Anda di halaman 1dari 83

Senja bertasbih di negri Bandeng| 1

SENJA BERTASBIH DI NEGRI BANDENG

Dr. Wahyuddin Abdullah, SE. M.Si.


Wahidah Abdullah, S.Ag., M.Ag.

Editor :

Tiami
Muhammad Rizal
Mustika Rahayu

PUSAKA ALMAIDA
2017

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


2 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

LEMBAR TIM PENYUSUN


KELURAHAN BONE KECAMATAN SEGERI KABUPATEN
PANGKAJENE DAN KEPULAUAN

Buku ini adalah laporan hasil kegiatan KKN Angkatanke-55


UIN Alauddin Makassar Tahun 2017 di Kelurahan Bone, Kecamatan Segeri.
Kab. Pangkep.

ISBN

Tim Penyusun

Dr. Wahyuddin Abdullah, SE., M.Si.


Wahidah Abdullah, S. Ag., M.Ag.

Penulis Tiami.

Layout Tiami dan Muhammad Rizal.

Desain Cover Muhammad Rizal &.

Kontributor Muhammad Toha, Mustika Rahayu, Syafridayani,


Muhammad Toha Muhammad Akbar Hidayat, Muhammad
Adnan Gazali, Muhammad Fitrah, Nurliah Syarifuddin,
Sinarti, Syaqilah Wardani, Nisrawarni, , Andi Nuraeni.
Penerbit Pusaka Almaida
Jl. Tuan Abdul Razak 1, Pao-Pao Permai, G5/18, Gowa

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 3

LEMBAR PENGESAHAN

Buku Laporan Hasil Kuliah Kerja Nyata (KKN) Pengabdian Pada


Masyarakat oleh Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar Angkatan ke-55
di Kelurahan Bone, Kecamatan Segeri, Kabupaten Pangkep yang berjudul:
Senja Bertasbih Di Negri Bandeng telah diperiksa dan disahkan pada
tanggal 03 Sya’ban 1438 H. Bertepatan dengan Tanggal 24 Mei 2017 M.

Dosen Pembimbing, BP-KKN UIN Alauddin

Wahidah Abdullah, S.Ag., M.Ag. Dr. Wahyuddin Abdullah, SE. M.Si.


NIP. 197303202006042002 NIP. 197411182000031001

Mengetahui :
Ketua PPM UIN Alauddin

Drs. H. M. Gazali Suyuti, M.HI.


NIP. 195606031987031003

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


4 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

PENGANTAR PENULIS

Alhamdulillah, segala puji hanya milik Allah Subhannahu wa ta’ala.


Kami memujiNya dengan pujian yang indah dan memohon pertolongan serta
ampunan kepadaNya. Serta selawat dan salam senantiasa tercurah kepada
nabi Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam nabi yang menjadi idola bagi
ummat muslim diseluruh belahan bumi, dengan segala uswatun hasanah yang
ada pada diri Beliau.
Buku ini adalah laporan akhir KKN UIN Alauddin Makassar Tahun
2017 di Kelurahan Bone sebagai bentuk laporan pertanggung jawaban. Kami
menyadari bahwa buku laporan akhir KKN ini tentu tidak bisa terwujud
tanpa partisipasi dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis menyampaikan
penghargaan yang tinggi dan ucapan terima kasih yang sebanyak-banyaknya
kepada :
1. Prof. Dr. H. Musafir, M.Si., selaku Rektor UIN Alauddin Makassar
yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk mengikuti
Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kelurahan Bone
2. Prof. Dr. Saleh Tajuddin, M.Ag., selaku Ketua Lembaga Penelitian
dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) yang telah memberikan
peluang untuk melaksanakan KKN di Kelurahan Bone
3. Drs. H. M. Gazali Suyuti, M.HI., selaku Ketua Lembaga Pengabdian
kepada Masyarakat (P2M) yang telah memberikan pembekalan dan
membantu dalam proses penyelesaian KKN di Kelurahan Bone
4. Dr. Wahyuddin Abdullah, SE.,M.Si., selaku Badan Pelaksana (BP)
KKN yang turut disibukkan untuk memfasilitasi kami dalam
pelaporan akhir KKN

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 5

5. Ibunda Wahidah Abdullah, S.Ag., M.Ag., selaku Dosen Pembimbing


yang telah membimbing kami dan tetap sabar meski kadang
direpotkan dengan berbagai masalah yang dihadapi di lokasi KKN.
6. Andi Agus S.Sos., selaku Kepala Lurah Bone yang banyak diganggu
aktifitasnya untuk kelancaran program kerja KKN di Kelurahan Bone
7. Seluruh Kepala RW/RK di Kelurahan Bone yang telah bersedia
meluangkan waktu membantu kami dalam merampungkan program
KKN di Dusun masing-masing
8. Ibunda Hj. Siti Rabiah pegawai penyuluh perikanan dan kelautan
yang telah bersedia menampung kami di rumah beliau. Dengan segala
kekurangan dan kegaduhan yang kami timbulkan dan dengan segala
kelapangannya bersama kami dalam suka duka KKN.
9. Seluruh masyarakt Kelurahan Bone yang telah berpartisipasi dalam
pelaksanaan program KKN di Kelurahan Bone
10. Kawan-kawan mahasiswa KKN UIN Alauddin Angkatan ke-55 yang
mau berbagi dalam suka dan duka selama ber-KKN di Kelurahan
Bone
Semoga buku ini dapat memberi manfaat buat kita semua, khususnya
kepada kampus tercinta “Kampus Peradaban” UIN Alauddin dan diri kami
semua. Saran dan kritik senantiasa penulis harapkan dari para pembaca.

Kelurahan Bone, 7 Ramadhan 1438 H.


2 Juni 2017 M.

Tim Penyusun

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


6 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

DAFTAR ISI
LEMBAR TIM PENYUSUN.....................................................................2
LEMBAR PENGESAHAN.........................................................................3
KATA PENGANTAR.................................................................................4
DAFTAR ISI................................................................................................6
MUQADDIMAH.........................................................................................7

BAB I PENDAHULUAN
A. Dasar Pemikiran..............................................................................11
B. Gambaran Umum Kelurahan Bone.................................................13
C. Permasalahan..................................................................................13
D. Kompetensi Mahasiswa Kkn Angk. Ke-55.....................................14
E. Fokus Dan Perioritas.......................................................................16
F. Sasaran Dan Target.........................................................................16
G. Jadwal Pelaksanaan Program..........................................................20
H. Pendanaan Sumbangan...................................................................22

BAB II METODE PELAKSANAAN PROGRAM


A. Metode Intervensi Sosial..................................................................23
B. Pendekatan Dalam Pemberdayaan Masyarakat...............................27

BAB III KONDISI KELURAHAN BONE


A. Sejarah Singkkat Kelurahan Bone...................................................28
B. Letak Geografis................................................................................29
C. Struktur Penduduk............................................................................31
D. Sarana Dan Prasarana.......................................................................31

BAB IV DESKRIPSI HASIL PELAYANAN DAN HASIL


PELAYANAN KELURAHAN BONE
A. Kerangka Permasalah.......................................................................33

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 7

B. Bentuk Dan Hasil Kegiatan Pelayanan Dan Pengabdian


Masyarakat.......................................................................................38
C. Factor-Faktor Pencapaian hasil........................................................42

BAB V PENUTUP
A. Kesimpulan......................................................................................45
B. Rekomendasi....................................................................................46

Testimoni
A. Testimoni Masyarakat Kelurahan Bone........................................... 47
B. Testimoni Mahasiswa KKN Angk 55.............................................. 49
C. Biografi KKN Angk 55....................................................................72

Dokumentasi Kegiatan KKN ............................................................80

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


8 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

MUQADDIMAH
Tri Dharma Perguruan Tinggi yang
terdiri atas Pendidikan dan pengajaran,
Penelitian dan Pengembangan serta Pengabdian
Masyarakat menggambarkan secara utuh fase-
fase menuju pembelajaran sejati. Juga
mendeskripsikan bagaimana proses belajar yang
baik bagi seorang mahasiswa secara
keseluruhan. Dari dalam ke luar. Dari hal yang
kecil ke hal yang besar.
Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar Angkatan ke-55 di
Kelurahan Bone Kec. Segeri, Kab. Pangkep beranggotakan 13 orang dari 8
Fakultas yag berbeda. Keenam fakultas tersebut adalah Fakultas Syari’ah dan
Hukum, Fakultas Adab dan Humaniora, Fakultas Sains dan Tekhnologi,
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dan
Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas ushuluddin filsafat dan poilitik.
Kegiatan KKN berlangsung selama 60 hari (2 bulan) sejak keberangkatan 24
Maret 2017-24 Mei 2017.
Pengalaman pertama menjadi Dosen Pembimbing KKN selama
kurang lebih 10 tahun masa bakti saya sebagai PNS, memberi warna baru
dalam pengalaman hidup saya. Meski sebelumnya sering mendampingi
suami dalam tugas-tugasnya sebagai Dosen Pembimbing dan BP KKN UIN
Alauddin Makassar. Tanggung jawab dan amanah ini menjadi pelajaran
berharga dalam hidupku.
Ketegasanku dalam memegang prinsip kembali tertantang di masa
awal pengabdian adik-adik mahasiswa KKN UINAM Angk. Ke-53 ini. Saya
diperhadapkan pada sebuah problem, yang mempertaruhkan harga diri
lembaga sebagai sebuah institusi yang “bijak bestari” tapi tetap menjunjung

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 9

tinggi aturan lembaga. Alhamdulillah, problema tersebut bisa diselesaikan


dengan baik, meski akhirnya masih terdapat berbagai masalah yang muncul
setelahnya. Akan tetapi, bagiku ini hanya riak-riak kecil yang tidak terlalu
sulit diselesaikan. Aku banyak belajar dari pembinaan di Pramuka yang aku
terima dan aku praktekkan di kampus.
KKN saya istilahkan sebagai sebuah pembelajaran di alam nyata,
setelah kurang lebih 7 semester belajar di bangku kuliah. KKN adalah belajar
dari ruang-ruang kelas menuju ruang-ruang masyarakat. Mahasiswa dituntut
untuk mampu menghadapi segala kondisi kehidupan yang dihadapi di lokasi
KKN. Bagiku, mahasiswa yang hebat adalah mahasiswa yang mampu
menaklukkan alam, mahasiswa yang mampu memoles dan mewarnai
kehidupan masyarakat menjadi lebih indah. Bukan mahasiswa yang
memaksakan diri untuk bermanja-manja di tengah kerasnya kehidupan yang
dihadapi masyarakat di lokasi KKN.
Lokasi KKN di Kelurahan Bone ini adalah tanah kelahiranku,
tepatnya Kampung Pattunuang. Tempat aku dahulu bermain dan mandi di
sungai bersama kawan-kawan seusai sekolah. Kampung yang melatih
kemampuanku berjalan kaki 4 km ke sekolahku di Dusun Samanggi, pulang
balik dari sekolah 8 km di bawah terik matahari yang menyengat. Di desa
kecil ini aku belajar kerasnya kehidupan. Hingga, aku terlahir menjadi
perempuan tangguh dan pemberani. Memaanjat pohon, main sepakbola, main
takraw, menjadi pemenang dalam berbagai lomba seni atau pun olahraga
serta keberanian yang terkadang tanpa tedeng aling-aling.
Pengalaman hidup di desa telah menempa aku menjadi tegar
menghadapi berbagai masalah kehidupan. Pengalaman hidup ini pula yang
ingin kubagi kepada adik-adik mahasiswa bimbinganku ini. Akan tetapi,
tidak semua mereka mampu mengikuti ritme kerja yag kuberikan. Cepat
Tepat adalah prinsip kerjaku selama ini.

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


10 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Adik-Adik mahasiswa….Belajar, kini tak lagi diartikan sebagai suatu


aktivitas dimana seorang mahasiswa duduk manis, tekun membaca buku dan
menulis apa yang dikatakan oleh dosen. Belajar, kini digambarkan sebagai
suatu aktivitas dimana mahasiswa dan dosen saling berbagi ilmu dan
pandangan-pandangan, mahasiswa mencoba mengkaji lebih dalam ilmu
tersebut. Itulah sejatinya belajar. Pembelajaraan sejati, ialah pembelajaran
secara kontinyu dan berdaya guna tinggi bagi kemaslahatan umat manusia.
Menimba ilmu pada madrasah kehidupan masyarakat tidaklah cukup
dilakoni hanya dalam 2 bulan. Waktu yang sangat singkat belum cukup
mengeksplorasi segala permasalahan yang dihadapi di tengah-tengah
masyarakat. Terlalu banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan.
Semoga, waktu yang singkat ini mampu memberikan manfaat yang besar
dalam mendidik para mahasiswa memahami kehidupan yang sesungguhnya.
Kesan penuh suka dan duka serta asa yang tersisa akan menjadi kenangan
terindah dalam menata diri menjadi lebih baik. Semoga kalian menjadi
generasi yang tangguh, pewaris estafet kepemimpinan bangsa di masa
datang.

Wahidah Abdullah, S.Ag M.Ag.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 11

BAB I
PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran

Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada


masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral
pada waktu dan daerah tertentu. Pelaksanaan kegiatan KKN biasanya
berlangsung antara satu sampai dua bulan dan bertempat di daerah setingkat
desa. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi di Indonesia telah mewajibkan
setiap perguruan tinggi untuk melaksanakan KKN sebagai kegiatan
intrakurikuler yang memadukan tri dharma perguruan tinggi yaitu:
pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Kuliah kerja nyata dilaksanakan secara melembaga dan terstruktur
sebagai bagian dari pelaksanaan kurikulum pendidikan tinggi, yang wajib
diikuti oleh setiap mahasiswa program studi ilmu hukum strata satu (S1)
dengan status intrakurikuler wajib.
Kuliah Kerja Nyata sesungguhnya adalah kuliah yang dilakukan dari
ruang kelas ke ruang masyarakat. Ruang yang sangat luas dan heterogen
dalam menguji teori-teori keilmuan yang telah didapatkan di bangku kuliah.
Masyarakat adalah guru kehidupan yang ditemukannya di lokasi KKN.
Teori-teori keilmuan yang didapatkan di bangku kuliah, kemudian
diperhadapkan pada fakta-fakta lapangan sebagai salah satu alat menguji
kebenaran teori tersebut. Di sinilah dibutuhkan kreatifitas mahasiswa sebagai
bagian dari pengembangan diri dan uji nyali sebelum terjun ke masyarakat
yang sesungguhnya.
Melalui KKN mahasiswa mengenal persoalan masyarakat yang bersifat
“cross sectoral” serta belajar memecahkan masalah dengan pendekatan ilmu
(interdisipliner). Mahasiswa perlu menelaah dan merumuskan masalah yang

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


12 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

dihadapi masyarakat serta memberikan alternatif pemecahannya (penelitian),


kemudian membantu memecahkan dan menanggulangi masalah tersebut.
Tujuan besar yang didapatkan oleh mahasiswa dari program Kuliah
Kerja Nyata adalah untuk mengoptimalkan pencapaian maksud dan tujuan
perguruan tinggi, yakni menghasilkan sarjana yang menghayati permasalahan
masyarakat  dan mampu memberi solusi permasalahan secara pragmatis, dan
membentuk kepribadian mahasiswa sebagai kader pembangunan dengan
wawasan berfikir yang komprehensif.
Sedang, manfaat Kuliah Kerja Nyata yang diharapkan sebagai modal
besar bagi mahasiswa dari program wajib ini antara lain agar mahasiswa
mendapatkan pemaknaan dan penghayatan mengenai manfaat ilmu,
teknologi, dan seni bagi pelaksanaan pembangunan, mahasiswa memiliki
skill untuk merumuskan serta memecahkan persoalan yang bersifat “cross
sectoral” secara pragmatis ilmiah dengan pendekatan interdisipliner, serta
tumbuhnya kepedulian social dalam masyarakat.
Bagi masyarakat dan Pemerintah, program Kuliah Kerja Nyata adalah
bagian dari kerja kreatif mahasiswa dalam memberikan bantuan pemikiran
dan tenaga dalam pemecahan masalah pembangunan daerah setempat, dalam
memperbaiki pola pikir dalam merencanakan, merumuskan, melaksanakan
berbagai program pembangunan, khususnya dipedesaan yang kemungkinan
masih dianggap baru bagi masyarakat setempat, serta menumbuhkan potensi
dan inovasi di kalangan anggota masyarakat setempat dalam upaya
memenuhi kebutuhan lewat  pemanfaatan ilmu dan teknologi.
Kepentingan lain dari program kuliah kerja nyata ini dapat ditemukan
antara lain : Melalui mahasiswa/ dosen pembimbing, diperoleh umpan-balik
sebagai pengayaan materi kuliah, penyempurnaan kurikulum,  dan sumber
inspirasi bagi suatu rancangan bentuk pengabdian kepada masyarakat yang
lain atau penelitian. Demikian pula, diperolehnya bahan masukan bagi

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 13

peningkatan atau perluasan kerjasama dengan pemerintahan setempat,


termasuk dengan instansi vertikal yang terkait.

B. Gambaran Umum Kelurahan Bone

Kelurahan Bone adalah salah satu kelurahan yang berada di


kecamatan Segeri kab. Pangkep dengan luas wilayah 636 km2 yang terdiri
dari dua lingkungan yaitu lingkungan kalampang dan lasare. Kedua
lingkungan tersebut terbagi 3 RW. Dimana lingkungan kalampang terbagi
atas RW 1 cambang, RW 2 manjelling, RW 3 kalampang. Adapun
lingkungan lasare terbagi atas RW 4 bone, RW 5 lasare, RW 6 jawi-jawi.
Sebelah Utara berbatasan dengan Desa Benteng, Sebelah Barat berbatasan
dengan Selat Makassar, Sebelah Timur berbatasan dengan Desa Parenreng,
dan Sebelah Selatan berbatasan dengan Kel.Segeri. Secara umum mata
pencaharian penduduk di kelurahan ini sangat bervariasi menurut tingkat
perkembangan wilayah dan keadaan alam. Umumnya penduduk yang
bermukim di daerah kelurahan ini sumber ekonominya berasal dari sektor
pertanian dan perikanan. Hal ini karena banyak penduduk yang ada di daerah
tersebut bekerja sebagai petani dan petani tambak.

C. Permasalahan

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan selama 6 hari, ditemukan


beberapa masalah yang memungkinkan untuk diselesaikan selama masa
Kuliah Kerja Nyata, di antaranya :
1. Bidang Edukasi :
 Kurangnya perhatian masyarakat dalam merawat dan menjaga
kebersihan masjid
 Kurangnya tenaga pengajar pembinaan TKA-TPA di keluran
bone

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


14 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

 Kurangnya tenaga professional guru disekolah yang berada


disekitaran wilayah Kelurahan Bone
2. Bidang Pembangunan dan Sosial
 Kurangnya sarana olahraga
 Tidak ada papan nama pekuburan
 Tidak ada papan nama kantor Lurah
 Tidak adanya papan nama jalan di kelurahan
 Tidak adanya fasilitas dalam mengajar TPA di Masjid
 Tidak adanya fasilitas perpustakaan
 Pemuda Kelurahan Bone kurang aktif dalam bersosialisasi dengan
masyarakat lainnya.

D. Kompetensi Mahasiswa KKN Angk. Ke-55

Mahasiswa KKN Angkatan ke-55 berasal dari berbagai kompetensi


keilmuan, yaitu :

Muhammad Toha, mahasiswa jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas


Adab dan Humaniora. Mahasiswa ini memiliki kompetensi dibidang sistem
pengadaan bahan pustaka. Ia memiliki keterampilan olahraga.

Syafridayani, merupakan mahasiswi jurusan Akuntansi, Fakultas


Ekonomi dan Bisnis Islam. Kompetensi keilmuan yang dimiliki ialah fokus
pada pencatatan laporan keuangan. Ia juga memiliki keterampilan di bidang
seni dan olahraga. Serta terampil dalam hal masak memasak.

Muhammad Adnan Gazali, merupakan mahasiswa jurusan Ekonomi


Islam, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Kompetensi keilmuan yang
dimiliki ialah pada pencatatan laporan keuangan yang sesuai dengan syariat
Islam. Ia juga memiliki keterampilan di bidang olahraga. Serta terampil
dalam berbahasa Arab.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 15

Muhammad Akbar Hidayat, mahasiswa Jurusan Hukum pidana,


Fakultas Syari’ah dan Hukum. Kompetensi keilmuan yang dimiliki ialah di
bidang hukum. Ia juga memiliki hobby olahraga.

Tiami, merupakan mahasiswi jurusan Pendidikan Bahasa Arab,


Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Mahasiswi ini memiliki kompetensi
dibidang Bahasa Arab. Ia Memiliki keterampilan dalam menghasilkan Hand
Made serta terampil dalam hal masak memasak.

Nurliah Syarifuddin, merupakan mahasiswi jurusan Pendidikan Guru


Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Ia memiliki kompetensi di
bidang keguruan. Ia memiliki keterampilan mengajar, mengaji dan menyanyi.

Syaqila Wardani merupakan mahasiswa Jurusan Pendidikan Biologi


Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Kompetensi keilmuan yang dimiliki adalah
pada ilmu Biologi. Ia memiliki keterampilan di bidang memasak.

Nisrawarni merupakan mahasiswa Jurusan Pendidikan Biologi


Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Kompetensi keilmuan yang dimiliki adalah
pada ilmu Biologi. Ia memiliki keterampilan di bidang memasak dan
olahraga.

Mustika Rahayu merupakan mahasiswi Jurusan Ilmu Tafsir, Fakultas


Ushuluddin, Filsafat dan Politik. Kompetensi keilmuan yang ia miliki ialah
ahli dibidang keagamaan

Muhammad Rizal merupakan mahasiswa Jurusan Teknik Informatika,


Fakultas Sains dan Teknologi. Ia memiliki kompetensi keilmuan dalam
bidang tekhnik Informatika

Andi Nuraini merupakan mahasiswa jurusan Ilmu Kimia, Fakultas


Sains dan Teknologi. Mahasiswi ini memiliki keterampilan di bidang
lapangan.

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


16 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Sinarti merupakan mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas


Dakwah dan Komunikasi. Mahasiswi ini memiliki keterampilan di bidang
Komunikasi.

Muhammad Fitrah merupakan jurusan Ilmu Bimbingan Penyuluhan


Islam, Fakultas Dakwa dan Komunikasi. Mahasiswa ini memiliki
keterampilan di bidang bimbingan penyuluhan.

E. Fokus atau Prioritas Program

Program kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan ke-55 Tahun


2017 meliputi bidang Pendidikan, Bidang Sosial Kemasyarakatn, Bidang
Keagamaan, Bidang Kesehatan Dan Bidang Pembangunan.

Fokus Permasalahan Prioritas Program dan Kegiatan

- Kegiatan Belajar Mengajar di Sekolah


- Bimbingan Belajar
Bidang Pendidikan
- Pembinaan Anak SD
- Pengadaan Poster-poster
- Kerja Bakti di Kantor Kelurahan Bone
- Jumat Bersih
- Senam Pagi
Bidang Sosial dan
- Silaturrahmi dengan warga Kelurahan Bone
Kemasyarakatan
- Perbaikan pagar Sekolah Mts DDI Jawi-
Jawi
- Bakti Sosial
Bidang Keagamaan - Mengajar Mengaji
- Pembinaan TK/TPA
- Melatih Adzan, Bacaan Shalat, dan hafal

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 17

surah-surah pendek
- Pengadaan Iqro
- Pengadaan Poster huruf Hijaiyyah, wudhu,
dan doa-doa
- Senam Kesehatan Jasmani
- Pengadaan Tempat Sampah
Bidang Kesehatan - Penyuluhan Kesehatan tentang perilaku
hidup bersih dan sehat (PHBS) di Sekolah
Dasar
- Pengadaan Papan Nama Kelurahan Bone
- Pengadaan struktur organisasi kantor Lurah
Bidang Pembangunan Bone
- Pengadaan papan Tulis
- Pengadaan Tempat Sampah

F. Sasaran dan Target

Setiap program kerja yang dilaksanakan di lokasi KKN memiliki


sasaran dan target, yaitu :

No. Program/Kegiatan Sasaran Target

Bidang Pendidikan

Membantu Guru SD di SD
Kegiatan Belajar
1 Mengajar di SD 14 lasare dan SD 10
Mengajar di Sekolah
Kelurahan Bone
Bimbingan Anak-anak Lingkungan
2 Bimbingan Belajar
Belajar Malam Lasare
3 Pengadaan Poster Di Mesjid untuk menambah

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


18 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

pengetahuan siswa/i
melalui media poster

Bidang Sosial dan Kemasyarakatan

Lingkungan
Jumat Bersih/Ahad setiap RW/RK Menanamkan pentingnya
4
Bersih di Kelurahan hidup bersih dan sehat
Bone
Membiasakan masyarakat
Kantor Lurah,
Gotong hidup bersih, dan
Mesjid dan
5 Royong/Bakti Menumbuhkan rasa
Lingkungan
Sosial/Kerja Bakti kepedulian terhadap
Kelurahan Bone
kebersihan Lingkungan
Silaturrahmi dengan Masyarakat Menjalin keakraban dengan
6
warga Kelurahan Bone masyarakat

Bidang Keagamaan

Bertambahnya pengetahuan
tentang ilmu agama dan
bacaan Al-Qur’an.
Anak-anak usia
7 Mengajar Mengaji Anak-anak mampu
SD-SMP
membaca Al-Qur’an dan
hafalan ayat-ayat suci Al-
Qur’an
8 Melatih Adzan, Anak-anak SD- Anak-anak dapat
Bacaan Shalat, SMP Kelurahan melakukan adzan secara
hafalan surah-surah Bone baik dan benar, mengetahui
pendek bacaan dalam shalat serta
menghafal surah-surah

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 19

pendek
Anak-anak dapat membaca
Anak-anak SD-
9 Pembinaan TK/TPA Al-Qur’an dengan baik dan
SMP
benar
Membantu Anak-anak
dalam mempelajari dan
TPA di
10 Pengadaan Iqra memahami cara baca Al-
Kelurahan Bone
Qur’an

Bidang Kesehatan

Sekolah, Kantor Tersedianya tempat sampah


Pengadaan Tempat Lurah, dan di setiap sekolah, masjid,
11
Sampah masjid di dan kantor Lurah di
Kelurahan Bone Kelurahan Bone
Masyarakat terbiasa untuk
selalu membersihkan
Pembersihan masjid Masjid di semua masjid secara rutin setiap
12
secara rutin Kelurahan Bone hari mengingat mesjid
adalah tempat ibadah yang
digunakan setiap hari

Bidang Pembangunan

Pengadaan Papan Kantor Lurah


Adanya Penanda Kantor
13 Nama Kantor Lurah dan jalan
Lurah dan nama Jalan
Kelurahan Bone Kelurahan Bone

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


20 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Perbaikan pagar Mts DDI Jawi- Mampu menciptakan


14 Sekolah Mts DDI Jawi Kelurahan lingkungan yang ASRI dan
Jawi-Jawi Bone penuh keseragaman
Membantu warga agar
Pengadaan Tempat mampu membuang sampah
15 Kelurahan Bone
Sampah pada tempat yang telah
disediakan

G. Jadwal Pelaksanaan Program

Kegiatan ini dilaksanakan selama 60 hari pada


Tanggal : 24 Maret - 24 Mei 2017
Tempat : Kelurahan Bone, Kec. Segeri, Kab. Pangkep

Secara spesisifik waktu implementatif kegiatan KKN Reguler


Angkatan ke-55 ini dapat dirincikan sebagai berikut :

1. Pra-KKN (Maret 2017)

No
Uraian Kegiatan Waktu
.

1 Pembekalan KKN Angkatan 55 18-19 Maret 2017

2 Pembagian Lokasi KKN 19 Maret 2017

3 Pertemuan Pembimbing dan


20 Maret 2017
pembagian kelompok

4 Pelepasan 24 Maret 2017

2. Pelaksanaan program di lokasi KKN (Maret-Mei 2017)

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 21

No. Uraian Kegiatan Waktu

Penerimaan di Kantor Kecamatan


1 24 Maret 2017
Segeri

2 Kunjungan Dosen Pembimbing 24 Maret 2017

Kerja bakti sekitar posko (rumah Pak


3 25 maret 2017
Lurah)

4 Observasi dan survey lokasi 27 – 31 Maret 2017

5 Kerja bakti dikantor lurah 31 maret 2017

6 Kerja bakti di posko baru 01 april 2017

7 Pindahan ke posko baru di lasare 02 april 2017

8 Seminar desa 03 april 2017

9 Implementasi Program Kerja 4 April - 22 Mei 2017

Kunjungan Pimpinan UIN Alauddin


10 6 Mei 2017
Makassar dan Dosen Pembimbing

Pelaksanaan festifal anak sholeh dan


11 12-17 Mei 2017
pekan olah raga

12 Penarikan Mahasiswa KKN 24 Mei 2017

3. Laporan dan Hasil Evaluasi Program

No Uraian Kegiatan Waktu

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


22 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Penyusunan buku laporan akhir


1 18- 20 Mei 2017
KKN

2 Penyelesaian buku laporan 18- 20 Mei 2017

Pengesahan dan penerbitan buku


3 25 Mei 2017
laporan

Penyerahan buku laporan akhir


4 27 Mei 2017
KKN ke P2M

Penyerahan buku laporan akhir KKN


5 ke Kepala Lurah dan Seluruh 28 Mei 2017
Mahasiswa KKN

H. Pendanaan dan Sumbangan

Adapun pendanaan dan sumbangan dari setiap program kerja yang


dilaksanakan, yaitu berasal dari konstribusi Kontribusi Mahasiswa Rp.
1.025.000,- x 13 orang dengan Jumlah uang sebesar Rp. 16.250.000,00.
Selain dijadikan sebagai uang belanja kesehariannnya uang tersebut juga di
pakai dalam pendanaan kegiatan atau proker yang ada.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 23

BAB II
METODE PELAKSANAAN PROGRAM
A. Metode Intervensi Sosial

Intervensi sosial dapat diartikan sebagai cara atau strategi memberikan


bantuan kepada masyarakat (individu, kelompok, dan komunitas). Intervensi
sosial merupakan metode yang digunakan dalam praktik di lapangan pada
bidang pekerjaan sosial dan kesejahteraan sosial. Pekerjaan sosial merupakan
metode yang digunakan dalam praktik di lapangan pada bidang pekerjaan
sosial dan kesejahteraan sosial dan kesejahteraan sosial adalah dua bidang
yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan seseorang melalui upaya
memfungsikan kembali fungsi sosialnya.
Intervensi sosial adalah upaya perubahan terencana terhadap individu,
kelompok, maupun komunitas. Dikatakan perubahan terencana agar upaya
bantuan yang diberikan dapat dievaluasi dan diukur keberhasilan. Intervensi
sosial dapat pula diartikan sebagai suatu upaya untuk memperbaiki
keberfungsian sosial dari kelompok sasaran perubahan, dalam hal ini,
individu, keluarga, dan kelompok. Keberfungsian sosial menunjuk pada
kondisi dimana seseorang dapat berperan sebagaimana seharusnya sesuai
dengan harapan lingkungan dan peran yang dimilikinya.
KKN UIN Alauddin Angkatan ke-55 menggunakan metode intervensi
social dalam melakukan pendekatan kepada warga masyarakat di Kelurahan
Bone sebagai salah satu metode dalam mengatasi masalah sosial dan sumber
daya manusia (SDM) di Kelurahan Bone. Melalui pendekatan inilah bisa
diketahui kemampuan dan kebutuhan masyarakat.
Langkah awal yang dilakukan yaitu dengan melakukan survey ke
masyarakat. Berbaur bersama mereka dan mendengarkan segala keluh kesah
mereka. Menanyakan informasi tentang kondisi ekonomi, pendidikan, serta
sosial dan masyarakat Lingkungan. Dari informasi tersebut kemudian dapat

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


24 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

diketahui kemampuan yang dimiliki dan apa saja yang dibutuhkan oleh
masyarakat dapat dikembangkan. Kemudian direalisasikan dengan membuat
program kerja mencakup hal-hal yang dibutuhkan dengan menitikberatkan
pada program keagamaan. Hal ini dilakukan dengan melihat masih
kurangnya kesadaran masayarakat dalam melaksanakan perintah Allah.
Seperti, mengajar mengaji, menghafal surah-surah pendek, melatih adzan,
Doa sehari-hari sebagai salah satu bentuk seni Islami, membuat papan nama
dusun sebagi pembatas antar satu dusun dengan dusun lainnya, pembuatan
papan nama Kantor Lurah dan Jalan. Disamping itu, melakukan pembinaan
terhadap Anak SD dan SMP, dan lain sebagainya.
Dari pelaksanaan program-program itulah pendekatan terhadap
masyarakat Kelurahan dilakukan dan harapkan mampu memberikan
pengetahuan dan kemampuan yang bisa digunakan untuk memperbaiki
kesejahteraan dan potensi sumber daya yang ada pada masyarakat.
1. Tujuan Intervensi sosial
Tujuan utama dari intervensi sosial adalah memperbaiki fungsi
sosial orang (individu, kelompok, masyarakat) yang merupakan sasaran
perubahan ketika fungsi sosial seseorang berfungsi dengan baik,
diasumsikan bahwa kondisi kesejahteraan akan semakin mudah dicapai.
Kondisi sejahtera dapat terwujud manakala jarak antara harapan dan
kenyataan tidak terlalu lebar. melalui intervensi sosial hambatan-
hambatan sosial yang dihadapi kelompok sasaran perubahan akan diatasi.
Dengan kata lain, intervensi sosial berupa memperkecil jarak antara
harapan lingkungan dengan kondisi riil klien.
2. Fungsi Intervensi
Fungsi dilakukannya dalam pekerjaan sosial, diantaranya:
1. Mencari penyelesaian dari masalah secara langsung yang tentunya
dengan metode pekerjaan sosial.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 25

2. Menghubungkan kelayan dengan system sumber


3. Membantu kelayan menghadapi masalahnya
4. Menggali potensi dari dalam diri kelayan sehingga bisa membantunya
untuk menyelesaikan masalahnya
3. Tahapan dalam intervensi
Menurut pincus dan minahan,intervensial sosial meliputi tahapan sebagai
berikut:
1) Penggalian masalah, merupakan tahap di mana pekerja sosial
mendalami situasi dan masalah klien atau sasaran perubahan.Tujuan
dari tahap penggalian masalah adalah membantu pekerja sosial dalam
memahami, mengindetifikasi, dan menganalisis faktor-faktor relevan
terkait situasi dan masalah tersebut, pekerja sosial dapat memutuskan
masalah apa yang akan ia selesaikan, tujuan dari upaya perubahan,
dan cara mencapai tujuan. panggilan masalah apa yang akan ia
selesaiakan, tujuan dari upaya perubahan, dan cara mencapai tujuan.
penggalian masalah terdiri dari beberapa konten, di antaranya
 Identifikasi dan penentuan masalah
 Analisis dinamika situasi sosial
 Menentukan tujuan dan target
 Menentukan tugas dan strategi
 Stalibilitasi upaya perubahan
2) Pengumpulan data, merupakan tahap dimana pekerja sosial
mengumpulkan informasi yang dibutuhkan terkait masalah yang akan
diselesaikan. dalam melakukan pengumpulan data, terdapat tiga cara
yang dapat dilakukan yaitu: pertanyaan, observasi, penggunaan data
tertulis.
3) Melakukan kontak awal

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


26 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

4) Negosiasi kontrak, merupakan tahap dimana pekerja sosial


menyempurnakan tujuan melalui kontrak pelibatan klien atau sasaran
perubahan dalam upaya perubahan.
5) Membentuk sistem aksi, merupakan tahap dimana pekerja sosial
menentukan sistem aksi apa saja yang akan terlibat dalam upaya
perubahan.
6) Menjaga dan mengkordinasiakan sistem aksi, merupakan tahap
dimana pekerja sosial melibatkan pihak-pihak yang berpengaruh
terhadap tercapainya tujuan perubahan.
7) Memberikan pengaruh
8) Terminasi
4. Jenis-jenis pelayanan yang diberikan adalah:
1. Pelayanan sosial
Pelayanan sosial diberikan kepada klien dalam rangka
menciptakan hubungan sosial dan penyusaian sosial secara serasi dan
harmonis diantara lansia,lansia dan keluarganya, lansia dan petugas
serta masyarakat sekitar.
2. Pelayanan fisik
Pelayana fisik diberian kepada klien dalam rangka mempekuat
daya tahan fisik pelayanan ini diberikan dalam bentuk pelayanan
kesehatan fisioterapi, penyediaan menu makanan tambahan klinik
lansia, kebugaran sarana dan prasarana hidup sehari-hari dan
sebagainya.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 27

B. Pendekatan dalam Pemberdayaan Masyarakat

Pengertian Problem Solving

Problem solving adalah suatu proses mental dan eloktual dalam


menemukan masalah dan memecahkan berdasarkan data dan informasi yang
akurat, sehingga dapat diambil kesimpulan yang tetap dan cermat
(Hamalik,199 : 151). Problem solving yaitu suatu pendekatan dengan cara
problem identification untuk ke tahap systesis kemudian dianalisis yaitu
pemilihan seluruh masalah sehingga mencapai tahap aplikation selanjutnya
compretion untuk mendapatkan solution dalam penyelesaian masalah
tersebut. Pendapat lain problem solving adalah suatu pendekatan dimana
langkah-langkah berikutnya sampai penyelesaian akhir lebih bersifat
kuantitatif yang umum sedangkan langkah-langkah berikutnya sampai
dengan penyelesaian akhir lebih bersifat kuantitatif dan spesifik.

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


28 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

BAB III
KONDISI KELURAHAN BONE
A. Letak Geografis
a. Topografi
Kelurahan Bone merupakan wilayah dataran rendah, Keadaan Tanah di
Wilayah Kelurahan Bone berdasarkan hasil analisa secara konsep
berdasarkan sumber data analisis dan observasi pertumbuhan dan perlakuan
tanaman, bahwa di Kelurahan Bone keadaan pH tanahnya 5 – 7 dengan
ketinggian 3-5 meter dari permukaan laut dengan suhu udara 28°C-32°C.
b. Iklim dan Musim
Iklim yang terjadi setiap tahun di Kelurahan Bone dapat diuraikan
sebagai berikut :
Bulan Basah, lembab dan kering.
- Jumlah bulan basah 4 bulan yaitu mulai bulan Nopember sampai dengan
Pebruari:
- Jumlah bulan lembab 3 bulan. Yaitu bulan maret sampai dengan bulan
mei
- Jumlah bulan kering yaitu bulan juni sampai dengan oktober.
c. Suhu udara

Suhu udara pada siang hari berkisar 25 – 32 ̊C dan pada malam hari
berkisar 20 – 25 ̊C dengan kelembaban udara 60 – 70 %.

d. Angin
Keadaan angin bertiup pada musim hujan yaitu angina barat ke timur
cukup kencang diiringi curah hujan yang cukup tinggi sedangkan pada
musim kemarau angin bertiup dari timur ke barat yang dikenal angin barubu.
e. Hidrologi dan Tata Air

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 29

Sebagian besar masyarakat Kelurahan Bone menggunakan air sumur


atau ledeng untuk memenuhi kebutuhan air bersih dan keperluan hidup
sehari-hari.
B. Keadaan Demografi
Berdasarkan data Sensus penduduk tahun 2013 maka jumlah
penduduk Kelurahan Bone adalah sebagai berikut :
a. Jumlah Penduduk
Jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin di Kelurahan Bone
Kecamatan segeri, Kabupaten pangkep adalah sebagai berikut:
Tabel 1.1
Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin Kelurahan Bone
Kec. Segeri kab. Pangkajene dan kepulauan tahun 2017 adalah:

Jenis Kelamin Jumlah Penduduk

Laki – laki 1246

Perempuan 1359

Jumlah 2605

Sumber : Data Sekunder Tahun 2017

Dari tabel 1.1 di atas, dapat diketahui bahwa jumlah penduduk


Kelurahan Bone pada tahun 2017 sebanyak 2605 jiwa. Data ini diperoleh
dari profil Kelurahan Bone tahun 2017.

b. Tingkat Pendidikan Masyarakat


Sarana pendidikan yang sering digunakan masyarakat Kelurahan
Bone baik yang terdapat di dalam wilayah kelurahan maupun di luar
kelurahan adalah sebagai berikut:
1. Sekolah Dasar (SD)

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


30 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Di Kelurahan Bone terdapat 4 buah Sekolah Dasar yaitu SDN 10


Bone, SDN 14 Lasare, SDN 35 dan 42 Manjelling. Berhubungan
dengan lokasi berada di tengah-tengah pemukiman masyarakat,
sehingga anak- anak usia sekolah di Kelurahan Bone memperoleh
akses yang mudah untuk ke sekolah. Sekolah Dasar tersebut berada
di dua lingkungan yaitu lingkungan kalampang dan lasare
(berdasarkan hasil observasi langsung lapangan ).
2. Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama ( SLTP )
Saat ini anak-anak tamatan SD di Kelurahan Bone yang berada di
lingkungan kalampang bersekolah di SMPN 3 SEGERI yang
berlokasikan di lingkungan kalampang sendiri tepatnya berada di
manjelling. Sementara untuk lingkungan lasare siswa tamatan SD
disana dapat melanjutkan pendidikannya di MTS/MA DDI jawi-jawi
yang berada di RW 6 jawi-jawi. Namun tidak menutup kemungkinan
banyak juga anak-anak yang memutuskan untuk melanjutkan
pendidikan menengah pertamanya diluar lingkungan Bone sendiri.
c. Kondisi Lingkungan Pemukiman.

Berdasarkan pada bentuk rumahnya perumahan penduduk di Kelurahan


Bone terdiri atas dua bentuk rumah yang dimukimi oleh masyarakat yakni
rumah panggung yang penghuni terdiri atas rumah panggung dan rumah
bawah. Rumah panggung yang bagian atasnya terbuat dari kayu dan bagian
bawahnya terbuat dari bahan semen/permanen dan satu lagi yakni rumah
panggung yang seluruh bagiannya terbuat dari kayu. Di samping itu, hanya
sedikit rumah penduduk yang masih di bawah standar rumah sehat yang
dilihat dari rumah dan kepemilikan jamban keluarga.

Kelurahan Bone, terdapat 6 unit masjid, 4 unit Sekolah Dasar, 1


unit SMP, 1 unit yayasan MTS/MA, 1 unit Kantor Kelurahan, dan 3 unit

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 31

poskesdes (berdasarkan data sekunder profil desa dan Observasi


langsung lapangan).

C. Kelembagaan Ekonomi, Sosial dan Politik.


a) Segi Ekonomi .
Perekonomian Kel.Bone semakin maju karena penduduknya banyak
memberikan kontribusi positif bagi perekonomian Kel.Bone khusunya
dalam sumberdaya manusia atau sebagai pekerja. Pola pendidikan yang
terus maju, juga memberikan sumbangan positif untuk memacu
perekonomian.
b) Segi Sosial.
Semakin bertambahnya penduduk Kel Bone menjadikan pola
interaksi masyarakat semakin individual dan bersifat perkotaan akibat
kemajuan teknologi dan perkembangan Kelurahan.
c) Segi Politik.
Trend penduduk Kel.Bone yang selalu menigkatkan perkembangan
pola pikir yang semakin modern. Akibat kemajuan pendidikan
memungkinkan kemudahan doktrin politis dan kebijakan-kebijakan
pemerintah untuk mendapat respon dari masyarakat.

D. Mata Pencaharian Penduduk Kelurahan Bone


Mata pencaharian penduduk sangat bervariasi menurut tingkat
perkembangan wilayah dan keadaan alam. Umumnya penduduk yang
bermukim di daerah pedesaan ini sumber ekonominya berasal dari sector
pertanian dan perikanan. Hal ini karena banyak penduduk yang ada di daerah
bekerja sebagai petani dan petani tambak.
Jumlah penduduk di Kelurahan Bone menurut mata pencaharian dapat
dilihat pada table berikut ini;

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


32 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Nelayan; 47

B.Swasta; 45

Petani; 125

peternak; 22
PNS; 37
P.Tambak; 216

Wiraswasta; 21
TNI; 5

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 33

BAB IV
DESKRIPSI HASIL PELAYANAN DAN PEMBERDAYAAN DI
KELURAHAN BONE
A. Kerangka Pemecahan Masalah

Dalam mempermudah analisis terhadap satu per satu permasalahan


Kelurahan dapat dilakukan dengan menggunakan metode Analisis SWOT
(Strengths, Weakness, Opportunities, and Threats). Metode analisis SWOT
adalah metode praktis yang digunakan untuk mencari tahu kekuatan,
kelemahan, kesempatan dan hambatan dari setiap permasalahan. Dalam suatu
permasalahan, dapat digali kekuatan atau potensi yang sudah dimiliki,
kemudian dicari kelemahan yang ada sehingga hal tersebut menjadi suatu
permasalahan. Lebih jauh lagi, upaya pemecahan masalah digali melalui
kesempatan atau dukungan suportif yang dimiliki serta meluruskan hambatan
yang ada. Penjelasan permasalahan kelurahan melalui metode analisis SWOT
akan diuraikan berikut :
Tabel 4.1 Matrik Swot

Matrik SWOT 01 Bidang Edukasi


Strenghts Weakness Opportunities Threats
Masyarakat Kurangya Mahasiswa sebagai Anak-anak
Kelurahan fasilitas pelaksana kegiatan sekolah dasar
Bone sangat bimbingan bimbel merasa masih sering rebut
mendukung belajar senang karena disaat bimbingan
kegiatan seperti buku partisipasi anak- belajar
Bimbingan panduan anak sekolah dasar berlangsung
Belajar yang pembelajaran yang menunjukkan sehingga belajar
dilaksanakan kurikulum keseriusan belajar bimbingan
oleh anak sekolah yang tinggi serta tersebut menjadi

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


34 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Mahasiswa dasar. keakraban anak- kurang efektif.


KKN. anak kepada
mahasiswa KKN

Dari matrik SWOT diatas, maka kelompok kami menyusun program-


program sebagai berikut
- Kegiatan Bimbingan Belajar Mengajar di posko KKN.

Matrik SWOT 02 Bidang Sosial dan Kemasyarakatan


Strenghts Weakness Opportunities Threats
Warga sangat Kondisi - Dengan Kurangnya
antusias masyarakat antusianya antusiasme
dalam dalam mahasiswa masyarakat dalam
berpartisipasi bergotong- KKN untuk gotong royong
di bidang royong sudah kerja bakti apalagi
sosial hampir hilang sehingga masyarakat sibuk
di wilayah ini. masyarakat dengan mencari
Secara umum yang melihat mata
masyarakat untuk mau ikut pencahariannya
kurang peduli berpartisipasi masing-masing.
pada dalam kegiatan
lingkungannya bersih-bersih
, sehingga tersebut
kondisi - Adat dan tradisi
masyarakat yang masih
layaknya terjaga
masyarakat

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 35

perkotaan.

Dari matrik SWOT diatas, maka kelompok kami menyusun program


program sebagai berikut:
1. Kerja bakti di Kantor Kelurahan Bone
2. Kerja Bakti di Masjid-masjid yang ada di kelurahan Bone.
Matrik SWOT 03 Bidang Keagamaan
Strenghts Weakness Opportunities Threats
Antusias Kurangnya - Tersedianya Tidak terdapatnya
warga tenaga SDM jadwal yang tetap
terkhusus anak pengajar mahasiswa dalam
anak sangatlah sehingga yang implementasi
besar dalam proses berkompetensi kegiatan dan
proses kegiatan dalam kurangnya
pembinaan berlangsung membantu ketersediaan Al-
keagamaan kurang efektif melakukan Qur’an dan buku
pembinaan dan Iqro’ yang bisa
melatih anak- dibaca oleh anak-
anak TK-TPA anak TK-TPA
- Antusiasme
anak-anak
sangat besar
dalam
mempelajari
Al-Qur’an.

Dari matrik SWOT diatas, maka kelompok kami menyusun program


program sebagai berikut:

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


36 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

- Pembinaan TK-TPA
Matrik SWOT 04 Bidang Kagamaan
Strenghts Weakness Opportunities Threats
Besarnya tali Kurangnya tenaga Antusiasme Kurang
silaturahim atau pengurus ibu-ibu untuk disiplinnya
terhadap ibu- serta pemateri. belajar bersama masyarakat
ibu di mahasiswa dalam mengikuti
organisasi KKN kegiatan/majlis
Kelurahan taklim.
Bone dalam
mengadakan
majlis taklim
Dari matrik SWOT diatas, maka kelompok kami menyusun program
sebagai berikut :
- Menghidupkan kembali majlis taklim.
Matrik SWOT 05 Bidang Pembangunan
Strenghts Weakness Opportunities Threats
Beberapa tokoh Kurangnya Bantuan Al- Bantuan
masyarakat kesadaran Qur’an dan pengadaan Al-
sangat mendu- masyarakat untuk buku Iqra’ yang Qur’an dan iqro’
kung adanya ikut berpartisipasi telah diusahakn terkendala oleh
pengadaan dalam oleh mahasiswa terbatasnya
iqro’di Masjid mempersiapkan KKN membuat bantuan dari
sehingga anak- Al-Qur’an dan masyarakat dan donatur dan tidak
anak TK/TPA buku Iqra’ untuk anak-anak adanya bantuan
mendapatkan anak-anak mereka sangat dari orangtua
fasilitas yang mereka. senang. Meski atau masyarakat
cukup untuk bantuan ini

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 37

belajar masih sangat sendiri.


membaca Al- terbatas
Qur’an.
Dari matrik SWOT diatas, maka kelompok kami menyusun program
sebagai berikut :
- Pengadaan iqro’ di Masjid Lailatul qadar.
Matrik SWOT 05 Bidang Kesahatan
Strenghts Weakness Opportunities Threats
Tersedianya Kurangnya Antusiasme Kurang
sarana dan kesadaran mahasiswa disiplinnya
prasarana masyarakat dalam dalam masyarakat
untuk menjaga mewujudkan dalam mejaga
melakukan kebersihan pola hidup lingkungan serta
gaya hidup lingkungan bersih dan sehat kesibukan
bersih. kelurahan dan yang tinggi masyarakat yang
mesjid serta padat
sibuknya
masyarakat dalam
kesehariannya.
Dari matrik SWOT diatas, maka kelompok kami menyusun program
sebagai berikut :
- Jum’at bersih atau kerja bakti di tiap mesjid yang ada di kelurahan
Bone.

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


38 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

B. Bentuk dan Hasil Kegiatan Pelayanan dan Pemberdayaan


Masyarakat

Bidang Edukasi
Nomor Kegiatan 01
Nama Kegiatan Bimbingan Belajar Sekolah Dasar
Tempat Posko KKN
Lama pelaksanaan Maksimal 2 jam perhari
Tim Pelaksana Seluruh anggota KKN
Memberikan Materi Tambahan Bagi Anak Sekolah
Tujuan Dasar Dengan Cara Bimbingan Belajar Setiap Malam
Di Posko KKN
Sasaran Murid Sekolah Dasar Kelurahan Bone
Guru serta Masyarakat berapresiasi dengan hal
Target
kegiatan Bimbingan Belajar ini
Proses pembelajaran ini dilakukan setiap malam oleh
mahasiswa KKN angkatan 55 dilaksanakan sesuai
dengan waktu dan kesiapan siswa yang
Deskripsi Kegiatan menyempatkan diri untuk hadir dalam bimbel belajar
bersama. Tujuannya untuk membantu siswa sekolah
dasar mengulangi dan lebih memahami pelajaran-
pelajaran yang ada di sekolahnya
Kegiatan berjalan lancar, meskipun siswa bergantian
Hasil Kegiatan
hadir dalam bimbingan belajarnya
Bidang Edukasi
Nomor Kegiatan 02
Nama Kegiatan Pengabdian di Sekolah
Tempat SD 14 lasare dan SD 10 Bone
Lama pelaksanaan Satu bulan

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 39

Tim Pelaksana Seluruh Anggota Kkn


Tujuan Sebagai Bentuk Pengabdian Pada Sekolah-Sekolah
Sasaran Sekolah Dasar
Target Masyarakat sekolah
Pengabdian ini di lakukan sesuai dengan jadwal yang
disepakati oleh mahasiswa KKN dengan pihak
Deskripsi Kegiatan sekolah atau guru-guru yang ada di sekolah.
Tujuannya untuk membantu para guru dalam
menjalan kegiatan proses belajar mengajar disekolah.
Hasil Kegiatan Kegiatan berjalan lancar sesuai kesepakatan.
Bidang Sosial dan Kemasyarakatan
Nomor Kegiatan 03
Nama Kegiatan Kerja bakti
Tempat / Tanggal Masjid Kelurahan Bone
Lama pelaksanaan Rutin 1 x seminggu
Tim Pelaksana Seluruh anggota KKN
Agar masjid tempat yang sangat suci dapat terjaga
Tujuan
kebersihan nya
Sasaran Masjid- mesjid yang ada di Kelurahan Bone
Masyarakat dapat terbiasa untuk selalu
Target membersihkan masjid secara rutin dibalik kesibukan
sehari-hari
Kegiatan ini dapat menyadarkan masyarakat bahwa
pembersihan masjid juga harus dilakukan rutin tiap
Deskripsi Kegiatan
minggu dan banyak mendapatkan apresiasi dari
warga
6 x proses pembersihan masjid terlaksana selama
Hasil Kegiatan
KKN berlangsung

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


40 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Keberlanjutan
Program berlanjut
program
Bidang Sosial dan Kemasyarakatan
Nomor Kegiatan 04
Nama Kegiatan Kerja bakti
Kantor Kelurahan Bone / 2 x selama KKN
Tempat / Tanggal
berlangsung
Lama pelaksanaan 2 x selama KKN berlangsung
Tim Pelaksana Seluruh anggota KKN
Menciptakan lingkungan kantor yang indah dan
Tujuan
bersih.
Sasaran Masyarakat Kelurahan Bone
Mahasiswa KKN dan masyarakat dapat mampu
Target menciptakan lingkungan yang bersih serta indah
sehingga nyaman dipandang oleh masyarakat.
Kegiatan ini dimaksudkan agar supaya menciptakan
Deskripsi Kegiatan lingkungan yang bersih sebagaimana dalam Al-
Qur’an menyebutkan “Bersih itu sebagian dari iman”
Hasil Kegiatan Kegiatan ini dilaksanak 2 x selama KKN berlangsung
Keberlanjutan
Program berlanjutan
program
Bidang Keagamaan
Nomor Kegiatan 05
Nama Kegiatan Mengajar Mengaji
Tempat / Tanggal Masjid Lailatul Qadar 5 x seminggu
Lama pelaksanaan Rutin dilaksanakan
Tim Pelaksana Seluruh anggota KKN
Tujuan Menambah motivasi anak anak dalam

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 41

mengembangkan ilmu agama mengenai ayat suci Al-


Qur’an
Sasaran Anak Usia Dini
Anak-anak di Kelurahan Bone, karna anak-anak
memiliki memori yang kuat sehingga ketika mereka
Target belajar diwaktu kecil ia akan tertancap seperti
mengukir diatas batu. Dengan harapan mereka dapat
menghaf ayat-ayat suci Al-Qur’an
Kegiatan ini sangatlah wajib untuk diselenggarakan
Deskripsi Kegiatan karena tunas muda akan terbiasa mendalami ilmu ke
agamaan jika selalu dibina sejak kecil
30 kali terlaksana, Setiap hari kerja selama program
Hasil Kegiatan KKN berlangsung kecuali ada program inti
terlaksana.
Keberlanjutan
Program berlanjut
program
Bidang Kesehatan
Nomor Kegiatan 06
Nama Kegiatan Pembuatan tempat sampah
Tempat Dihalaman posko
Lama pelaksanaan 1 Pekan
Tim Pelaksana Seluruh anggota KKN
Untuk memberikan kesadaran masyarakat tentang
Tujuan
pentingnya membuang sampah pada tempatnya
Sasaran Masjid, kantor lurah dan sekolah-sekolah
Target Masjid, kantor lurah dan sekolah-sekolah
Deskripsi Kegiatan Pembuatan tempat sampah tidak berjalan sesuai
dengan proker karena kekurangan dana dan hasil

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


42 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

yang diinginkan tidak terlaksana.


Hasil Kegiatan 1 unit tempat sampah
Keberlanjutan
Tidak berlanjut dikarenakan kekurangan dana
program
Bidang Pembangunan
Nomor Kegiatan 07
Pembuatan papan nama jalanan, nama struktur
Nama Kegiatan
organisasi kelurahan
Tempat / Tanggal 1-7 mei 2017
Lama pelaksanaan 1 pekan
Tim Pelaksana Seluruh anggota KKN
Tujuan Agar
Sasaran Jalanan kelurahan dan kantor kelurahan
Target Jalanan kelurahan dan kantor kelurahan
Deskripsi Kegiatan Berjalan sukses.
3 nama jalan, 2 struktur organisasi, dan 1 batas
Hasil Kegiatan
kelurahan.
Keberlanjutan
Berjalan sukses
program

C. Faktor-Faktor Pencapaian Hasil

Dari seluruh kegiatan yang telah dilaksanakan terdapat beberapa


faktor yang mempengaruhi keberhasilan kegiatan. Terdapat factor pendorong
dan penghambat jalannya program pelayanan dan pemberdayaan masyarakat
di Kelurahan Bone. Di antaranya :
1. Faktor Pendorong
a. Dana dari iuran mahasiwa KKN .

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 43

b. Kurangnya aktifitas keagamaan di Kelurahan Bone.


c. Kurangnya interaktifnya metode pengajaran disekolah-sekolah
Kelurahan Bone.
d. Budaya masyarakat yang mengetahui agama, meski masih kurang
mengamalkannya.
e. Masih kurangnya masyarakat yang tertarik dan berminat mengajarkan
anak-anaknya pendidikan agama.
2. Faktor Penghambat

Dalam menjalankan beberapa program kerja selama ber KKN, ada


beberapa hambatan mendasar yang kami hadapi, antara lain :
a. Kurangnya antusiasme masyarakat Kelurahan Bone.
b. Kurangnya koordinasi dengan setiap RW. Sebagian besar masyarakat
terkesan sangat cuek dengan kegiatan-kegiatan kemasyarakatan.
c. Kurangnya sosialisasi dalam setiap kegiatan antara RT dan RW serta
kepala lurah.
d. Kurangnya partisipasi masyarakat, khususnya pemuda dalam
pelaksanaan program kerja KKN
e. Masih sangat kurangnya sumber daya manusia (SDM) tenaga
pengajar keagamaan.
f. Sulitnya menjalin silahturahmi kepada warga setempat dikarenakan
mayoritas warga setempat memiliki pekerjaan sebagai PNS dengan
waktu kerja dari pagi-sore.

Penyelesaian dari kendala-kendala di atas yaitu mahasiswa KKN


Angkatan ke-55 berupaya berpartisipasi aktif dengan menjadikan beberapa
masalah itu menjadi sebuah program kerja. Meski disadari keterbatasan
waktu dan kemampuan kami dalam menyelesaikan semua masalah yang ada.
Keaktifan dan keikutsertaan membantu program kerja Kepala Kelurahan

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


44 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Bone juga merupakan bagian dari upaya kami melibatkan diri untuk
menanamkan karya-karya yang akan dikenang oleh masyarakat. Beberapa
program kerja yang telah disebutkan secara umum terlaksana dengan baik,
berkat dukungan semua pihak.

BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 45

Kuliah Kerja Nyata (KKN) Merupakan bentuk pengabdian yang


dilakukan oleh mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin
Makassar kepada masyarakat Kelurahan Bone, Kecamatan Segeri, Kabupaten
Pangkep. Sebanyak 80 Mahasiswa yang terbagi pada 6 posko dengan 6 area
kerja, yaitu Kelurahan Bone, Kelurahan Bawasalo, Kelurahan Segeri,
Kelurahan Bontomat’ne, Desa Baring, dan Desa Parenreng.
Program-program yang dilaksanakan merupakan kegiatan yang
berdasarkan hasil survei dan potensi serta permasalahan yang ada di lokasi
KKN. Program tersebut berkontribusi aktif dalam penyelaesaian masalah
desa mencakup meningkatkan mutu pendidikian, kesehatan, social dan
keagamaan. Mahasiswa KKN telah memberi dampak positif terhadap
masyarakat sesuai dengan kebutuhan dan masalah yang telah diidentifikasi.
Adapun program utama yang telah dilaksanakan adalah pembuatan
struktur organisasi Kelurahan Bone dan struktur organisasi tim penggerak
PKK, Pembuatan penanda kantor Kelurahan Bone dan kerja bakti
(membersihkan halaman dari rumput-rumput liar) pembinaan TKA-TPA.
Selain itu juga telah dilaksanakan pembuatan pagar sekolah yang berlokasi di
MTS DDI jawi-jawi, pembinaan TKA-TPA, pengadaan buku iqro’ dan
papan tulis untuk mesjid lailatul qadar, mengajar di sekolah-sekolah, jum’at
bersih di area mesjid dan sekitar, pembuatan tempat sampah, papan nama
jalan dan batas kelurahan.

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


46 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

B. Rekomendasi

Berdasarkan kegiatan mahaiswa KKN yang telah dilakukan maka


kami merekomendasikan beberapa hal terhadap pihak-pihak tertentu.
1. Rekomendasi untuk pemerintah setempat
 Pemerintah kelurahan. Masih dibutuhkan partisipasi serta
kordinasi dari kepala keluran bersama setiap RT/RW yang ada
dikelurahan Bone.
 Masih dibutuhkannya lembaga-lembaga pendidikan di luar
sekolah maka direkomendasikan kepada pemerintah untuk
mengadakan rumah baca.
2. Rekomendasi untuk Lembaga Penelitian dan Pengembangan
Masyarakat (LP2M)
 Untuk kegiatan KKN selanjutnya diharapkan pemilihan lokasi
sesuai dengan tujuan yaitu mengabdi di daerah pelosok dalam hal
ini penempatan tidak lagi didaerah yang terbilang maju.
3. Rekomendasi Untuk Pengabdi Selanjutnya
 Kelurahan Bone masih membutuhkan perhatian dalam pembinaan
TKA-TPA.
 Kelurahan Bone masih sangat membutuhkan tenaga pengajar
TKA-TPA, karena ada beberapa TKA-TPA yang kemudian tidak
lagi aktif setelah mahasiswa KKN meninggalkan lokasi.
 Kelurahan Bone masih membutuhkan tenaga pengajar majelis
pengajian dan perkumpulan untuk ibu-ibu.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 47

TESTIMONI
A. Testimoni Masyarakat Kelurahan Bone

Oleh: Kepala kelurahan Bone

Saya sbg pemerintah kel.bone atau wakil masyarakat,merasa beruntung

dengan adanya kkn uin alauddin makassar di kel.kami.begitu banyak

kegiatan yg dilakukan oleh adik" kkn untuk kel.bone kesemuany itu sangat

bermamfaat baik kegiatan yg menghasilkan karya atau kegiatan yg

membangun mental atau pun spritual calon"penerus bangsa

dikel.kami....keberadaan adik"kkn selama 2 bln disini banyak membawa

perubahan yg baik di kel.bone,terutama pada bidang keagamaan,olahraga dan

kebersihan lingkungan..terimah kasih atas segalanya keberadaan kalian

selama ini meninggalkan kesan tersendiri di kel.kami...

Kepada kkn uin alauddin makassar saya berharap perjuangan kalian

untuk membangun mental dan spiritual calon" penerus bangsa tidak sampai

disini saja..dan saya harap perjuangan kalian di kelurahan ini lah yang

mengantarkan kalian menjadi wisudawan yg bermamfaat bagi

masyarakat,agama,keluarga dan diri kalian masing",kalian masih muda

perjuangan kalian masih panjang,jangan pernah takut dalam melangkah

untuk menggapai cita" kalian.....

Akhir kata sebagai wakil masyarakat dan secara pribadi saya meminta

maaf jika selama adik" berada di sini ada kesalahan yg saya/kami perbuat

baik melalui tutur kata atau perbuatan, mohon kiranya dimaafkan..dan

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


48 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

terimah kasih atas segala kegiatan yg sudah kalian lakukan selama 2 bulan

dikelurahan bone..

Wassalam

B. Testimoni Mahasiswa KKN Angk. Ke-55

Nama : Tiami
Jurusan : Pendidikan Bahasa Arab
Fakultas : Tarbiyah Dan Keguruan

Bagi saya KKN adalah kenangan yang takkan terlupakan. Disini ada
Banyak cerita dan kenangan yang telah terukir indah dalam laci sejarah. Pun
tak terlepas dari suka duka perjalanan. Keseruannya itu ketika kita bisa
berbagi bersama para santri menjalin ukhuwah bersama masyarakat sekitar.
Membangun keakraban dan kedekatan yang indah. Untuk Para santriku di
masjid Lailatul-Qadr ada ‘faaiz’ sikecil yang cedal dan ‘ahsan’ yang pintar
bicara. Mereka dua anak yang sulit untuk dipisahkan, bak upin dan ipin selalu
bersama, juga untuk adek-adek sholehahku Upi, Elma, Ika, Suci, Salsa de el
el serta siswaku di SDN 14 LASARE kelas IV tetap semangat semoga Allah
menumbuhkan Al-Qur’an di dada-dada kalian, jadilah anak-anak sholeh-
sholehah kebanggaan orang tua kalian. Tak hanya di dunia namun, juga di
akhirat kelak. Bagiku, kalian adalah aku dimasa lalu. Masa dimana saya
menjalani hidup tanpa harus memikirkan hari esok. Yang kutau hanyalah
belajar dan tetap jalani hariku.
KKN itu perjalanan yang sesungguhnya, medan yang mengatar saya
pada kesiapan masa depan ketika esok saya kembali ke masyarakat. Disini
saya bisa menyaksikan berbagai ragam kehidupan dan keindahan Alam yang
berada di negri orang. Beradaptasi dengan Lingkungan baru,

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 49

adatistiadatyangbaru dan berbeda dengan apayang ada didaerah saya.dengan


suku, ras dan bahasa yang serba berbeda dan yang sebelumnya tidak pernah
terlintas didalam pikiran saya akan mengalami hari-hari yang demikian jauh
perbedaannya dalam keseharian saya. Kemudian bertemu dengan Teman-
teman yang baru di kenal sebelum pemberangkatan kelokasi KKN tinggal
dan hidup bersama dalam waktu yang cukup lama. Banyak cerita, suka duka
dan perjuangan dalam menyatukan berbagai karakter yang sebelumnya jauh
dari bayangan kita. Ada tawa dan kadang ada tangis. Gelak tawa dan
percekcokan terkadang menjadi bumbu-bumbu kebersamaan kami. Meski
terkadang ada hati yang tersinggung, ada hati yang tak enak, ada hati yang
tersakiti atau malah ada hati yang bahagia atas segala ulah dan tingkah
teman-teman ku disana. Namun, inilah cerita yang kan terbingkai indah di
memory kami.
Untuk teman-teman ku kenangan yang kita lewati mungkin takkan
terulang lagi, bahkan untuk berkumpul kembali esok akan sulit bagi kita
menyatukan waktu ntuk bersama karena tak dipungkiri kita akan menuai
masa sibuk.. pesan ku tetap semangat lewati hari, menggapai masa depan
yang cemerlang dan jangan lupa untuk tetap taat kepada sang pemberi
rahmat. Karna maut tak berpamitan ketika menghampiri kita. Saya pernah
dengar dikatakan seseorang itu akan menghadap Allah sesuai dengan
kebiasaannya sewaktu hidup di dunia. Dengannya kelak kita semua di
Anugerahi khusnul khotimah. Seperti nama santri kita yang cantik dan sering
di odo-odo sama akbar. Heheh… ingat khusnul, ingat kematian yach.. karena
sebaik-baik nasehat bagi diri kita adalah kematian ^^.
Yach,,, akhir cerita dari pesan kesanku sebaris kata dari syair sang
penyair ternama: “bila kesucian cinta tak menjadi tabiat, maka tiada
kebaikan pada cinta yang di buat-buat” maka belajarlah cinta yang murni
meski kita harus tertatih di dalamnya. Karna cinta yang murni akan

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


50 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

mengantar kita pada cinta yang abadi, yaitu cintanya Allah subhannahu wa
ta’ala.
*****
Nama : Mustika Rahayu
Jurusan : Ilmu Tafsir.
Fakultas : Fakultas Ushuluddin, Filsafat Dan Politik.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu wadah bagi


mahasiswa untuk mengabdi ke masyarakat dengan ilmu yang telah ditempuh
selama kurang lebih dari tiga tahun. Baik dari segi fisik maupun non fisik,
mengajar maupun bakti sosial semua mahasiswa kerahkan sebagai bentuk
pengabdiannya terhadap masyarakat tanpa harus mengharap imbalan.
Seperti hal bagi diri saya, selama berada di tempat KKN tepatnya di
Kelurahan Bone, Kecamatan Segeri Kebupaten Pangkep. Saya banyak belajar
beberapa hal yang tidak pernah saya lakukan, seperti tinggal bersama teman-
teman posko. Kami belajar memahami satu sama lain tentang perbedaan yang
kami miliki. Alhamdulillah hubungan kami baik-baik walaupun kadang ada
sedikit cekcok, namun itulah sunnatullah-nya dalam hubungan persahabatan.
Serta belajar memancing di atas jembatan hingga mengambil ikan di empang
dan berinteraksi dengan anak-anak dan warga kelurahan Bone, yang
merupakan hal yang sangat berharga bagi saya.
Belajar bersama dan mengajar anak-anak kelurahan Bone adalah
pengalaman yang takkan terlupakan. Semangat belajar mereka sangat
menginspirasi, yang diiringi dengan tingkah lucu, nakal dan ribut yang
seringkali mengundang tawa dan rasa kesal ketika mereka lebih memilih
ribut dibanding belajar. Misalnya, saat saya bertanya tentang siapa Nabi
Pertama, dengan polosnya ia menunjukk kearah saya bahwa saya yang Nabi
pertama. Sontak pribadi hanya tersenyum dan kemudian menjelaskan
kembali bahwa Nabi yang pertama itu adalah Nabi Adam as. Bahkan salah

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 51

satu dari santri, menanyakan kepada saya “Berapa anak ta?” Tanya Ahsan.
Kagetkupun tak terbendung sambil diiringi tawa dariku dan tawa dari teman-
temanku yang kala itu ada di dekatku. Kemudian saya jelaskan bahwa saya
belum menikah dan belum memiliki anak. Kemudian dia bertanya lagi,
“Kenapa belum menikah padahal sudah besar?”. Saya kalang kabut
bagaimana cara menjawab, dengan menggunakan bahasa yang singkat, padat
dan jelas. Hal ini karena santri tersebut masih kecil, masih berumur 6 tahun.
Maklum saya dapat bagian mengajar santri dari umur 4 tahun hingga 6 tahun.
Jadi, wajar jika pertanyaan mereka masih sangat polos bahkan ada yang
memanggilku dengan sebutan bunda, “Ya tidak apalah hitung-hitung belajar
jadi bunda sebelum jadi bunda sungguhan”.
Pengalaman di sore hari menggajar di TKA-TPA tidak cukup bagi
saya untuk menjadi guru baik, namun di tambah di malam hari. Sore harinya
mengajar adik-adik yang lucu dan imut, malamnya ngajar anak SD kelas 6
yang super pendiam (Mungkin karena efek malu). Saya bertanya pada
mereka baik dari pelajaran maupun bukan tetapa saja diam, kadang dijawab
kadang tidak. Walaupun mereka pendiam tetapi semangat mereka untuk
belajar layak diajukkan jempol. Pesan kakak tetap rajin belajar ya dek dan
tidak apa jika diam dari kata-kata yang tak bermanfaat namun jangan diam
dalam menyuarakan kebenaran.
Antusias warga Kelurahan Bone (ibu-ibu dan bapak-bapak) dalam
menyambut kami, menjadi suatu pelajaran yang dapat dipetik yaitu kami
berbagai macam ras dan suku tidak membuat sikap mereka berubah. Misal,
setiap ada acara kami diajak ke rumah mereka untuk mencicipi hidangan
yang sediakan dan ada juga dengan sengaja memberi kami kesempatan panen
ikan di empang agar kami bisa bakar-bakar ikan. Tidak hanya itu, setelah dari
empang, mereka selalu menyisikan ikan lalu dibawa ke posko kami. Serta

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


52 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

ketika kami dari mengajar, kami selalu dapat tawaran dari warga untuk
mampir di rumahnya.
Pemuda di sanapun tidak kalah antusiasnya di hati kami, pemuda
yang dengan sifat empati kuat. Mereka selalu mambantu kami, misalnya
ketika hendak membuat papan jalan dan membuat tempat sampah mereka
ikut serta membantu, dari angkat bambu hingga cat papan jalan. Paling
teringat dari mereka adalah kami selalu ditawari tempat reksreasi yang indah
dan mengajak kami rekreasi bersama. Kalau untuk saya pribadi, saya hanya
ikut 2 kali yaitu ke air terjun di Barru dan ke lereng hijau Soppeng.
Dengan demkian, dari segala kenangan dan aktivitas yang diberikan
kepada kami, semoga Kelurahan Bone tetap menjadi kelurahan yang ramah
terhadap pendatang baik itu dari mahasiswa maupun bukan. Serta semangat
anak-anak kelurahan Bone tetap bergelora dalam menuntut ilmu tak
terkecuali untuk pemudanya. Semoga aktivitas yang kami lakukan di
Kelurahan Bone bernilai baik dan bernilai memberi untuk warga Bone
sendiri. Karena kami mahasiswa dari awal menyuarakan slogan “Bukan
mengenai apa yang Kelurahan Bone beri terhadap kami tetapi apa yang
kami berikan terhadap Kelurahan Bone”.
*****
Nama : Muhammad Toha
Jurusan : Ilmu Perpustakaan
Fakultas : Adab dan Humaniora
Pertama-tama saya ucapkan Puji syukur kepada Allah SWT. yang
telah memberikan berupa nikmat kekuatan, kesehatan, dan kesempatan dalam
rangka menyelesaikan laporan kegiatan KKN yang kami laksanakan di
kelurahan Bone kecamatan Segeri Kabupaten Pangkep dengan baik dan tepat
waktu.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 53

Sebelumnya saya ingin memperkenalkan diri saya terlebih dahulu


perkenalkan Saya Muhammad Toha dari fakultas Adab dan Humaniora
jurusan Ilmu Perpustakaan Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Pada semester ini saya dan teman-teman mendapat tugas mulia dari kampus
kami tercinta kampus peradaban berupa sebuah pengabdian kepada
masyarakat dengan tujuan meningkatkan kesejateraan masyarakat dan
membantu untuk mengembangkan Kelurahan yang akan kami tempati kearah
yang lebih baik. Adapun pengabdian tersebut dikenal dengan sebutan KKN
(kuliah kerja nyata).Pada awalnya,saya menganggap KKN itu akan menjadi
pengalaman yang sangat luar biasa, berada jauh dari orang tua dan keluarga
dan berada ditengah-tengah masyarakat yang memiliki adat istiadat yang
berbeda-beda dan saya harus beradaptasi dengan mereka.
Baiklah saya akan bercerita sedikit sehingga saya bisa dapat
mengikuti KKN bulan ini KKN angkatan 55 Uin aauddin Makassar….
Banyaknya persyaratan yang akan dilalui sebelum berangkat KKN
salah satunya adalah pembekalan. Pembekalan ini selalu ditunda dan ditunda,
dan pada akhirnya pembelakalan KKN jatuh pada tanggal 18-19 maret 2017.
Dan Alhamdulillah saya lulus persyaratan, untuk bisa mngikuti program mata
Kuliah kerja Nyata, yang selama ini menjadi hal yang paling saya nantikan.
Setelah melalui berbagai macam kegiatan wajib untuk mengikuti KKN
seperti pembekalan dll, dan akhirnya hari penentuan lokasi KKN di
umumkan, pada tanggal 19 maret 2017 saya di tempatkan di Kecamatan
Segeri, Kelurahan Bone, Kabupaten Pangkep. Pertemuan pembimbing dan
pembagian kelompok pada tanggal 20 maret 2017. kami mengadakan
pertemuan dengan pembimbing untuk membahas tentang pembagian posko
beserta anggota, pembagian jaket KKN, pemilihan koordinator desa dan
masih banyak lainnya. Mengetahui bahwa saya ditempatkan di posko 2
tepatnya di Kelurahan Bone dengan jumlah anggota sebanyak 13 orang, itu

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


54 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

merupakan suatu kesyukuran tersendiri bagi saya, karena ada beberapa dari
teman saya yang ditempatkan di posko-posko yang sangat jauh dan terpencil.
Bagaimanapun, saya tetap membutuhkan waktu untuk dapat
menyesuaikan diri dengan teman-teman posko, karena semuanya serba baru,
baik itu suasana, teman-teman, serta lingkungannya disini. Anggota posko 2
yakni Rizal, Fitrah, Akbar, Adnan, Liah, Qila, Misra, Tiami, Tika, Eni,
Andin, Sinar dan saya sendiri.
Baru saja dimulai pelaksanaan KKN di minggu pertama yaitu
observasi. Ketika memasuki minggu kedua dan ketiga, disinilah saat-saat
yang menjadi titik pendekatan dimana karakter dan sikap aslinya teman-
teman perlahan-lahan muncul. Masing-masing memiliki karakter yang
berbeda-beda dan unik. Mereka juga yang luar biasa dalam menjalankan
tugas. Ada beberapa program kerja yang kami ajukan di RW/RK 5 Lasare
yaitu mengajar mengaji di Masjid Lailatul Qadar Lasare, bimbingan belajar
anak-anak, pengadaan Iqra, papan tulis di masjid Lailatul Qadar Lasare, kerja
bakti di masjid dan di kantor Lurah. Ada pula program-program untuk
Kelurahan Bone yaitu pendataan penduduk, pembuatan struktur organisasi
dan papan nama kantor Lurah, mengadakan papan nama jalan, fesvital anak
shaleh dan porseni. karena atas bantuan dan dukungan langsung dari kepala
Lurah, kepala RW/RK, serta masyarakat, walaupun kebanyakan dari
perjalanan program kami kemarin banyak terjadi kesalahan, tapi semua itu
kami ambil sebagai pelajaran ke depan untuk kami belajar menjadi manusia
yang berintelektual, memiliki jiwa sosial dan peduli kepada masyarakat.
Seperti yang banyak orang katakan bahwa setiap pertemuan akan ada
perpisahan, maka saya berharap kepada teman-teman agar kiranya kita selalu
menjaga kekompakan yang telah kita bangun selama 2 bulan ini. Marilah kita
sama-sama jadikan ini sebagai awal silaturahim kita dengan Kelurahan Bone.
Satu pesan untuk teman-teman, JANGAN BERHARAP DARI

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 55

MASYARAKAT, TETAPI FIKIRKAN APA YANG AKAN KITA


BERIKAN KEPADA MASYARAKAT KELURAHAN BONE. Saya
mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh warga Kelurahan Bone
Untuk adik-adik santri TKA/TPA Masjid Lailatul Qadar Lasare,
tetaplah semangat dalam menuntut ilmu, ibu ST Rabiyah orang tua kami
yang membantu kami dalam melaksanakan program kerja. Permohonan maaf
yang sebesar-besarnya jika selama kami berada di Kelurahan Bone banyak
terjadi kesalahan.
*****
Nama : Syafridayani
Jurusan : Akuntansi
Fakultas : Ekonomi dan Bisnis Islam
Puji syukur kita panjatkan atas kehadirat Allah SWT. yang telah
memberikan nikmat kepada kita berupa kekuatan, kesehatan, dan kesempatan
dalam menyelesaikan laporan hasil kegiatan KKN yang kami laksanakan di
kelurahan Bone kecamatan Segeri Kabupaten Pangkep dengan baik dan tepat
waktu.
Sebelumnya terlebih dahulu saya ingin memperkenalkan diri saya,
Saya atas nama Syafridayani dari fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam jurusan
Akuntansi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Pada semester ini
semua mahasiswa semeter VIII yang telah memenuhi syarat mendapat tugas
mulia dari kampus kami tercinta yaitu kampus peradaban berupa sebuah
tugas dalam yaitu mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh di kampus
kepada masyarakat (pengabdian kepada masyarakat) dengan tujuan
meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membantu untuk
mengembangkan Kelurahan yang akan kami tempati kearah yang lebih baik.
Adapun pengabdian tersebut dikenal dengan sebutan KKN (kuliah kerja
nyata). Pada awalnya,saya menganggap KKN itu akan menjadi pengalaman

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


56 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

yang sangat luar biasa, berada jauh dari orang tua dan keluarga dan berada
ditengah-tengah masyarakat yang memiliki adat istiadat yang berbeda-beda
dan saya harus beradaptasi dengan mereka.
Selanjutnya saya akan bercerita sedikit tentang perjalanan saya
sehingga dapat mengikuti KKN ini, KKN angkatan 55 Uin aauddin
Makassar….
Banyaknya persyaratan yang telah dilalui sebelum berangkat KKN
salah satunya adalah pembekalan. Awalnya pembekalan yang dilaksanakan
oleh pihak kampus tidak berjalan sesuai dengan rencana dimana, mahasiswa
harus menunggu dan menunggu kepastian tentang jadwal pembekalan
sebenarnya.Hal ini dikarenakan konfirmasi dari lokasi KKN belum ada
sehingga mengakibatkan pembekalan KKN harus ditunda, namun pada
akhirnya pembelakalan KKN baru dapat terealisasikan pada tanggal 18-19
maret 2017. Alhamdulillah saya lulus dalam pembekalan tersebut meskipun
ada beberapa teman yang tidak lulus akibat tidak memenuhi syarat yang telah
diberikan oleh pihak kampus,. Setelah melalui berbagai macam kegiatan
wajib untuk mengikuti KKN seperti pembekalan dll, dan akhirnya hari
penentuan lokasi KKN di umumkan, pada tanggal 19 maret 2017 saya di
tempatkan di Kecamatan Segeri, Kelurahan Bone, Kabupaten Pangkep.
Pertemuan pembimbing dan pembagian kelompok pada tanggal 20 maret
2017. kami mengadakan pertemuan dengan pembimbing untuk membahas
tentang pembagian posko beserta anggota, pembagian almamater KKN,
pemilihan koordinator desa dan masih banyak lainnya. Mengetahui bahwa
saya ditempatkan di posko 2 tepatnya di Kelurahan Bone dengan jumlah
anggota sebanyak 13 orang, Hal tersebut membuat saya begitu bahagia
karena kita akan mulai beradaptasi satu sama lain untuk saling mengenal dan
saling mengetahui karakter dan pribadi dari teman-teman yang akan tinggal
bersama kita selama 2 Bulan, mendapat lokasi KKN yang terbilang bagus

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 57

menjadi suatu kesyukuran dalam diri saya karena ada beberapa dari teman
saya yang ditempatkan di posko-posko yang sangat jauh dan terpencil yang
jauh dari keramaian.
Hidup bersama teman-teman yang tidak saling mengenal satu sama
lain dan berasal dari fakultas dan jurusan yang berbeda sudah pasti
membutuhkan waktu untuk dapat saling mengenal satu sama lain, karena
semuanya serba baru, baik itu suasana, teman-teman, serta lingkungannya.
Adapun Anggota posko 2 yakni Rizal, Fitrah, Akbar, Adnan, Toha, Liah,
Qila, Nisra, Tiami, Tika, Andin, Sinar dan saya sendiri.
Baru saja dimulai pelaksanaan KKN di minggu pertama yaitu
observasi. Ketika memasuki minggu kedua dan ketiga, disinilah saat-saat
yang menjadi titik pendekatan dimana karakter dan sikap aslinya teman-
teman perlahan-lahan muncul. Masing-masing memiliki karakter yang
berbeda-beda dan unik. Mereka juga yang luar biasa dalam menjalankan
tugas. Ada beberapa program kerja yang kami ajukan di RW/RK 5 Lasare
yaitu mengajar mengaji di Masjid Lailatul Qadar Lasare, bimbingan belajar
anak-anak, pengadaan Iqra, papan tulis di masjid Lailatul Qadar Lasare, kerja
bakti di masjid dan di kantor Lurah. Ada pula program-program untuk
Kelurahan Bone yaitu pendataan penduduk, pembuatan struktur organisasi
dan papan nama kantor Lurah, mengadakan papan nama jalan, fesvital anak
shaleh dan porseni. karena atas bantuan dan dukungan langsung dari kepala
Lurah, kepala RW/RK, serta masyarakat, walaupun kebanyakan dari
perjalanan program kami kemarin banyak terjadi kesalahan, tapi semua itu
kami ambil sebagai pelajaran ke depan untuk kami belajar menjadi manusia
yang berintelektual, memiliki jiwa sosial dan peduli kepada masyarakat.
Tiba saat diakhir kebersamaan bersama teman-teman dimana hati ini
terasa begitu berat harus berpisah dengan mereka, tapi apalah daya semua
harus kembali pada kesibukan masing-masing. Sebuah pepatah mengatakn

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


58 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

bahwa disetiap pertemuan pasti kan ada perpisahan, maka saya berharap
kepada teman-teman agar kiranya kita selalu menjaga kekompakan yang
telah kita bangun selama 2 bulan ini. Marilah kita sama-sama jadikan ini
sebagai awal silaturahim kita dengan Kelurahan Bone. Satu pesan untuk
teman-teman, TETAP TUMBUHKAN RASA TANGGUNG JAWAB
DALAM DIRI KALIAN DAN JANGAN PERNAH MENGHARAPKAN
BANTUAN DARI MASYARAKAT MELAINKAN KITA YANG HARUS
MEMBERIKAN YANG TERBAIK UNTUK MASYARAKAT BONE. Saya
mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh warga Kelurahan Bone
Untuk adik-adik santri TKA/TPA Masjid Lailatul Qadar Lasare,
tetaplah semangat dalam menuntut ilmu, ibu ST Rabiyah orang tua kami
yang membantu kami dalam melaksanakan program kerja. Permohonan maaf
yang sebesar-besarnya jika selama kami berada di Kelurahan Bone banyak
terjadi kesalahan.
*****
Nama : Muhammad Rizal
Jurusan : Teknik Informatika.
Fakultas : Sains Dan Teknologi
KKN (kuliah kerja nyata) bagi saya bukan hanya sekedar kewajiban
yang dilakukan mahasiswa tingkat akhir dari universitas kepada mahasiswa,
bukan hanya pengabdian kepada masyarakat tapi lebih dari itu. KKN
mengajarkan ilmu tentang kehidupan langsung bermasyarakat, memahami
masyarakat, melihat masalah yang ada dalam masyarakat dan berusaha untuk
memecahkannya, serta mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajari selama di
kampus.. Selama dua bulan saya berada di tengah-tengah masyarakat
Kelurahan Bone, ada banyak sekali pelajaran yang saya dapatkan. Pelajaran
yang tidak saya temui di bangku kuliah, yaitu pelajaran tentang arti hidup ini,
pelajaran tentang bermasyarakat. Memang di kampung saya, saya sudah

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 59

terlibat dalam kegiatan bermasyarakat, tapi di tempat KKN dengan keadaan


adat budaya yang berbeda saya lebih banyak lagi belajar bermasyarakat.
Dengan adanya kegiatan KKN saya mempunyai lebih banyak teman.
Bahkan saya merasa bukan hanya sekedar teman, tapi teman-teman dalam
kelompok KKN ini sudah seperti saudara dan keluarga kedua, karena
hubungan yang begitu intens selama melakukan kegiatan di Kelurahan Bone.
Bagi saya waktu selama dua bulan melakukan kegiatan KKN bukanlah waktu
yang lama, melainkan sebentar. Saya mengatakan sebentar mungkin karena
saya sudah merasa nyaman dengan keadaan lingkungan desa tempat kami
melakukan kegiatan KKN, terlebih lagi dengan masyarakat yang menerima
kedatangan saya dan teman-teman dengan baik. Pada minggu pertama
mungkin saya dan kelompok masih dalam proses berinteraksi dengan
masyarakat, mencoba untuk berbaur dengan masyarakat. Dan pada minggu
selanjutnya kami fokus dengan kegiatan-kegiatan atau program kerja yang
telah dibuat oleh saya dan teman-teman.
Saya juga banyak belajar dari anak-anak kecil yang ada di desa
tempat kami berKKN, mereka sangat antusias dengan kedatangan kami.
Dalam sehari mereka dapat hadir di beberapa tempat pengajian. Pada siang
hari sepulang sekolah mereka belajar mengaji dengan membawa kitab Iqra’
di tangan kanannya. Kemudian pada sore harinya mereka belajar mengaji lagi
di tempat pengajian yang berbeda, yaitu TK/TPA yang Saya dan teman-
teman adakan di salah satu masjid di Kelurahan Bone.
Malamnya, setelah shalat Isya, mereka berkumpul lagi di posko kami
untuk belajar bersama, lelah yang dirasakan setelah beraktivitas seharian
seakan hilang begitu saja melihat semangat adik adik yang begitu kuat dalam
menuntut ilmu dan agama.
Semoga kalian menjadi anak-anak yang sholeh dan sholehah, serta
saya dan teman-teman juga menjadi anak-anak yang sholeh dan sholehah

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


60 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

(aamiin). Terima kasih adik-adik yang secara tidak langsung sudah


menginspirasi saya khususnya dan juga teman-teman. Tiada hari tanpa
pembelajaran, mungkin itu kalimat yang tepat bahwa memang setiap hari
hendaknya ada pelajaran, pembelajaran dan hikmah yang dapat kita dapatkan
agar hidup ini dapat lebih bernilai. Melalui kegiatan KKN-lah saya banyak
memperoleh pelajaran dan pembelajaran yang mungkin tidak dapat saya
peroleh dari bangku kuliah.
Terima kasih kepada teman teman KKN, masyarakat Kelurahan
Bone, serta adik adik Kelurahan Bone yang bertempat tinggal mulai dari
kampung Bone, Lasare, hingga Jawi-Jawi. Kalian telah menjadi guru,
sahabat, insipirasi, dan motivasi saya selama dua bulan saya berada di sini.
saya menyadari bahwa kehadiran saya dan teman teman di kelurahan
Bone ini belum dapat memberikan sumbangsih yang besar, tapi mudah-
mudahan KKN kali ini dapat memberikan sedikit perubahan dan warna bila
dibanding tahun-tahun sebelumnya.
*****
Nama : Syaqila Wardani
Jurusan : Pendidikan Biologi
Fakultas : Tarbiyah Dan Keguruan
SAMBUTAN MASYARAKAT. Saat pertama kali kami di
sambut beberapa Tokoh mayarakat daerah itu. Sebelum diserahkan ke
Desa/Lurah masing-masing, awalnya kami tinggal di rumah pak Lurah
yang dimana tempat tinggal kami cukup jauh dari Kelurahan tempat
kami KKN ini merupakan suatu kendala besar bagi kami saat itu,
karena kami sama sekali kurang sosialisasi dengan masyarakat jadi
kurang di kenal di sana. Hingga saat 2 minggu kemudian kami pindah

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 61

di rumah salah satu warga yang ada di sana, sehingga bisa di bilang
perjalanan KKN kami mulai lancar.
MERASA TIDAK BETAH maklum saja terjadi. Berada di desa
yang belum pernah dikunjungi sebelumnya, bersama orang-orang yang
baru dikenal pasti suatu waktu akan membuat tidak betah. Apalagi
kalau di desa itu tidak ada hal menarik yang bisa dilakukan, ditambah
program-program kerja yang nge-stuck, lelah dengan ekspektasi warga
desa yang terlalu besar kepada mahasiswa KKN.
PERTENGKARAN Selama 2 bulan KKN, ada beberapa kali
pertengkaran yang pernah terjadi di antara teman-teman sekelompok
KKN. Pertengkaran pertama, itu terjadi antara anggota. Sebenarnya
kalau dikatakan bertengkar pun tidak separah itu, hanya saja keadaan
saat itu sedikit tidak mengenakkan. Alasannya, ada salah seorang
anggota yang tidak sejalan dengan anggota yang lain. Namun cepat
diatasi, dalam waktu sehari mereka bisa berbaikan kembali. Yang
kedua, di anggota KKN cewek. Yah, alasan klasik juga sebenarnya.
Karena ketidaknyamanan satu sama lainnya, ketidakcocokan, n tidak
saling mengerti.  Ada yang manja, malas melakukan aktifitas bersama,
susah diajak, suka ngadu, terlalu keras kepala,  dan kesalah pahaman
PERPISAHAN. Banyak hal yang kami dapatkan selama kkn, dan
yang paling menyakitkan adalah saat kami harus melepas apa yang
telah kami dapat. Hari itu tepat kami akan melakukan penarikan. rumah
yang biasanya ramai dengan canda berubah jadi haru... ada perasaan
pada diri kami yang tak tega rasanya meninggalkan tempat yang selama
2 bulan ini menampung kami. Ibu posko,keluarga pak lurah,dan anak-

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


62 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

anak TK-TPA mereka telah menjadi bagian cerita indah dalam 2 bulan
kami.
*****
Nama : Andi Nuraini
Jurusan : Ilmu Kimia, Fakultas Sains Dan Teknologi
Fakultas : Sains Dan Teknologi
Sejak awal mendengar kata kkn maka yang terpikirkan oleh ku adalah
jauh dari orang tua dan keluarga. Meninggalkan segala aktivitas di kampus
yang seharusnya sudah mulai fokus untuk penyelesaian skripsi untuk
menghindari denda yang berlaku di angkatan kami BKT UKT. Kkn berarti
bertemu teman posko baru dan lingkungan baru. Teringat saat pembagian
posko diantara kami susah untuk saling menegur, bahkan hingga
pemberangkatan ke posko kami masih canggung walau sekedar menyapa.
Namun, hari pun berlalu begitu saja dan saya lupa kapan kami mulai menjadi
akrab yang pastinya keakraban diantara kami seakan tak ada yang
menandingi. Saling membantu dalam bekerja, saling membuat kekonyolan
yang mengundang gelagak tawa terpancar dari wajah masing-masing dari
kita kebahagiaan lain. Penempatan di posko cukup membuat kami kaget
dengan kondisi air yang asin. Namun itu semua tak terasa lagi karena Ibu
posko kami begitu baik dan sangat bersahabat dengan kami. Anak-anaknya
pun begitu akrab dengan kami jadi tak ada yang menjadi kendala kami dalam
berkkn. Berjalannya waktu kami tidak lupa tujuan utama kami berKkn yaitu
mengabdi pada masyarakat. Dalam hal mengabdi tersebut ada beberapa tahap
yang harus dilalui mulai dari observasi,pengenalan identitas hingga
pengadaan seminar program kerja. Disini kami melihat bahwa masyarakat
cukup andil dalam membantu penyelesaian program kerja kami. Tak cukup
di situ saja masyarakat banyak memberikan kami ilmu bahkan materi berupa
makanan dan sebagainya. Terkhusus untuk program kerja kami yaitu

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 63

pembersihan mesjid disetiap RW yang ada di kelurahan Bone kec.segeri


banyak mendapat apresiasi dari masyarakat apalagi saat itu setiap mesjid
memang merencanakan untuk mengadakan kegiatan isra mi'raj jadi rutinitas
pembersihan mesjid dilakukan dengan adanya kami mahasiswa kkn yang
membantu. Selain itu, pembentukan TKA-TPA di mesjid dekat posko
menjadi proker yang hebat bagi kami karena bisa mengumpulkan santri dari
yang dekat sampai yang jauh. Tercipta keakraban dengan adik-adik santri.
Bahkan semangat belajarnya mereka lebih besar dibanding kami yang
mahasiswa, setiap malam mengunjungi posko untuk belajar. Walaupun kami
merasa bahwa kalau malam itu waktunya kami rehat dari aktivitas namun
semangat adik-adik mengundang rasa haru. Program kerja pun terlaksana
satu per satu, porseni dan festival anak saleh jadi penutup dari seluruh
rangkaian program kerja kami. Pada proker ini juga kami melihat kerjasama
masyarakat, pemuda bahkan santri-santri saling ajak mengajak mengikuti
lomba yang kami adakan. Dengan berakhirnya proker maka kami sisakan
waktu untuk rekreasi bersama ibu posko dan pemuda-pemuda yang di lasare.
Namun, keakraban di antara kami mahasiswa kkn tak seperti dulu lagi,
karena beberapa dari kami mulai membentuk kelompok-kelompok yang
membuat kami menjadi susah berkomunikasi seperti sebelumnya. Tak terasa
terdengar kabar bahwa tanggal penarikan sudah di tentukan, sejenak kami
merasa bahwa 2 bulan terasa begitu cepat berlalu. Di 2 hari terakhir kami
sibuk mempersiapkan kegiatan ramah tamah yang menjadi kegiatan terakhir
kami berkumpul dengan masyarakat dan semua yang terlibat dalam segala
kegiatan program kerja kami. Malam itu menjadi malam suka sekaligus duka
karena tak lama lagi kami akan meninggalkan posko. Esoknya adik-adik pun
berdatangan ke posko kami sekedar mengucapkan perpisahan yang membuat
air mata mengalir begitu saja. Hingga tiba hari di mana kami d jemput oleh
bus yang pernah mengantar kami ke tempat itu, semua orang berdatangan

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


64 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

berjabat tangan tanda perpisahan diantara kami pun tak tau lagi cara
mengucapkan selamat tinggal karena air mata tak henti-henti berderai. Tapi
mereka terus memotivasi kami, memberi kami kesempatan kapanpun kami
sempat maka dapat berkunjung ketempat itu kembali. Terima kasih untuk 2
bulannya kelurahan bone khususnya baring dan lasare banyak memberi
kenangan.
*****

Nama : Nurliah Syarifuddin

Jurusan : Pendidikan Guru Ibtidaiyah

Fakultas : Tarbiyah Dan Keguruan.


Assalamu’alaikum wr.wb
Pertama-tama saya ucapkan puji syukur atas kehadirat Allah
swt,karena berkat rahmat serta hidayah yang telah memberikan kekuatan
serta kesehatan yang begitu luar biasa kepada kami sehingga sampai saat ini
kami masih di beri kesempatan sebagaimana dalam sistem perkuliahan yang
di tekankan kepada mahasiswa untuk membuat sebuah pesan serta kesan
selama menjalani kegiatan ber-KKN yang dilaksanakan di kab.pangkep
kec.segeri kelurahan Bone. Ada beberapa kecamatan di daerah pangkep
seperti, kec.lakbakkang, kec.bungoro, kec.ma’rang dan kec.segeri.
Sebelum kita melangkah lebih jauh saya pribadi ingin
memperkenalkan diri, Nama Saya Nurliah Syarifuddin sering di sapa LIAH
mahasiswa UIN Alauddin Makassar dari fakultas Tarbiyah Dan Keguruan
jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Pada semester ini saya dan
teman-teman mendapat tugas dari kampus yakni menjalani KKN selama 2
bulan, dan selama 2 bulan tersebut kami semua di tugaskan untuk mengabdi
kepada masyarakat, melaksanakan sebuah program kerja, adapun proses atau
tahap-tahap yang dilakukan sebelum keberangkatan ke daerah yang sudah

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 65

ditentukan oleh para pembimbing kita, seperti harus melewati pembekalan


selama 2 hari, angkatan 55 ini terbagi menjadi 2 gugus yaitu gugus A dan
gugus B, kemudian kami mahasiswa KKN di berangkatkan pada tanggal 24
maret 2017.
Awalnya saya merasa takut menjalani KKN ini selama 2 bulan,karna
saya berfikir bahwa saya mesti harus jauh dari orang tua, merantau ke
kampung orang tanpa ada satu orang pun yang dikenali, begitupun dengan
teman posko yang masing-masing hanya kenal nama dan jurusan, tapi
perkiraan ku sangat salah besar justru disinilah saya menemukan keluarga
yang betul-betul susah senangnya kita saling mengayomi, ditambah lagi
hadirnya ibu posko (ibunda st.rabiah) di tengah-tengan kami sungguh ini
anugerah yang sangat berharga yang pernah saya rasakan, kebersamaan pun
terjalin begitu menyenangkan, hari demi hari kami sudah saling mengenal
satu sama lain, kekompakan, kekocakan, serta kejahilan mulai muncul satu
persatu dari setiap teman, tapi itulah keseruan yang sebenarnya meskipun
diantara kita masih ada yang berselisih paham tapi itulah bumbu-bumbu di
dalam berteman, karena perbedaanlah yang menyatukan kita. Tugas kami
bukan hanya di posko tetapi kita harus mengenal warga yang ada di sekitar
kita karena kembali lagi ke tugas kita bahwa ber-KKN itu sejauh mana kita
bisa mengabdi kepada masyarakat, dan Alhamdulillah setelah kami
melakukan kegiatan observasi di setiap RW al hasil warga senang dengan
kedatangan kami mahasiswa KKN, tidak hanya sampai observasi ada
beberapa program kerja yang harus di selesaikan bersama-sama, seperti
kegiatan mengajar santri TK-A TP-A pada sore hari dll.
Waktu terus berjalan rasa nya saya tidak mampu untuk meninggalkan
semua ini, saya sudah bahagia dengan semua ini, tapi apa boleh buat karena
DIMANA ADA PERTEMUAN PASTI ADA PERPISAHAN dan itupun

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


66 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

terjadi tanggal penarikan Mahasiswa KKN yaitu 25 mei 2017 mau tidak mau
kami semua harus kembali ke kampus untuk menuntut ilmu..
Pesanku:
jadikanlah ini semua pengalaman yang sangat berharga karena
kebersamaan, kekocakan, kejahilan tidak dapat di beli oleh apapun sekalipun
itu dengan emas ataupun berlian, jadi jangan pernah lewatkan setiap moment
mu walaupun itu hanya secuil, karena yakinlah suatu saat pasti akan kamu
rindukan dan percayalah moment itu tidak akan bisa kembali lagi..
Kab.Pangkep, Kec.Segeri, Kel.Bone

*****

Nama : Sinarti

Jurusan : Ilmu Komunikasi,

Fakultas : Dakwah Dan Komunikasi.

KKN (Kuliah Kerja Nyata) bagi saya bukan hanya sekedar kewajiban

yang dilakukan mahasiswa tingkat akhir dari Universitas Islam Negeri

Alauddin Makassar. Bukan hanya pengabdian kepada masyarakat tapi lebih

dari itu. KKn mengajarkan ilmu tentang kehidupan langsung bermasyarakat,

memahami masyarakat, melihat masalah yang ada di masyarakat dan

berusaha untuk memecahkannya. Selama dua bulan saya berada di tengah-

tengah masyarakat Kelurahan Bone. Ada banyak sekali pelajaran yang saya

dapatkan. Dengan adanya kegiatan KKN saya mempunyai lebih banyak

teman. Bahkan saya merasa bukan hanya sekedar teman, tapi teman-teman

dalam kelompok KKN ini sudah seperti saudara dan keluarga kedua, karena

hubungan yang begitu intens selama melakukan kegiatan di Kelurahan Bone.

Bagi saya waktu selama dua bulan melakukan kegiatan KKN bukanlah waktu

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 67

yang lama, melainkan sebentar. Saya mengatakan sebentar mungkin karena

saya sudah merasa nyaman dengan keadaan lingkungan Desa tempat kami

KKN. Terlebih lagi dwengan mastarakat yang menerima kedatangan kami

dengan baik, pada minggu pertama saya dan teman-teman melakukan

observasi dan mencoba berbaurdengan masyarakat sekitar.

Di Kelurahan Bone, kecamatan Segeri, kabupaten Pangkep.

Alhamdulillah kami mendapatkan tempat tinggal di rumah bapak lurah. Tapi

sayangnya ini tak berlangsung lama, kami harus pindah posko dikarenakan

lurah kami kebetulan tinggal diluar daerah kelurahan Bone. Setelah kami

pindah ke posko baru ternyata tidak kalah asiknya dengan posko lama. Saya

dan teman-teman mendapatkan ibu posko (HJ. Rabiah) yang sangat baik

dengan dua orang anak (Resa & Reski). Minggu kedua proker demi proker

kita jalankan, mulai dari mengajar santri Tka-Tpa, mengajar disekolah dan

membersihkan mesjid disetiap Rk setiap minggunya sudah mulai berjalan

dan begitulah seterusnya hingga dua bulan full. Di minggu terakhir kami

mengadakan lomba yang biasa disebut dengan Festival Anak Shaleh.


Antusisas anak-anak untuk ikut lomba sangatlah luar biasa, ada lomba adzan,

lomba hafalan surah pendek, lomba puisi islam, lomba praktik sholat dan

bahkan lomba menyanyikan lagu KKN pun juga diadakan. Serta lomba

dicabang olahraga seperti volli dan takraw juga diadakan untuk masyarakat

sekitar. Dengan adanya KKN ini saya pribadi sangat bersyukur pernah berada

dalam situasi ini. Disini saya dapat belajar berbagi, belajar untuk memberikan

yang terbaik dengan apa yang kita punya. Dalam kondisi ekonomi yang

kurang pun kami Saling berbagi dan mau memberi.saya juga banyak belajar

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


68 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

dari anak-anak kecil yang ada Kelurahan Bone. Mereka sangat gemar sekali

mengaji. Bahkan mereka pun tau bagaimana cara saling menghargai dengan

teman-temannya.

Saya berharap semua teman-teman posko Kelurahan Bone tidak

semudah itu untuk saling melupakan. Teringat semua kenangan yang pernah

kita alami bersama, kenangan yang kadang membuat kita lupa bahwa akan

ada perpisahan di keesokan harinya, kenangan yang membuat kita

meneteskan air mata dikala kita berkumpul dan bercerita keluh dan kesah

dari diri kita. Teman-teman, saya pribadi minta maaf kepada teman-teman

ketika kita bersama saya telah membuat kalian risih, membuat kalian tidak

nyaman dengan keberadaan saya, maafkan segala kesalahan yang saya

sengaja maupun yang tidak saya sengaja.

Harapan kami di Kelurahan Bone agar kiranya tetap saling menjaga

tali silaturahmi dengan orang-orang sekitar, tetap lestarikan budaya kalian,

tetap semangat membangun Kelurahan Bone menjadi lebih baik dan jangan

pernah lupakan kami yang pernah bersama kalian selama dua bulan.
*****

Nama : Muhammad Fitrah

Jurusan : Ilmu Bimbingan Penyuluhan Islam,

Fakultas : Dakwah Dan Komunikasi.

Kesan

Hanya rasa syukur yang dapat saya lantunkan karena semua program

kerja dapat terselenggara, meskipun masih ada hambatan yang menghadang

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 69

namun dengan persatuan tenaga dan fikiran kita dapat melewati semua

dengan lancar. Sebelumnya sempat tergesit dibenak saya kita takkan bisa

bersatu tapi saya salah dan dengan adanya perbedaan justru dapat

memberikan warna pada kehidupan kita.

Dengan adanya KKN saya mendapatkan banyak pengetahuan dan

pengalaman. teman-teman yang selalu membimbing saya kearah lebih baik,

teman yang selalu menegur saya ketika saya salah dan teman yang selalu

menghibur saya ketika sedih. Dan disini saya dapat belajar bagaimana

saatnya saya menjadi anak kecil, saatnya saya menjadi remaja dan ada

saatnya saya harus belajar menjadi orang dewasa. Kelurahan Bone'e

merupakan kelurahan yang hebat bagi saya, antusias masyarakat sangatlah

besar apalagi anak-anak sekolah yang sangat bersemangat untuk menggali

ilmu, meskipun ilmu saya sedikit tapi dengan menyampaikannya pada anak

kelurahan bone'e saya merasa sangat senang karena saya baru merasakan

indahnya mengabdi.

Diawal kkn saya takut berkumpul dengan orang-orang baru karena


pada dasarnya saya tidak mudah berinteragsi dengan orang lain. Namun pada

akhir pertemuan saya takut kehilangan teman-teman dan berat rasanya

menghentakakan kaki saya untuk meninggalakan kelurahan bone'e yang

damai dan masih kental dengan budaya,adat-istiadatnya, namun apalah daya

kami disini hanyalah sebatas kkn.

Pesan

Jangan pernah lupakan perjuangan kita dalam mengabdi di kelurahan

bone'e. Jangan pernah lupa akan kenangan di posko bone'e yaitu kenangan

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


70 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

manis, maupun kenangan pahit. Mohon maaf kepada semuanya.

Bersenanglah karena hari-hari seperti ini akan kita rindukan. Maaf buat

teman-teman jika selama kkn saya banyak salah yang disengaja maupun yang

tidak karena kita tahu bersama bahwa tidak ada manusia yang sempurna dan

pada malam perpisahan saya mengecewakan kalian tiada yang lain yang

dapat saya lakukan selain mengucap kata maaf kepada kalian

Harapan kami di kelurahan bone'e ini tetap menjaga budaya,

persaudaraan, tetap bersemangat untuk membangun kelurahan bone'e dan

tetap mengenang kami meskipun kami disini hanya dalam waktu yang

singkat.

#Muhammad fitra
*****

Nama : Muhammad Akbar Hidayat

Jurusan : Hukum Pidana

Fakultas : Syari’ah Dan Hukum.

Pertama tama saya mengucapkan syukur Alhamdulillah karna masih

di berikan waktu dan kesempatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Selama 2

Bulan.pada awalnya pendaftaran KKN sangat ribet karna system online

waktu itu saya dan teman2 mendaftar dan Alhamdulillah saya pun di

terima,singkat cerita pembekalan pada waktu memakan waktu selama 2 hari

di mana saya dikumpulkan di auditorium untuk menerima pembekalan

KKN,apa yang saya dapatkan di pembekalan sudah membantu saya ketika

saya berada di lokasi KKN,dan pada tanggal 24 mei pemberangkatan pun ke

lokasi KKN yang tepatnya di kabupaten pangkep kecamatan segeri dan saya

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 71

dan teman2 posko di tempatkan di kelurahan bone’e .pada awalnya satu

minggu tinggal di rumah pak lurah kami dan teman2 saling kenal dan banyak

canda tawa,

Satu minggu berada di lokasi KKN bawaanya ingin pulang ke rumah

tetapi ini adalah sebuah proses yang saya harus lalui dan yang selalu saya

ingat pesan orang tuaku “JAGA KESEHATAN MU NAK DI KAMPUNG

NYA ORANG “

Kesan saya selama KKN teman2 kita di pertemukan dalam satu ikatan

di lokasi KKN berbeda suku dan daerah dan sifat/karakter kita sudah saling

kenal selama 2 bulan sudah banyak kegiatan yang kita lalui bersama mulai

dari mengajarkan mengaji adik di TPA yang sangat antusias dalam belaja dan

mengajar adik di sekolah dasar dan melatih adik adik dalam perlombaan bola

mini di mana tim adik2 bisa menang di pertandingan pertama walau pada

waktu itu adik2 tidak memakai seragam tapi semngatnya yang membuat saya

gembira dan adik2 pun menang

Dan tak lupa saya berterimah kasih kepada Pemerintah Kelurahan


Bone’e yang telah menerima kami selama 2 bulan dalam kegitan

KKN,terimah kasih juga kepada ibu sitti Rabiah yang menerima kami tinggal

di rumah beliau selama kurang lebih 2 bulan dan saya pun pribadi meminta

maaf kepada semua teman2 dan kepada Pemerintah kelurahan bone’e bila

ada salah kata maupun perbuatan tidak ada manusia yang luput dari

kesalahan.

Pesan saya kepada teman2 KKN jangan pernah lupa bahwa kita

pernah bersama selama 2 bulan suka dan maupun duka ibarat hidup tanpa

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


72 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

cobaan terimah kasih teman yang selam 2 bulan kerja samanya sehingga

kegiatan yang kita lakukan di lokasi kkn berjalan dengan lancar.saya harap

kepada teman2 kita sudah berpisah di lokasi KKN semoga ikatan ini tidak

hanya berada di lokasi kkn tetapi saya harap kita diluar juga saling menjaga

tali silaturrahmi dan ko munikasi kita kepada semua teman2

Terimah kasih
*****

Nama : Nisrawarni

Jurusan : Pendidikan Biologi

Fakultas : Tarbiyah dan Keguruan.

KKN ada banyak hal yang terselubung di balik cerita ini.


Kebersamaan, saling membuat kekocakan dan berusaha untuk saling
menganali berbagai karakter yang berbeda. Bertemu dengan orang-orang
yang serba baru di kenal. Belajar dari masyarakat luas, memetik hikmah dari
setiap kejadian. Sungguh luar biasa. Bagiku inilah cerita yang takkan
terlupakan ..

Untuk adek-adekku di lasare, masyarakat kelurahan bone, ibunda Hj.


St. Rabiah, pak lurah, ibu lurah dan semua yang ada di kelurahan bone terima
kasih sudah menjadi bagian dari cerita kami Anak-anak KKN. Memberi
warna dalam perjalanan ini. Terima kasih untuk segalanya yang tiada
terhingga....

Untuk teman-teman posko ku,,, teman-teman kocakku,, teman-teman


seperjuanganku tetap semangat. Jangan pernah lupakan cerita kita. Bahwa
kita pernah bersama lewati perjalanan KKN disini,,, di kelurahan bone
dengan seribu cerita yang kita ukir bersama... tetap semangat^^

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 73

*****

BIOGRAFI MAHASISWA KKN KELURAHAN BONE

Tiami adalah salah satu mahasiswi dari jurusan


Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Tarbiyah dan
Keguruan. Terlahir dari keluarga sederhana di
sebelah timur pulau sumbawa, tepatnya yang
berada di sebuah desa yang bernama desa buncu
yang memiliki arti pucuk atau puncak yang terletak
di kecamatan Sape kabupaten Bima. Wanita
kelahiran 6 agustus 1994 ini terlahir dari pasangan Abubakar dan Khadijah.
Merupakan anak ke empat dari 6 bersaudara. Sejarah perjalanan
pendidikannya cukup rumit. Telat satu tahun melanjutkan pendidikan di
perguruan tinggi menjadi sebab keterlambatannya dalam menyelesaikan
studynya. Saat ini sementara berada disemester akhir S1 pendidikan bahasa
Arab Universitas Islam Negri Alauddin Makassar. Pernah menempuh
pendidikan di SDN BUNCU, kemudian melanjutkan Di SMPN 3 SAPE yang
berada di desa Buncu kemudian melanjutkan SMAnya di SMAN 3 SAPE
yang berada di bukit paruga Lamere dan lulus ditahun 2012, kemudian di
tahun 2013 baru mulai melanjutkan pendidikannya di tingkat universitas atas
kemauan yang keras dan dukungan dari keluarganya tercinta. Memasuki
dunia kampus, mulai aktif diberbagai organisasi sejak semester 1, kemudian
memutuskan untuk konsentrasi menekuni bidang kegiatan keagamaan atau
lembaga Dakwah kampus di salah satu organisasi Dakwah yang ada di
kampus sejak semester 2 hingga sekarang.

*****

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


74 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Mustika Rahayu lahir pada tanggal 15 Oktober


1995 dari pasangan suami istri M. Yahya dan
Masliah di desa Bonde kecamatan Campalagian
Kabupaten Polewali Mandar, dan merupakan anak
pertama dari enam bersaudara. Memulai
pendidikan di SDN 003 Campalagian, selesai pada
tahun ajaran 2006/2007, kemudian melajutkan
sekolah menengah tingkat pertama di SMPN 1
Campalagian selama 3 tahun. Pada tahun 2009, kembali melanjutkan
pendidikan sekolah menengah tingkat atas di SMAN 1 Campalagian, selesai
pada tahun 2013.
Pada tahun yang sama dengan kelulusan di SMA, mengantarkannya ke
tingkat perguruan tinggi di Makassar dengan mengambil jurusan Tafsir Hadis
prodi Ilmu Hadis di fakultas Ushuluddin, Filsafat dan Politik tepatnya di
Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar sampai sekarang.

*****

Muhammad Rizal yang sering dipanggil Rizal,


Ical, maupun Ijal merupakan anak kedua dari dua
bersaudara, anak dari pasangan Iskandar dan
Sunarti yang lahir pada tanggal 28 Agustus 1995 di
Ujung Pandang ini telah menyelesaikan Pendidikan
SD di SD Inpres Maccini Makassar pada tahun
ajaran 2006/2007, kemudian melanjutkan
pendidikannya di SMP Negeri 10 Makassar dan selesai pada tahun ajaran
2009/2010, kemudian melanjutkan Pendidikan ke Sekolah Menengah Atas
SMA Negeri 1 Makassar dan selesai pada tahun 2012/2013, selanjutnya ia

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 75

melanjutkan Pendidikan di UIN Alauddin Makassar, Fakultas Sains dan


Teknologi, Jurusan Teknik Informatika. Hobinya adalah mencoba sesuatu
yang baru dan tertarik dengan hal hal yang berkaitan dengan teknologi.
*****
Nurliah Syarifuddin, Lahir di makassar 26 maret
1995 adalah mahasiswa dari Universitas islam
negeri makassar (UIN) Alauddin makassar dengan
program study Pendidikan Guru Madrasah
Ibtidaiyah (PGMI).
Anak pertama dari 3 bersaudara ini lulusan dari
SMK Negeri 6 Makassar, dan mengambil Jurusan Tata Kecantikan
kemudian melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi Universitas Islam
Negri Makassar, Dengan program study Pendidikan Guru Madrasah
Ibtidaiyah (PGMI).
*****
Syafridayani lahir pada tanggal 05 Mei 1995 dari
pasangan suami istri H. Syahar dengan Hj.
Darmawati, S.Pd di sebuah desa yang bernama Desa
Pattiro Bajo Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone.
Merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Mulai
menjajaki dunia pendidikan di TK PGRI pada umur
6 tahun. Setelah usai pendidikan TK maka
dilanjutkan ke tingkat Sekolah Dasar di SDN 221
Pattiro Bajo selama 6 tahun. Penyusun menyelesaikan pendidikan SD pada
tahun 2007 dengan mendapat prestasi yang baik. Pada tahun 2007-2010
kemudian melanjutkan pendidikan di MTS Pondok Pesantren Ma’had hadits
Biru Bone dan selesai tepat waktu. Pendidikan SMA juga dilanjutkan di MA
Ma’had Hadits Biru Bone. Pendidikan SMA juga diselesaikan tepat waktu

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


76 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

pada tahun 2013 dan berhasil melanjutkan pendidikan ketingkat perguruan


tinggi negeri dengan jalur tes SBMPTN tepatnya di Universitas Islam Negeri
Alauddin Makassar jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
sampai sekarang.
*****

Syaqila Wardani dilahirkan di Pinrang pada


tanggal 11 Juli 1995. Anak ke 2 dari 5 bersaudara
hasil buah kasih dari pasangan Rusli dan Muliana.
Pendidikan Formal dimulai dari Sekolah Dasar di
SDN Sali-Sali dan lulus pada tahun 2008 Pada
tahun yang sama, penulis melanjutkan pendidikan
di madrasa Tsanawiyah (Mts) DDI Kaballangan
Kab. Pinrang dan lulus pada tahun 2010, dan pada
tahun yang sama pula penulis melanjutkan pendidikan di Sekolah Menengah
Kejuruan (SMK) Negeri 2 Kab.Pinrang dan lulus pada tahun 2013 Kemudian
penulis melanjutkan pendidikan di Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin
Makassar ke jenjang S1 pada Jurusan Pendidikan Biologi Fakultas Tarbiyah
dan Keguruan, sampai saat bigrafi ini ditulis.
*****

Muhammad Akbar Hidayat yang sering di panggil

Akbar Anak ke dua dari lima bersaudara dari

pasangan Nasrudin dan Hasdawati lahir pada 06

November 1994 Di Makassar,Riwayat pendidikan,

Sekolah Dasar SD N0 9 Patanyamang, SMP Negeri

21 Makassar dan kemudian melanjutkan di SMA

Negeri 2 CAMBA dan selesai pada Tahun 2012/2013.Tahun 2013

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 77

Melanjutkan pendidikan pada perguruan tinggi negeri UIN Alauddin

Makassar Fakultas Syariah Dan Hukum Jurusan Hukum Pidana Dan

Ketatanegaraan,Hobby saya main Bola atau futsal dan main PS.Pengalaman

aktif organisasi Aktif di UKM taekwondo dan organisasi Daerah.

*****

Muhammad Fitra Lahir di makassar 01 maret 1995 adalah mahasiswa dari


Universitas Islam Negeri Makassar (UIN)
Alauddin Makassar dengan program study
Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI). Anak tunggal
ini lulusan dari SMK jurusan TekniK Komputer
dan jaringan, kemudian saya melanjutkan
Pendidikan di Universitas islam negeri makassar,
dengan program study S1 jurusan Bimbingan
Penyuluhan Islam (BPI).
*****
Muh.Adnan Gazali Lahir di makassar 21
maret 1995 adalah mahasiswa dari Universitas
Islam Negeri Makassar (UIN) Alauddin Makassar
dengan program study S1 Ekonomi Islam
(EKIS).Anak kedua dari 4 bersaudara ini lulusan
dari Pesantren Modern IMMIM putra makassar,
kemudian saya melanjutkan pendidikan di
universitas islam negeri makassar, dengan program study S1 Jurusan
Ekonomi Islam (EKIS).
*****

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


78 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Sinarti lahir pada tanggal 22 Agustus 1995

dari pasangan suami isti Hermansyah dengan Husni

di sebuah daerah yang dikenal dengan nama Desa

Talle kecamatan Sinjai Selatan Kabupaten Sinjai

Merupakan anak Pertama dari tiga bersaudara.

Kemudian mulai menjajaki dunia pendidikan di TK

PGRI pada umur 6 tahun. Setelah usai pendidikan TK maka dilanjutkan ke

tingkat Sekolah Dasar di SDN 54 Batuleppa Desa Talle kec. Sinjai Selatan

Kab. Sinjai selama 6 tahun. Penyusun menyelesaikan pendidikan SD pada

tahun 2007 dengan mendapat prestasi yang baik. Pada tahun 2007-2010

penulis melanjutkan pendidikan di SMPN 3 Sinjai Selatan dan pendidikan

SMA dilanjutkan di SMAN 1 Sinjai Selatan. Pendidikan SMA juga

diselesaikan tepat waktu pada tahun 2013 dan berhasil melanjutkan

pendidikan ketingkat perguruan tinggi negeri dengan jalur tes UMM

tepatnya di Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar jurusan Ilmu

Komunikasi fakultas Dakwah dan Komunikasi sampai sekarang

*****

Andi Nuraeni yang dilahirkan pada 23 September

1996 dari pasangan suami istri Andi Muhammad

Pasannai dengan Andi Hasidah Sinrang di sebuah

desa yang bernama Desa Bellu Kecamatan

Salomekko Kabupaten Bone. Merupakan anak ke

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 79

tujuh dari delapan bersaudara. Mulai menjajaki dunia pendidikan di sekolah

TK Aisyah Arallae pada umur 5 tahun. Setahun setelah usai pendidikan TK

nya dilanjutkan pada SD Inp. 10/73 Arallae Kecamatan Kahu pada tahun

2001 pada usia 6 tahun dan ketika naik ke bangku kelas 2 lalu pindah ke MI

No.53 Bellu Kecamatan Salomekko dengan alasan ikut orang tua. Kemudian

menyelesaikan pendidikan SD pada tahun 2007 dengan mendapat prestasi

yang baik. Pada tahun 2007-2010 melanjutkan pendidikan di SMP Negeri 3

Salomekko dan selesai tepat waktu. Pendidikan SMA dilanjutkan di SMA

Negeri 1 Bacan Kabupaten Halmahera Selatan Maluku Utara selama setahun

dan pindah kembali ke kampung halaman di Bone ketika kelas XI dan masuk

di SMA Negeri 1 Kahu tepatnya di kelas XI IPA 4. Menyelesaikan SMA

pada tahun 2013 dan berhasil melanjutkan ke perguruan tinggi negeri dengan

jalur undangan tepatnya di Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

jurusan Kimia sampai sekarang ini.

*****
sepetik lirik lagu kebanggan orang Maluku
yang bermakna semua adalah saudara tanpa
mengenal agama, ras, budaya dan asal dia
berada. Saya Muhammad Toha biasa di sapa
Toha kalo di kampus, kalau di ruang lingkup
keluarga saya disapa Amat, kenapa saya di sapa
dengan nama Amat karena Awalnya nama saya
Ahmat tetapi diganti oleh teman mama saya yang berasal dari arab
menjadi Muhammad Toha. anak ke tiga dari lima bersaudara yang

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


80 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

dihasilkan oleh pasangan yang luar biasa yaitu Syafruddin dan Eni lahir
di Makassar. pada tanggal 04 April 1995 pendidikan saya mulai dari SD
MIS Guppi Patekkong letaknya di Enrekang. Telah menyelesaikan
pendidikan SD pada tahun ajaran 2006/2007 dan melanjutkan Sekolah
Menengah Pertama di SMP Negeri 7 Alla kabupaten enrekang dan selesai
pada tahun 2009/2010 kemudian melanjutkan pendidikan ke Sekolah
Menengah Atas SMA Muhammadyah Kalosi kabupaten Enrekang dan selesai
pada tahun 2012/2013. Pada Tahun 2013 melanjutkan pendidikan pada
perguruan tinggi Negeri UIN Alauddin Makassar Fakultas Adab dan
Humaniora Jurusan Ilmu Perpustakaan.

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 81

Dokumentasi kegiatan
KKN Angk-55 Universitas Islam Alauddin Makassar
Kelurahan Bone Kec. Segeri Kab. Pangkep
Karena senja menjadi saksi perjalanan KKN kami. Desah nafas
perjuangan yang terselip dibalik amanah besar yang di emban dari
kampus tercinta. Memberi warna baru dalam cerita perjalanan
pendidikan kami.
Karena Senja adalah sahabat waktu, dimana kebersamaan, cinta,
dan kasih sayang serta pelajaran terbesar itu bercerita dan bermula dari
sana. Pembinaan TKA-TPA, Festifal Anak Sholeh, Dan Pekan Olah Raga
(program-program andalan Mahasiswa KKN ang.55 UINAM) adalah
masa yang tak terpisahkan dari cerita senja. Dari sinilah sejarah kami
bermula.
Negri Bandeng..... karena kelurahan Bone adalah sebuah
kelurahan yang Umumnya banyak penduduk yang bekerja sebagai
petani tambang dan menjadi penghasilan utama daerah itu. maka ia
menjadi bagian cerita kami. Di negri seribu bandeng...

Kerja Bakti Membersihkan Posko Baru

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017


82 |KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar 2017

Kegiatan Seminar Desa

Pembinaan TKA-TPA

Seri Laporan KKN Angk. 55 UIN Alauddin Makassar2017


Senja bertasbih di negri Bandeng| 83

Seri Laporan KKN Ang. 55 UIN Alauddin Makassar2017

Anda mungkin juga menyukai