Anda di halaman 1dari 39

BUKU PANDUAN KKNT

SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK 2023/2024

“PEMBANGUNAN SUMBERDAYA MANUSIA MENUJU KETAHANAN


SOSIAL EKONOMI DESA”

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT


UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA
Jl. Raya Telang PO BOX. 2 Kamal Bangkalan 69162 Telp. (031) 3012391
Laman: http://lppm.trunojoyo.ac.id
Email: lppm@trunojoyo.ac.id

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur ke hadirat Allah azza wa jalla yang telah memberikan nikmat sehat dan
kekuatan sehingga Buku Panduan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Semester Gasal
Tahun Akademik 2023/2024 selesai disusun. Buku Panduan ini berisi informasi tentang
teknis pelaksanaan kegiatan KKN Tematik Universitas Trunojoyo Madura yang
dilaksanakan pada Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024.
Penulisan Buku Panduan KKNT ini bertujuan untuk memudahkan, memperlancar,
dan memberikan standardisasi pelaksanaan KKNT kepada mahasiswa khususnya dan pihak-
pihak terkait pada umumnya. LPPM UTM senantiasa mengevaluasi tiap kegiatan KKNT.
LPPM UTM menggunakan hasil evaluasi ini untuk memperbaiki kualitas Buku Panduan
KKNT.
Tim Pengelola KKNT menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah
berpartisipasi dalam penyelenggaraan kegiatan ini. Kami menyadari adanya kekurangan
dalam panduan KKNT ini. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah memberikan kritik, saran, atau masukan untuk perbaikan penulisan Buku Panduan
KKNT LPPM UTM.

Bangkalan, 5 Oktober 2023


Koordinator Pengabdian kepada Masyarakat,
Universitas Trunojoyo Madura,

ttd.

Dr. Tatag Handaka, S.Sos. M.Si.


NIP. 19730324 200801 1 007
DAFTAR ISI

KATAPENGANTAR ii
DAFTAR ISI iii
DAFTAR LAMPIRAN iv
BAB I KONSEP DASAR KULIAH KERJA NYATA TEMATIK 1
1.1 Pendahuluan 1
1.2 Falsafah KKN Tematik 1
1.3 Pengertian KKN Tematik 2
1.4 Tujuan dan Sasaran KKN Tematik 2
1.5 Status dan Beban Akademik KKN Tematik 2
BAB II PENGELOLAAN 4
2.1 Dasar Hukum 4
2.2 Susunan Tim Pengelola 4
2.3 Dosen Pembimbing Lapangan 5
2.4 Peserta 5
2.5 Lokasi 6
2.6 Tema 7
2.7 Jadwal Kegiatan 7
BAB III PEMBEKALAN 11
3.1 Jadwal Pembekalan 11
3.2 Materi Pembekalan 11
BAB IV KEGIATAN LAPANGAN 12
4.1 Jenis Program Kerja 12
4.2Penyusunan Program Kerja 12
4.3Metode Bimbingan 12
4.4 Program Kerja 12
4.5 Pelaksanaan 12
BAB V PEMANTAUAN DAN EVALUASI 13
5.1 Pemantauan 13
5.2 Evaluasi 13
5.3 Pembobotan Nilai 13
BAB VI LUARAN 14
BAB VII LAPORAN 16
LAMPIRAN-LAMPIRAN 17

iii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Kontrak Kinerja Individu 17


Lampiran 2. Sistematika Penulisan Laporan Akhir 18
Lampiran 3. Format Penulisan Laporan Akhir 19
Lampiran 4. Format Sampul Laporan Akhir 20
Lampiran 5. Format Halaman Pengesahan Laporan Akhir 21
Lampiran 6. Format Satuan Acara Pelaksanaan Program Kerja 22
Lampiran 7. Log Book 23
Lampiran 8. Pembobotan Nilai 24
Lampiran 9. Konversi Nilai 25
Lampiran 10. Tautan Resmi Google Formulir KKN 26
Lampiran 11. Contoh Buku Ber-ISBN 28
Lampiran 12. Contoh Akta/Sertifikat/SK Pendirian Mitra 29
Lampiran 13. Contoh Publikasi Media Masa (Cetak/Daring) 30
Lampiran 14. Contoh Hak Kekayaan Intelektual 31
Lampiran 15. Contoh Poster 32
Lampiran 16. Contoh Deskripsi TTG/Media Pembelajaran 33
BAB I
KONSEP DASAR KULIAH KERJA NYATA TEMATIK
“Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan
Sosial Ekonomi Desa”

1.1. Pendahuluan
Pemerintah sudah menetapkan kebijakan tentang pembangunan berkelanjutan untuk
desa. Pembangunan nasional dimaksudkan bukan hanya untuk mengeksploitasi sumber daya
alam semata. Namun pembangunan juga harus berpihak pada pelestarian lingkungan.
Pembangunan diarahkan untuk terus meng-invensi sumber daya alam terbarukan.
Pembangunan menyandarkan pada pemanfaatan berbagai sumber daya alam yang bisa
secara terus-menerus diperbarui.
Atas dasar kebijakan Pemerintah ini, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada
Masyarakat (LPPM) Universitas Trunojoyo Madura (UTM) menginisiasi model KKN
Tematik dengan tema “Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial
Ekonomi Desa” di Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024. Hal ini dilakukan untuk
membantu masyarakat dan Pemerintah dalam memanfaatkan potensi desa di semua bidang,
baik ekonomi, pertanian, perikanan, sosial, perkebunan, usaha mikro, budaya, dan
pendidikan.
Mahasiswa melaksanakan KKN Tematik “Pembangunan Sumberdaya Manusia
Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa” mulai tanggal 22 Desember 2023 – 16 Januari
2024. Mahasiswa menempati lokasi KKN sesuai dengan desa yang sudah bekerjasama
dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas
Trunojoyo Madura (UTM). Mahasiswa sebelum melaksanakan KKN, terlebih dahulu
menyusun usulan program kerja. Mahasiswa dalam menyusun proposal/program kerja ini
didampingi Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). DPL dan Panitia KKN juga akan
melaksanakan monitoring dan evaluasi (monev) kegiatan KKN Tematik “Pembangunan
Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa” ini.

1.2. Falsafah KKN Tematik


Penyelenggaraan KKN Tematik mempunyai landasan idiil yang secara filosofis
menjadi dasar dari pola pikir, tindakan dan pengendalian dalam setiap proses kegiatannya,
sehingga dengan demikian dapat membedakan antara kegiatan KKN Tematik dengan
kegiatan lapang lainnya. Oleh karena itu, KKN Tematik sekurang-kurangnya mengandung
lima aspek fundamental sebagai falsafah yang tidak dapat dipisahkan antara satu dengan
lainnya, yaitu:
a. Keterpaduan Pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi
KKN Tematik sebagai bagian integral kurikulum pendidikan tinggi strata satu (S1)
dapat berarti: (1) KKN Tematik sebagai program yang tidak berdiri sendiri dan tidak
terpisahkan dari tujuan pendidikan tinggi, (2) berfungsi sebagai salah satu bentuk
pengabdian kepada masyarakat, (3) merupakan pengalaman belajar, memperluas
pengetahuan teori dan praktek mahasiswa, dan (4) mematangkan kepribadian mahasiswa
sebagai calon sarjana.
b. Pendekatan Interdisipliner dan Komprehensif
KKN Tematik merupakan integrasi dari berbagai disiplin ilmu yang dapat mengarahkan
mahasiswa dalam mengembangkan pola pikir terhadap setiap masalah kehidupan dalam
masyarakat yang selalu mempunyai kaitan satu dengan lainnya. Oleh karena itu, KKN
Tematik bertolak pada permasalahan nyata di masyarakat secara komprehensif.
c. Lintas Sektoral
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 1
Universitas Trunojoyo Madura
Kompleksnya masalah di masyarakat menuntut adanya pendekatan lintas sektoral, baik
pejabat formal maupun nonformal. Melalui KKN Tematik mahasiswa dapat belajar
bagaimana membina hubungan timbal balik antara sektor formal dan nonformal dengan
masyarakat di dalam pembangunan.
d. Dimensi yang Luas dan Keragaman
Kegiatan yang dilakukan mahasiswa tidak hanya terbatas pada ilmu yang diperoleh secara
formal di perguruan tinggi, akan tetapi merupakan ramuan berbagai disiplin ilmu,
pengetahuan, dan pengalaman yang dimilikinya di dalam menyusun program kerjasecara
pragmatis atas dasar potensi desa dan masalah/kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan
pembangunan.

1.3. Pengertian KKN Tematik


KKN Tematik adalah suatu bentuk pendidikan dengan cara memberikan pengalaman
belajar kepada mahasiswa di tengah masyarakat di luar kampus, dan secara langsung dapat
membantu masyarakat di dalam pembangunan dan membantu menangani masalah-masalah
yang dihadapi.
KKN Tematik merupakan suatu kegiatan intrakurikuler bagi mahasiswa program
sarjana yang dilaksanakan selama jangka waktu tertentu. KKN Tematik sebagai salah satu
bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat dapat berupa penerapan IPTEKS, dan
pemberdayaan masyarakat yang melibatkan berbagai disiplin ilmu.

1.4. Tujuan dan Sasaran KKN Tematik


Tujuan KKN Tematik yaitu:
1) Memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa tentang kegiatan pembangunan
khususnya pembangunan di pedesaan.
2) Memperluas wawasan, nalar, dan pola berpikir mahasiswa serta kepribadian mahasiswa.
3) Menumbuhkan motivasi dan kemandirian masyarakat di dalam pembangunan.
4) Mensinergikan program perguruan tinggi dengan program pembangunan
daerah/masyarakat.
5) Mahasiswa mampu mengidentifikasi masalah-masalah yang ada di masyarakat di lokasi
dari beberapa aspek yang relevan.
6) Mahasiswa mampu memberikan beberapa alternatif pemecahan masalah dari hasil
identifikasi yang telah dilaksanakan
7) Mahasiswa mampu melaksanakan sebagian atau seluruhnya dari alternatif pemecahan
masalah yang diberikan kepada mitra kerja atau kepada masyarakat desa sehingga dapat
membantu mengembangkan potensi masyarakat lokasi program.
Sasaran program KKN Tematik adalah warga masyarakat, kelompok/komunitas
tertentu, dan aparat pemerintahan desa di lokasi KKN Tematik.

1.5. Status dan Beban Akademik KKN Tematik


Status dan beban akademik KKN Tematik adalah sebagai berikut:
1) KKN Tematik mempunyai beban akademik tiga satuan kredit semester (SKS). Menurut
Keputusan Menteri Nomor: 232/U/2000, satu SKS KKN Tematik setara dengan empat
jam tatap muka, (satu sampai dengan dua) jam kegiatan terstruktur dan (satu sampai
dengan dua) jam kegiataan mandiri setiap minggu dalam satu semester. Sehingga dalam
tiga SKS setara dengan 3 x 8 jam/minggu x 16 minggu = 384 jam. Perhitungan kegiatan
yang dilakukan mahasiswa dalam pelaksanaan KKN Tematik dimulai dari tahap
persiapan dan tahap pelaksanaan dan pelaporan, yaitu sebagai berikut:

2 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
a. Tahap persiapan, meliputi kegiatan pembekalan, pelatihan (workshop), penyusunan
usulan program, dan penetapan program kerja. Mahasiswa wajib mengikuti tahap
persiapan yang setara dengan satu SKS (50-80 jam).
b. Tahap pelaksanaan dan pelaporan, meliputi pelaksanaan program kerja di lapangan,
laporan (mingguan dan akhir), dan presentasi laporan akhir pelaksanaan KKN
Tematik. Pelaksanaan KKN Tematik di lapangan ini setara dengan dua sampai dengan
tiga SKS (300 jam). Apabila mahasiswa dapat melakukan kegiatan selama 10 jam
efektif setiap hari, maka pelaksanaan KKN setara 30 hari (1 bulan).
2) KKN Tematik diikuti oleh mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan akademik
tertentu dari berbagai disiplin ilmu (interdisipliner).
3) KKN Tematik diprogram dalam Kartu Rencana Studi (KRS).
4) Mahasiswa peserta KKN Tematik harus mengikuti seluruh tahapan kegiatan yang
ditetapkan oleh Panitia.
5) Mahasiswa peserta KKN Tematik mendapatkan bimbingan, pembinaan, monitoring dan
evaluasi oleh DPL.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 3


Universitas Trunojoyo Madura
BAB II
PENGELOLAAN

2.1 Dasar Hukum


Pengelolaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Trunojoyo Madura
pada Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024 didasarkan pada:
1) Surat Edaran Dirjen Dikti Ristek No. 4 Tahun 2021 Penyelenggaraan Pembelajaran
Tatap Muka Tahun Akademik 2022/2023
2) Peraturan Rektor UTM No 15/UN46/HK.01/2021 tentang Pedoman Pelaksanaan
Belajar Mengajar Semester Gasal 2022/2023 Universitas Trunojoyo Madura
3) Keputusan Rektor UTM No 132/UN46/HK.02/2022 tentang Kalender Akademik
Universitas Trunojoyo Madura Tahun Akademik 2022/2023
4) Keputusan Rektor UTM No 6/UN46/HK.01/2021 tentang Kebijakan Merdeka Belajar –
Kampus Merdeka dalam pelaksanaan Tridharma berbasis Komunitas
5) Keputusan Rektor tentang Tim Pengelola KKN Tematik Universitas Trunojoyo Madura
Semester Genap Tahun Akademik 2022/2023.

2.2 Susunan Tim Pengelola

Tabel 2.1
Susunan Tim Pengelola (Panitia)

Pelindung : Rektor
Wakil Rektor Bidang Akademik
Pembina : Ketua LPPM
Sekretaris LPPM
Ketua Pelaksana : Kepala Pusat Pengabdian kepada Masyarakat
Dr. Tatag Handaka, S.Sos., M.Si.
Sekretaris : Helmy Boemiya, S.H., M.H.
Kesekretariatan : Alfian Qomaruddin S.Kom., M.M
Harumi Berlianti, SM.
Atika Siskawati, SE.
Ainur Rofi, S. Agr
Perizinan dan Humas : Dr. Haryo Triajie, S.Pi., M.Si.
Musar, S.M
Fahrizal Emir, S.Kom.
Monitoring dan Evaluasi : Dr. Iskandar Dzulkarnain, S.Th.I., M.Si.
Dr. Sabarudin Akhmad, S.T., MT.
Prof. Dr. Bambang Haryadi, S,E., M.Si., Ak.
Hammam, Lc., M.Sy
Penilaian : Askur Rahman, STP., M.P
Syaiful Khoiri, SP., M.Si.
Nailur Rohmah, S.Psi., M.A.
Perlengkapan & Transportasi : Supriyono
Diyang Arga Aji Putra

4 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
2.3. Dosen Pembimbing Lapangan (DPL)
Jumlah DPL KKN Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024 adalah 28 dosen.
DPL berasal dari 6 (enam) fakultas di UTM. Data DPL dijelaskan dalam tabel 2.2:

Tabel 2.2
Daftar Dosen Pembimbing Lapangan (DPL)

Nama Lengkap dengan Gelar NIP/NIDN Dosen Program Studi


ACH. KUSAIRI S., S.T., M.M., M.T. 0715047801 TEKNIK MEKATRONIKA
ALIFAH ROKHMAH IDIALIS, S.E., M.Sc., 198707212019032011 EKONOMI PEMBANGUNAN
Moh. Zaki Kurniawan.,SE.,MM 198701182019031012 Manajemen
Muhlis Tahir, S.Pd.,M.Tr.Kom. 0024059106 Pendidikan Informatika
Dr. Widya Trio Pangestu, M.Pd. 198603262022031001 PGSD
Umi Hanik, S.Pd., M.Pd. 198110302015042001 PGSD
Fitriyatuz Zakiyah, M.Hum. 199401102022032017 Sastra Inggris
Dr. Yamin, S.Pd.I., M.Pd. 198505102022031001 Pendidikan IPA
Dwi Bagus Rendy Astid Putera, S.Pd., 199311172019031016 Pendidikan IPA
M.Pd.
Ahmad Sudi Pratikno, M.Pd. 199402092020121011 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
M. Boy Singgih Gitayuda, S.E., M.M. 199105122019031010 Manajemen
Arie Setyo Dwi Purnomo. S.Pd., M.Sc 199203182019031006 S1 Manajemen
Miftahul Jannah, S.E., M.Sc. 199206032020122008 Manajemen
Darul Islam,S.E.,M.M 198702172022031001 D3 entrepreneurship
Dr. Bohri Rahman, M.Pd 198307312022031002 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Ir. Ach. Dafid, S.T., M.T., IPP. 0012129302 Teknik Informatika
Syekhfani Alif Akbar,M.Hum. 199011252022031006 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Afiyah Nur Kayati, S.Pd., M.Pd. 199002192019032013 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Fathor AS 0015117803 Manajemen
Fathor AS 0015117803 Manajemen
Moh. Karim, S.H.I., M.S.I. 0008078703 Hukum Bisnis Syariah
Siti Mutiatun, S.Pd.I., M.Pd. 198912142019032018 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Dr. Maulid Taembo, S. Pd., M. A. 198612302022031003 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Yoharwan Dwi Sudarto, S.Hum., M.Pd. 198711102022031003 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
AB. Chandra, M. Si 2114058604 MSP
Dr. Uswatun Hasanah, SE., M.Sc 198610152014042001 Management
Ayyu Subhi Farahiba, S.Pd., M.Pd. 0029049105 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Samsuki,.S.E,.M.SM 0013018802 S1 MANAJEMEN

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 5


Universitas Trunojoyo Madura
2.4. Peserta
2.4.1. Persyaratan
Peserta KKN Tematik Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024 adalah
mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura yang telah memenuhi beberapa persyaratan
sebagai berikut:
1) Telah memprogram KKN Tematik dalam KRS Semester Gasal Tahun Akademik
2023/2024 dan telah menempuh mata kuliah sekurang-kurangnya 100 SKS.
2) Mendaftar secara daring melalui laman https://s.id/RegistrasiKKNGasal2023.
3) Bersedia mematuhi peraturan yang ditetapkan oleh Tim Pengelola KKN Tematik yang
dinyatakan secara tertulis berupa kesediaan mamatuhi ketentuan pelaksanaan KKN
Tematik (Lampiran 7).

2.4.2. Prosedur Pendaftaran KKN Tematik


Pendaftaran dilakukan secara online pada tanggal 9 – 17 Oktober 2023 dengan:
1) Mendaftar secara daring pada laman https://s.id/RegistrasiKKNGasal2023 dengan akun
mahasiswa masing-masing.
2) Setelah pendaftaran ditutup dilakukan pengecekan data pendaftar dengan data yang
memprogram KKN pada siakad Semister Gasal 2023/2024.
3) Bagi peserta yang telat mendaftar, melakukan pendaftaran secara menual pada panitia KKN di
kantor LPPM.

2.4.3. Pengelompokan Peserta


Pengelompokan KKN Tematik ditetapkan dengan memperhatikan: disiplin ilmu, jumlah
mahasiswa, jenis kelamin, dan asal tiap mahasiswa. Setiap kelompok mahasiswa terdiri dari
10-15 peserta dan dibimbing oleh seorang Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Daftar
setiap kelompok mahasiswa diumumkan tersendiri di luar buku panduan ini. Jumlah peserta
KKN dijelaskan dalam tabel 2.3:

Tabel 2.3
Rekapitulasi Peserta KKN

Fakultas Jumlah Mahasiswa


Fakultas Hukum 209
Fakultas Ekonomi dan Bisnis 305
Fakultsa Pertanian 25
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya 46
Fakults Teknik 199
Fakultas Ilmu Pendidikan 11
Fakultas Keislaman 0
Total 795

2.5. Lokasi
Lokasi KKN Tematik adalah desa yang sudah bekerjasama dengan Lembaga
Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Trunojoyo Madura
(UTM) yang berada di wilayah Madura. Lokasi KKNT dijelaskan dalam tabel 2.4:

6 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
Tabel 2.4
Lokasi KKN Tematik Tiap Kabupaten/Kota

NO DESA KECAMATAN KABUPATEN


1 Martajasah Bangakalan Bangkalan
2 Sabiyan Bangkalan Bangkalan
3 Sukolilo Barat Labang Bangkalan
4 Pangpong Labang Bangkalan
5 kokop Kokop Bangkalan
6 Tlangoh Tanjung Bumi Bangkalan
7 Tengket Arosbaya Bangkalan
8 Soket Laok Tragah Bangkalan
9 Manggaan Modung Bangkalan
10 Morombuh Kwanyar Bangkalan
11 Kwanyar Barat Kwanyar Bangkalan
12 Maneron Sepulu Bangkalan
13 Tambelengan Tambelengan Sampang
14 Samaran Tambelengan Sampang
15 Karanganayar Tambelengan Sampang
16 Sokobanah Daya Sokobanah Sampang
17 Sokobanah Laok Sokobanah Sampang
18 Bira Tengah Sokobanah Sampang
19 Tambak Omben Sampang
20 Madulang Omben Sampang
21 Gersempal Omben Sampang
22 Temoran Omben Sampang
23 Marparan Sreseh Sampang
24 Klobur Sreseh Sampang
25 Laranagan Dalam Larangan Pamekasan
26 Larangan Luar Larangan Pamekasan
27 Duko Timur Larangan Pamekasan
28 Kertagena Daya Kadur Pamekasan
29 Bungbaruh Kadur Pamekasan
30 Sokolelah Kadur Pamekasan
31 Pakong Pakong Pamekasan
32 Banban Pakong Pamekasan
33 Klompang Barat Pakong Pamekasan
34 Bicorong Pakong Pamekasan
35 Lembung Galis Pamekasan
36 Bulay Galis Pamekasan
37 Konang Galis Pamekasan
38 Majungan Pademawu Pamekasan
39 Jarin Pademawu Pamekasan
40 Tanjung Saronggi Sumenep
41 Aengtong-tong Saronggi Sumenep

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 7


Universitas Trunojoyo Madura
42 Talang Saronggi Sumenep
43 Kambingan Timur Saronggi Sumenep
44 Poreh Lenteng Sumenep
45 Meddelan Lenteng Sumenep
46 Cabbiya Talango Sumenep
47 Essang Talango Sumenep
48 Gapurana Talango Sumenep
49 Kombang Talango Sumenep
50 Padike Talango Sumenep
51 Palasa Talango Sumenep
52 Poteran Talango Sumenep
53 Talango Talango Sumenep

2.6. Tema
Tema KKN Tematik Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024 adalah:
“Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi
Desa”.

2.7. Jadwal Kegiatan


Jadwal pelaksanaan kegiatan KKN Tematik “Pembangunan Sumberdaya Manusia
Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa” Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024
dijelaskan dalam tabel 2.5. Kegiatan dapat dibedakan sebagai berikut:
a. Persiapan (Pembekalan, Koordinasi Kelompok dan DPL).
b. Pelaksanan (Kelompok KKN dan DPL melaksanakan abdimas di lokasi KKN).
c. Pelaporan dan Penilaian (Pengumpulan Laporan Akhir dan Output).

Tabel 2.5
Rangkaian Agenda KKNT

No Agenda Tanggal
1 Pendaftaran KKN Tematik Reguler Melalui 9 – 17 Oktober 2023
https://s.id/RegistrasiKKNGasal2023
2 Pembagian Kelompok dari LPPM dan Finalisasi Data
(Mahasiswa, Kelompok) 17– 19 Oktober 2023

3 Pengumuman Lokasi KKN dan Kelompok KKNT Final 19 – 24 Oktober 2023


4 Pendaftaran Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Melalui 16 – 20 Oktober 2023
Tautan
https://s.id/RegistrasiDplGasal2023.
5 Seleksi dan Pengumuman DPL yang Lolos Beserta Lokasi 24 – 27 Oktober 2023
KKNT
6 Pembekalan oleh LPPM kepada DPL 7-11 November 2023
7 Pembekalan Kelompok 7-11 November 2023
8 Perijinan ke Bakesbangpol, Kecamatan, dan Desa 6 – 19 November 2023
9 Survei Lokasi oleh DPL dan Kordes 20 – 30 November 2023
10 Pembimbingan, Perumusan Program Kerja KKNT, dan 1 – 17 Desember 2023
Kontrak Kinerja
Kelompok dan DPL
8 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Trunojoyo Madura
No Agenda Tanggal
11 Pemberangkatan KKNT 22 Desember 2023
12 Monitoring dan Evaluasi Panitia 2 – 7 Januari 2024
13 Monitoring dan Evaluasi DPL 8 – 14 Januari 2024
14 Penutupan KKNT 16 Januari 2024
15 Penyerahan Laporan Akhir KKNT oleh Kelompok ke DPL 17 – 19 Januari 2024
dan Panitia
16 Penyerahan Luaran KKNT oleh Kelompok ke DPL dan 20 – 21 Januari 2024
Panitia
17 Pengumpulan Nilai KKNT dari DPL ke Panitia 22 – 24 Januari 2024
18 LPPM Mengirim Nilai Akhir KKNT ke Fakultas 25 – 26 Januari 2024

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 9


Universitas Trunojoyo Madura
Pelaksanaan KKN
Mahasiswa KKN Koordinasi dg DPL Pengumpulan Proposal KKN Membuat Luaran Menyerahkan Laporan
Mengisi Log book Kelompok ke DPL dan Panitia,
(Mahasiswa) Melaporkan Luaran ke Panitia

Pelaksanaan KKN
DPL (Monev DPL) Menyerahkan Nilai Kelompok
Pengumpulan Proposal Abdimas Dosen & Dan Individu ke Panitia
Membuat Laporan
Penyamaan Persepsi
Dan Pembekalan

Identifikasi Domisili
Panitia KKN Identifikasi Program dan Luaran Pelaksanaan KKN
Pembuatan Surat Tugas dan Surat Izin (Monev Panitia)
Merekap dan Menyerahkan
Nilai ke Fakultas untuk input Siakad

Gambar 1. Alur Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata Tematik


10 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada
MasyarakatUniversitas Trunojoyo Madura
BAB III
PEMBEKALAN DAN PELATIHAN

3.1 Jadwal Pembekalan


Pembekalan DPL dilaksanakan secara daring dan Ketua Kelompok dilaksanakan
secara luring. Teknis pelaksanaannya adalah Panitia mengadakan pembekalan daring dengan
DPL. Panitia juga melaksanakan pembekalan Ketua Kelompok secara luring. Panitia KKNT
mengunggah Buku Panduan KKNT di laman e-KKN serta menbagikan melalui WAG DPL
dan Ketua Kelompok. Workshop Teknis Pelaksanaan KKN untuk DPL & Peserta KKN
dilaksanakan pada tanggal 07 -11 November 2023.

3.2 Materi Pembekalan dan Pelatihan


1. Materi pembekalan antara lain terdiri dari teknis pelaksanaan KKN Tematik
“Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa”
Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024. Materi pembekalan akan di bagikan secara
daring melalui laman e-KKN atau media sosial resmi KKN UTM.
2. Materi pembekalan dan pelatihan antara lain:
- Kontrak Kinerja Kelompok.
- Laporan Akhir.
- Publikasi Media Massa (cetak dan online/daring).
- Teknologi Tepat Guna (Produk/Prototype).
- Dokumen Perjanjian Kerjasama (PKS).
- Media Pembelajaran.
- Website Data Desa (http://datadesa.com).
- Buku Desa.
- Video Profil Desa.
- Artikel untuk dipublikasikan di Buletin Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
(http://journal.trunojoyo.ac.id/bpmd).

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 11


Universitas Trunojoyo Madura
BAB IV
KEGIATAN KKN TEMATIK
“Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial
Ekonomi Desa”
4.1. Jenis Program Kerja
Beberapa usulan program kerja yang bisa dikerjakan antara lain kegiatan yang
dapat menghasilkan luaran artikel ilmiah, teknologi tepat guna (produk/prototype), dokumen
Perjanjian Kerjasama (PKS), media pembelajaran, website data desa, buku desa, video profil
desa dan publikasi media massa (cetak atau online/daring).

4.2. Penyusunan Program Kerja


Tiap kelompok KKNT menyusun Proposal/Kontrak Kinerja Kelompok (K3) yang
berisi program kerja dengan dibimbing oleh DPL. Proposal KKNT di format dalam bentuk
Kontrak Kinerja Kelompok, sesuai format pada lampiran 1. Mahasiswa peserta KKNT bisa
berkonsultasi terkait penyusunan program kerja ke DPL secara daring atau luring. Tiap
kelompok menyelesaikan minimal 5 (lima) luaran wajib dan 2 (dua) luaran tambahan.
Selanjutnya formulir kontrak kinerja tersebut dikumpulkan ke panitia KKN setelah selesai
pelaksanaan KKN.

4.3. Metode Bimbingan


Metode bimbingan antara DPL dan kelompok adalah secara daring atau luring. DPL
dan mahasiswa bisa menggunakan WAG dengan tiap kelompok, atau dengan aplikasi lain,
misalnya zoom, google meet, dan lain-lain.

4.4. Program Kerja


Kelompok menyusun program kerja untuk kegiatan “Pembangunan Sumberdaya
Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa”. Kelompok bisa memanfaatkan berbagai
sumber data untuk penulisan program kerja. Kelompok dalam menyusun program kerja
berkonsultasi dengan DPL secara daring atau luring. Sebaiknya DPL membuat WhatsApp
Group (WAG) dengan tiap kelompok KKNT untuk berkonsultasi. DPL dan kelompok juga
bisa menggunakan email dalam melaksanakan bimbingan proposal.

4.5. Pelaksanaan
Kelompok melaksanakan program KKNT di desa yang berada di Kabupaten Bangkalan,
Sampang, Pamekasan, dan Sumenep. Kelompok merencanakan dan melaksanakan program
KKNT di desa yang sudah ditetapkan dengan dibimbing DPL. LPPM UTM akan
melaksanakan perijinan ke Bakesbangpol Provinsi dan Kabupaten. Perijinan ini
dilaksanakan sebelum DPL dan kelompok melakukan survei potensi desa.
Kelompok mengerjakan program kerja dan menyelesaikan luaran mulai tanggal 22
Desember – 16 Januari 2023. Kelompok melaksanakan program KKNT tanpa libur,
mahasiswa berada di desa/lokasi sepanjang masa pelaksanaan KKNT dan wajib mengisi
logbook harian pada laman https://s.id/Logbookgasal2023. Beberapa dokumen
administrasitif yang perlu dipersiapkan kelompok di lokasi KKN antara lain: buku tamu,
banner posko, mading kegiatan dan dokumentasi pendukung. DPL dan Panitia akan
melaksanakan monev untuk memantau perkembangan/kemajuan pelaksanaan program
kerja. Tiap kelompok wajib menulis laporan kegiatan dan dikumpulkan sesuai jadwal.
Laporan akhir KKNT dikirim ke email masing-masing DPL. Tiap kelompok KKNT
menyediakan logbook dan SAP (Satuan Acara Pelaksanaan) dalam 2 bentuk, cetak dan
file/softcopy. Format File dapat di unduh pada : https://s.id/FormatLampiran diserahkan ke
panitia. Laporan akhir KKN dikirim ke email masing-masing DPL dan dilaporkan ke
Panitia melalui tautan yang telah disediakan (https://s.id/Laphir2023).
12 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Trunojoyo Madura
BAB V
MONITORING DAN EVALUASI

5.1 Monitoring/Pemantauan
Panitia dan DPL akan melaksanakan monev ke kelompok. Monev bertujuan untuk
memantau perkembangan atau kemajuan dari program kerja KKNT. Panitia dan DPL akan
monev maksimal sebanyak dua kali selama masa pelaksanaan KKNT. Panitia dan DPL akan
melaksanakan monev ke tiap desa/lokasi yang ditempati kelompok KKNT.

5.2 Evaluasi
Evaluasi dilakukan oleh DPL dengan berkoordinasi bersama Panitia. Nilai prestasi
akademik kelompok KKNT disajikan dalam bentuk angka dan huruf mutu seperti pada
lampiran 12. Evaluasi dilakukan terhadap semua rangkaian kegiatan KKNT yang terdiri atas:
a. Pembekalan dan Pelatihan, yang meliputi: kehadiran, keaktifan dan sikap selama
mengikuti pembekalan yang diwakili oleh kordes dan penanggung jawab luaran.
b. Penyusunan Kontrak Kinerja Kelompok, yang meliputi: kemampuan dalam penggalian
informasi (pengumpulan data), analisis data, perumusan rencana dan jadwal kegiatan.
c. Pelaksanaan Program Kerja, kesungguhan dalam melaksanakan kegiatan yang telah
ditetapkan
d. Administrasi, yang meliputi: proposal/KKI, buku harian/logbook, Satuan Acara
Pelaksanaan (SAP), buku tamu, mading kegiatan, draft luaran, draft laporan akhir.
e. Pelaporan, yang meliputi: sistematika laporan, materi/isi laporan, gaya selingkung,
kreatifitas dan kelengkapan informasi, kedisiplinan kelompok dalam mengikuti prosedur
formal dan ketepatan jadwal penyerahan laporan akhir dan luaran.

5.3 Pembobotan Nilai


Kelima komponen di atas, masing-masing memiliki nilai prestasi. Pembobotan nilai
prestasi kelompok pada setiap tahapan KKNT adalah sebagai berikut:
a. 10 % untuk nilai pembekalan dan penyusunan usulan program/kontrak kinerja
kelompok.
b. 50 % untuk nilai pelaksanaan kegiatan dan kelengkapan administrasi.
c. 10 % untuk nilai monitoring dan evaluasi panitia KKNT.
d. 30 % untuk nilai pelaporan dan luaran: sistematika laporan, materi/isi laporan, gaya
selingkung, kreatifitas & kelengkapan informasi, kedisiplinan kelompok dalam
mengikuti prosedur formal dan ketepatan jadwal penyerahan laporan, dan luaran.
5.4 Tata Tertib
Selama pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT), kelompok wajib untuk:
1. Menggunakan jaket almamater setiap pelaksanaan kegiatan KKNT.
2. Mengikuti seluruh kegiatan KKNT sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
3. Menetap di lokasi KKNT dan tidak diperkenankan meninggalkan lokasi tanpa izin
Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), kecuali untuk keperluan sangat mendesak
seperti:
a. Mahasiswa sakit berat dan memerlukan perawatan dan penanganan medis.Selain
itu, harus dilengkapi dengan surat keterangan dokter dan jumlah hari masksimal
yang diizinkan adalah selama 7 hari.
b. Anggota keluarga kandung mahasiswa tertimpa musibah dan jumlah hari
maksimal yang diizinkann adalah selama 2 hari.
c. Kegiatan monitoring kompetisi yang diadakan oleh DIKTI (PKM, KRI, KRTI,
On MIPA, dan sejenisnya) dengan dilengkapi surat ijin yang dibuat oleh bidang

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 13


Universitas Trunojoyo Madura
kemahasiswaandan diketahui oleh Wakil Rektor III Universitas Trunojoyo
Madura.
Selain itu, mahasiswa yang meninggalkan lokasi harus mempunyai bukti izin dari
DPL berupa surat ijin meninggalkan lokasi yang ditanda tangani oleh ketua
kelompok. Jika DPL tidak berada ditempat, mahasiswa wajib menghubungi DPL
melalui telepon dengan bukti izin berupa chat WA, SMS/pesan media sosial dari
DPL.
4. Melaksanakan tugas-tugas KKNT dengan penuh rasa tanggung jawab dan dedikasi
tinggi.
5. Menghayati dan menyesuaikan diri dengan kehidupan di lokasi KKNT.
6. Membina silaturrahmi dengan sesama mahasiswa, masyarakat, pemerintahan
nagari/desa, instansi/ dinas pemerintah dan pihak-pihak terkait.
7. Menjaga seluruh barang/harta pribadi yang dibawa ke lokasi menjadi tanggung
jawab masing-masing mahasiswa.
8. Mengisi logbook dan absensi tiap hari serta menyerahkanlaporan akhir dan dokumen
lainnya tepat waktu sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Logbook harus
ditanda tangani oleh mahasiswa dan Pembimbing Lapangan (DPL).
Selama pelaksanaan KKNT, mahasiswa dilarang untuk:
1. Melakukan perbuatan dan kegiatan yang melanggar hukum, adat istiadat setempat
dan norma agama.
2. Melakukan kegiatan politik praktis, unjuk rasam ikut serta dalam
Pilkada/Pilnag/Pilkades baik secara langsung maupun tidak langsung.
3. Membawa/menggunakan kendaraan roda empat (mobil) dan atau barang mewah
lainnya kecuali pada waktu penghantaran dan penjemputan.
4. Membawa keluarga atau teman ikut menginap di lokasi KKNT.
5. Meninggalkan lokasi KKNT tanpa seizin Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).
5.5 Sanksi
1. Bagi Mahasiswa yang melanggar Tata Tertib dengan kategori:
a. Pelanggaran ringan. Untuk pelanggaran ringan, sanksi yang diberikan dalam bentuk
pengurangan poin atau nilai lapangan.
b. Pelanggaran sedang. Untuk pelanggaran sedang, sanksi yang diberikan dalam bentuk
penurunan nilai akhir (nilai huruf) satu tingkat atau lebih dari nilai akhir yang
diperoleh. Misalnya dari A ke A- atau A ke B+ dst.
c. Pelanggaran berat. Untuk pelanggaran berat, sanksi yang diberikan dalam bentuk
diskualifikasi terhadap keikutsertaan dalam KKNT (dinyatakan tidaklulus).
2. Bagi mahasiswa yang tidak dapat mengikuti kegiatan KKN Tematik sesuai dengan
jadwal yang telah ditentukan maka dinyatakan tidak lulus.
3. Bagi mahasiswa yang tidak mengikuti pembekalan KKN Tematik dengan alasan yang
tidak dapat dibenarkan dinyatakan tidak lulus.
4. Bagi mahasiswa yang melakukan penjiplakan (plagiat) terhadap laporan KKN yang
telah ada dinyatakan tidak lulus.
5. Bagi mahasiswa yang memalsu tanda tangan mitra kerja, dosen pembimbing lapangan
(DPL)dan pihak-pihak terkait dinyatakan tidak lulus.
6. Sanksi terhadap pelanggaran-pelanggaran lain yang belum tercakup akan diatur
kemudian.

14 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
BAB VI
LUARAN/OUTPUT

Program kerja yang telah disusun diharapkan mengacu kepada luaran (output) kegiatan
KKNT yang ditentukan LPPM UTM. Luaran ini merupakan hasil kreativitas setiap kelompok
dalam mendesain pesan tentang “Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial
Ekonomi Desa”. Luaran (output) disesuaikan dengan sumberdaya(kapasitas/ketrampilan) yang
dimiliki tiap kelompok. Tiap kelompok menyelesaikan minimal 5 (lima) luaran wajib dan 2 (dua)
luaran tambahan.
Prinsip program kerja kelompok adalah luring (offline). Tema program kerja adalah
“Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa”. Isi (content)
usulan program kerja harus berisi pesan:
a. Membantu Pemerintah dalam regulasi “Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju
Ketahanan Sosial Ekonomi Desa”.
b. Menumbuhkan keyakinan, menggalang persatuan, menumbuhkan harapan, dan mendorong
kerjasama untuk “Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi
Desa”.
c. Tidak mengandung unsur SARA.
Kelompok boleh berkreasi untuk mendesain isi pesan dari berbagai usulan program kerja.
Namun harus tetap memperhatikan hal-hal tersebut diatas. Beberapa usulan program kerja yang
bisa dikerjakan kelompok adalah:
Luaran Wajib per kelompok (memilih minimal 3 opsi):
1. Naskah Jurnal (maksimal 4 mahasiswa)
2. Buku Desa
3. Data Desa (Website)
4. Teknologi Tepat Guna (Prototype/Product)
Luaran Tambahan:
1. Pemberitaan Media Masa
2. Video Pendek
3. Media Pembelajaran
4. Hak Kekayaan Intelektual
5. Dokumen Kerjasama
Kelompok bisa mempelajari berbagai luaran yang telah dihasilkan di media sosial resmi
LPPM UTM. Kelompok bisa mengembangkan luaran yang telah dihasilkan oleh peserta program
KKNT sebelumnya. Berikut deskripsi singkat luaran KKNT:
1. Media Pembelajaran (3 Poin)
Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk merangsang pikiran,
perasaan, perhatian dan kemampuan keterampilan pembelajar sehingga dapat mendorong
terjadinya proses belajar. Materi pelajaran bisa untuk siswa SD/MI, SMP/MTs, atau
SMU/SMK/MAN. Materi pelajaran bisa terdiri dari berbagai mata pelajaran di sekolah.
Media pembelajaran harus memuat informasi/tulisan seperti berikut ini: “Judul - Pengabdian
Masyarakat UTM di - Lokasi” Misalnya: Sosialisasi 3M dan 3T - Pengabdian Masyarakat
UTM di Desa Telang, Kamal, Bangkalan, Jawa Timur. Media pembelajaran juga harus
menampilkan logo UTM dan diberi tulisan “Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada
Masyarakat – Universitas Trunojoyo Madura”. Contoh format pelaporan dapat menyesukan
seperti lampiran 17.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 15


Universitas Trunojoyo Madura
2. Dokumen Kerjasama (MoU) (2 Poin)
Kelompok menginisiasi untuk menjalin kerjasama dengan Pemerintah Desa, Badan Usaha
Milik Desa (BUMDES), Koperasi, atau Kelompok Tani (Poktan) yang memiliki Badan
Hukum (Akta Notaris). Contoh format pelaporan dapat menyesukan seperti lampiran 13.
3. Teknologi Tepat Guna (3 Poin)
Kelompok bisa menciptakan berbagai teknologi tepat guna yang mendorong “Pembangunan
Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa”. Teknologi tersebut
misalnya aplikasi komputer untuk industri kreatif, kewirausahaan, teknologi pengolahan
makanan, teknologi untuk industri rumah tangga, dan lain- lain. Contoh format pelaporan
dapat menyesukan seperti lampiran 17.
4. Video Pendek (2 Poin)
Video pendek adalah karya audio visual yang berisi tentang berbagai pesan mendorong
“Pembangunan Sumberdaya Manusia Menuju Ketahanan Sosial Ekonomi Desa”. Video ini
kemudian diunggah di media sosial (youtube). File name atau link wajib diberi nama:
“Pengabdian Masyarakat UTM di Desa ..., Kecamatan ..., Kabupaten/Kota ..., Provinsi ...”.
Misalnya: Pengabdian Masyarakat UTM di Desa Telang, Kamal, Bangkalan, Jawa Timur.
Video pendek juga harus menayangkan logo UTM dan diberi tulisan “Lembaga Penelitian
dan Pengabdian kepada Masyarakat – Universitas Trunojoyo Madura”. Penayangan logo
UTM di bagian akhir tayangan.
5. Naskah Jurnal (4 Poin)
Luaran ini adalah naskah jurnal yang ditulis berdasarkan program KKNT atau
pengabdian masyarakat yang dilaksanakan mahasiswa dan DPL. Mahasiswa menulis
naskah jurnal dengan dibimbing oleh DPL. Naskah jurnal selain menyebutkan nama
mahasiswa juga nama DPL. Gaya selingkung naskahdisesuaikan dengan jurnal yang akan
dituju. Salah satu contoh gaya selingkungjurnal pengabdian masyarakat seperti Jurnal
Ilmiah Pangabdhi atau BuletinPemberdayaan Masyarakat dan Desa yang dikelola LPPM
UTM pada lamanhttps://journal.trunojoyo.ac.id. Template artikel Buletin Pemberdayaan
Masyarakat dan Desa dapat di unduh di tautan berikut:
https://journal.trunojoyo.ac.id/bpmd/about/submissions#authorGuidelines
6. Publikasi Media (Cetak/Online) (2 Poin)
Bila kelompok memiliki akses atau link ke media/koran online, maka disarankan untuk
menggandeng mereka agar program kerja yang dilakukan bisa dimuat di media/koran online.
Pemberitaan program KKNT di media/koran online sebaiknya menggunakan pilihan kata
“Pengabdian Masyarakat UTM”, dan bukan program KKNT. Contoh format pelaporan dapat
menyesukan seperti lampiran 14.
7. Website Data Desa (datadesa.com) (2 Poin)
8. Buku Desa (3 Poin)
Luaran mempunyai porsi nilai sebesar 30%, dengan syarat kelompok mampu/bisa
mengumpulkan dan membuktikan luaran. Nilai individu sebagi berikut:
a. >=5 Poin = Nilai A
b. 4 Poin = Nilai B+
c. 3 Poin = Nilai B
d. <=2 Poin = Nilai C+
e. 0 Poin = Nilai E
Setelah selesainya kegiatan KKNT, kelompok berkewajiban melaporkan luaran ke Panitia
KKNT pada tautan https://s.id/Luarangasal2023 .

16 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
BAB VII
LAPORAN AKHIR

Laporan kegiatan KKNT adalah laporan yang disusun oleh kelompok berupalaporan
akhir kegiatan KKNT. Laporan akhir kegiatan KKNT merupakan laporan lengkap dari
seluruh kegiatan yang dilaksanakan kelompok selama di lapangan. Laporan akhir harus
disetujui/diketahui oleh DPL. File laporan akhir dikirim oleh ketua kelompok KKNT ke
formulir daring pada tautan https://s.id/Laphir2023. Laporan Akhir KKNT dibuat sesuai
format seperti pada lampiran 3.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 17


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 1. Formulir Kontrak Kinerja Kelompok KKNT (https://s.id/FormatLampiran)
KONTRAK KELOMPOK KKN TEMATIK
GASAL 2023/2024

Deskripsi Singkat
Strength Weakness Opportunities Threats
(Berbagai persoalan internal yang menghambat (Peluang atau kesempatan untuk mengembangkan (Hambatan atau kendala eksternal dalam
(Potensi yang ada di desa/lokasi KKN)
pengembangan desa) potensi desa) pengembangan desa)

Catatan Monev Panitia (progress)


Program Kerja (Tiap mahasiswa wajib memiliki 1 (satu) program kerja)
1 2 3
1.
2.
3. dst.
Luaran (Tiap mahasiswa wajib memiliki 1 (satu) luaran) 1 2 3
1.
2.
3. dst.

Bangkalan.................................2023
Koordinator Pengabdian kepada Masyarakat, Dosen Pembimbing Lapangan Ketua Kelompok
Universitas Trunojoyo Madura
ttd
ttd
Dr. Tatag Handaka (Nama Lengkap) (Nama Lengkap)
NIP. 19730324 200801 1 007 NIDN /NIP. NIM.
18 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 2. Sistematika Penulisan Laporan Akhir

COVER
LEMBAR PENGESAHAN
I. JUDUL
Singkat dan spesifik, menggambarkan program kerja yang sesuai dengan salah satu sub
tema yang dipilih.
II. PENDAHULUAN
Berisi gambaran singkat tentang kondisi dan potensi desa, kondisi sosial budaya,
ekonomi, dan kondisi fisik/lingkungan, pemerintahan desa, serta keadaan sumberdaya
manusia yang akan dilibatkan dalam kegiatan KKN.
III. RUMUSAN MASALAH
Berisi rumusan secara konkrit, jelas, dan spesifik tentang permasalahan.
IV. PELAKSANAAN KEGIATAN
Berisi kompilasi uraian dari semua anggota tentang pelaksanaan kegiatan dan manfaat
yang diperoleh, pemateri/pengisi acara, hasil dan dampak yang ditimbulkan,
hambatan/kendala yang dihadapi, penyelesaian atas hambatan/ kendala, dan lain-lain.
Secara detail juga perlu diuraikan tentang ketercapaian atas target yang telah
direncanakan.
V. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Berisi jadwal pelaksanaan kegiatan dan uraian secara spesifik dan jelas tentang tahap-
tahap kegiatan. Jadwal pelaksanaan kegiatan dirinci untuk tiap individu/anggota
kelompok.
VI. ORGANISASI PELAKSANA
Berisi uraian dan dokumentasi tentang personalia pelaksana kegiatan yang riil di
lapangan.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat | 19


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 3. Format Penulisan Laporan Akhir

1. Pengaturan halaman
a. Ukuran kertas : A4 (21 x 29,7 cm)
b. Batas tepi : Atas = 3 cm
Bawah = 2 cm
Kiri = 2 cm
Kanan = 2 cm
2. Jenis huruf : Times New Roman
3. Ukuran huruf
a. Isi naskah : 11 pt
b. Sampul : 14 – 16 pt
4. Jarak penulisan (spasi) : 1,5 baris (lines)
5. Ukuran logo Universitas : 4 x 4 cm
6. Type File Unggah : Laporan Akhir berjenis DOC/DOCX
7. Sampul dan lembar pengesahan dapat dilihat pada lampiran 4, 5, dan 6.
8. Penampilan tabel dalam naskah
a. Nomor dan judul tabel dicetak tebal (bold) di atas tabel. Jika diperlukan, sumber
tabel dituliskan di kiri bawah tabel.
b. Sedapat mungkin tabel dicetak pada posisi kertas tegak (portrait).
9. Penampilan gambar/grafik dalam naskah
a. Nomor dan judul gambar dicetak di bawah gambar. Jika diperlukan, sumber gambar
dituliskan di bawah judul gambar.
b. Sedapat mungkin gambar dicetak pada posisi kertas tegak (portrait).
Lampiran 4. Contoh Sampul Laporan Akhir

LAPORAN AKHIR

KULIAH KERJA NYATA TEMATIK


”PEMBANGUNAN SUMBERDAYA MANUSIA MENUJU
KETAHANAN SOSIAL EKONOMI DESA”

UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA


SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK 2023/2024

Kelompok 100
Desa : Telang
Kecamatan : Kamal
Kabupaten : Bangkalan
Provinsi : Jawa Timur

Oleh :
NIM - NAMA LENGKAP NIM - NAMA LENGKAP
NIM - NAMA 2 NIM - NAMA 2
NIM - NAMA 3 NIM - NAMA 3
Dst. Dst.

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT


UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA
BULAN, TAHUN
Lampiran 5. Contoh Halaman Pengesahan Laporan Akhir

LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN AKHIR

KULIAH KERJA NYATA TEMATIK


”PEMBANGUNAN SUMBERDAYA MANUSIA MENUJU
KETAHANAN SOSIAL EKONOMI DESA”

SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK 2023/2024


UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

Oleh :
Kelompok : ...
Desa : ...
Kecamatan : ...
Kabupaten : ...
Provinsi : ...

………………, …… - …… - 2023
Menyetujui,
Dosen Pembimbing Lapangan Ketua Kelompok KKN,

ttd.

(……………………………..) (……………………………..)
NIDN. NIM.
Lampiran 6. Format Satuan Acara Pelaksanaan Program Kerja
(Disediakan dalam google form melalui tautan https://s.id/FormatLampiran, SAP di isi dan dicetak oleh setiap individu/anggota kelompok
setelahselesai pelaksanaan program kerja)

SATUAN ACARA PELAKSANAAN PROGRAM KERJA

Kelompok : ……………………
Desa : ……………………
Kecamatan : ……………………
Kabupaten : ……………………

No Nama Pelaksanaan
Tujuan Metode Alat/Media Biaya Penanggung Jawab
Program Tgl Jam Lokasi
1
2
3
...
Dst

…………………… , …… - …… - 2023
Menyetujui
Dosen Pembimbing Lapangan, Ketua Kelompok KKN,

ttd

(………………...……………..) (…………….……………….)
NIDN. NIM.

Keterangan:
Target dapat diisi dengan target hasil yang bersifat kuantitatif dan/atau kualitatif.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 7. LogBook Cetak (disediakan online melalui https://s.id/FormatLampiran)

LOG BOOK Hari ke. :


Hari :
KULIAH KERJA NYATA (KKN) TEMATIK
Tanggal :
SEMESTER GASAL 2023/2024
…………………..
UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA
A. Jadwal
Pukul Kegiatan

B. Catatan penting harian :

C. Pengesahan :
DPL Mahasiswa

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat |


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 8. Pembobotan Nilai
A Persiapan 15 %
a. Pembekalan (Kelompok) 5%
- Kehadiran
- Sikap
b. Usulan Program (Kelompok) 10%
- Sistematika dan Isi
- Kelengkapan Lampiran
B Pelaksanaan Program 30 %
Kegiatan (Individu) 30%
- Kehadiran (Absensi) & Buku Catatan Harian (Log Book)
- Sikap, perilaku, dan keaktifan
C Pelaporan dan Luaran 55 %
Laporan Akhir(Kelompok) 15%
● Ketepatan Waktu Pengumpulan
● Gaya Selingkung
Luaran/Output(Individu) 40%
● Ketepatan Waktu Pengumpulan
● Gaya Selingkung
Total 100%

| Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 9. Konversi Nilai

Nilai
Range Nilai Angka
Huruf
≥80 – 100 A 4
≥75 – 79 B+ 3,5
≥70 – 74 B 3
≥60 – 69 C+ 2,5
≥55 – 59 C 2
≥50 – 54 D+ 1,5
≥45 – 49 D 1
0 – 44 E 0

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat |


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 10 Contoh Buku Ber ISBN

| Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 11 Contoh Akta/Sertifikat/SK Pedirian Mitra

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat |


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 12 Contoh Publikasi Media Masa (Cetak/Daring)

| Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 13 Contoh Hak Kekayaan Intelektual

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat |


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 14 Contoh Poster

| Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat


Universitas Trunojoyo Madura
Lampiran 15 Contoh Deskriptif Teknologi Tepat Guna/ Media Pembelajaran

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat |


Universitas Trunojoyo Madura
34 | Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Trunojoyo Madura

Anda mungkin juga menyukai