Anda di halaman 1dari 18

LAPORAN KELOMPOK MAHASISWA

KKN PPM XXIII & TEMATIK GASAL 2023


TAHUN AKADEMIK 2023/2024

Dance And Sing Together Collaboration Of PAUD Perintis Mlatiharjo With KKN
USM PPM XXIII Semester Gasal 2023/2024

Desa / Kelurahan : Mlatiharjo


Kecamatan : Semarang Timur
Kabupaten / Kota : Kota Semarang

Penyusun
Nama : Rakhel Yuniza Suhartini
NIM : F.131.20.0249
Fakultas / Jurusan : Psikologi

KKN PPM XXII & TEMATIK GASAL 2024


UNIVERSITAS SEMARANG
TAHUN AKADEMIK 2023/2024

I
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Kelompok Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat


XXIII & Tematik Gasal 2023 Mahasiswa Universitas Semarang Semester Gasal
Tahun Akademik 2023/2024 yang dilaksanakan mulai tanggal 9 Januari 2024 s/d 7
Februari 2024 di Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur, Kota
Semarang dengan judul :

Dance And Sing Together Collaboration Of PAUD Perintis Mlatiharjo With KKN
USM PPM XXIII Semester Gasal 2023/2024

disusun oleh:

Nama : Rakhel Yuniza Suhartini


NIM : F.131.20.0249
Fakultas / Jurusan : Psikologi

Telah disetujui dan disahkan oleh :


Kepala Kelurahan Mlatiharjo Dosen Pembimbing Lapangan
Kecamatan Semarang Timur

Sri Widyawati, S.Psi, M.Si.,


Nama: Subyanto, S.Sos
Psikolog
NIP : 196606271988111003 NIS : 06557000699005

II
KATA PENGANTAR

Puji Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan rahmat dan
karunianya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Kuliah Kerja Nyata
Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat ( KKN PPM ) XXIII & Tematik Gasal
2023 Universitas Semarang Tahun Akademik 2023/2024 dengan judul “Dance Sing
Together Collaboration Of PAUD Perintis Mlatiharjo With KKN USM PPM XXIII
2023/2024” dengan tepat waktu sesuai dengan yang diharapkan.
Laporan ini disusun dalam rangka memenuhi salah satu syarat
menyelesaikan mata kuliah Kuliah Kerja Nyata Program Studi Strata 1 Psikologi
Univeristas Semarang. Penulis menyadari bahwa selama penyusunan penulisan
laporan masih memiliki banyak kekurangan, oleh karena itu penulis dengan besar
hati menerima kritik dan saran yang membangun. Dalam kesempatan ini penulis
juga ingin menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan
bantuan, bimbingan, dorongan, saran dan nasihat sehingga penyusunan penulisan
laporan ini dapat terselesaikan, yaitu kepada:

1. Dr. Supari, S. T., M. T. selaku Rektor Universitas Semarang


2. Prof. Dr. Ir. Mudjiastuti Handajani, M. T. selaku Ketua Lembaga Penelitian
dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Semarang
3. Sri Widyawati, S.Psi, M.Si., Psikolog. selaku Dosen Pembimbing Lapangan
dalam Program KKN PPM XXIII & Tematik Gasal 2023 Universitas
Semarang Tahun Akademik 2023/2024 yang telah membimbing dan
memberikan arahan kepada mahasiswa sampai proses kegiatan ini selesai
4. Subiyanto, S.Sos. selaku Kepala Kelurahan Mlatiharjo Kec. Semarang Timur
beserta dengan jajarannya yang telah membantu mengarahkan program ini
sehingga dapat berjalan dengan baik
5. Sumiati selaku Ketua RW. V Kelurahan Mlatiharjo Kec. Semarang Timur
yang telah memberikan dukungan dalam menyelesaikan program kerja
individu

III
6. Seluruh Warga Kelurahan Mlatiharjo yang telah membantu dalam
melancarkan Kegiatan Program KKN PPM XXIII & Tematik Gasal 2023
Universitas Semarang Tahun Akademik 2023/2024 sehingga dapat
terlaksana dengan lancar.
7. Orang tua tercinta dan keluarga tersayang penulis yang selalu memberikan
doa dan dukungannya.
8. Teman-teman KKN PPM XXIII & Tematik Gasal 2023 Kelurahan
Mlatiharjo Kec. Semarang Timur yang telah membantu dan bekerja sama
dengan baik
9. Sahabat-sahabat penulis yang selalu memberikan dukungan
10. Semua pihak yang telah membantu penulis, baik secara materil maupun non
materil, langsung maupun tidak langsung.

Kiranya Tuhan Yang Maha Esa memberikan balasan atas segala kebaikan
serta bantuan yang telah diberikan kepada penulis. Demikian penulisan laporan ini,
kiranya dapat memberi manfaat bagi kita semua. Terutama kepada penulis, para
akademisi, praktisi, dan masyarakat umum.

Semarang,5 Februari 2024

Rakhel Yuniza Suhartini

IV
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.................................................................................................I

HALAMAN PENGESAHAN..................................................................................II

KATA PENGANTAR.............................................................................................III

DAFTAR ISI ........................................................................................................... V

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................... VI

DAFTAR TABEL................................................................................................. VII

BAB I GAMBARAN UMUM LOKASI ................................................................. 1

1.1. Kondisi Geografis ...................................................................................... 1

1.2. Keadaan dan Potensi Sumber Daya Manusia ............................................ 2

1.3. Keadaan Perekonomian.............................................................................. 3

BAB II MASALAH YANG DIHADAPI ................................................................3

2.1. Analisis Potensi dan Kebutuhan ................................................................3

2.2. Perumusan Masalah ...................................................................................4

BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN ................................................................5

3.1. Pelaksanaan Kegiatan Program Kerja Kelompok ......................................6

BAB IV PERMASALAHAN ATAU KENDALA YANG DIHADAPI .................9

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.................................................................10

5.1. Kesimpulan ..............................................................................................10

5.2. Saran.........................................................................................................10

LAMPIRAN ...........................................................................................................11

V
DAFTAR LAMPIRAN

Gambar 1 Denah kelurahan Mlatiharjo Kec. Semarang Timur, Kota Semarang ...1

Kegiatan Proker Kelompok ...................................................................................12

VI
BAB I
GAMBARAN UMUM LOKASI

1.1. Kondisi Geografis

Gambar 1 : Denah Kelurahan Mlatiharjo Kec. Semarang Timur, Semarang

Kelurahan Mlatiharjo merupakan salah satu dari 10 Kelurahan yang ada di


Wilayah Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang, Jawa Tengah,
Indonesia. Kelurahan ini merupakan bagian penting dari struktur
administratif pemerintahan di tingkat lokal.
Secara umum, kelurahan ini memiliki populasi penduduk, fasilitas umum, dan
pelayanan yang mendukung kehidupan sehari-hari penduduknya. Dalam
setiap kelurahan, terdapat struktur pemerintahan sendiri yang dipimpin oleh

1
seorang lurah yang bertanggung jawab atas berbagai aktivitas administratif
dan pelayanan kepada masyarakat.
Sebagai bagian dari Kota Semarang, Kelurahan Mlatiharjo memiliki akses ke
fasilitas umum seperti sekolah, pusat kesehatan, tempat ibadah, dan juga
berbagai tempat usaha. Kondisi geografis dan demografis kelurahan ini dapat
bervariasi, namun umumnya kelurahan di wilayah perkotaan seperti ini
mendukung kehidupan komunitas yang aktif dan beragam.

Kelurahan Mlatiharjo merupakan salah satu dari 177 Kelurahan yang ada di
Wilayah Kota Semarang, yang terletak di Kecamatan Semarang Timur
dengan rincian sebagai berikut :
a. Luas seluruh wilayah Kelurahan Mlatiharjo + 64.,71 km²/Ha.
b. Jumlah wilayah administrasi pemerintahan kelurahan / desa :
• RW (Rukun Warga) : 6 RW
• RT (Rukun Tetangga) : 41 RT
Batas Wilayah Kelurahan Mlatiharjo :
• Sebelah utara : Kelurahan Kemijen
• Sebelah timur : Kelurahan Kaligawe
• Sebelah selatan : Kelurahan Bugangan
• Sebelah barat : Kelurahan Mlatibaru

1.2. Keadaan dan Potensi Sumber Daya Manusia


Jika dilihat dari kondisi dan potensi sumber daya manusianya di Kelurahan
Mlatiharjo mata pencaharian masyarakatnya sebagian besar bekerja sebagai
Pegawai Negeri Sipil dan pekerjaan sebagai pegawai swasta, dimana dalam
sektor ini banyak masyarakat yang menjadi buruh pabrik dan buruh
bangunan. Disamping itu juga cukup masyarakat Kelurahan Mlatiharjo yang
mempuyai jiwa wirausaha dengan mendirikan toko kelontong dan warung
makan cukup mendominasi jenis - jenis usaha di Kelurahan Mlatiharjo.
Kemudian di ikuti sektor pensiunan PNS / TNI / POLRI.

2
1.3. Keadaan Perekonomian
Dalam hal perekonomian, Kelurahan Mlatiharjo memiliki sektor ekonomi
yang beragam. Sektor perdagangan dan jasa berkembang dengan adanya
berbagai toko, warung, yang menyediakan sebagian kebutuhan sehari-hari
penduduk. Selain itu, sektor jasa seperti kesehatan, dan pendidikan juga
tersedia dengan baik di wilayah ini.
Walaupun sudah memiliki sektor jasa kesehatan yang baik, akan tetapi masih
terdapat kasus stunting pada anak di wilayah Kelurahan Mlatiharjo. Dan juga
banyaknya jumlah penduduk yang bekerja sebagai Pegawai negeri Sipil dan
Swasta lalu diikuti dengan pekerjaan sebagai Wiraswasta, sehingga banyak
menciptakan sarana ekonomi yang tersedia di Kelurahan Mlatiharjo,
Kecamatan Semarang Timur. Kemudian Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan
Semarang Timur juga memiliki banyak sektor UMKM yang berlimpah yakni
seperti: Bawang goreng, Bumbu pecel, snack, dan juga kreatifitas Painting
Pot tanaman.

1.4. Keadaan Sosial, Pemerintahan, dan Kelembagaan


Data kependudukan Kelurahan Mlatiharjo dapat berubah seiring
waktu, berdasarkan data terakhir bulan Januari 2018, jumlah penduduknya
mencapai 1697 KK. Dengan jumlah penduduk laki-laki sebanyak 2954 jiwa
dan penduduk perempuan sebanyak 3011 jiwa. Kelurahan ini memiliki
masyarakat yang beragam dari berbagai suku, agama, dan latar belakang
sosial ekonomi.
Kelurahan Mlatiharjo juga memiliki sarana dan prasarana yang
cukup memadai yaitu terdapat kantor kelurahan, Posyandu, Posbindu,
PAUD, TK, SD, Bank Sampah, Masjid dan Kelembagaan di Kelurahan
Mlatiharjo yaitu adanya LPMK, TP PKK, terdapat 6 RW dan 41 RT. Dalam
menjalankan pemerintahan pada tingkat Kelurahan, sebagai tempat untuk
melayani masyarakat sudah tersedia Kantor Kelurahan dan Balai Kelurahan
beserta para aparat yang siap membantu administrasi masyarakat setempat.

3
BAB II
MASALAH YANG DIHADAPI

2.1. Analisis Potensi dan Kebutuhan


Sesuai dengan tema atau program yang sudah dibuat oleh Universitas
yaitu program Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat
(KKN PPM) XXIII & Tematik Gasal 2023 Universitas Semarang Tahun
Akademik 2023/2024 yaitu “Pemulihan Ekonomi, Stabilitas Politik dan
Program Tumbuh Kembang Anak”. Di mana dalam hal ini program kuliah
kerja nyata pembelajaran pemberdayaan masyarakat sebagai dasar daripada
Tri Dharma Perguruan Tinggi salah satunya yaitu pengabdian masyarakat.
Di wilayah RW V kelurahan Mlatiharjo terdapat PAUD Perintis
dengan jumlah siswa sebanyak 40. Dalam upaya program tumbuh kembang
anak diperlukan adanya variasi kegiatan yang melatih motoric kasar dan
halus anak untuk meningkatkan perkembangan anak-anak usia dini. Anak-
anak yang mendapatkan pelatihan motoric yang baik cenderung memiliki
kesehatan fisik dan mental yang baik kedepannya. Pelatihan kemampuan
motoric pada anak PAUD dapat membentuk perubahan positif dalam pola
pikir dan perilaku di masa depan. Pelatihan motoric kasar dan halus
diberikan dengan berbagai macam kegiatan untuk memberikan stimulus
bagi anak-anak PAUD agar lebih mengenal berbagai kegiatan serta tidak
menimbulkan kebosanan selama pelatihan tersebut.
Pelatihan kemampuan motorik pada anak PAUD menjadi kunci
untuk membentuk generasi yang aktif, berdaya, dan memiliki kontribusi
positif dalam masyarakat. Diperlukan kerjasama antara lembaga
pendidikan, keluarga, dan komunitas untuk memastikan bahwa anak-anak
PAUD mendapatkan perhatian dan stimulasi yang mereka butuhkan. Salah
satu program kerja yang diangkat dengan mengikuti keadaan masyarakat
serta survei dan komunikasi lanjut dengan warga keluarahan Mlatiharjo
ditemukan permasalahan yaitu, kurangnya keberagaman pembelajaran dan
kegiatan tumbuh kembang anak PAUD Perintis.

4
2.2. Perumusan Masalah
Berdasarkan analisis dan kebutuhan setelah survei/observasi lapangan
di wilayah RW V Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur, maka
terdapat rumusan masalah yang akan dibahas dalam laporan ini sebagai
berikut :
1. Apa saja kegiatan yang dapat meningkatkan motorik anak usia dini
2. Bagaimana orang tua mengetahui pentingnya stimulasi motorik kasar
dan halus bagi anak usia dini.

5
BAB III
PELAKSANAAN KEGIATAN

3.1. Pelaksanaan Kegiatan Program Kerja Individu

A. Nama Kegiatan
Dance And Sing Together Collaboration Of PAUD Perintis Mlatiharjo
With KKN USM PPM XXIII Semester Gasal 2023/2024.

B. Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan dari kegiatan tersebut yaitu upaya penganekaragaman
kegiatan pembelajaran dan tumbuh kembang anak usia dini dengan
tujuan meningkatkan motoric kasar dan halus siswa PAUD Perintis
kelurahan Mlatiharjo yang berada di RW V.

C. Tolok Ukur Keberhasilan


Diharapkan kegiatan tersebut dapat meningkatkan stimulus motoric anak
dan siswa dapat antusias dalam aktivitas yang diberikan.

D. Lokasi
Balai RW V Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur.

E. Khalayak sasaran
Siswa dan orang tua murid PAUD Perintis kelurahan Mlatiharjo.

F. Waktu Pelaksanaan
Waktu pelaksanaan program kerja individu dilaksanakan pada :
Hari : Sabtu
Tanggal : 13 Januari 2024
Jam : 09.00 – Selesai

6
G. Biaya dan Sumbernya
Table 1 Rincian Biaya Proker Kelompok
“Dance and Sing Together Collaboration of PAUD Perintis Mlatiharjo
with KKN USM PPM XXIII 2023/2024”
No Keterangan Satuan Biaya/Harga Total
1 Snack 20 Rp 10,000 Rp 200,000
Total Biaya Rp 200,000

Sumber Dana : berasal dari Mahasiswa KKN

H. Kerjasama
Ketua RW V Kelurahan Mlatiharjo, Ibu Kader kelurahan Mlatiharjo,
Puskesmas Bugangan, penanggung jawab PAUD Perintis Kelurahan
Mlatiharjo, siswa-siswi serta orang tua murid PAUD Perintis, dan
Teman-teman Kelompok KKN Kelurahan Mlatiharjo

I. Hasil dan Manfaat

1) Bagi penulis
Mampu mengaplikasikan ilmu yang sudah diperoleh dalam
kegiatan KKN
2) Bagi masyarakat
Dapat menumbuhkan antusias dan meningkatkan motoric anak
usia dini serta menginformasikan kepada orang tua pentingnya
stimulasi motoric bagi anak-anak.

3.2. Pelaksanaan Kegiatan Program Kerja Kelompok


a. Nama Kegiatan : Dance And Sing Together
Collaboration Of PAUD Perintis

7
Mlatiharjo With KKN USM PPM XXIII
Semester Gasal 2023/2024
b. Tujuan Kegiatan : meningkatkan daya konsentrasi dan
motoric anak PAUD Perintis di
kelurahan Mlatiharjo dengan menari
dan menyanyi bersama dengan
koordinasi antara tangan, kaki, mata,
dan pendengaran.
c. Tolok Ukur Keberhasilan : Antusias dari anak-anak dan orang tua
murid dalam kegiatan bersama dalam
upaya meningkatkan motoric anak usia
dini.
c. Lokasi : Balai RW V Kelurahan Mlatiharjo

d. Khalayak Sasaran : Orang tua murid dan siswa PAUD


Perintis

e. Waktu Pelaksanaan : Sabtu, 13 Januari 2024

f. Biaya dan Sumbernya :

No Keterangan Satuan Biaya/Harga Total


1 Snack 20 Rp 10,000 Rp 200,000
Total Biaya Rp 200,000
Sumber Dana : berasal dari Mahasiswa KKN

g. Kerjasama : Warga RW V Kelurahan Mlatiharjo dan


tim Kelompok KKN

h. Hasil dan Manfaat : Meningkatkan motoric anak usia dini


dan menjalin kedekatanan antara anak
serta orang tua.

8
BAB IV
PERMASALAHAN ATAU KENDALA YANG DIHADAPI

4.1. Proker Kelompok

Dalam pelaksanaannya secara keseluruhan acara dapat berjalan dengan lancar


dan tanpa hambatan. Seluruh peserta dan pendukung acara sangat antusias
mengikuti kegiatan yang diselenggarakan.

9
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan
Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat XXII I &
Tematik Gasal 2023 Mahasiswa Universitas Semarang Semester Gasal Tahun
Akademik 2023/2024 di Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur,
Kota Semarang merupakan mata kuliah yang harus saya tempuh dan
laksanakan dengan segala konsekuensi karena pengabdian masyarakat
merupakan salah satu daripada Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kuliah Kerja
Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat saya memperoleh
penerjunan di wilayah Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur,
Kota Semarang.
Selama proses berlangsung mulai dari pembekalan, survei, perancangan
program kerja, penerjunan, pelaksaan program kerja, hingga laporan dapat
berjalan dengan baik. Dengan program saya yang berada di wilayah RW V
Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur dengan memperhatikan
tema besar dan keadaan wilayah saya mengambil program kerja “Dance Sing
Together Collaboration Of PAUD Perintis Mlatiharjo with KKN USM PPM
XXIII 2023/2024”. Program kerja tersebut telah dibicarakan baik dan dapat
terlaksana dengan baik. Namun kehadiran program kerja ini disambut baik
oleh masyarakat kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur.

5.2. Saran
Saran yang saya berikan dalam pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata
Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat XXIII & Tematik Gasal 2023
Mahasiswa Universitas Semarang Semester Gasal Tahun Akademik
2023/2024 di Kelurahan Mlatiharjo, Kecamatan Semarang Timur, Kota
Semarang dan juga pelaksanaan semester berikutnya harapan besar bisa
dibuat perpanjang waktu antara program kerja dan bazar yang menurut saya
harus kejar-kejaran. Dibuat timeline dan jeda waktu yang cukup sehingga

10
akan lebih baik. Dengan demikian mahasiswa dapat punya waktu banyak
untuk mengabdi kepada masyarakat.

11
LAMPIRAN
DOKUMENTASI PROGRAM KERJA KELOMPOK

1. Lampiran Kegiatan Program Kerja Kelompok

https://drive.google.com/drive/folders/13KPqOp9o-0BvbtZSWnn0jVw-
EoKJMgHL

12

Anda mungkin juga menyukai