UTS - Afit Emy Solichah 202310660211006

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 4

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER

PROGRAM MAGISTER PEDAGOGI KELAS A


DOSEN : Prof. Dr. Arif Budi Wiranto, M.Si

Nama : Afit Emy Solichah


Kelas : A - 2023
Nim : 202310660211006

Soal
1. Dalam perkembangannya, pedagogik tidak terbatas pada masalah - masalah mikro
pendidikan seperti perkembangan anak, belajar dan pembelajaran, administrasi
pendidikan, namun pedagogik juga melintas pada perubahan sosial politik dan
ekonomi serta perubahan masyarakat yang semakin terbuka yang membawa
orientasi baru pada pendidikan. Kemukakan pandangan dan argumentasi anda
terhadap ini !
Jawab :
Menurut pendapat saya pedagogik tidak hanya berperan pada aspek mikro
pendidikan, namun pedagogik dapat berperan dalam pendidikan kehidupan sosial
politik, ekonomi serta budaya masyarakat yang terus berkembang.
Pendidikan tidak dapat dipisahkan dari masyarakatnya yang berkembang.
Perubahan sosial politik dan ekonomi pada lingkungan masyarakat dapat
mempengaruhi tujuan, metode dan kurikulum pendidikan. Ketika lingkungan
masyarakat mengalami perubahan, pendidikan harus mampu beradaptasi untuk
memenuhi tuntutan baru dam memberikan pemahaman yang lebih dapam
terhadap perubahan tersebut. Pendidikan tidak hanya sebagai transfer
pengetahuan, namun pendidikan berperan sebagai sarana untuk menumbuhkan
keterampilan sosial, kritis dan kreatif yang diperlukan untuk berpartisipasi dalam
masyarakat yang semakin kompleks dan berubah.
Pedagogik yang melibatkan aspek makro seperti perubahan sosial, politik,
ekonomi dan budaya dapat membantu menciptakan pendekatan pendidikan yang
lebih repevan dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Selain itu dapat juga
digunakan untuk membentuk individu yang tidak hanya memiliki pengetahuan dan
keterampilan, tetapi juga pemahaman yang lebih mendapam tentang konteks
sisoal dan global dimana mereka hidup

2. Bagaimanakah perspektif dan pandangan kritis anda terhadap pedagogik humanis


dan pedagogik kritis?
Jawab :
Perspektif dan pandangan kritis terhadap pedagogis humanis dan pedagogis
kritis dapat kita analisis dari kelebihaan dan kekurangan masing - masing teori
tersebut diantaranya :
Menurut pandangan kritis, menggabungkan elemen dari kedua pendekatan ini
akan menghasilkan pendekatan yang lebih holistik. Pendekatan yang efektif yaitu
Teori Pedagogik Kelebihan Kelemahan
Pedagogik  Berfokus pada individu  Beberapa kritik
Humanis siswa, dimana menilai bahwa
pendekatannya lebih pedagogik humanis
mementingkan pada kurang
pengembangan pribadi dan mempertimbangkan
kebutuhan individual siswa. dampak struktur
 Dapat menciptakan sosial yang besar
lingkungan belajar yang seperti
mendukung pertumbuhan ketidaksetaraan dan
emosional dan sosial ketidakadilan dalam
individu siswa sistem pendidikan dan
 Pendekatan humanis masyarakat
menandang siswa sebagai  Tidak memberikan
individu yang unik, dengan penekanan yang
potensi dan kebutuhan cukup pada
masing - masing. pengembangan
 Dapat meningkatkan pemikiran kritis dan
motifasi dan keterlibatan analisis siswa terkait
siswa dalam proses isu - isu sosial dan
pembelajaran politik
Pedagogik kritis  Pedagogik kritis menyoroti  Tidak mengandung
pentingnya pemahaman bias idiologi tertentu,
kritis terhadap realita terutama jika pendidik
sosial, politik dan ekonomi tidak membuka ruang
 Pedagogik kritis bagi berbagai
mempersiapkan siswa pandangan dan
untuk terlibat dalam pemikiran
analisis yang mendalam  Implementasi
terhadap isu - isu sosial pedagogik kritis dapat
 Pedagogik kritis mengakui menjadi perdebatan
peran guru sebagai agen dalam sistem
perubahan sosial pendidikan yang
 Pedagogik kritis mungkin terikat oleh
menganggap bahwa guru kebijakan dan
memiliki tanggung jawab kurikulum yang sudah
untuk membantu siswa ada
memahami respon
ketidaksetaraan dan
ketidakadilan
pendekatan yang melibatkan aspek - aspek humanis untuk membangun hubungan
yang kuat antara guru dan peserta didik sambil memperkenalkan elemen - elemen
kritis untuk mempersiapkan peserta didik dalam menghadapi tantangan sosial dan
politik di dunia nyata

3. Pendidikan bukan sekedar pemenuhan bersekolah, gerakan wajib belajar dan ayo
sekolah semata, namun lebih kearah pemenuhan/ketercapaian educated person
sebagai terciptanya mutu sumber daya insani, dan secara ideal guna mencapai
tumbuhnya civilized person yang mampu menjadi manusia utama. Jelaskan
pendapat anda tentang hal tersebut !
Jawab:
Menurut pendapat saya tujuan pendidikan tidak hanya mencetak peserta
didik yang memiliki pengetahuan dari segi keilmuan saja, namun pendidikan harus
mampu mencetak peserta didik yang memiliki perubahan nilai - nilai karakter dan
kepribadian yang baik
Pendidikan tidak hanya penciptakan individu yang tidak hanya melewati
tahapan formal pendidikan, tetapi juga mencapai tingkat keterampilan,
pengetahuan dan moralitas yang diperlukan untuk menjadi anggota masyarakat
yang beradap dan bermakna
Beberapa istilah dapat kami jabarkan sebagai berikut :
Educated person : pendidikan dilihat sebagai proses pemenuhan yang
melibatkan pengembangan keterampilan, pengetahuan dan sikap yang lebih luas
Mutu sumber daya insani : pendidikan dianggap sebagai sarana untuk
meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang mencakup pengembangan
potensi individu baik dari segi kecerdasan intelektual maupun emosional.
Pendidikan dianggap sebagai investasi jangka panjang yang akan menghasilkan
masyarakat yang lebih berkualitas dan mampu menghadapi tantangan global
Civilized person : pendidikan bertujuan untuk menciptakan individu yang
tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi menjadi beradap. Pendidikan harus
melibatkan pengembangan nilai moral, etika dan kepedulian sosial. Harapannya
melalui pendidikan peserta didik dapat menjadi manusia yang bertanggung jawab,
memiliki kesadaran akan hak dan kewajiban dan dapat berkontribusi positif dalam
masyarakat

4. Sebagai seorang pemikir dan ahli Pendidikan, tuliskan gagasan singkat mengenai
manusia utama dalam pendidikan dan proses pembentukannya !
Manusia utama dalam proses pendidikan pendidikan merujuk pada upaya
membentuk individu yang tidak hanya memiliki kecerdasan intelektual yang tinggi, tetapi
juga memiliki dimensi moral, etika dan keseimbangan emosional. Manusia utama adalah
individu yang mampu berfikir kritis, memiliki nilai - nilai kebajikan dan dapat berkontribusi
positif dalam masyarakat

Anda mungkin juga menyukai