Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

BELAJAR DARI RUMAH (DARING)

Satuan Pendidikan : SD Negeri 1 Loktabat Selatan


Kelas/Semester : 3 (Tiga) / 2 (Genap)
Tema : Peraja Muda Karana (Tema 8)
Sub Tema : Aku Anak Mandiri (Sub Tema 2)
Daring Ke : 8 (Matematika)
Alokasi waktu : 1 Hari

A. KOMPETENSI DASAR
3.12 Menganalisis berbagai bangun datar berdasarkan sifat-sifat yang dimilikinya
4.12 Mengelompokkan berbagai bangun datar berdasarkan sifat-sifat yang dimiliki
B. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah mengamati gambar, siswa dapat mengidentifikasi macam-macam bangun datar
melalui gambar dan atau benda-benda konkret dengan benar.
2. Setelah mengamati gambar, siswa dapat mengelompokkan berbagai bangun datar
dengan menggunakan gambar dan atau benda-benda konkret dengan benar.
C. KEGIATAN PEMBELAJARAN
1. Kegiatan Pendahuluan
- Guru mengucap salam kepada siswa dan menyapa wali murid melalui grub Whatsapp
- Guru menanyakan kabar siswa dan membimbing siswa untuk berdoa sebelum memulai
pembelajaran
- Guru mengabsen siswa dengan bantuan wali murid untuk mengirimkan nama lengkap
dan bahwa anaknya siap mengikuti pembelajaran
- Guru menyampaikan dan menjelaskan sekitar materi yang akan dijelaskan pada hari ini
2. Kegiatan Inti
1. Guru mengirim pesan teks untuk membuka pembelajaran dan mengondisikan kelas
2. Guru mengirimkan materi berupa video pembelajaran tentang materi tema 8 subtema 1
pembelajaran 5
3. Siswa menonton video yang telah dikirimkan oleh guru
4. Guru memberikan tugas kepada siswa dengan mengirimkan foto soal tentang materi
mengenal berbagai bangun datar
5. Siswa mengerjakan soal pada buku tulis dan mengirimkan hasilnya melalui Whatsapp
guru kelas
6. Guru mengoreksi jawaban dari siswa
3. Kegiatan Penutup
- Siswa mampu mengemukakan hasil belajar hari ini
- Guru memberikan penguatan dan kesimpulan
- Guru mrngucapkan terimakasih kepada siswa dan wali murid karena telah mengikuti
kegiatan pembelajaran dengan baik
D. PENILAIAN
- Penilaian sikap dilaksanakan berdasarkan keaktifan berkomunikasi siswa di grub
Whatsapp
- Penilaian pengetahuan menggunakan tes tertulis dengan soal yang dikirim guru di grub
Whatsapp
- Penilaian keterampilan menggunakan teknik kinerja

Banjarbaru, 03 Juni 2021

Guru Pamong Mahasiswa PPL

Maya Dewi Setyoningsih, S.Pd. Anisa Ariyani


NIP. 198605012020122003 NPM 18862060085

Anda mungkin juga menyukai