ditempatkan di posko-posko KKN.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) tentu diharapkan mampu mendekatkan teori-teori ilmu pengetahuan
yang diperoleh di bangku kuliah dengan berbagai problematika yang dihadapi oleh masyarakat.
Dalam menjalangkan tugas-tugas pengabdian ini, pihak universitas memberikan tugas pokok
kepada Lembaga penelitian dan pengabdian ini, pihak Universitas memberikan tugas pokok
kepada Lembaga penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat (LP2M), khususnya pada pusat
pengabdian kepada masyarakat (PPM). Dalam Pelaksanaan, Rektor UIN Alauddin Makassar
berharap agar pelaksanaan KKN bisa berjalan dengan baik dan dilaksanakan sesuai dengan
kaidah-kaidah keilmiahan dalam arti bahwa program yang dilokasi KKN adalah program yang
diangkat dari sebuah analisis ilmia (Hasil Survei) dan dilaksanakan dengan langkah-langkah
ilmia serta dapat dipertanggungjawabkan secara ilmia.
Atas nama pimpinan UIN Alauddin Makassar, Rektor menghaturkan banyak terima kasih dan
penghargaan kepada Ketua LP2M saudara Prof. Dr. H. Muhammad Ramli, M.Si. Terkhusus
kepada Kepala PPM saudara Dr. Muhammad Shuhufi, M. Ag. atas inisiatifnya untuk
mempublikasikan dan mengabadikan karya-karya KKN dalam bentuk sebuah buku, sehingga
proses dan hasil pelaksanaan KKN akan menjadi referensi pengabdian pada masa-masa yang
akan datang.

iv Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


SAMBUTAN KEPALA LP2M UIN ALAUDDIN MAKASSAR
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) memiliki tugas pokok untuk
menyelenggarakan dan mengkoordinir pelaksanaan penelitian dan pengabdian masyarakat, baik
yang dilakukan oleh dosen maupun mahasiswa. Dalam hal pengabdian kepada masyarakat yang
dilakukan oleh mahasiswa, KKN merupakan wadah pengabdian yang diharapkan memberikan
bekal dan peluang kepada mahasiswa untuk mengimplementasikan kajian-kajian ilmiah yang
dilakukan di kampus.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu mata kuliah wajib bagi mahasiswa UIN
Alauddin Makassar sebelum memperoleh gelar sarjana dalam bidang disiplin ilmu masing-
masing. Pelaksanaan KKN ini tidak hanya sekedar datang dan mengabdi ke dearah-dearah lokasi
pelaksanaan KKN, tetapi harus tetap diletakkan dalam bingkai sebagai sebuah kegiatan ilmiah.
Dalam perspektif ini, maka KKN harus dirancang, dilaksanakan, dan terlaporkan secara ilmiah
sehingga dapat terukur pencapaiannya.
Olehnya itu, LP2M UIN Alauddin Makassar menginisiasi untuk mempublikasikan rancangan,
pelaksanaan, dan pelaporan KKN dengan melakukan analisis ilmiah terhadap setiap program-
program kerja KKN yang dilakukan selama ber-KKN. Hal ini dilakukan agar segala capaian
pelaksanaan KKN dapat terlaporkan dengan baik dan dapat terukur.
Adanya upaya mengabadikan dalam bentuk publikasi hasil-hasil KKN ini tidak terlepas dari
upaya maksimal yang dilakukan oleh segala pihak yang terlibat dalam pelaksanaan KKN ini,
olehnya itu, Ketua LP2M menghaturkan penghargaan dan terima kasih kepada Kepala Pusat
Pengabdian kepada Masyarakat (PPM), Dr. Muhammad Shuhufi, S.Ag., M.Ag. yang telah
mengawal upaya publikasi laporan pelaksanaan KKN, serta apresiasi tinggi atas upaya yang tak
kenal lelah untuk melakukan inovasi di PPM, baik secara internal maupun terbangunnya
jaringan antar PPM sesama PTKAIN

v Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


KATA PENGANTAR KETUA PPM UIN ALAUDDIN MAKASSAR
Sebagai ujung tombak pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat, Pusat Pengabdian Kepada
Masyarakat (PPM) UIN Alauddin Makassar senantiasa berusaha melakukan terobosan dan
langkah-langkah inovatif untuk mewujudkan kegiatan-kegiatan pengabdian kepada masyarakat
yang semakin baik dan inovatif. Upaya ini adalah wujud tanggung jawab pengabdian terhadap
masyarakat dan UIN Alauddin Makassar, sehingga kegiatan pengabdian masyarakat bisa
semakin mendekatkan pihak civitas akademika UIN Alauddin dengan masyarakat dan
mewujudkan keterlibatan langsung dalam pembangunan masyarakat.
Upaya membukukan dan publikasi laporan pelaksanaan KKN ini merupakan inovasi yang telah
dilakukan oleh PPM UIN Alauddin sebagai upaya memudahkan kepada semua pihak untuk
dapat mengakses hasil-hasil pengabdian yang telah dilakukan oleh mahasiswa KKN di bawah
bimbingan dosen pembimbing. Dengan adanya publikasi ini, program-program KKN dapat
diukur capaiannya dan jika suatu saat nanti lokasi yang yang ditempati ber-KKN itu kembali
ditempati oleh mahasiswa angkatan berikutnya, maka akan mudah untuk menganalisis capaian
yang telah ada untuk selanjutnya dibuatkan programprogram yang berkesinambungan.
Publikasi laporan KKN ini diinspirasi dari hasil ‘kunjungan pendalaman’ ke beberapa PTKIN
(Jakarta, Bandung, dan Cirebon) serta bisa terlaksana dengan baik berkat dukungan dan
bimbingan Bapak Rektor, Ketua dan Sekretaris LP2M, serta seluruh staf LP2M. Terkhusus
kepada seluruh dosen pembimbing dan anggota Badan Pelaksana KKN UIN Alauddin Makassar
saya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga, berkat ketekunan dan kerjasamanya
sehingga program publikasi laporan KKN ini bisa terlaksana. Penghargaan dan ucapan terima
kasih juga saya haturkan kepada seluruh mahasiswa KKN Angkatan ke-71 atas segala upaya
pengabdian yang dilakukan dan menjadi kontributor utama penulisan buku laporan ini.

vi Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


KATA PENGANTAR

Segala Puji hanya milik Allah SWT yang senantiasa memberikan rahmat berupa
kesehatan, rezeki, dan kesempatan bagi kita semua. Salawat menyertai salam yang selalu kita
haturkan keharibaan Nabi Muhammad SAW yang Mempertahankan islam di Era kejahiliaan
Menuju era modern saat ini. ketaatan yang patut kita abdikan kepada sang pencipta alam
semesta, manusia, dan kehidupan serta sang revolusioner sejati adalah ketaqwaan kita kepada
hukum-hukum Islam yang kamil di muka bumi.

Pengetahuan perihal kemanusiaan pasti tidak luput dari salah dan lupa namun faktor itu
tidak menjadi penghambat bagi manusia untuk menyerah memperbaiki diri, justru jika dewasa
ini suda mengetahui kelemahannya, maka manusia bisa meminimalisir kesalahan yang berujung
pada dosa besar hingga kehidupannya dapat terarah sesuai dengan tuntutan hukum syara.

Oleh karena itu bagi insan yang peduli dan beriman kepada Allah dan RasulNya maka
tidak ada tawar menawar untuk melaksanakan apa yang di perintahkan dan apa yang di larang
agar tercipta kehidupan yang damai dan rahmat Allah tersebar luas di bumi.

vii Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


DAFTAR PENGESAHAN
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
MUQADDIMAH
BAB I. : PENDAHULUAN
A. Dasar Pemikiran
B. Gambaran Umum Desa
C. Permasalahan
D. Kompetensi Mahasiswa KKN Angkatan 71
E. Fokus atau Prioritas Program
F. Sasaran dan Target
G. Jadwal Pelaksanaan Program
H. Pendanaan dan Sumbangan
BAB II : METODE PELAKSANAAN PROGRAM
A. Metode Intervensi Sosial
B. Pendekatan Dalam Pemberdayaan Masyarakat
BAB III : KONDISI DESA BENTENG
A. Sejarah Singkat Desa Benteng
B. Letak Geografis
C. Struktur Penduduk
D. Sarana dan Prasarana
BAB IV : DESKRIPSI HASIL PELAYANAN DAN PEMBERDAYAAN DESA
A. Kerangka Pemecahan Masalah
B. Bentuk dan Hasil Kegiatan Pelayanan & Pengabdian Masyarakat
C. Faktor-Faktor Pencapaian Hasil
BAB V : PENUTUP
A. Kesimpulan
B. Rekomendasi
TESTIMONI
A. Testimoni Masyarakat Desa Benteng
B. Testimoni Mahasiswa KKN Angkatan ke-53

viii Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


MUQADDIMAH

Mahasiswa adalah tangan kanan masyarakat untuk menyampaikan keluhan, Asprasi, dan
Usulan. Mahasiswa sebagai masyarakat akademik punya bekal ilmu untuk di abdikan kepada
masyarakat melalui Program Kuliah kerja nyata (KKN). Enam semester mahasiswa mempelajari
Teori di bidang masing-masing, tidak cukup sampai disitu sebelum keberangkatan menuju lokasi
KKN, mahasiswa di berikan pembekalan selama 3 hari berturut-turut guna membina mahasiswa
untuk kesiapannya di lokasi KKN.
Pembinaan itu dilakukan agar mahasiswa bisa beradaptasi dengan masyarakat setempat,
dan mampu bekerjasama untuk mensukseskan setiap program kerja bersama masyarakat di desa
masing-masing. Satu hal yang sangat di perhatikan adalah adab, akhlaq, dan perilaku mahasiswa
kepada masyarakat agar terjalin ikatan yang baik antara masyarakat dan Mahasiswa.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah salah satu program resmi perguruan tinggi sebagai
aplikasi teori yang didapatkan di ruangan kelas. Saat KKN itulah masyarakat akan merasakan
langsung pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.

ix Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


BAB I
PENDAHULUAN
A. Dasar Pemikiran
Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh
mahasiswa/mahasiswi dengan pendekatan lintas keilmuan di masing-masing jurusan pada waktu
dan daerah tertentu. Pelaksanaan kegiatan KKN berlangsung 1 bulan 15 hari, bertempat di
daerah setingkat desa. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi di Indonesia telah mewajibkan
setiap perguruan tinggi untuk melaksanakan KKN sebagai kegiatan intrakurikuler yang
memadukan tri dharma perguruan tinggi yaitu: pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada
masyarakat.
Salah satu syarat wajib dinyatakan bahwa mahasiswa telah meraih gelar Strata Satu (S1)
tentunya harus melewati program yang di laksanakan secara melembaga dan terstruktur sebagai
bagian dari rambu-rambu Kurikulum perguruan tinggi yaitu dengan melaksanakan Kuliah Kerja
Nyata.
Teori-teori keilmuan yang didapatkan di ruangan belajar harus dipahami secara
mendalam karena ketika fase kuliah kerja nyata telah tiba maka mahasiswa akan diperhadapkan
dengan masyarakat yang heterogen dari sisi pemikiran, perasaan dan peraturan. Diruangan kelas
guru mahasiswa adalah dosen namun dilokasi KKN, masyarakat menjadi guru nyata yang
mendidik mental dan perbuatan.
Kuliah Kerja Nyata sesungguhnya adalah peralihan kuliah dikelas kemasyarakat.
Mahasiswa akan di benturkan dengan berbagai suku, pemahaman, bahkan kepercayaan. Tidak
sedikit juga kebiasaan masyarakat berbeda dengan teori yang di pelajari diruangan belajar. di
titik tolak inilah mahasiswa akan berpikir keras agar tidak melanggar batas aturan agama yang
menjadi identitas seorang muslim sekaligus menjaga nama baik Almamater.
Melalui KKN mahasiswa mengenal persoalan masyarakat yang bersifat “cross sectoral”
serta belajar memecahkan masalah dengan pendekatan ilmu (interdisipliner). Mahasiswa perlu
menelaah dan merumuskan masalah yang dihadapi masyarakat serta memberikan alternatif
pemecahannya, kemudian membantu memecahkan dan menanggulangi masalah tersebut.
Tujuan besar yang didapatkan oleh mahasiswa dari program Kuliah Kerja Nyata adalah
untuk mengoptimalkan pencapaian dan tujuan perguruan tinggi, yakni menghasilkan sarjana
yang unggul,dan bermental kokoh. mahasiswa diharapkan beralih dari situasi aman diruangan
kelas menuju situasi sulit menghadapi beragam itensitas budaya masyarakat.
Bagi pemerintah dan masyarakat Kuliah Kerja Nyata adalah kerja sama yang baik antara
Perguruan tinggi dengan masyarakat. Penyaluran bakat mahasiswa untuk berkontribusi
dimasyarakat menjadi harapan besar, hal ini terjadi karena masyarakat merasa terbantu dengan
masuknya pemikiran baru yang membangun dari generasi muda, kreatifitas mahasiswa
memotifasi masyarakat agar menjalankan kegiatan rutin yang dilakukan didesa juga membantu
masyarakat dalam mengembangkan indeks kegiatan-kegiatan yang ada didesa yang belum aktif.
B. Gmbaran Umum Kelurahan Benteng
Secara garis besar Masyarakat Kabupaten Sidendreng Rappang atau Sidrap mayoritas
suku bugis. Kabupaten Sidrap terdiri dari 11 kecamatan, 38 Kelurahan, dan 65 Desa. Kecamatan

1 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Baranti Merupakan salah satu kecamatan dari 11 kecamatan dikabupaten Sidrap, Privinsi
Sulawesi Selatan. Yang mana kecamatan Baranti ini terdiri dari 4 desa dan 5 Kelurahan.
Kelurahan Benteng adalah salah satu dari 9 Kelurahan dan desa yang terletak di sebelah
selatan dari wilayah kecamatan Baranti di Kabupaten Sidrap. Kelurahan Benteng, didalamnya di
bagi menjadi dua lingkungan diantarnya : Lingkungan Benteng, Lingkungan Callalccu. Berdasarkan
hasil observasi lapangan bahwa sebagian besar sumber penghasilan dari masyarakat kelurahan benteng
ialah bertani, berkebun dan pertukangan. masyarakat kelurahan benteng ialah bertani, berkebun
dan pertukangan. Kelurahan Benteng secara geografis berada di dataran rendah. Dengan keadaan
curah hujan rata-rata dalam per tahun antara 132 mm/thn, serta suhu rata-rata per tahun adalah
31 Derajat Celcius. Untuk masuk ke kelurahan sangat mudah karena letaknya berada di sekitaran kota
lumayan dekat dengan Jalan Raya, Cukup Hanya Menggunakan Akses Transportasi Seperti Mobil
Angkutan Dan Motor. Kelurahan Benteng berbatasan langsung sebelah utara berbatasan Kelurahan
Baranti dan Duampanua, Sebelah selatan berbatasan dengan Kelurahan Pareng, sebelah barat berbatasan
dengan Kelurahan Manisa, dan sebelah timur berbatasan dengan Panreng
C. Permasalahan
Berdasarkan hasil observasi selama 4 hari, ada beberapa masalah yang ditemukan yang
memungkinkan untuk diselesaiakan selama masa kuliah kerja nyata, diantaranya:
a. Bidang pendidikan
 Proses Pembelajaran yang kurang efektif pasca pandemic COVID-19 ) beberapa peserta
dididk masih membawa Handphone ke sekolah).
 Kurangnya penggunaan bahasa indonesia di lingkungan sekolah dengan baik
 Kurangnya tenaga pendidik pada tiap sekolah
 Belum ada pengenalan terhadap dunia perguruan tinggi di Pesantren Al-Urwatul
Wutsqaa
b. Bidang Keagamaan
 Strategi pengajaran dan kerangka pendidikan yang tidak efektif di Tempat Pengajian Al-
Qur’an (TPA)
 TPA kekurangan tenaga pengajar
c. Bidang Sosial Kemasyarakatan
 Rendahnya kekesadaran akan kebersihan lingkungan
 Tidak ada papan pengumuman larangan membuang sampah sembarangan.
d. Bidang industri Kesehatan
 Pemeriksaan kesehatan masih belum dilakukan dimasyarakat terutama Imunisasi bagi
bayi dan balita.
e. Mahasiswa KKN Angkatan ke-71
Mahasiswa KKN tersebut berasal dari berbagai kompetensi keilmuan, sebagai berikut:
1. Edry Anugra Agus, merupakan mahasiswa dari Program Studi Agama- agama, Fakultas
Ushuluddin dan Politik. Mahasiswa ini memiliki kemampuan dibidang Sosialisai dan
pelayanan masyarakat.
2. Ahmad Hidayatullah, merupakan mahasiswa dari Program Studi Ilmu Hadits, Fakultas
Ushuluddin dan Politik. Mahasiswa ini memiliki kemampuan di bidang Sosialisasi,
Public dan pandai Menyanyi.

2 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


3. Nurdin, merupakan mahasiswa dari Program Studi Manajemen Haji dan Umroh, Fakultas
dakwah dan Komunikasi. Mahasiswa ini memiliki kemampuan di bidang Organisatoris
dan Keagamaan.
4. Dian Puspita Arif, merupakan mahasiswi dari Program Studi Teknik Perencanaan
Wilayah dan Kota. Fakultas Sains dan Teknologi. Mahasiswi ini memiliki kemampuan di
bidang Anak-anak dan Kebersihan.
5. Nurlaila, merupakan mahasiswi dari Program Studi Perbandingan Madzhab dan Hukum,
Fakultas Syariah dan Hukum. Mahasiswi ini memiliki kemampuan di bidang Desain
Grafis, suka memasak dan Penguasaan dalam Kebudayaan.
6. Ince Putri Johor Manikam, merupakan mahasiswi dari Program Studi Ilmu Al-Qur’an
Fakultas Ushuluddin dan Politik. Mahasiswi ini memiliki kemampuan di bidang Public
Speaking dan Keagamaan.
7. Wa Erwita, merupakan mahasiswi dari Program Studi Bahasa dan Sastra Arab.
Mahasiswi ini memiliki kemampuan di bidang Sosialisai, Keagamaan, dan Suka
memasak.
8. Nurhidayati Kamaruddin, merupakan mahasiswi dari Program Studi Manajemen Haji
dan Umroh, Fakultas dakwah dan Komunikasi. Mahasiswi ini memiliki kemampuan di
bidang Pendidikan Anak-anak dan Hubungan Bermasyarakat.
9. Dzakiyyah Alfaaizah, merupakan mahasiswi dari Program Studi Akuntansi, Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Islam. Mahasiswi ini memiliki kemampuan di bidang Administrasi
dan Pendidikan Anak-anak.
E. Fokus dan Prioritas Program
Perumusan program kerja mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UIN Alauddin
Makassar Kecamatan Baranti, Kabupaten Sidrap ditetapkan setelah melakukan survei,
observasi, wawancara, dan telah diseminarkan bersama pemerintah daryah setempat dan
masyarakat.
Program kerja yang dibentuk berdasarkan masukan dan saran dari berbagai
pihak, Kemudian dipertimbangkan dengan beberapa pertimbangan diantaranya kebutuhan, dan
manfaat bagi masyarakat, kemampuan dan kompetensi mahasiswa, dukungan dan swadaya
masyarakat, alokasi waktu yang tersedia, dan sarana dan prasarana yang tersedia. Program
kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan 71 Tahun 2023 meliputi dalam bidang
kegiatan
Pendidikan, bidang Keagamaan, bidang Ekstrakulikuler, bidang Pertanian, Olahraga,
Turnamen, dan Sosial budaya. Maka kami menyusun fokus dan prioritas program, Program
kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan ke-71 tahun 2023 sebagai berikut:

Tabel 1.1: Fokus dan Prioritas Program

Fokus Permasalahan Prioritas Program dan Kegiatan

Pendidikan 1. Mengajar
2. Sosialisasi Perguruan Tinggi
Keagamaan 1. Yasinan
2. Khutbah Jum’at
3 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
3. TPA ( Taman Pengajian Al-Qur’an )
4. Isra’ Miraj
5. Islamic Compotition and Sport (Lomba
adzan, dai cilik, hafalan surah pendek,
Tartil)
Olahraga 1. Senam Sore

Turnamen 1. Lari Kelereng


2. Tarik Tambang
Sosial budaya 1. Jum’at Bersih
2. Gotong Royong ( Membersihkan Rumput
Depan Kantor Lurah, dan Rumput Jln.
Benteng )
Ekstrakulikuler 1. Scouting ( Kepramukaan )
2. Drumband
Pertanian 1. Menanam

F. Sasaran dan Target

Setiap program kerja yang dilaksanakan di lokasi KKN Kelurahan Benteng Kecamatan
Baranti Kabupaten Sidrap memiliki sasaran dan target masing-masing yaitu:

Tabel 1.2: Sasaran dan Target

No. Bidang Prigram Kerja Sasaran Target

1 Pendidikan 1. Mengajar Siswa/i SD Mengisi kelas kosong untuk


membantu guru-guru yang tidak
hadir dalam pembelajaran dan
melatih anak-anak belajar bahasa
indonesia.
2. Sosialisasi Siswa/i MA Pengenalan kampus untuk
Perguruan Santi\wati kelas XII, MIA dan IIS
Tinggi di Pondok Pesantren Al-Urwatul
Wutsqaa
2 Keagamaan 1. Yasinan Masyarakat Mengaktifkan kegiatan di Masjid
Nurul Hidayah Kel. Benteng

4 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


2. Khutbah Jum’at Masyarakat Menyampaikan/Mendakwahkan
ilmu agama kepada Masyarakat
3. TPA (Taman Siswa/i SDN 9 Membantu anak-anak dalam
Pengajian Al- Benteng membaca Al-Qur’an dengan
Qur’an baik dan Memperbaiki bacaan
serta gerakan Sholat
4. Isra’ Miraj Masyarakat Mengingat perjuanagan
Rasulullah SAW,
Memakmurkan Masjid dan
Menjalin Silaturahmi antar
indifidu Masyarakat.
3 Olahraga Senam Soreh Ibu-Ibu Menjaga kesehatan jasmani Ibu-
Kelurahan ibu Kel. Benteng
Benteng
4 Turnamen 1. Lomba Adzan SDN 9 dan Mempererat tali silaturahmi
SDN 7 antar anak-anak Kel. Benteng
Benteng dan memotifasi output serta bina
2. Dai Cilik SDN 9 dan intelektual
SDN 7
Benteng
3. Hafalan Surah SDN 9 dan
Pendek SDN 7
Benteng
4. Tartil SDN 9 dan
SDN 7
Benteng
5. Lari Kelereng TK Al-
Urwatul
Wutsqaa dan
SDN 9 dan
SDN 7
Benteng
6. Tarik Tambang SDN 9 dan
SDN 7
Benteng
5 Sosial Budaya Jum’at Bersih Mahasiswa /i Menanamkan Pentingnya
KKN dan kebersihan Masjid
Pengurusan
Masjid

5 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


6 Pertanian Ibu PKK Pembenahan di Kebun
(Pembinaan
Kesejateraan
Keluarga)
7 Ekstarakurikuler 1. Scouting SDN 9 dan Melatih Anak-anak untuk
(Kepramukaan ) SDN 7 persiapan lomba dan
Benteng perkemahan antar sekolah

G. Jadwal Pelaksanaan Program


Kegiatan ini dilaksanakan selama 45 hari pada:
Tanggal : 01 Februari – 17 Maret 2023
Tempat : Kelurahan Benteng Kec. Baranti, Kab. Sidenreng Rappang..
Secara spesfikasi waktu implementasi kegiatan KKN angkatan 71 dapat dirincikan
sebagai berikut:

1. Pra-KKN (Januari 2023)

No Uraian Kegiatan Waktu

1. Pembekalan KKN angkatan ke- 71 20 - 22 Januari 2023


2. Pembagian lokasi KKN 25 Januari 2023
3. Pertemuan pembimbing dan pembagian 27 Januari 2023
kelompok serta pembagian atribut KKN
4. Pelepasan Mahasiswa KKN 17 Maret 2023
angkatan ke-71

2. KKN (Februari-Maret 2023)

No Uraian Kegiatan Waktu

1. Penerimaan oleh pak Camat 01 Februari 2023


Baranti
2. Observasi dan survei lokasi 02-05 Februari 2023
3. Seminar Program Kerja 07 Februari 2023
4. Implementasi Program Kerja 02 Februari – 13 Maret 2023
5. Kunjungan LP2M 19 Februari 2023
UIN Alauddin Makassar dan Dosen
pembimbing
6. Malam RamahTamah 14 Maret 2023
7. Penarikan Mahasiswa KKN 17 Maret 2023
.

6 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


3 . Laporan dan Hasil Evaluasi Program Kerja

No Uraian Kegiatan Waktu

1. Penyusunan Buku Laporan 13 Februari 2023


Akhir KKN
2. Penyelesaian Buku Laporan Maret 2023

3. Pengesahan dan Penerbitan Maret 2023


Buku Laporan
4. Penyerahan Buku Laporan ke Maret 2023
LP2M
5. Penyerahan Buku Laporan Maret 2023

H. Pendanaan dan Sumbangan


Uraian pendanaan dan sumbangan dari program kerja yang
dilaksanakan, diantaranya:
a. Pendanaan

No Uraian Asal Dana Jumlah

1. Iuran Mahasiswa/i Rp. 100.000 x 9 Rp. 900.000-


Orang

7 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


BAB II
METODE PELAKSANAAN PROGRAM

A. Metode Intervensi Sosial


Intervensi sosial dapat diartikan sebagai cara atau strategi dalam memberikan bantuan
kepada masyarakat (individu, kelompok dan komunitas). Intervensi sosial merupakan metode
yang digunakan dalam praktik di lapangan pada bidang pekerjaan sosial dan kesejahteraan
sosial.
Tujuan utama dari intervensi sosial adalah memperbaiki fungsi sosial masyarakat. Ketika
fungsi sosial seseorang berfungsi dengan baik maka kesejahteraan masyarakat akan semakin
mudah dicapai. Maka dari itu kami menggunakan metode intervensi sosial dalam kegiatan KKN
ini dengan tujuan mengatasi kesejahteraan sosial masyarakat.
KKN UIN Alauddin Makassar Angkatan 71 menggunakan metode intervensi sosial
dalam melakukan pendekatan kepada masyarakat setempat tepatnya di Kelurahan Karatuang
sebagai salah satu bentuk dalam memahami permasalahan sosial, bukan cuman Sumber Daya
Manusia (SDM) nya tetapi lingkungannya pula sehingga pendekatan inilah kebutuhan
masyarakat setempat bisa di intervensi dengan baik.
Langkah pertama yang dilakukan yaitu melakukan survey, observasi serta wawancara
pada instansi kantor kelurahan, sekolah, masjid-masjid, TPA serta lingkungan setempat yang
lainnya. Setelah melaksanakan survey, observasi serta wawancara diharapkan mampu
mendengarkan keluh kesah dari permasalahan mereka. Lalu, dari hasil keluh kesah mereka
dikembangkan lagi bagaiamana kondisi lingkungan sekitar serta masalahnya. Maka dari itu,
direalisasikannya program kerja melalui keluh kesah permasalahan masyarakat dengan
menitikberatkan pada program kerja yang wajib dan tambahan. Adapun program yang
direalisasikan berfokus pada pendidikan, kesehatan, keagamaan, infrastruktur serta lingkungan
sekitar.
Dari pelaksanaan program-program itulah diharapkan mampu memberikan pengetahuan dan
kemampuan yang bisa digunakan untuk memperbaiki kesejahteraan sosial mereka.
B. Pendekatan dalam Pemberdayaan Masyarakat

1. Participation Action Research (PAR)


Participation Action Research menghendaki adanya keterlibatan masyarakat. Pendekatan
ini mengikutsertakan individu maupun kelompok masyarakat pada proses penilaian terhadap
tingkat terserapnya informasi (pemahaman), pengimplementasian, hasil tindakan, serta
melaksanakan pemaknaan maupun pendeskripsian setiap tahapan.
Action Research bersifat praktis dan kolaboratif sehingga memungkingkan terjalinnya
hubungan sosial antar individu. PAR juga merupakan proses yang mengandung sisi urgensi yang
tinggi yang bermaksud menolong setiap individu maupun kelompok dalam memperbaiki
hambatan pada kehidupan sosial.
Participation Action Research secara umum digunakan dengan maksud untuk
menumbuhkan kesadaran masyarakat atau memanfaatkan masyarakat atas maupun bawah
8 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
melalui pendidikan kritis, pembelajaran orang dewasa, dialog publik dan semacamnya, mampu
menciptakan perubahan atau transformasi nilai sosial di masyarakat, serta mampu mengkaji
masalah dengan baik termasuk mengenalkan kekuatan dan kelemahan di masyarakat.

9 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


BAB III
GAMBARAN UMUM KELURAHAN BENTENG

A. Sejarah Singkat Kelurahan

Kelurahan benteng adalah salah satu dari 9 kelurahan dan desa yang terletak di sebelah
selatan dari wilayah Kecamatan Baranti di Kabupaten Sidrap. Sejarah kelurahan benteng dan
para pemimpinnya sangatlah panjang bila di tuangkan dalam tulisan, karena itulah penulisan
dalam versi dari beberapa tokoh masyarakat diantaranya oleh kepala lembaga pemberdayaan
masyarakat, Drs. H. Muhammad Akib yang menuturkan bahwasanya kelurahan benteng
merupakan induk kelurahan kenapa di katakan induk kelurahan karna adanya pemekaran
kelurahan benteng yang dimekarkan menjadi 3 kelurahan diantaranya kelurahan benteng,
kelurahan manisa dan keluarahan panreng.
Lebih lanjut Pak Akib menuturkan alasan mengapa kelurahan Benteng yang awalnya
hanya satu kelurahan di mekarkan menjadi 3 kelurahan diantaranya, karena : Wilayah
yang terlalu luas, dan juga menurutnya bahwa proses pendanaan ke kelurahan dianggap
kurang dan masih tersendat-sendat, jika melihat luas wilayah dari kelurahan tersebut, maka
dari itu para warga, tokoh masyarakat dan pemerintah setempat sepakat untuk
memekarkan kelurahan Benteng menjadi 3 kelurahan yang dijadikan Perda No. vi 2003
tentang perubahan nama kelurahan. kelurahan manisa di bentuk pada tanggal 24 Februari
2003, yang dimana dalam rentan waktu 25 tahun tercatat telah 7 kali pergantian lurah di
antaranya :

1. Abdul Hafid
2. Drs.Muh.Husain
3. Muh.Surkati Muin
4. Drs.Zainuddin
5. Muh.Rizal, S.Sos., M.AB
6. Muh.Akbar, ST., M,Si
7. Hasni A.Rempang. S.Sos
Untuk saat ini, Kelurahan Benteng tidak memiliki lurah dikarenakan ibu Hasni A.
Raempang pensiun. Karena posisi lurah kosong maka sekarang semua tugas lurah di pegang
oleh Ibu sekretaris lurah, Hapsa Useng, S.A.P.
Melihat sejarah kelurahan benteng yang merupakan induk dari pemekaran wilayah
kelurahan yang di antaranya kelurahan Panreng, Kelurahan Manisa maka tak heran jika
kita mendapati sekolah-sekolah yang masih menggunakan kata benteng seperti
contonhnya Sekolah Dasar (SD) yang mana hampir setiap sekolah di kelurahan Manisa,
Kelurahan Panreng masih menggunakan kalimat wilayah Benteng. Kelurahan Benteng juga
merupakan kelurahan terkecil dari ketiga kelurahan yang dimekarkan, sehingga kelurahan
Benteng didalamnya di bagi menjadi dua lingkungan diantarnya : Lingkungan Benteng,
Lingkungan Callalccu. Menurut sepenuturan Pak Drs. H. Muh.Akib Yang Telah
Menjabat Sebagai Ketua Lembaga Pemberdayaan masyarakat dari tahun 1996 bahwa
sebagian besar sumber penghasilan dari masyarakat kelurahan benteng ialah bertani berkebun

10 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


dan pertukangan.
B. Letak Geografis

Kelurahan benteng secara geografis berada di dataran rendah dengan titik koordinat
3 50’55”S 119o47’41”E. dengan keadaan curah hujan rata-rata dalam per tahun antara 132
o

mm/thn, serta suhu rata-rata per tahun adalah 31 derajat celcius. Untuk masuk ke kelurahan
sangat mudah karena letaknya berada di sekitaran lumayan dekat jalan raya, cukup hanya
menggunakan akses transportasi seperti mobil angkutan dan motor. Wilayah kelurahan
Benteng secara umum terdiri dari dataran rendah dan persawahan yang mempunyai
unsur tanah yang subur.
Secara administrasi masyarkat kelurahan Benteng terletak di wilayah kecamatan
Baranti, Kabupaten Sidrap, yang merupakan salah satu kelurahan dari 9 desa dan kelurahan.
wilayah kelurahan Benteng secara administrasi dibatasi oleh wilayah kabupaten dan
kecamatan serta desa atau kelurahan tetangga. secara administrasi, kelurahan benteng
berbatasan dengan:

a) Sebelah Utara : Berbatasan Kelurahan Baranti dan Duampanua


b) Sebelah Selatan : Berbatasan Kelurahan Pareng
c) Sebelah Barat : Berbatasan Kelurahan Manisa
d) Sebelah Timur : Berbatasan Panreng

11 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


C. Struktur Penduduk
Struktur penduduk meliputi jumlah persebaran dan komposisi penduduk. Struktur
penduduk ini selalu berubah-ubah karena disebabkan oleh proses demografi yakni kelahiran,
kematian dan juga adanya migrasi penduduk.
Dalam kehidupan Masyarakat kelurahan benteng sebagai Desa yang baru dimekarkan
akan tetap mempertahankan budaya Gotong Royong, dengan kegiatan kemasyarakatan seperti
Jum’at Bersih dll, disisi lain kelurahan benteng dengan segala keterbatasannya termasuk
keterbatasan Sumber Daya Manusia (SDM), keterbatasan Infrastruktur serta keterbatasan
Anggaran tentu akan menyebabkan kurang optimalnya masyarakat dalam mengelola Sumber
Daya Alam (SDA), sehingga kelurahan benteng sebagai kelurahan yang mengharapkan bantuan
Pemikiran dan bantuan Dana Anggaran yang besar dalam setiap tahun untuk mengangkat harkat
dan martabatnya dalam kehidupan Sosial Kemasyarakatan untuk memenuhi seluruh kebutuhan
agar kelurahan ini menjadi pilar dan ikon kabupaten sidrap sebagai kelurahan yang berhasil
dalam tatakelola pemerintahan kelurahan dimasa yang akan datang.
Tabel 7Jumlah Penduduk Menurut Kelompok Umur
Jumlah jiwa Jumlah kepala keluarga Jumlah PUS
1.876 523 432

Sumber Daya Alam


Potensi Sumberdaya Alam di kelurahan benteng meliputi Sumber Daya Alam non hayati
yaitu Air, Udara dan bahan galian, sedangkan Sumber Daya Alam hayati yaitu Pertanian,
Perkebunan dan Peternakan. Khusus tataguna dan intensifikasi yang ada di kelurahan benteng
sebagai berikut :
a. Pemukiman Seluas : 200 Ha
b. Perkantoran dan Fasilitas Umum : 3 Ha
c. Fasilitas dan SAB
1. Sumur Gali dan Sumur Bor : Di setiap rumah warga
Sumberdaya air di kelurahan benteng terdiri dari air sumur bor disetiap rumah,
berdasarkan atas besaran curah hujan pertahun dan evapotranspirasi tahunan yang akan
berpengaruh terhadap air meteorologis sesuai dengan gradasi sebaran curah hujan.
Sumberdaya Manusia (SDM)
Sebagaimana di sajikan pada Tabel 1. bahwa kelurahan benteng terdiri dari 2 (dua)
lingkungan yaitu :

12 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


1. Lingkungan Benteng
2. Lingkungan Callaccu'
Adapun kondisi Sumberdaya Manusia secara umum menurut latar belakang Pendidikan
masih sangat rendah, sesuai dengan pendataan tahun 2019 per bulan Oktober lalu bekerjasama
dengan LP-HAM MDGs bahwa buta aksara dari usia sekolah sampai usia 50 tahun keatas
tercatat sebanyak 120 Jiwa tidak mampu membaca dan menulis (buta aksara) dan kondisi
tersebut rata-rata disemua dusun yang ada, Untuk lebih akuratnya kondisi potensi Sumberdaya
Manusia (SDM) yang dimiliki oleh Desa Lembanna sebagai berikut :
1. Jumlah Penduduk
a. Laki-Laki
b. Perempuan
2. Penduduk menurut Strata Pendidikan
a. Pendidikan Tinggi (S1,S2,S3)
b. Pendidikan Diploma (D1.D2,D3)
c. Pendidikan SLTA/Sederajat
d. Pendidikan SLTP/Sederajat
e. Pendidikan SD/Sederajat
f. Pendidikan PAUD/TK Sederajat
g. Putus Sekolah/tidak sekolah (Buta aksara)
 Usia ≥ 07 – 15 thn
 Usia ≥ 15 – 45 thn 29
 Usia ≥ 45 – thn keatas
3. Sarana dan Prasarana
a. Pendidikan
- Gedung TK
- Gedung SD/MI
- Gedung SMP/MTS
- Gedung SMA/MA
b. Transportasi
- Jalan Nasional,Provinsi dan Kabupaten
- Jalan Lingkungan
- Jalan Usaha tani

13 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


c. Tempat Ibadah
- Masjid

D. Sarana dan Prasarana


Sarana dan prasarana adalah salah satu faktor penting dan sangat dibutuhkan di
dalam kehidupan masyarakat. Terdapat berbagai macam sarana dan prasarana seperti
saran keagamaan, perkantoran, pendidikan, kesehatan dan umum lain sebagainya. Sarana
dan prasarana tercantum dalam tabel dibawah ini:

Tabel 8 Sarana dan Prasarana Desa Lembanna


No Sarana dan Prasarana Jumlah (Unit)
1 Kantor kelurahan benteng 1
2 SMP 1
3 TPA 1
4 TK 1
5 SD 2

6 Gedung benteng 1
7 Posyandu 1
8 Praktek Dokter/ Bidan 1
9 Mesjid/ Musholla 5

Jumlah 14

14 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


BAB IV

DESKRIPSI HASIL PELAYANAN DAN PEMBERDAYAAN KELURAHAN BENTENG

A. Kerangka Pemacahan Masalah

Untuk memudahkan analisis pada tiap-tiap permasalahan yang terdapat di Kelurahan


Benteng kami menggunakan metode Analisis SWOT, yaitu strength (kekuatan), weakness
(kelemahan), opportunities (peluang), dan trheats (ancaman). Metode analisis SWOT adalah
metode praktis yang digunakan untuk mencari tahu kekuatan, kelemahan, kesempatan, dan
hambatan dari setiap permasalahan.

Dalam suatu permasalahan, dapat digali kekuatan atau potensi yang sudah dimiliki,
kemudian dicari kelemahan yang ada sehingga hal tersebut menadi suatu permasalahan. Lebih
dalam lagi, upaya pemcahan masalah digali melalui kesempatan atau dukungan suportif yang
dimiliki serta meluruskan hambatan yang ada.

Deskripsi permasalahan Kelurahan Benteng melalui metode analisis SWOT akan


diuraikan per lingkungan atau per lokasi binaan KKN, yaitu:

Matrik SWOT 01 Bidang Pendidikan

Strength Weakness Opportunities Threats

1. Tersedianya Beberapa siswa Kepala sekolah dan Penggunaan bahasa


SDM (Sumber SD yang kurang para guru menerima Indonesia pada
Daya Manusia) bisa disiplin dan kami dengan hangat siswa/i SD di
mahasiswa/i kadang agak susah di sekolah, serta Kelurahan Benteng
yang memiliki diatur. memberikan ruang masih sangat minim,
kompetensi untuk kami belajar karena bahasa yang
dalam hal ajar- bersama di UPT mendominasi pada
mengajar. SDN 9 Benteng, kesehariannya
UPT SDN 7 menggunakan bahasa
2. Tesedianya Benteng, dan Pondok daerah, juga
SDM (Sumber Pesantren Al- kurangnya perhatian
Daya Manusia) Urwatul Wutsqa. dari tenaga pendidik
mahasiwa/i dan orang tua
yang memiliki terhadap penggunaan
kompetensi di bahasa Indonesia.
bidang masing-
masing.

15 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


3. Tersedianya
SDM (Sumber
Daya Manusia)
mahasiswa/i
yang memiliki
kompetensi di
bidang public
speaking.

Dari matrik SWOT pada bidang pendidikan di atas, maka kami menyusun
program kerja sebagai berikut:

1. Mengajar di UPT SDN 9 Benteng dan UPT SDN 7 Benteng.

2. Sosialisasi pengenalan perguruan tinggi pada siswa/i MA Pondok Pesantren Al-


Urwatul Wutsqa.

Matrik SWOT 02 Bidang Ekstrakurikuler

Strength Weakness Opportunities Threats

1. Tersedianya 1. Sulitnya Masyarakat dan Minimnya potensi


SDM (Sumber mengontrol para guru sangat masyarakat di
Daya Manusia) anak-anak TK mendukung bidang marching
mahasiswa/i pada saat kegiatan-kegiatan band sehingga
yang memiliki pelatihan pelatihan. kurangnya tenaga
kompetensi di marching band. pelatih.
bidang pelatihan
marching band. 2. Sulitnya
mengontrol
2. Tersedianya kekompakan
SDM (Sumber anak-anak saat
Daya Manusia) latihan pramuka.
mahasiswa/i
yang memiliki
kompetensi di
bidang
kepramukaan.

Dari matrik SWOT pada bidang ekstrakurikuler di atas, maka kami menyusun

16 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


program kerja sebagai berikut:

1. Pelatihan drumband pada anak-anak TK Al-Urwatul Wutsqa.

2. Melatih pramuka anak SDN 9 Benteng dan SDN 7 Benteng.

Matrik SWOT 03 Bidang Keagamaan

Strength Weakness Opportunities Threats

1. Tersedianya Kurangnya peran 1. Masyarakat Kurangnya


SDM (Sumber aktif remaja masjid sangat keterlibatan remaja
Daya Manusia) dalam kegiatan yang mendukung dalam kegiatan-
mahasiswa/i berlangsung di kegiatan- kegiatan keagamaan
yang bisa masjid. kegiatan yang dilaksanakan.
berbagi ilmu di keagamaan dan
bidang perayaan isra`
keagamaan. mi`raj Nabi
Muhammad.
2. Tokoh agama
sangat 2. Tingginya rasa
mendukung antusias ibu-ibu
terhadap dalam
terlaksannya melaksanankan
program. pengajian-
pengajian.

Dari matrik SWOT pada bidang keagamaan di atas, maka kami menyusun
program kerja sebagai berikut:

1. Mengadakan Yasinan tiap malam Jumat.

2. Khutbah Jumat

3. Isra` mi`raj Nabi Muhammad SAW.


4. TPA (Taman Pengajaran Al-Qur`an).

Matrik SWOT 04 Bidang Sosial Budaya

Strength Weakness Opportunities Threats

Membentuk jiwa Masyarakat sulit 1. Masyarakat Kurangnya


masyarakat yang dikumpulkan senantiasa kesadaran
peka terhadap karewna banyaknya produktif dalam masyarakat terhadap
17 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
lingkungan dan aktivitas dan mengolah produktivitas olahan
menjaga kesehatan pekerjaan rutinitas lingkungan sampah dapat
dengan pola hidup harian masyarakat. dengan cara menjadi bernilai dan
lingkungan sehat. yang efektif. ramah lingkungan.

2. Menjaga
lingkungan agar
tetap ramah
terhadap
makhluk hidup.

Dari matrik SWOT pada bidang sosial budaya di atas, maka kami menyusun
program kerja sebagai berikut:

1. Jumat bersih (membersihkan masjid dan sekitaran kantor kelurahan).

Matrik SWOT 05 Bidang Pertanian

Strength Weakness Opportunities Threats

Masyarakat antusias Masyarakat sulit Masyarakat Kurangnya


dalam kegiatan dikumpulkan karena senantiasa produktif kesadaran
tanam menanam. banyaknya aktivitas dalam masyarakat dalam
dan pekerjaan menghidupkan merawat green
rutinitas harian tanaman-tanaman di house (rumah hijau)
masyarakat. kebun PKK. di kebun PKK.

Dari matrik SWOT pada bidang sosial budaya di atas, maka kami menyusun
program kerja sebagai berikut:

1. Kegiatan menanam di kebun PKK (Pembinaan Kesejahteraan Keluarga).

Matrik SWOT 06 Bidang Olahraga

Strength Weakness Opportunities Threats

Masyarakat antusias Sulit menyesuaikan Masyarakat sangat Kurangnya


dalam kegiatan jadwal karena mendukung keterlibatan
olahraga. banyaknya aktivitas kegiatan olahraga, masyarakat dalam
yang bertabrakan. seperti senam oleh kegiatan-kegiatann
ibu-ibu, turnamen olahraga yang
bulutangkis, dll. diadakan.

18 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Dari matrik SWOT pada bidang sosial budaya di atas, maka kami menyusun
program kerja sebagai berikut:

1. Senam sore bersama ibu-ibu di Kelurahan Benteng.

Matrik SWOT 07 Bidang Kompetisi

Strength Weakness Opportunities Threats

Tokoh masyarakat Kurangnya peran Masyarakat sangat Kurangnya


sangat mendukung aktif remaja mendukung keterlibatan
terhadap terhadap kegiatan-kegiatan pemuda/i dalam
pelaksanaan pelaksanaan yang dilaksanakan. kegiatan.
program kerja. kegiatan-kegiatan
yang diadakan.

Dari matrik SWOT pada bidang sosial budaya di atas, maka kami menyusun
program kerja sebagai berikut:

1. ISCAS (Islamic Competition And Sport), seperti lomba adzan, hafalan surah
pendek, lari kelereng, tarik tambang, dll.
B. Bentuk dan Hasil Kegiatan Pelayanan & Pengabdian Masyarakat
No Bidang Pendidikan
1. Mengajar Tempat : SDN 9 Benteng dan
SDN 7 Benteng
Waktu : 2x Seminggu
Hasil :
2. Sosialisasi Perguruan Tinggi Tempat : Pesantren Al-Urwatul
Wutsqa
Waktu : 2 hari
Hasil : Terlaksana dengan baik

No Bidang Keagamaan
1. Yasinan Tempat : Posko dan Masjid Nurul
Hidayah
Waktu : Setiap malam jumat, 2x
di posko dan 2x di Masjid Nurul

19 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Hidayah
Hasil : Terlaksana dengan baik
2. Khutbah Jumat Tempat : Masjid Nurul Hidayah
Waktu : 1x 45 Hari
Hasil : Terlaksana dengan baik
3. TPA ( Taman Pengajian Al-Qur’an) Tempat : Mushola SDN 9
Benteng
Waktu : 12x pertemuan (senin-
jumat)
Hasil : Terlaksana dengan baik
4. Isra Mi’raj Tempat : Masjid Nurul Hidayah
Waktu : 18 Februari 2023
Hasil : Terlaksana dengan baik
5. Islamic Compotition and Sport Tempat : Masjid Nurul Hidayah
dan Lapangan
Waktu : 3 Hari
Hasil : Terlaksana dengan baik
No Bidang Olahraga
1. Senam Sore Tempat : Lapangan Olahraga
SDN 7 Benteng
Waktu : Setiap Hari Minggu
Hasil : Terlaksana dengan baik

No Bidang Sosial Budaya


1. Jum’at Bersih Tempat : Masjid Nurul Hidayah
Waktu : 1x 45 Hari
Hasil : Terlaksana dengan baik
2. Gotong Royong Tempat : Lingkungan Kelurahan
Benteng
Waktu : 1x 45 Hari
Hasil : Terlaksana dengan baik

20 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


No Bidang Ekstrakulikuler
1. Scouting ( Kepramukaan ) Tempat : SDN 9 Benteng dan
SDN 7 Benteng
Waktu : Tanggal 9-15 Februari
Hasil : Terlaksana dengan baik
2. Drumband Tempat : TK Al-Urwatul Wutsqa
Waktu : Tanggal 2-8 Februari
Hasil : Terlaksana dengan baik

No Bidang Pertanian
1. Menanam Tempat : Kebun PKK Kelurahan
Benteng
Waktu : 1x 45 Hari
Hasil : Terlaksana dengan baik

C. Faktor-Faktor Pencapaian Hasil


Dari seluruh kegiatan yang telah dilaksanakan terdapat beberapa faktor yang
mempengaruhi keberhasilan kegiatan.Terdapat faktor pendorong dan penghambat jalannya
program pelayanan dan pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Benteng diantaranya :

1. Faktor Pendukung
a. Dana dari iuran mahasiswa KKN.
b. Antusiasme masyarakat Kelurahan Benteng Semakin tinggi karena KKN UIN
Alauddin Makassar merupakan kampus yang membawa nuansa-nuasa keislaman.
c. Lancarnya sosialisasi kegiatan yang di lakukan melalui masjid dan bertemu
langsung dengan pihak terkait.
d. Keramahan dan keterbukaan masyarakat akan kedatangan mahasiswa KKN.

2. Faktor Penghambat
Dalam menjalankan beberapa program kerja selama ber KKN, ada beberapa
hambatan mendasar yang kami hadapi, antara lain:
a. Kurangnya pasrtisipasi masyarakat, khususnya pemuda dan orang tua dalam
pelaksanaan program kerja KKN.
b. Infrastruktur yang kurang mendukung dan beberapa jalanan yang jelek
sehingga di beberapa jalanan apabila turun hujan maka jalanannya licin dan
becek.
c. Kurangnya aktifitas gotong royong dalam menyelesaikan masalah lingkungan
di Kelurahan Benteng.
d. Masih kurangnya kesadaran masyarakat untuk merawat dan melestarikan
21 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
lingkungan serta menjaga kesehatan dan kebersihan.
e. Masih sangat kurangnya sumber daya manusia (SDM) dalam hal ini
tenaga pengajar yang memberikan pengetahuan dalam ketahanan lingkungan..

Penyelesaian dari kendala-kendala di atas yaitu mahasiswa KKN Angkatan


ke-71 berupaya berpartisipasi aktif dengan menjadikan beberapa masalah itu menjadi
sebuah program kerja. Meski disadari keterbatasan waktu dan kemampuan kami
dalam menyelesaikan semua masalah yang ada. Keaktifan dan keikutsertaan
membantu program kerja Kepala Kelurahan Benteng juga merupakan bagian dari
upaya kami melibatkan diri untuk menanamkan karya-karya yang akan dikenang oleh
masyarakat. Beberapa program kerja yang telah disebutkan secara umum terlaksana
dengan baik, berkat dukungan semua pihak yang ada.

22 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan
Kuliah Kerja Nyata (KKN) Merupakan bentuk pengabdian yang dilakukan oleh
mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN)
Alauddin Makassar kepada masyarakat di kelurahan maupun di pedesaan tertentu yang
mana dalam hal ini Kecamatan Baranti, Kabupaten Sidereng Rappang menjadi salah satu
tujuan lokasi KKN. Sebanyak 81
Mahasiswa diturunkan, yang terbagi ke dalam 9 posko, 5 kelurahan yaitu Kelurahan Baranti,
Kelurahan Benteng, Kelurahan Duampanua, Kelurahan Manisa, Kelurahan Panreng dan 4
desa yaitu, desa Sapudeceng, desa Tonro Rijang, Desa Tonronge, dan desa Passeno.
Kami yang di tempatkan di Kelurahan Benteng dengan menyusun program
kerja dengan pertimbangan adapun program yang telah dipilih tersebut mencakup beberapa
bidang, seperti: bidang Ekstrakurikuler, bidang pertanian, bidang turnamen, bidang
pendidikan, bidang keagamaan, bidang olahraga, bidang lingkungan, dan bidan social
budaya. Program- program wajib yang mewakili beberapa bidang di atas, diantaranya: Bina
Melatih Drumban, ISCAS ( Islamic Competition ), Gotong Royong, Sosialisasi di Pondok
Pesantren Al Urwatul Wutsqaa, dan lain – lain yang terlaksana dengan baik.
Program kerja yang dilaksanakan merupakan kegiatan yang berdasarkan hasil survey
dan potensi serta permasalahan yang ada di lokasi KKN. Program tersebut berkontribusi aktif
dalam penyelesaian masalah kelurahan mencakup meningkatkan mutu pendidikan, sosial
dan keagamaan. Makasiswa KKN telah memberi dampak positif terhadap masyarakat sesuai
dengan kebutuhan dan masalah yang diidentifikasi.

B. Rekomendasi
Berdasarkan kegiatan mahasiswa KKN yang telah dilakukan
maka kami telah merekomendasikan beberapa hal terhadap pihak- pihak tertentu.
1. Rekomendasi untuk pemerintah setempat
a. Pemerintah kelurahan lebih memperhatikan fasilitas belajar disekolah dan tempat
mengaji khususnya dalam hal tenaga pengajar.
b. Pemerintah Kelurahan lebih memperhatikan sarana dan prasarana dalam
melaksanakan kegiatan-keg Disarankan untuk membuat berbagai macam
kegiatan- kegiatan keagamaan yang melibatkan masyarakat.
d. Disarankan kepada pemerintah agar memberikan pemahaman kepada
masyarakat bahwa pentingnya menjaga lingkungan dan tidak membuang sampah
sembarangan khususnya ke sungai
e. Pemerintah kelurahan agar sekiranya memberi perhatian khusus terhadap
pengolahan sampah dan kondisi lingkungan terkhusu sungai dan jembatan
2. Rekomendasi untuk Lembaga Penelitian dan Pengembangan
Masyarakat (LP2M)
a. Masih terdapat beberapa yang ingin dibenahi dan jadi bahan pembelajaran bagi
mahasiswa maka kami merekomendasikan agar desa ini menjadi desa binaan
23 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
UIN Alauddin Makassar.
b. Diharapkan pengoptimalan peserta di setiap desa/kelurahan agar semua maksimal
dan merasakan dampak pengabdian mahasiswa KKN.
3. Rekomendasi Untuk Pengabdi Selanjutnya
a. Diharapkan melanjutkan program dan mengembangkan
program Kerja KKN sebelumnya.
b. Di harapkan agar lebih mendekatkan diri lagi kepada
masyarakat.

24 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


TESTIMONI

A. Testimoni Masyarakat Kelurahan Benteng


Sumiyati Latif, S.Pd.AUD (Ibu Posko 05 Kel. Benteng)
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, untuk Anak-anakku Mahasiswa KKN
UIN A lauddin Makassar Angkatan 71 terima kasih atas Pengabdiannya selama 45 hari di
kelurahan Benteng, Kecamatan Baranti, Kab. Sidrap. Program-program kerja yang telah
dilaksanakan sangat bermanfaat dan memberikan efek positif bagi para peserta khususnya dan
bagi Masyarakat kelurahan Benteng. Kalian adalah Mahasiswa yang baik dengan sifat dan
karakter yang berbeda sehingga membuat suasana rumah menjadi lebih berwarna dan harmoni.
Banyak membantu saya meski itu bersifat pribadi, di luar dari aktifitas akademik. Semoga
semuanya lulus sesuai target dan kelak menjadi oaring sukses. Aamiin

Hapsa Useng. S.A.P (Sekretaris Kelurahan Benteng)


Alhamdulillah, Mahasiswa KKN Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar di Kel.
Benteng telah berakhir. Seluruh Program-program kerja yang telah direncanakan sebelumnya
berhasil dalam waktu kurang lebih 45 hari. Untuk Adik-adik mahasiswa KKN UINAM saya
mewakili pemerintah Kel. Benteng mengucapkan terma kasih atas semua bimbimngan dan
binaan terhadap anak-anak didik kami utamanya ditingkat SD dan TK/Paud di Kel. Benteng.
Salah satu Program Kerja Adik-adik Mahasiswa KKN UINAM yang sangat
mengapresiasi yaitu berkat bimbingan dan binaan adik-adik Mahasiswa KKN UINAM, TK Al-
Urwatul Wutsqaa Benteng dalam kegiatan lomba Marcing Band Alhamdulillah mendapat Juara
2 di tingkat Kabupaten dalam rangka Ulang Tahun Sidenreng Rappang semoga adik-adik
Mahasiswa KKN UINAM kedepan semakin jaya dan sukses selalu, semua bimbingan, binaan
dan ilmunya yang diberikan selama ini untuk anak-anak didik kami mendapat berkah dari Allah
SWT, aamiin ya Rabbal alamiin.

B. Testimoni Mahasiswa KKN Angkatan Ke 71 Posko 05 Kelurahan Benteng

Nama : Wa Erwita
Jurusan : Bahasa dan Sastra Arab
Fakultas : Adab dan Humaniora
Jabatan : Sekretaris
Asal Daerah : Ambon

Sungguh berwarna Karakter Teman-teman Posko,


banyak tingkah mereka disetiap momen kerja. Mulai dari
drama bangun pagi harus dibunyikan alarm alami dari alat
ucap manusia, Sampai pada momen berlangsungnya Program
kerja.
Karena kami berasal dari fakultas yang berbeda dan
lahir dari pengalaman yang berbeda maka kebiasaan yang
kami bawa juga beragam, ada yang suka makan ikan ada juga
25 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
sama sekali tidak suka makanan laut, ada yang suka bersih bersih ada juga yang suka mengotori,
dan ada yang tau bahasa bugis ada juga yang tidak sama sekali tau bahasa bugis.
Saya sendiri bersuku buton lahir di ambon kuliah di Makassar. Sya masi tukar tukaran
bahasa jika berganti sirkel, kalau bergaul dengan orang mamuju maka logat saya akan
cenderumg ke logat mamuju, jika saya bergaul dengan orang Jeneponto maka logat saya
mengalir kelahja jeneponto, begitu pula jika saya bergaul dengan orang bone maka logat saya
berayun-ayun seperti biasa Bone.
Nah disituasi diatas membuat satu momen lucu yang menurut teman-teman saya lucu.
Sebut saja jika saya menyebut Makassar tidak dobel huruf Konsonannya saya sebut Makasar,
berhubung lagi musim mainan Latto-latto, saya sebutnya Lato-lato. Lagi-lagi Huruf dobel L
tidak saya sebut.
Satu hal yang saya syukuri adalah bertemu dengan teman-teman yang dewasa tidak
mendahulukan ego, dan selalu berkomunikasi jika ada kegiatan yang akan dikerjakan, tidak
cukup disitu saja saya selalalu mensyukuri bertemu dengan masyarakat Kel. Benteng yang
ramah, mengundang kami silaturahmi sekaligus menikmati hidangan dirumahnya. Saya berharap
semoga hubungan silaturahmi ini tidak berakhir tapi menjadi langkah awal untuk menuju
langkah kedua aamiin.

Nama : Edry Anugra Agus


Jurusan : Studi Agama-Agama
Fakultas : Ushuluddin dan Politik
Jabatan : Anggota
Asal Daerah : Bulukumba

Hai Teman-teman perkenalkan nama saya Edry


Anugra agus biasa disapa adry, saya dari
Bulukumba tepatnya di Kajang. Saya mahasiswa
semester akhir di salah satu Universitas yang ada
di Makassar yaitu Universitas Islam Negeri
Alauddin Makssar. Tahun ini saya melaksanakan
salah satu mata kuliah wajib yaitu KKN (Kuliah
Kerja Nyata) selama kurang lebih 45 hari. KKN
ini telah memberikan banyak pengalaman yang
luar biasa, dimana awalnya kita saling kenal kini
kita suda seperti keluarga besar. KKN saya di
tempatkan disalah satu Kabupaten Sulawesi

selatan yaitu Kabupaten Sidrap, Kecamatan


Baranti, Kelurahan Benteng. Dimana telah memberikan banyak motifasi, Pelajaran, pengalaman,
dan antusias masyarakat maupun anak-anak yang ada dikelurahan benteng ini sangat luar biasa.
Tidak lupa juga saya sangat bersyukur karena mendapat teman posko yang baik, dan
tidak sombong dan sangat perhatian. Awalnya ketemu bersama mereka merasa tidak nyaman
26 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
dengan sedikit canggung bahkan ingin rasanya pulang tetapi setelah mengenal mereka lebih
dalam dan tahu mereka semua orangnya baik-baik disitulah persaan mengebu-gebu berusaha
lebih semangat sehingga ingin berpisah. Untuk kalian teman seposkoku makasih atas
perhatiannya, semoga silahturahmi kita tetap terjaga, sehat-sehat terus kawan-kawanku.
Bersyukur dapat teman posko yang tidak mandang bulu untuk diajak berteman, dan memiliki
jiwa kepedulian.

Nama : Ahmad Hidayatullah


Jurusan : Ilmu Hadis
Fakultas : Ushuluddin dan Politik
Jabatan : Kordinasi Desa
Asal Daerah : Polewali Mandar

teruntuk teman-temanku semuanya Terimakasih


telah hadir dan berdamai dalam kehidupan ku aku takjub,
kagum terhadap kalian Teruntuk wabil khusus sodara
Edry Anugrah Agus saya mengenali beliau cukup dalam
dan ternya isi hati dan tingkah lakinya beliu orngnya
penyabar, taat perintah kordes,dan paling rajin jikalau
cewek yg menyuruh tapi itulah kelebihannya sekali lagi

terima kasih atas kerja samanya telah percaya dan memberikan amanah kepada saya
selaku kordes kalian walaupun banyak salah dan banyak bentakan yg Kaluar dari mulut saya
karna tanpa kedisplinan kita tidak akan bisa sukses

Nama : Nurhidayati Kamaruddin


Jurusan : Manajemen Haji dan Umrah
Fakultas : Manajemen Haji dan Umrah
Jabatan : Anggota
TTL : Tendan ku'lang, 01 September 2001

Assalamualaikum wr.wb
Perkenalkan saya Nurhidayati Kamaruddin dari jurusan
Manajemen Haji dan Umrah Fakultas Dakwah dan
Komunikasi.
Saya disini akan bercerita sedikit tentang kehidupan saya
selama ber-KKN di Kelurahan Benteng, Kecamatan
Baranti, Kabupaten Sidrap. Begitu banyak pengalaman
baru yang saya dapatkan selama KKN. Selama berKKN
tentu akan ada kisah suka dukanya. Bertemu dengan teman posko yang baru, dimana awal
27 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
perkenalan pada saat di posko. Walaupun baru kenal tapi langsung ji baku pukul pukul haha.
Kemudian bersosialisasi dengan masyarakat setempat yang awalnya canggung sama mereka
ternyata penduduknya ramah dan menyenangkan. Apalagi anak anak SD begitu friendly dan
senang sekali dengan adanya anak KKN. Pokoknya menjadi bagian dari masyarakat Benteng
merupakan hal yang tidak dapat dilupakan, kenangan masa perkuliahan yang paling indah. Dan
entah alasan apalagi yang dapat dilakukan untuk bisa kembali kesana.
Tentu tidak lupa untuk di ceritakan bagaimana sikap dan perhatian ibu posko kepada
kami, Setiap pagi di bangunkan untuk solat subuh walaupun solat subuhnya jam 6 haha. Ibu
posko kami ini saya rasa merupakan salah satu wanita yang luar biasa, walaupun ia seorang
single parent. Ibu posko juga punya usaha laundry, es batu dll, jadi selama KKN tidak pernah
kesusahan kalo mau minum air es hehe. Hal yang tidak bisa juga di lupakan dari ibu posko yaitu
"adakah". Ibu posko juga punya anak namanya Akifa, walaupun kadang menjengkelkan tapi
tetap ji bakalan dirindukan.
Tak lupa saya akan memperkenalkan teman posko saya, teman suka duka selama 45 hari di
tempat KKN.
Ahmad Hidayatullah, Jurusan ilmu hadis dari Polewali mandar, Dia selaku kordes, dari
ketiga cowok dia paling ribut, kadang juga menyebalkan, paling sering goda anak anak SD,
vibes om-om apalagi parfum nya melengket di semua tempat. Pernah baku diam diaman selama
beberapa hari karena kesel ka liat i hahaha, orangnya juga agak baperan. Paling sering juga ini
kajian sama Erwita. Tapi dari semua itu baik banget ji orangnya dan seru di ajak bercanda.
Nurdin, Jurusan manajemen haji dan umrah dari Bantaeng, teman satu jurusanku tapi
beda kelas, baru akrab setelah ketemu di posko. Orangnya baik banget ji walaupun kadang cara
bicaranya sarkas tapi di maklumi, tidak makan seafood, tidak makan makanan yang di panaskan,
pokoknya banyak problem nya untuk makanan. Paling tidak suka panas panasan karena takut
hitam dan rusak perawatannya. Jadi anak sulung na ibu posko dan juga paling sering di minta
bikin es batu karena pintar mengikat. Paling sering ini menegur kalo ada salah tingkah. Kalo ada
kegiatan pasti bagian doa jadi di kasikan julukan demisioner doa posko 5 dan kadang jadi sopir
nya posko 5.
Edry Anugrah Agus, Jurusan studi agama-agama dari Bulukumba, paling pendiam, suka
ketawa tidak jelas, wibu, dan sering sekali tersangkut entah kaki nya atau tangannya, paling
lengket juga sama Nurdin jadi sering disebut adek kakak. Paling rajin di suruh apapun itu pasti
selalu edry, paling banyak juga ini na suka suka anak pesantren karena katanya kakak edry
comel. Kalo ibu posko yang panggil namanya berubah jadi endrik.
Ince Putri Johor Manikam, Jurusan ilmu Al-Quran dari Bulukumba, teman satu kamarku
yang baik banget walaupun masih polos sekali, kadang random sekali kelakuannya. Demisioner
MC posko 5, apapun kegiatannya ince selalu jadi MC nya. Kalo ada orang mau pergi selalu ikut
walaupun ke alfamart ji. Rajin membersihkan kamar tidur, rajin mengaji, rajin solat sama suka
sekali menangis. Kata-kata andalan dari ince " Na bilang unda ku".
Dian Puspita Arief, Jurusan perencanaan wilayah dan kota dari Jeneponto, si paling anak
teknik, sering marahan sama kordes kadang juga bertengkar sama edry karena kpopers, suka
jajan, suka makan makan, paling bar bar di posko, ada musik sedikit joget juga biar lagu galau.
Pintar masak tapi malas di utamakan tidur. Teman satu kamarku juga ini, teman cari cakar dan
28 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
beli jajan. Pintar bawa motor jadi dapat hadiah tangan belang dari sidrap. Kadang juga random
kelakuannya, asik orangnya dan juga perhatian banget.
Dzakiyyah Alfaaizah, Jurusan Akuntansi dari Takalar, baik banget orangnya, perhatian
sekali, cantik juga, pintar ke anak kecil makanya anak ibu posko lengket sekali sama dia, paling
susah di bangunkan, paling lambat dalam segala hal, terus orangnya random polos dan juga agak
loading. Ini juga salah satu yang pintar bawa motor. Ibu bendahara yang jago sekali atur
keuangan cocok sekalimi ini jadi menantunya mama aji. Sama maumi na jadikan orang benteng
ibu posko ku haha.
Nurlaila, Jurusan Perbandingan mashab dan hukum dari bone, si kecil kadang di sangka
anak SD, sohibnya kia ini, jago bahasa arab tapi pake logat bone. Rajin bersih bersih, tidak suka
kalo berantakan kamarnya. Sering juga berdebat sama Erwita, bertengkar juga sama Edry. Tapi
dewasa banget orangnya walaupun paling kecil tapi dia mi paling dewasa. Lucu juga anaknya,
paling famous di kalangan anak SD cewek.
Wa Erwita, Jurusan Bahasa dan sastra Arab dari ambon, jago dan rajin masak pokoknya
chef nya posko 5, perhatian banget juga, walaupun kadang kalo ngomongki tidak nyambung,
teman sekamarnya kia dan laila, ketiganya aneh semua cara ketawanya, sering sekali telfonan,
paling banyak juga ini anak SD suka karena pintar ke anak anak, ibu sekretaris yang tidak
pernah absen ingatkan bikin laporan. Ini juga sering sekali random.

Nama : Nurdin
Jurusan : Manajemen Haji dan Umrah
Fakultas : Manajemen Haji dan Umrah
Jabatan : Anggota

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Tentang perjalanan perkuliahan yang membawa saya
kepada sebuah keharusan untuk mengabdi kepada
masyarakat dan pertanggung jawaban seorang
Mahasiswa sebagai makhluk terpelajar. Maka dari itu
saya akan menceritakan perjalanan dari sebuah keharusan
perkuliahan ini.
Pertama saya mengucapkan rasa syukur pada Allah swt.
yang masih memberi kesehatan dan kesempatan untuk
mengikuti kegiatan KKN
(Kuliah Kerja Nyata) Angkatan 71 UIN Alauddin
Makassar dari hari pertama sampai terakhir, selama 45 hari. Pada hari Rabu, 1 Februari 2023
kami berangkat dari kampus ke lokasi pengabdian. Di Kelurahan Benteng, Kecamatan Baranti,
Kabupaten Sidrap.

29 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Nama : Dian Puspita Arief
Jurusan : Teknik Perencanaan Wilayah
dan Kota
Fakultas : Sains dan Teknologi
Jabatan : Anggota
TTL : Jeneponto, 28 Desember 2001

Assalamualaikum Wr. Wb
Hai Pita disini, saya salah satu anggota
posko V Kelurahan Benteng, saya dari jurusan
teknik Perencanaan wilayah dan kota fakultas
sains dan teknologi. Saya sangat pasrah saat
menunggu pengumuman teman posko, dengan
berdoa agar mendapatkan teman yang baik baik
dan mudah

berbaur. Saya akan bercerita pengalaman saya ber-KKN di Benteng.


KKN 45 hari awalnya berat, tapi dengan teman teman yang seru dan warga benteng yang
baik baik, KKN saya terasa lebih ringan. Tidak ada satupun yang saya kenali di posko V
Benteng, 1 hari di Benteng masih terasa canggung untuk bercengkrama dengan teman teman,
tetapi entah karena kami semua se frekuensi atau karena mereka semua baik jadi kami cepat
berbaur. Hari-hari selama KKN sangat beragam, kami sering menertawakan hal hal kecil,
bertengkar dengan hal hal yang tidak masuk akal, bisa dibilang kami random. Saya merasa
selama KKN ibadahku lebih baik, lebih menutup aurat, dan masih banyak hal positif yang saya
dapatkan dari teman teman.
Ibu sumi adalah ibu posko kami, dia sudah seperti ibu kami sendiri, alhamdulillah kami
mendapatkan ibu posko yang sangat pengertian kepada anak anaknya. Ibu sumi memilki 1 anak
namanya Akifa, selama 45 hari ini ibu memiliki 10 anak yang harus di urus, dinasehati, dimarahi
dan masih banyak hal lagi yang kita lakukan bersama ibu. Ibu tau kami suka makan, ibu suka
membelikan kami pisang goreng anadalan kami yang sangat enak dengan sambel terasinya.
Awal ketemu ibu, saya agak takut dengan intonasi ibu saat berbicara, akan tetapi kata ibu “orang
Sidrap memang besar suaranya ” membuat kami terbiasa akan hal itu. Walaupun ibu suka marah
kami hanya menganggap hal itu lucu karena ibu marah menggunakan bahasa bugis yang tidak
kami mengerti sama sekali. Ibu seperti teman bagi kami semua, menjadi teman curhat dikala
kami kadang resah dengan sesuatu. Ibu juga memberikan kami mukenah untuk wanita dan
sarung untuk laki-lakinya. Kami sangat bersyukur bisa tinggal dengan ibu. Bentuk syukur dan
terimakasih kami ke ibu kami memberikan hadiah di malam terakhir kami di posko.
Akifa adalah anak ibu satu satunya, dia baru kelas 2 SD. Walaupun kifa masih kecil akan
tetapi dia sangat patuh kepada oarngtuanya, dia rajin disuruh, rajin membantu, dan pintar
bernyanyi. Ada hal yang membuat saya iri saat melihat romantisnya ibu di pagi hari selalu peluk
Kifa sambil membangunkan dengan bercanda gurau. Walaupun Kifa dan Saya sering bertengkar
tetapi kami juga terkadang saling sayang dengan peluk, ataupun bermain bersama. Kami sering
30 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
bertengkar karena hal kecil, dan karena dia juga jail. Saya memberikan hadiah kecil untuk Akifa
agar terus ingat dengan saya.
Sekarang saatnya bercerita tentang teman posko saya yang kesabarannya seperti tisu
dibagi sepuluh ituu HAHAHAAHAHA
1. Ahmad hiudayatullah, biasa saya panggil Ahmad atau lebih sering saya panggil Kordes.
Dia orangnya banyak bicara, kami sering bertengkar karena perbedaan pendapat. Dia
suka mengeluh yang membuat kami geram akan sikapnya. Tapi meskipun sering
dimarahi, dia terima apa adanya. Saya sering marah dengan sikap santainya, menganggap
semua hal mudah atau menganggap enteng semua pekerjaan. Yah walaupun kami sering
bertentangan, dia tetap bertanggung jawab dengan jabatannya.
2. Nurdin, dia orang yang banyak komentar akan banyak hal. Dia orang yang ribet dan
menurutku problematik hahahaha, dia tidak makan seafood, tidak makan makanan yg
dipanasi, tidak mau kena matahari karena perawatan. Tapi dia jadi anak Sulung ibu
posko, dapat perhatian dari ibu, mungkin karena dia rajin disuruh.
3. Edry Anugra Agus, biasa di panggil Edry. Dia orang yg paling malas bicara tapi rajin
saat disuruh, pasti di setiap harinya jika kami memerlukan sesuatu pasti Edry yang
disuruh. Dia orang yang masa bodoh dengan hal apapun, Edry sangat malas keluar rumah
dan hanya fokus ke gamenya. Entah kenapa edry suka membuat orang tertawa dengan
tingkahnya yang teledor seperti anak kecil, entah itu dia tersandung, jatuh atau apapun
yang dilakukan Edry pasti ada hal lucu yang membuat 1 posko tertawa. Edry juga
menjadi bahan olok olokan kami karena dicomblangin dengan Ince. Untuk menghadapi
Edri harus sabar karena keras kepalanya dan malas menjawab pertanyaan.
4. Ince Putri Johor Manikam, yaa namanya panjang dan harus di simpan di kontak dengan
nama lengkapnya itu. Ince adalah teman sekamarku yang seperti anak kecil diantara kami
semua. Ince orang yang pintar, speakingnya bagus, cantik, ibadahnya juga masyaallah.
Ince seperti anak kecil karena sifatnya yang perasa, Selain edry, dia menjadi bahan olok
olokan karena sikapnya seperti anak kecil yang percaya apapun yang saya katakan,
walaupun hal itu tidak masuk akal, ince bisa saja percaya. Dengan sifatnya itu sudah
banyak kali dia menangis karena bercandaan kami. Ince punya kebiasaan yang sangat
mengganggu saya dan Hida, yaitu gaya tidurnya yang sangat random terkadang
berguling ke hida, terkadang juga berguling ke saya dan sangat sering serong yang
membuat kami ber 2 tidak bisa bergerak saat tidur.
5. Nur Hidayati, dia juga teman sekamar saya. Dia orang yang cepat berbaur dengan siapa
saja, kami langsung akrab tanpa adanya rasa canggung. Hida orangnya centil, dia dan
saya sangat sering keluar bersama, melakukan pekerjaan bersama, kami seperti teman
lama yang seposko. Hida dan ince seperti ekor yamg terus ikut saat saya pergi, entah itu
ke alfamart atau kemanapun pasti mereka ber2 langsung bilang ”ikuuuutt…”. Hida itu
lebih memilih mencuci piring dibanding pekerjaan rumah lainnya, bahkan bisa mencuci
piring yang banyak sendirian.
6. Dzakiyyah Alfaaizah, hmmm dia orangnya lambat, semuanya lambat, dari mandi, cuci
muka, pakaian, makan, bahkan bicara kadang lambat, oh iya dia juga paling susah
dibangunkan. Kiya pasti dijadikan orang terakhir yang masuk ke kamar mandi, karena
dia yang paling lama untuk siap siap. Kiya dan saya adalah perempuan yang bisa bawa
motor di posko, jadi selama 45 hari saya dan Kiya menjadi ojek untuk teman teman
cewek karena yang lainnya tidak bisa mengendarai motor. Kiya orangnya cantik, dia juga

31 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


polos, sama polosnya dengan ince, jadi dia juga mudah percaya akan hal yang bisa saja
tidak masuk akal.
7. Nurlaila, diapanggil lala. Lala orangnya tegas, orangnya moodyan dia kalau marah pasti
diam sampai perasaaannya tenang. Lala juga sering bertengkar dengan Erwita dan kiya
hahahaha, ya mereka sekamar dan sering bertengkar. Lala walaupun kecil seperti anak
anak tetapi dia lebih dewasa dibanding saya, banyak ilmu yang saya dapatkan dari dia.
Oh iya dia adalah translator kami selama ber-KKN karena hanya dia yang dapat
berbahasa bugis.
8. Wa Erwita, dia orangnya sabar, dia adalah orang yang suka memasak. Erwita itu asli
Ambon, jadi logatnya lucu saat berbahasa daerah makassar. Erwita sering membuat kami
semua tertawa dengan tingkahnya, ya walaupun seringnya miss komunikasi antara saya
dan dia, dia tetap tertawa. Selama 45 hari menurutku Erwita tidak pernah marah ke saya,
dan malah saya yang sering marah karena tidak pernah nyambung dengan apa yang saya
maksud dengan apa yang dia maksud.
Sekian cerita dari saya, pokoknya teman teman saya semuanya itu SANGAT
BAIK!!! Saya bersyukur bertemu dengan kalian semua. Terimakasih karena sudah mau
berteman dengan saya yang banyak tingkah dan suka marah ini.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Nama : Nurlaila
Jurusan : Perbandingan Mazhab dan Hukum
Fakultas : Syariah dan Hukum
Jabatan : Anggota
Asal Daerah : Bone

Assalamualaikum Warahmatullahi wabarokatuh.


Perkenalkan saya Nurlaila, lahir 21 tahun yang lalu di
sebuah Kabupaten yang di juluki Bumi Arung Palakka,
tepatnya di desa Seven-seven tepatnya dekat Pondok
Tahfiz Pertama di sul-sel. Saya Telah menyelesaikan
jenjang pendidikan sekolah menengahatas di Pondok
Pesantren Darul Abrar selama 7 Tahun dan kini tengah
berjuang di perantauan untuk menyelesaikan pendidikan
di UIN Alauddin Makassar, Fakultas Syariah dan
Hukum, jurusan Perbandingan Mazhab dan Hukum.
1.080 Jam berada di kabupaten Sidenre Rappang daerah dimana saya selalu penasaran
dengannya, nama daerah yang biasa ku sebut setiap ada temaan yang bertanya mau KKN daerah
mana ?, ntah kenapa daerah ini selalu terucap dilisanku mungkin disinalah Allah
mempertemukan dengan kawan-kawan yang Maa shaa Allah baik, sebelum KKN selalu berfikir
bagaimana nanti bertemu dengan orang baru kawan baru dan banyak lagi hal-hal yang negatif
selalu terpikir di tambah lagi cerita teman yang sudah KKN yang dapat teman yang sepemikiran
dll.Tapi Alahmdulillah setelah nama-nama mahasiswa ditempatkan ada sedikit rasa lega ketika
teman karib di jurusan satu kabupaten dengan saya, dan juga kawan dari teman pondokku satu
kabupaten dengan saya walaupun di hari pemberangkatan KKN baru tahu kalau mereka satu
32 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
kabupaten dengan saya. Ketika waktu dimana kami di bawa ke lokasi posko tentunya di
kelurahan benteng. baru awal bertemu dengan satu posko,kami bagaikan teman lama yang
bertemu kembali yang tidak ada rasa canggung,dan Every momentnya selalu ada canda tawa di
dalamnya baik hal kecil ataupun ketika bersama dengan ibu posko ada aja hal hal yang di
tertawakan biar teman sendiri ataupun diri sendiri.kalau ingat kenangan disana cuma pengennya
ketawa terus haahaahaahaahaa.
Never return the days that have passed ( Tidak akan kembali hari-hari yang telah berlalu)
inilah kata yang menggambarkan itu semua. semoga kami bisa bertemu di hari Reuni yang telah
ditentukan salah satu saudara yang satu ibu posko bukan satu rahim dan belum tentu itu
waktunya karna belum di acc akan yaitu saudara Ince putri johar ingin Reuni tahun 2027 hahaha
melucu lagi.
Dan terakhir saya akan memperkenalkan teman posko saya yang setia menemani dan
mewarnai keseharian saya selama 45 hari di kelurahan Benteng Kecematan Baranti Kabupaten
Sidrap Berikut :
Yang Pertama dulu dari Kerdos : Ahmad Hidayatullah ini adalah teman dari teman ku
yang biasa ku masuki kelasnya jadi agak na kenal ma dan saya juga kenalki karna biasa juga
teman ku na ceritakan tentang teman temannya, dan kenapa di panggilki kerdos itu nama
kesayangannya anak-anak yang bermula dari saya sih yang typo sebutki kata kordes dan teman
teman yang lain na ketawaima dan pada akhirnya mereka semua ikut ikutan typo sebutki kata
kordes dan bukan satuji namanya ada beberapa biasa juga di panggil kodres hahaha
Astaghfirullah, tapi dia na iya iyakan ji juga kalau di panggil begitu, atau mungkin na ingat
dirinya, karena sebenarnya diami yang paling typo diantara kami, yang selalu di sembunyikan
rokoknya karna diaji merokok di posko. Dan bagusnya dia tidak pernah na cela makanan biar
tidak enak, atau asin mungkin tetapji na makan apa yang na hidangkan teman teman itu ji na
makan ada satu lagi kebiasannya kalau barui bangun di paginya siang hari selaluna minta kopi
inilah juga tettanya anak- anak di posko.
Ke Dua Sekretaris : Wa Erwita beliau adalah teman kamar ku dan juga teman bertengkar
selaluna na jailiki, kalau marahma diikutimi dengan diam, dia tetap ki bicara panjang lebar, dan
juga selalu na ganti nama belakangnya orang . Tapi dia mi chef nya anak-anak dan tidak pernah
bosan memasak 3 x sehari, yang tau masakan bugis padahal bukan orang bugis, kalau pi jalan-
jalan dan dapat tumbuhan yang bisa di jadikan sayur selalu na singgah, bukan singgah untuk
minta singgah lihat lihat saja nanti pulang di posko baru bertanya sama ibu posko kalau bilangmi
ibu posko kebunnya keluarganya dan disuruhki pi minta baru pi minta hahaha. yang kalau
menelfon juga biasa 4 jam dengan orang yang berbeda beda dan kalau menelfonki selaluna di
belakang pintu, kalau bukan pintu kamar, pintu dapur dan inimi anak anak laki- lakinya jarang
injak dapur, hahaha.saking seriusnya menelfon pernah di ganggu sama teman teman apa yang di
kasi di tangannya tetapji na pegang biar daun sama batu di kasiki tetap ji na pegang, apalagi
kalau menelfonki pakai bahasa buton selaluna di pacoe coeri ( bahasana dalam bugis ) dan untuk
saya diami orang menjengkolkan di posko hahaha.
Ke Tiga Ibu Bendahara : Dzakiyyah Alfaaizah ini juga teman kamarku, teman cetita yang
pernah ku diami selama seminggu, karena apapun na kerja selaluna lambat biar ada kegiatan
yang haruski cepat dia tetapji lambat, makan lambat, pakai bedak lama, pilih baju na hayati dulu
baju yang mau na pilih, kalau sudah menyetrika biasa bukan yang disetrika na pakai dan paling
33 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar
lama mandi, yang selaluna di teriaki kalau mandi karena saking lamanya, sakin lamanya mi
mandi biasa nda sempatmi mencuci itu kasi menumpuk cuciannya kodong dan sering kalau ke
pasar juga lama sekali, mau di larang ke pasar nda bisa tong ka dia ji bisa mengendarai motor
sama dia juga pegang uang, selalunya juga tendang apa apa yang nalewati kakinya dan masih
banyak tentang dia yang capekma tuliski tapi ada satu hal yang tidak di lihat orang dari dirinya "
she is a woman who is smart hides the wound behind the laughter that is shown."
Ke Empat : Dian Puspita arief adalah anak saintek yang semua serba bisa na kerja,satu
circle belum sempro, tentangga kamar yang suka pakai headset jadi kalau di panggilki nda na
dengarmi, yang bisa mencairkan suasana, dan selalunya na bikin diam kordes kalau bicarai, yang
kalau diami menyuruh langsungmi bergerak padahal tidak garang ji seperti macan , yang suka
DJ dan menghasut anak anak dalam kebaikan (sebaliknya) hahaha, dan orangnya juga seperti
vampir selaluna menggigit kalau di gigit balik berteriakmi, satupi untuk dia yang selalu di
susahkan di posko juga karna dia salah satunya tau mengendarai motor diantara cewe 2 orangji
bisa, terakhirmi untuk dia selalu pos.keseharianta di private ig.
Ke Lima : Ince Putris Johor Manikam teman kamarnya pita dan hida yang pernah ku
dapati ngigo hahaha karna sebelum tidur mainki duolingo jadi itu game na bawa sampai mimpi
mi. Yang selaluna di kasi menangis di posko, yang selaluna kalau menegur ki pasti bilangi " Na
bilang Undaku " hahaha, dan ini juga selaluna menelfon biar makan dan kalau menelfon na
ceritakan semua kejadian yang pernah na lakukan kecuali menangis hahah,
Ke Enam : Nurdin Anak toanya ibu posko yang selalu bungkus es batu biar nda di suruh,
dan di suka sama ibu posko karna pintarki membungkus es batu. Ini anak selalu di pikir sama
anak anak kalau masak karna nda makan ikan dan yang berkaitan dengan seefood, selaluna mau
makan diluar pakai uang living padahal yang lain itu makan di luar pakai uang sendiriji, dan ini
orang selaluna di ejek " awas awas memang " .
Ke Tujuh : Edry Anugrah Agus Orang bulukumba yang selalu bikin ketawa orang
apapun na kerja pasti ketawa, yang mau sekali di cubit pipinya sama dian dan hida, selalunya
dapat rezeki(bukan rezeki makanan) di posko, kalau naik di rumah seperti gempa bumi, kalau
jalan selalu tersandung , dan selalu juga ketawa dan pertama kalinya ku dapat ketawa sampainya
sujud padahal yang naketawai beda sama apa yang na ketawai kia.
Ke Delapan : Nurhidayati Kamaruddin kulupai jadi.kita mami di akhir ini dinda ini anak
dakwah yang bermartabat, selalunya pegang kepala kalau ceritai atau bilangki awww ,selaluna
bikin jengkel kalau ada di suruhkan ki baru bilang " tidak mau " sambil pegang kepala. Suka ikut
ikut dimana pita pergi, pintar mengendarai motor tapi nda na tau belokan hahaha, selaluku mau
na bonceng tapi ku tolak karena belumpi pro untung selalu ku tolak kalau mauka na bonceng
karena diakhrpi baru na kasi tau orang kalau nda na tau belokan, terakhir Rajin cuci piring
karena nda na suka menyapu dan paling enak sambel kecapnya.

34 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Nama : Ince Putri Johor Manikam
Jurusan : Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir
Fakultas : Ushuluddin dan Filsafat
Jabatan : Anggota
Asal Daerah : Bulukumba

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Perkenalkan saya Ince Putri Johor Manikam, pemudi
berdarah Bugis 21 tahun yang lahir di Pangkal Pinang,
Kepulauan Bangka Belitung. Namun, tentu saja saya
besar di Bumi Bulukumba Panrita Lopi tercinta.
2019 lalu saya lulus di Madrasah Aliyah Pondok
Pesantren DDI Mattoanging Kab. Bantaeng. Selama
kurang lebih 6 tahun di pesantren saya merasa itu waktu
yang masih sangat kurang dari kata cukup untuk
memenuhi bekal saya untuk bertemu dengan dunia luar.
Satu yang selalu saya takutkan sebelum menamatkan
pendidikan di pondok, saya takut dunia luar akan merubah jiwa santri saya. Namun, ustadz dan
ustadzah di pondok selalu berpesan bahwa dunia di luar pesantren ini adalah tempat untuk kita
mengamalkan apa yang telah kita dapatkan di pesantren juga merupakan bukti keistiqomahan
kita terhadap ilmu-ilmu yang telah didapatkan di pesantren. Mudah-mudahan untuk para
santri/wati yang sedang berada di luar lingkup pesantren tetap terjaga keistiqomahannya ya!
2019 lalu saya juga sebagai mahasiswa baru di Universitas Islam Negeri Alauddin
Makassar dan menjadi mahasiswi jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir di fakultas Ushuluddin dan
Filsafat. Dan saat ini sudah berada di posisi sebagai mahasiswa semester akhir. Sedikit bercerita
tentang bagaimana saya bisa berada di jurusan ini. Awalnya saya sangat ingin masuk di jurusan
Pendidikan Bahasa Arab. Di saat pemilihan jurusan orang tua saya terutama unda saya berkata,
“Untuk pilihan pertama pilih jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir. Untuk pilihan kedua dan ketiga
itu terserah pilihan kamu.” Baik pilihan pertama adalah jurusan pilihan orang tua saya, pilihan
selanjutnya sesuai dengan yang saya inginkan.
Alhasil, saya ternyata lulus di jurusan pilihan orang tua saya. Awalnya saya lumayan
kecewa karena tidak lulus di jurusan yang sangat sangat saya minati, bahkan saya sempat
menangis atas hasil pengumuman itu. Namun, setelah saya berada di jurusan ini, berusaha
menikmati jurusan mulia ini, alhamdulillah saya merasa sangat bersyukur di mulai dari
dipertemukannya saya dengan orang-orang yang baik, orang-orang hebat luar biasa. Juga
ternyata di jurusan ini tidaklah hanya belajar bahasa Arab saja tapi juga belajar berbagai bahasa
lainnya seperti bahasa Inggris, bahasa Turki, bahasa-bahasa dimana tafsir Al-Qur’an lahir. Maa
Syaa Allah. Untuk orang tua saya, saya sangat berterima kasih telah dibukakan pintu yang sangat
luas untuk mempelajari kitab termulia sepanjang sejarah hingga hari kiamat, Al-Qur’an al-
Karim.
KKN atau Kuliah Kerja Nyata adalah salah satu mata kuliah untuk mahasiswa semester 7
keatas yang berjumlah 4 SKS. Mata kuliah yang paling ditunggu-tunggu bagi orang yang
menempuh pendidikan strata 1. Bagaimana tidak? Pak Rektor dalam hal ini Prof. Hamdan

35 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


sendiri yang bilang KKN adalah mata kuliah terenak, tersantai, dan ter ter lainnya hehe. Namun,
ternyata KKN tidak semudah apa yang dibayangkan. Kita harus pandai mencuri hati masyarakat,
memahami permasalahan-permasalahannya, juga menjadi ajang unjuk bakat dan skill bagi
mahasiswa.
Kabupaten Sidrap, Kecamatan Baranti, Kelurahan Benteng menjadi tempat untuk saya
ber-KKN. Dipertemukan dengan orang-orang yang belum pernah saya kenal sebelumnya dan
langsung satu atap dengan kawan-kawan baru saya ini. Dari pengalaman teman-teman saya yang
sudah ber-KKN mereka selalu bilang ke saya bahwa saya harus terus berdoa semoga teman-
teman KKN saya adalah orang-orang baik. Dan alhamdulillah benar saja saya beruntung
serumah dengan teman-teman KKN saya yang baik-baik dengan berbagai macam karakter
khasnya masing-masing. Dan yang paling kami syukuri adalah mendapatkan ibu posko yang
sangat baik juga.
Berbagai kendala kami lalui bersama. Mulai dari banyaknya program kerja tambahan
secara mendadak, panggilan-panggilan dari masyarakat baik itu pesta pernikahan, acara makan-
makan yang sedikit mengganggu jadwal program kerja yang telah kami seminarkan. Namun,
terlepas dari itu semua kami bersyukur dan bangga karena semuanya berjalan dengan baik meski
kurang sesuai dengan ekspektasi kami di awal. Ucapan syukur dan terima kasih yang sangat
dalam kami haturkan kepada masyarakat Kelurahan Benteng.
Saya berharap semoga KKN ini menjadi pengalaman berharga saya. Banyaknya ilmu
yang kami dapatkan, pengetahuan sosial-budaya yang menambah wawasan sayaa tentang
kebudayaan masyarakat Sidrap, dan segala bentuk pengabdian kami dapat menjadi kesan baik
bagi masyarakat Kelurahan Benteng.
Oke, selanjutnya best part nih, saya akan kenalkan teman-teman seposko saya selama 45
hari ber-KKN.
Ahmad Hidayatullah, manusia dari Polman jurusan Ilmu Hadits yang menjabat sebagai
koordinator kelurahan kami. Orangnya baik, punya banyak relasi, aktivis kampus, kadang rese’,
tapi yang paling menghargai dan tidak protes kalau soal makan masakan teman-teman.
Wa Erwita, ibu sekertaris kelurahan asal Ambon tapi berdarah Buton jurusan Bahasa dan
Sastra Arab. Orangnya baik, selalu paling beda diantara kami yang perempuan, si paling
mengutarakan pandangannya tentang apapun itu hihi, yang paling rajin masak dan masakannya
selalu enak eumm, dan paling rajin ditelpon sama temannya.
Dzakiyah Alfaizaah, jurusan Akutansi (yang katanya mata kuliahnya selalu menghitung
uang yang bukan uangnya haha) asal Takalar. Bundaharanya posko 5 yang paling receh,
lawakannya tidak habis-habis “na biar hembusan nafasnya lucu ji hahaha”, yang paling rajin ke
pasar karena memang tugasnya, joki kalau bawa motor (motor apa saja kayaknya bisa dia
kendarai), yang paaaaaaaliinnggg banyak cuciannya, paling suka cari cakar dan paling lama
kalau cari cakar -_-
Nurhidayati Kamaruddin, jurusan Manajemen Haji dan Umrah asal Tana Toraja. Orang
yang pertama saya kenal di posko 5. Suaranya cantik tapi selalu malu kalau diminta nyanyi,
spesialis cuci piringnya posko 5 karena memang hobi cuci piring (good hobby :D), sekamar saya
yang receh juga “na biar baku liat jka sama dia ketawa jki T_T”.

36 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Dian Puspita Arief, anak Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (anak teknik nih boss!)
asal dari Kota Kuda Jeneponto. Stronger womannya posko 5, dewasa, receh juga suka ngelawak,
moodyan orangnya, kalau, kesel hati-hati agak judes dianya.
Nurlaila, jurusan Perbandingan Madzhab dan Hukum manusia berdarah Bugis dari Bone.
Orangnya baik, cekatan, editornya posko 5, pintar bercakap bahasa Arab unik dengan logat
Bonenya “Kayfa haluki lo? T_T”.
Edry Anugrah Agus, jurusan Studi Agama-agama yang tanah kelahirannya sama dengan
saya di Bumi Panrita Lopi Bulukumba tercinta. Warga wibu hmm, baik, penurut (entah memang
penurut atau memang tidak mau ribet), dan satu tidak tahu kenapa kalau jalan suka nabrak
sesuatu.
Nurdin, jurusan Manajemen Haji dan Umrah dari Butta Toa Bantaeng. Orangnya calm,
anak sulungnya ibu Sumi, spesialis bikin es batu, dan bucin parah.
Sekian dari saya terima kasih untuk 45 harinya.

Nama : Dzakiyyah Alfaaizah


Jurusan : Akuntansi
Fakultas : Ekonomi dan Bisnis Islam
Jabatan : Bendahara
Asal Daerah : Takalar

Assalamu ‘Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..


Perkenalkan, nama saya Dzakiyyah Alfaaizah.
Di posko biasa dipanggil Kia, karena katanya terlalu
panjang kalau dipanggil Dzakiyyah. Saya Berdomisili
di Takalar, tepatnya di Kecamatan Galesong. Saya
dari jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Islam. Saya merupakan satu - satunya yang berasal
dari Fakultas Ekonomi. Berhubung karena berasal
dari jurusan Akuntansi, jadi saya memutuskan untuk
menerima tawaran menjadi Bendahara selama KKN. Awalanya saya sangat takut dengan teman
– teman yang akan disatukan di posko yang sama. Takut tidak cocok, takut cekcok, dan lain
sebagainya. Tapi Alhamdulillah saya dipertemukan dengan teman – teman yang sangat baik + se
frekuensi. Saat pengumuman keluar, ternyata saya ditempatkan di Kabupaten Sidrap, tepatnya di
Kelurahan Benteng.
Berikut adalah cerita dari saya tentang teman – teman posko
Ahmad Hidayatullah. Ahmad menjadi orang pertama yang saya ceritakan karena
merupakan Koordinator Desa (Kordes). Ahmad ini sering menggampangkan sesuatu. Entah itu
proker, undangan, bahkan kata – kata yang harus diucapkan atau disampaikan ke orang tertentu.
Ini yang menyebabkan seringnya timbul perdebatan terutama dengan kami para cewek, karena
menurut kami, tidak seharusnya sesuatu itu dianggap remeh atau digampangkan. Meski begitu,
yang saya lihat, kordes ini orangnya ketika mengerjakan sesuatu, pasti diselesaikan meskipun
hasilnya tidak maksimal.
Edry Anugrah Agus, biasa di sapa Edry. Edry ini orangnya paling hemat bicara. Jawaban
yang dilontarkan sangat singkat, padat, dan tidak jelas. Edry orangnya lucu, kadang. Orang yang

37 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


paling sering kesandung, dan selalu di momen yang tidak tepat. Tapi bagusnya, Edry adalah
orang yang paling rajin ketika disuruh, beli gas, beli air, dan keperluan – keperluan lainnya.
Nurdin. Saya sedikit heran dengan orang satu ini. Tidak makan ikan, udang, seafood
lainnya, sampai kukira titisan mermaid yang tidak makan sesamanya hahaa. Nurdin ini termasuk
orang yang sering protes tentang sesuatu, sering berkomentar, tidak mau keluar kalau panas
matahari karena takut hitam.
Nurlaila. Kalau yang lain memanggilnya dengan nama Lala, saya lebih sering panggil
dengan sebutan Laila. Laila adalah orang pertama yang langsung akrab dengan saya pada saat
penerimaan di kantor camat. Yang saya lihat, Laila ini orangnya moody-an. Siangnya ceria,
sorenya bisa langsung jadi pendiam. Orangnya receh, kadang ngegas. Meskipun moody-an,
Laila sangat baik, sering bantu saya dalam berbagai hal, apalagi ketika mencuci pakaian hehe.
Saya cukup dekat dengan Laila, dan kebetulan kami sekamar, kami juga sering makan sepiring
berdua. Saking seringnya kami kemana – mana berdua, sampai teman – teman mengira kalau
kami sudah saling kenal dari awal sebelum KKN.
Wa Erwita. Saya kerap memanggilnya Erwi. Erwi ini ibunya anak – anak karena Erwi
paling jago perihal masak memasak. Erwi selalu jadi andalan di dapur. Erwi adalah partner saya
ke pasar. Perihal belanja – belanja merupakan bagian kami. Yang sering bikin gelang – geleng
kepala ketika berkomunikasi dengan Erwi adalah “tidak nyambung”. Kadang kami mengatakan
A, Erwi mengiranya Z yang membuat sesuatu justru tidak sesuai.
Dian Puspita Arief. Saya lebih sering memanggilnya Pita, yang kesabarannya setipis tissue
dibagi tujuh. Pita dari fakultas teknik, sering sharing tentang bagaimana fakultas teknik itu,
termasuk cara jalan ketika berada di fakultas teknik agar tidak kaku dan tidak kentara kalau kita
bukan dari fakultas teknik katanya haha. Pita orangnya lucu. Kalau sudah ada Pita, pasti suasana
jadi ceria. Pita termasuk orang yang mudah emosi, tapi lucu jadinya. Kalau sudah Pita yang
marah, suasana langsing menegangkan.
Ince Putri Johor Manikam. Biasa dipanggil Ince. Orangnya baik dan juga polos. Selain itu,
Ince juga sangat perasa sehingga kadang menangis. Alhamdulillah nya karena ada Ince yang
selalu menjadi langganan ketika dibutuhkan MC di acara – acara tertentu. Awalnya saya mengira
Ince orangnya cuek, dingin, dan hanya berteman dengan orang – orang tertentu. Ternyata
orangnya tidak mudah akrab dengan orang baru.
Nurhidayati Kamaruddin. Sering disapa Hida. Hida gadis Toraja yang sering ditanya “kok
pakai hijab?” karena di Toraja mayoritas nonis. Hida yang katanya si paling introvert ternyata
memang introvert kalau dirumahnya. Beruntungnya kami punya Hida karena Hida paling suka
cuci piring. Katanya tidak apa – apa dia yang mencuci piring daripada harus menyapu karena
Hida paling tidak suka menyapu. Hida juga orangnya baik sama seperti yang lain.
Di kelurahan Benteng, kami tinggal di salah satu rumah warga yaitu rumah ibu Sumi. Di
rumah tersebut, ibu Sumi tinggal bersama anaknya yang bernama Akifa. Saya merasa sangat
senang karena ditempatkan dan memiliki ibu posko seperti ibu Sumi. Ibu posko yang sangat
baik, royal, dan penyayang. Ibu Sumi juga sering bercanda, jadi suasana di posko tidak kaku.
Menurutku, ibu Sumi adalah orang ter sibuk se kelurahan Benteng, hehe. Ibu Sumi memiliki
banyak job tapi ibu mampu me manage nya dengan baik.
Terakhir, saya merasa sangat beruntung dan bersyukur dipertemukan dengan teman –
teman yang baik seperti mereka yang membuat saya merasa nyaman berada di posko. Semoga
kedepannya kita masih bisa bertemu dan bertegur sapa. Terima kasih untuk 45 hari yang
berkesan dan terima kasih untuk surprise dan effort di tanggal ulang tahun ku. Kalian luar biasa.

38 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


DOKUMENTASI
Gambar 1. Kunjungan di Kantor Lurah

Gambar 2. Seminar Program Kerja.

Gambar 3. Melatih Pramuka dan persiapan Berkemah

39 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 4. Proses Pelatihan Drumband

40 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 5. Lomba Dramband Kabupaten Sidrap

Gambar 6. Kunjungan Pertama/ Obserfasi di SDN. 7 Benteng

41 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 7. Sholat Tasbih di Pondok Pesantren Al-Urwatul Wutsqaa

Gambar 8. Mengajar di TPA SDN 9 Benteng

42 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 9. Mengajar di SDN 9 Benteng

Gambar 10. Mengajar di SDN 9 Benteng

43 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 11. Melatih Siswa/i Negeri 7 benteng

Gambar 12. Persiapan membuat Undangan Proker di Kantor Lurah

44 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 13. Festival Anak sholeh

Gambar 14. Setelah kunjungan ke 2 Kantor Kel. Benteng

45 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 15. Penyerahan Plakat di SDN. 7 Benteng

Gambar 16. Pamitan/Perpisahan bersama para Guru SDN. 9 Benteng

46 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 17. Pemberian Plakat kepada Pemerintahan Kel. Benteng.

Gambar 18. Perpisahan bersama Siswa/i SDN 9 Benteng.

47 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 19. Pemberian Perlombaan di Malam Ramah Tamah

Gambar 20. Foto Bersama toko Masyarakat dan Kepala Sekolah SDN 9 & 7 Benteng.

48 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


Gambar 21. Foto Terakhir Bersama Ibu Sumi (Ibu Posko)

49 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar


50 Laporan KKN Angkatan 71 UIN Alauddin Makassar

Anda mungkin juga menyukai