Anda di halaman 1dari 2

KECERDASAN BUATAN DALAM BIDANG PENDIDIKAN

Oleh : M Rofi' Ilman Habib

Pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan dalam dunia pendidikan di
sejumlah negara telah dilakukan sejak beberapa tahun terakhir dan terus berkembang
pesat.Penerapan AI dapat melibatkan penggunaan teknologi seperti mesin pembelajaran
(machine learning), chatbot, augmented reality (AR), virtual reality (VR), dan masih banyak lagi.
Teknologi ini membuka kemungkinan baru pada proses pembelajaran di dalam dan di luar kelas,
serta meningkatkan kualitas pembelajaran.

Misalnya, dunia dikejutkan dengan kehadiran ChatGPT pada pertengahan tahun 2020. ChatGPT
adalah model bahasa buatan yang dapat memberikan informasi dan jawaban atas berbagai
pertanyaan serta membantu dengan bermacam tugas berbasis teks. Di Indonesia, ChatGPT mulai
digunakan dengan luas sejak 2023.

1. AI Untuk Rencana Pembelajaran

Tujuan penggunaan AI dalam merancang kegiatan pembelajaran adalah untuk meningkatkan


efektivitas dan efisiensi. Dengan dibantu oleh AI, kita dapat menyusun rencana pembelajaran
yang lebih sesuai dengan kebutuhan tiap-tiap siswa. AI sangat membantu dalam hal perencanaan
waktu dan alokasi sumber daya, sehingga kita bisa lebih fokus pada interaksi dengan siswa.
Selain ChatGPT, kita dapat menggunakan EducationCopilot untuk membuat RPP yang baik dan
rapi serta bahan ajar bagi siswa.

2. AI Untuk Pembelajaran Adaptif

Pembelajaran adaptif adalah sebuah pendekatan yang dirancang untuk memberikan pengalaman
belajar yang lebih efektif dan personal bagi siswa. Kita tentu memahami bahwa setiap siswa
memiliki kecepatan belajar dan penguasaan materi pelajaran yang berbeda, sehingga
memerlukan dukungan yang berbeda pula. Tidak mudah bagi kita untuk menyediakan
pengalaman belajar yang personal bagi sekian puluh siswa, tetapi ada cara mengajar lebih mudah
dengan AI, Guru Pintar. DreamBox, Smart Sparrow, Knewton Alta, dan Squirrel AI adalah
sebagian contoh Artificial Intelligence (AI) untuk mendukung pembelajaran adaptif.

3. AI Untuk Asesmen

Salah satu bentuk penerapan AI pada asesmen pembelajaran adalah pada Gradescope.
Kecerdasan buatan ini dapat melakukan penilaian secara langsung di kelas maupun online sesuai
dengan rubrik penilaian yang telah ditentukan sebelumnya. Tool seperti ini sangat membantu
dalam melacak kemajuan belajar siswa, sehingga kita dapat menyesuaikan rencana pembelajaran
berikutnya.

4. AI Untuk Media Pengajaran

Kita membutuhkan media pengajaran yang tepat untuk mendemonstrasikan konsep tertentu
kepada siswa. Media pengajaran juga membuat materi menjadi lebih menarik dan lebih mudah
dipahami oleh siswa. Kendala waktu dan sumber daya yang sering kita alami kini sudah teratasi
dengan adanya media pembelajaran berbasis AI. Yippity, misalnya, dapat menghasilkan
flashcards berupa pertanyaan dan jawaban langsung dari teks yang disediakan.

Dalam era digital yang terus berkembang seperti sekarang, pemanfaatan kecerdasan buatan untuk
pendidikan telah membawa perubahan yang signifikan dalam cara kita mengajar, Guru Pintar.
Pembelajaran semestinya adaptif, personal, dan responsif terhadap kebutuhan individu siswa. Di
sisi lain, kita tak boleh lupa bahwa peranan gurulah yang mampu memberikan pengalaman
belajar yang bermakna bagi siswa. Manfaat AI untuk pendidikan memang tidak dapat dinafikan,
tetapi tetap tak mampu menggantikan esensi dari hubungan guru-siswa.

Anda mungkin juga menyukai