Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH SISTEM INFORMASI MANAGEMENT

Oleh :
FAJAR HISYAM
OKTI WIDY HASTUTI

FAKULTAS EKONOMI JURUSAN MANAGEMENT


SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI BISNIS INDONESIA
2015
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, saya
panjatkan puja dan puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah,
dan inayah-Nya kepada saya, sehingga saya dapat menyelesaikan makalah Pengantar Bisnis
tentang Trend dalam Komunikasi.

Makalah ini telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan dari
berbagai pihak sehingga dapat memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu saya
menyampaikan banyak terima kasih kepada pihak yang membantu kami.

Terlepas dari semua itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada kekurangan
baik dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu dengan tangan
terbuka kami menerima segala saran dan kritik dari pembaca agar saya dapat memperbaiki
makalah ini.

Akhir kata kami berharap semoga makalah ini dapat memberikan manfaat maupun
inspirasi terhadap pembaca .

Jakarta, 15 Juni 2016


BAB I

PEMBAHASAN

A.Tren dalam komunikasi


Kita hidup di era komunikasi digital saat ini. Sulit dipungkiri bahwa masyarakat dunia
semakin tergantung pada perangkat2 komunikasi berbasis digital. Smartphone bukan hanya
sekedar alat komunikasi untuk berbicara dan mengirimkan pesan, namun telah menjadi
bagian dari gaya hidup/lifestyle, mengingat fungsinya sudah masuk ke berbagai sektor
kehidupan, seperti entertainment, education, hingga social network. Tidak ada yang
membantah bahwa selain sandang pangan dan papan, kebutuhan pulsa sudah menjadi bagian
dari keseharian masyarakat Indonesia. Bahkan mengalahkan kebutuhan rokok di masyarakat
tingkat tertentu.

Dalam pengertian aktivitas sehari-hari, life akan terintegrasi dengan mobile. Artinya, Hidup
akan semakin mobile dan mobile akan banyak semakin berperan dalam memudahkan hidup
(simplifying life). Berbagai macam fungsi bisnis dan sosial telah masuk ke dalam aplikasi
mobile, sehingga pertemuan untuk koordinasi, kolaborasi, dan pemantauan sudah mulai
banyak tergantikan oleh aplikasi mobile. Efektivitas dan efisiensi menjadi kunci dan banyak
kegiatan yang mulai difasilitasi oleh perangkat2 komputasi berbasis mobile, seperti notebook,
tablet, dan smartphone. Bahkan, kita pun bisa memiliki kantor di luar negeri dan
mengoperasikannya dari rumah kita. Tantangan globalisasi dan kemajuan teknologi informasi
& komunikasi membuat persaingan semakin tinggi dan kecepatan melakukan komunikasi
serta memperoleh informasi akurat akan menjadi kunci keberhasilan di abad 21 ini.

Komunikasi digital saat ini masih banyak terwakili oleh fungsi komunikasi suara dan aplikasi
komunikasi berbasis messaging dan social networking. Dalam beberapa hal, model
komunikasi tersebut perlu disempurnakan untuk mempercepat proses penyampaian
informasi. Unified communication (UC) adalah suatu model komunikasi audio visual,
seperti halnya video conference, namun dilengkapi dengan sharing data, document, dan
aplikasi, dengan sejumah pihak sekaligus secara bersamaan. Sejumlah vendor telah
mengembangkan model komunikasi UC tsb seperti Cisco, Avaya, Microsoft, Softfoundry
(Vmeet-Pro), Polycom, Vidyo, Webex, dll. Masing2 memiliki keunikan tersendiri, namun
mereka memiliki kesamaan dalam hal menyajikan video conference multi site dan
presentation sharing untuk mendukung proses transfer pengetahuan (elearning), koordinasi,
dan kolaborasi.

Vmeet-Pro (Softfoundry) mempunyai kelebihan dalam hal bandwidth koneksi internet yg


rendah dan kapasitas conference jumlah besar (hingga 500 orang secara bersamaan). Webex
memiliki kemampuan menghadirkan platform elearning dalam format web. Cisco dan
Polycom memiliki kualitas gambar yang prima, sementara Microsoft Lync mempunyai
kapasitas integrasi dengan microsoft office yang efektif dalam mendukung diskusi dengan
platform dokumen microsoft.

Unified communication akan menjadi trend komunikasi dalam bisnis, baik internal maupun
external, di masa mendatang. Penyampaian komunikasi via video conference, berbasis
mobile, dengan fasilitas sharing dokumen dan aplikasi akan menjadi kebutuhan bagi
perusahaan, instansi pemerintah, bisnis MLM, UKM, hingga komunitas sosial di Indonesia.
Melakukan rapat dan diskusi serta berbagi ilmu (elearning) bisa dilakukan melalui tatap muka
jarak jauh tanpa perbedaan yang signifikan. Hemat waktu, biaya, tenaga, dan cepat dalam
melakukan follow up selanjutnya. Sebuah perusahaan multinasional dapat melakukan
“kunjungan virtual” ke >100 cabang mereka secara rutin melalui rapat berbasis UC secara
berkala setiap bulannya.

Apakah video conference sama dengan UC? Selama aplikasi video conference tersebut
menyajikan kemudahan dalam hal penggunaan perangkat yang umum, sanggup melakukan
presentation/app sharing dengan mudah, serta bisa digunakan secara mobile, maka aplikasi
video conference tersebut sudah melakukan fungsi Unified communication (UC). Satu lagi,
UC akan lebih efektif dan efisien bilamana ditunjang dengan penggunaan bandwidth koneksi
internet yang relatif rendah dan bisa dijangkau hingga pelosok nusantara dengan
menggunakan koneksi internet publik. Dalam hal ini, bandwidth koneksi internet rendah akan
menjadi kunci bagi keberhasilan penerapan UC di seluruh Indonesia.

B.Nilai Bisnis Jaringan Telekomunikasi

Nilai bisnis yang diperoleh ketika perusahaan menggunakan tren telekomunikasi adalah
dapat mengurangi biaya, mempersingkat waktu pemrosesan bisnis, mendukung e-commerce,
memperbaiki kerja sama kelompok kerja, mengembangkan proses operasional online,
berbagi sumber daya, mengikat pelanggan dan pemasok, serta mengembangkan jasa dan
produk baru.

 Pengertian Aplikasi Internet


Aplikasi berasal dari kata Aplication yang menurut kamus Komputer Eksekutif
(1993:9), Aplication adalah masalah yang memakai teknik pemrosesan data aplikasi biasanya
mengacu pada komputasi yang diinginkan, atau pemrosesan data. Pengertian
aplikasi menurut Yan Tirtobisono (1999:21) adalah istilah yang digunakan untuk pengguna
komputer bagi pemecahan masalah. Biasanya istilah aplikasi dipasangkan atau digabungkan
dengan suatu perangkat lunak misalnya Microsoft Visual Basic 6.0, akan dapat memberikan
makna atau arti baru yaitu suatu program yang ditulis atau dibuat untuk menangani masalah
tertentu.
Sistem informasi adalah aplikasi komputer untuk mendukung operasi dari suatu organisasi:
operasi, instalasi, dan perawatan komputer, perangkat lunak, dan data. Sistem Informasi
Manajemen adalah kunci dari bidang yang menekankan finansial dan personal manajemen.
Sistem Informasi Penjualan adalah suatu sistem informasi yang mengorganisasikan
serangkaian prosedur dan metode yang dirancang untuk menghasilkan, menganalisa,
menyebarkan dan memperoleh informasi guna mendukung pengambilan keputusan mengenai
penjualan.
 BERBAGAI MACAM APLIKASI INTERNET

Saat ini aplikasi internet yang tersedia sudah banyak dan akan terus bertambah seiring dengan
perkembangan zaman dan kemajuan teknologi informasi. Di bawah ini adalah berbagai
aplikasi internet.

1. World Wide Web (WWW). WWW adalah dokumen-dokumen internet yang


disimpan di server-server yang terdapat di seluruh dunia. Dokumen web dibuat
dengan menggunakan format HTML.
2. E-Mail. E-Mail atau surat elektronik adalah aplikasi internet untuk sarana komunikasi
surat-menyurat dalam bentuk elektronik. Adapun situs yang memberikan layanan e-
mail seperti yahoo!, Gmail, bolehmail dan masih banyak lagi.
3. Mailing List. Mailing list atau Milis adalah aplikasi internet yang digunakan sebagai
sarana diskusi atau bertukar informasi dalam satu kelompok melalui e-mail.
4. Newsgroup. Newsgroup adalah aplikasi internet yang digunakan untuk
berkomunikasi satu sama lain dalam sebuah forum. Biasanya, anggota forum
newsgroup mempunyai kepentingan dan ketertarikan yang sama serta membahas
topik-topik tertentu.
5. Internet Relay Chat. IRC adalah aplikasi internet yang digunakan untuk bercakap-
cakap di internet. Bercakap-cakap di internet dikenal dengan istilah chatting.
6. File Transfer Protocol. FTP adalah aplikasi internet yang digunakan untuk
mengirimkan atau mengambil file ke atau dari komputer lain. FTP biasa digunakan
untuk download dan upload file.
7. Telnet.Telnet adalah aplikasi internet yang digunakan untuk mengakses komputer
yang letaknya jauh. Telnet dapat digunakan jika kita mempunyai IP Address dengan
User ID and Password ke komputer tersebut.
8. Gopher. Gopher adalah aplikasi yang digunakan untuk mencari informasi yang ada di
internet. Namun, informasi yang didapat hanya terbatas pada teks saja.
9. Ping. Ping adalah Packet Internet Gopher yang digunakan untuk mengetahui apakah
komputer yang kita gunakan terhubung dengan komputer lain di internet.

C.Jenis-Jenis Jaringan Telekomunikasi

Ada beberapa tipe dasar jaringan telekomunikasi, seperti jaringan area luas (WAN) dan
jaringan lokal (LAN), serta jaringan peer-to-peer, client-server, dan komputasi jaringan.

 Jaringan Area Luas (WAN)

Jaringan telekomunikasi yang mencakup area geografis yang luas disebut jaringan area luas
(wide area network – WAN). Jaringan yang mencakup area kota yang luas atau metrolpolitas
(metropolitan area network – MAN) dapat juga termasuk dalam kategori ini. WAN
digunakan oleh banyak perusahaan multinasional mengirim dan menerima informasi
antarkaryawan, pelanggan, pemasok, dan organisasi lainnya di berbagai kota, wilayah, negara
di dunia ini. Gambar berikut mengilustrasikan contoh jaringan area luas global untuk
perusahaan multinasional.
 Jaringan Area Lokal (LAN)

Jaringan area lokal (local area network – LAN) menghubungkan komputer dan alat
pemrosesan informasi lainnya pada area fisik yang terbatas, misalnya kantor, ruang kelas,
gedung, pabrik, pabrik manufaktur, atau tempat kerja lainnnya.

LAN menggunakan berbagai media telekomunikasi, seperti kabel telepon, kabel koaksial,
atau bahkan radio nirkabel dan sistem inframerah, untuk saling menghubungkan tempat kerja
mikrokomputer dengan periferal komputer. Untuk berkomunikasi dalam jaringan, setiap
komputer biasanya memiliki papan sirkuit yang disebut kartu interface jaringan (NIC).

 Jaringan Privat Virtual:

Jaringan privat virtual (virtual private networks—VPN) digunakan untuk membentuk


intranet dan ekstranet yang aman. Jaringan privat virtual adalah jaringan aman yang
menggunakan Internet sebagai tulang punggungnya, namun mengandalkan firewall, enkripsi,
dan koneksi dengan perusahaan lainnya. Jadi, misalnya VPN akan memungkinkan
perusahaan untuk menggunakan Internet untuk mengamankan intranet antara kantor cabang
di tempat yang jauh dengan pabrik manufaktur, dan mengamankan ekstranet antara
perusahaan tersebut dengan pelanggan dan pemasoknya. Gambar berikut mengilustrasikan
VPN di mana router jaringan menjadi firewall untuk membatasi jalur Internet antara dua
perusahaan.

 Jaringan Client/Server

Dalam jaringan klien/server, komputer pemakai akhir adalah Client Mereka dihubungkan
oleh jaringan area lokal dan berbagi pemrosesan aplikasi dengan Server jaringan, yang juga
mengelola jaringan.

 Internet

Sebenarnya terdapat banyak jaringan didunia ini, seringkali menggunakan perangkat keras
dan perangkat lunak yang berbeda-beda . Orang yang terhubung ke jaringan sering berharap
untuk bisa berkomunikasi dengan orang lain yang terhubung ke jaringan lainnya. Keinginan
seperti ini memerlukan hubungan antar jaringan yang seringkali tidak kampatibel dan
berbeda. Biasanya untuk melakukan hal ini diperlukan sebuah mesin yang disebut gateway
guna melakukan hubungan dan melaksanakan terjemahan yang diperlukan, baik perangkat
keras maupun perangkat lunaknya. Kumpulan jaringan yang terinterkoneksi inilah yang
disebut dengan internet.

 Peer-to-Peer

Peer artinya rekan sekerja. Peer-to-peer network adalah jaringan komputer yang terdiri dari
beberapa komputer (biasanya tidak lebih dari 10 komputer dengan 1-2 printer). Dalam sistem
jaringan ini yang diutamakan adalah penggunaan program, data dan printer secara bersama-
sama. Pemakai komputer bernama Adi dapat memakai program yang dipasang di komputer
Ida, dan mereka berdua dapat mencetak ke printer yang sama pada saat yang bersamaan.
Sistem jaringan ini juga dapat dipakai di rumah. Pemakai komputer yang memiliki komputer
‘kuno‘, misalnya AT, dan ingin membeli komputer baru, katakanlah Pentium IV atau
DialCore, tidak perlu membuang komputer lamanya. Ia cukup memasang netword card di
kedua komputernya kemudian dihubungkan dengan kabel yang khusus digunakan untuk
sistem jaringan. Dibandingkan dengan ketiga cara diatas, sistem jaringan ini lebih sederhana
sehingga lebih mudah dipejari dan dipakai.
Kesimpulan : Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari
dua atau lebih device (alat,seperti komputer/laptop/printer/dan alat komunikasi lain)yang
terhubung dalam sebuah jaringan. Baik lokal maupun yang luas, seperti internet. Pemindahan
data dan informasi diantara dua atau lebih device tersebut dilakukan dalam bentuk digital
yang dikirimkan melalui media komunikasi data yang berupa kabel koaksial, fiber optic,
microwave,dsb.

 Pengertian Media Komunikasi

Komunikasi adalah proses yang menyangkut hubungan manusia dengan lingkungan


sekitarnya. Tanpa komunikasi manusia jadi terpisah dari lingkungan. Namun tanpa
lingkungan komunikasi menjadi kegiatan yang tidak relevan. Dengan kata lain
manusia berkomunikasi karena perlu mengadakan hubungan dengan lingkungannya.
Dalam berkomunikasi,manusia tentunya memerlukan media komunikasi.
Media komunikasi adalah semua sarana yang dipergunakan untuk memproduksi,
mereproduksi, mendistribusikan atau menyebarkan dan menyampaikan informasi.
Media komunikasi sangat berperan dalam kehidupan masyarakat. Proses pengiriman
informasi di zaman keemasan ini sangat canggih. Teknologi telekomunikasi paling
dicari untuk menyampaikan atau mengirimkan informasi ataupun berita karena
teknologi telekomunikasi semakin berkembang, semakin cepat, tepat, akurat, mudah,
murah, efektif dan efisien. Berbagi informasi antar Benua dan Negara di belahan
dunia manapun semakin mudah.

 Fungsi Media Komunikasi

a. Efektifitas: dengan media komunikasi mempermudah kelancaran penyampaian


informasi.
b. Efisiensi: dengan menggunakan media komunikasi mempercepat penyampaian
informasi.
c. Konkrit: dengan menggunakan media komunikasi membantu mempercepat isi
pesan yang
bersifat abstrak.
d. Motivatif: dengan menggunakan media komunikasi lebih semangat melakukan
komunikasi.

 Jenis-jenis media komunikasi


Berdasarkan fungsinya :

a.Fungsi Produksi
Fungsi produksi adalah media komunikasi yang berguna untuk menghasilkan
informasi contohnya: Komputer pengolah kata (Word Processor).

b.Fungsi reproduksi
 Fungsi reproduksi adalah media komunikasi yang kegunaaanya untuk memproduksi
ulang dan menggandakan informasi contohnya: Audio tapes recorder dan Video tapes.

c.Fungsi Penyampaian Informasi


Fungsi Penyampaian informasi adalah media komunikasi yang digunakan untuk
komunikasi yang dipergunakan untuk menyebarluaskan dan menyampaikan pesan
kepada komunikan yang menjadi sasaran contohnya: Telephone,Faximile dll.

Berdasarkan Bentuknya :

a.Media Cetak
Media cetak adalah segala barang cetak yang dapat dipergunakan sebagai sarana
penyampaian pesan contohnya: surat kabar,brosur,bulletin dll.

b.Media Visual atau media pandang


Media visual adalah penerimaan pesan yang tersampaikan menggunakan indra
penglihatan contohnya: Televisi,foto dll.

c.Media Audio
Media Audio adalah penerimaan pesan yang tersampaikan dengan menggunakan
indra pendengaran contohnya: Radio, Tape recorder dll.

d.Media Audio Visual


Media audio visual adalah media komunikasi yang dapat dilihat sekaligus didengar
jadi untuk mengakses informasi yang disampaikan, digunakan indra penglihatan dan
pendengaran sekaligus contohnya : Televisi dan Film.

 Berdasarkan jangkauan penyebaran informasi

a. Media Komunikasi Eksternal


Ialah media komunikasi yang dipergunakan untuk menjalin hubungan dan
menyampaikan informasi dengan pihak-pihak luar.
Media komunikasi eksternal yang sering digunakan antara lain:

 Media cetak

ialah media komunikasi tercetak atau tertulis dimaksudkan untuk menjangkau public
eksternal seperti pemegang saham, konsumen, pelanggan, mitra kerja, dan sebagainya.
Contohnya adalah makalah perusahaan, bulletin, brosur. Media eksternal cetak ini berfungsi
sebagai :
- Media Penghubung;
- Sarana menyampaikan keterangan-keterangan kepada kalayak
- Media Pendidikan
- Sarana membentuk opini public
- Sarana membangun citra

 Radio
Radio adalah alat elektronik yang digunakan sebagai media komunikasi dan informasi
yang termasuk media audio yang hanya dapat memberikan rangsangan audio
(pendengaran) saja. Melalui alat ini orang dapat mendengar siaran tentang berbagai
peristiwa, kejadian penting dan baru, masalah-masalah dalam kehidupan serta acara
hiburan yang menyenangkan.Bentuk radio sangat beragam tapi secara sederhana bisa
dibagi kedalam dua bagian besar. Pertama radio sebagai alat penerima informasi yang
kedua radio sebagai pemberi informasi.

Pengertian “Radio” menurut ensiklopedi Indonesia yaitu penyampaian informasi


dengan pemanfaatan gelombang elektromagnetik bebas yang memiliki frequensi
kurang dari 300 GHz (panjang gelombang lebih besar dari 1 mm).
Streaming adalah Istilah yang dipergunakan untuk mendengarkan siaran secara live
melalui Internet. Berbeda dengan cara lain, yakni men-download file dan
menjalankannya di komputer kita bila download-nya sudah selesai, dengan streaming
kita dapat mendengarnya langsung tanpa perlu mendownload file-nya sekaligus. Ada
bermacam-macam audio streaming, misalnya Winamp (mp3), RealAudio (ram) dan
liquid radio.
Dengan kata lain radio streaming adalah radio yang bisa didengarkan lewat internet.
Secara umum Radio mempunyai kegunaan:1. memperjelas pesan yang diterima.2.
mengatasi keterbatasan ruang, waktu tenaga dan daya indra.3. menimbulkan gairah
belajar, interaksi lebih langsung antara murid dengan sumber belajar.4.
memungkinkan anak belajar mandiri sesuai dengan bakat dan kemampuan auditori &
kinestetiknya.5. memberi rangsangan yang sama, mempersamakan pengalaman dan
menimbulkan persepsi yang sama.

 TV

Televisi adalah sebuah alat penangkap siaran bergambar. Kata televisi berasal dari kata tele
dan vision; yang mempunyai arti masing-masing jauh (tele) dan tampak (vision). Jadi televisi
berarti tampak atau dapat melihat dari jarak jauh. Penemuan televisi disejajarkan dengan
penemuan roda, karena penemuan ini mampu mengubah peradaban dunia.
Dalam penemuan televisi, terdapat banyak pihak, penemu maupun inovator yang terlibat,
baik perorangan maupun badan usaha. Televisi adalah karya massal yang dikembangkan dari
tahun ke tahun. Awal dari televisi tentu tidak bisa dipisahkan dari penemuan dasar, hukum
gelombang elektromagnetik yang ditemukan oleh Joseph Henry dan Michael Faraday (1831)
yang merupakan awal dari era komunikasi elektronik.
Untuk menyampaikan pesan kepada public melalui televisi dapat ditempuh dengan
memasang iklan, mengundang wartawan atau reporter televisi agar memuat berita tentang
kegiatan atau dapat pula mengajukan permohonan untuk mengisi acara.

 Telepon

Sebagai media komunikasi, telepon sangat penting untuk menyampaikan dan menerima
informasi lisan secara cepat dengan pihak public eksternal.

 Handphone (Telephone Seluler)

Handphone merupakan salah satu dari perkembangan teknologi dengan kecanggihan


teknologi saat ini fungsi handphone tidak hanya sebagai alat komunikasi biasa tetapi juga
dapat mengakses internet, sms, mms dan juga dapat saling mengirim data. Dengan semakin
majunya teknologi handphone, maka semakin membantu masyarakat dalam melakukan
segala aktivitas, karena handphone dapat dikatakan sebagai identitas seseorang.
Handphone sekarang sudah banyak dilengkapi oleh kecanggihan teknologi seperti :
· MMS: seperti pesan teks biasa, tetapi untuk MMS dapat melakukan pengiriman pesan
beserta gambar.
· 3G: Telepone dengan lawan bicara, tetapi bias dilakukan dengan cara tatap muka.
· GPRS: untuk internet, membuka email

 Surat

Merupakan media penyampaian informasi secara tertulis, dapat berupa surat konvensional
maupun surat elektronik. Surat menyurat merupakan salah satu kegiatan penting
diperusahaan. Banyak informasi yang keluar masuk perusahaan melalui media surat, karena
surat merupakan media komunikasi yang efektif apabila yang terkait tidak dapat berhubungan
secara langsung atau lisan

 Internet

Internet adalah jaringan komputer yang terhubung secara internasional dan tersebar di seluruh
dunia. Jaringan ini meliputi jutaan pesawat komputer yang terhubung satu dengan yang
lainnya dengan memanfaatkan jaringan telepon ( baik kabel maupun gelombang
elektromagnetik).
Internet merupakan media komunikasi berbasis computer teknlogi informasi. Internet banyak
dipilih oleh perusahaan guna menjalin kemampuan dalam menjangkau khalayak.
Keunggulan media komunikasi internet adalah:- Mudah, cepat dan murah dengan jangkauan
dunia- Tidak ada birokrasi baik secara teknis maupun non teknis- Tersebar di berbagai
pelosok kota
Di dalam suatu jaringan internet menyediakan beberapa aplikasi yang dapat digunakan oleh
para user. seperti : Email, Chatting, dan web. Ketiga aplikasi ini yang sering digunakan dan
di masa depan. Ketiga aplikasi ini merupakan replika dari hal yang sering digunakan di era
pra- internet. Internet sering disebut sebagai komunikasi virtual, yang sering dipahami
sebagai virtual reality. Akan tetapi masyarakat sering salah paham mengenai komunikasi
virtual dan dianggap sebagai virtual reality pada ruang lingkup ( alam maya ) dengan
menggunakan internet

b. Media Komunikasi Internal


Media komunikasi internal adalah semua sarana penyampaian dan penerimaan informasi
dikalangan public internal dan biasanya bersifat non komersial. Penerima maupun pengirim
informasi adalah orang-orang public internal. Media yang digunakan secara internal antara
lain seperti :
1. Telephone
2. Surat
3. Papan pengumuman
4. House jurnal (Majalah Bulanan)
5. Printed Material ( Media komunikasi dan Publikasi berupa barang cetakan)
6. Media Pertemuan dan pembicaraan
BAB II
PENUTUP

A. KESIMPULAN

Dengan adanya media komunikasi akan memudahkan kita berinteraksi dan mendapatkan berbagai
ilmu serta mempermudah kita untuk berkomunikasi dimanapun dan kapan pun .

Anda mungkin juga menyukai