Anda di halaman 1dari 3

RPP

Satuan Pendidikan : SDI Loli


Kelas / Semester : II /2
Tema 7 : Kebersamaan
Sub Tema 1 : Kebersamaan Di rumah
Alokasi Waktu : 1 X Pertemuan ( 2 X 35 menit)
A. Kompetensi Inti
KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran Agama yang dianutnya.
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru
KI 3 : Memahami pengetahuan factual dengan cara mengamati ( mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya dan dirumah dan sekolah-
sekolah.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan factual dalam Bahasa yang jelas dan logis dan sistematis,
dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator

Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

3.7. Menjelaskan pecahan ½ 1/3 ¼ * Menyatakan pecahan ½ dengan tepat


menggunakan benda-benda konkret * Menyatakan pecahan 1/3 dengan tepat
dalam kehidupan sehari-hari. * Menyatakan pecahan ¼ dengan tepat
4.7. Menyajikan pecahan ½, 1/3, dan
¼ yang bersesuaian dengan bagian
dari keseluruhan suatu benda konkret
dalam kehidupan sehari-hari.

C. Tujuan Pembelajaran

1. Dengan membagi gambar, siswa mampu menyatakan pecahan ½ dengan tepat.


2. Dengan membagi gambar, siswa mampu menyatakan pecahan 1/3 engan tepat.
3. Dengan membagi gambar, siswa mampu menyatakan pecahan ¼ dengan tepat.

D. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu
Pendahulua - Guru memberikan salam dan mengajak
n semua siswa berdoa menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
- Guru mengecek kesiapan diri siswa
dengan mengisi absensi dan memeriksa
kerapian pakaian.
- Guru menyampaikan tahapan kegiatan
yang meliputi kegiatan mengamati,
menanya, mengeksplorasi,
mengkoordinasikan,
sertamenyimpulkan.
Inti - Guru membimbing siswa untuk
mengamati gambar buah apel yang
telah di tempel di papan tulis.
- Siswa diminta mengerjakan latihan
dengan membagi gambar buah apel
pada kumpulan kolom yang tersedia.
- Guru memberikan penekanan konsep
pecahan 1/2, 1/3, dan ¼ melalui
kegiatan menggambar garis pemisah
pada gambar apel sehingga terbagi
menjadi beberapa bagian yang sama.
 Alternatif Jawaban

ϬϬϬϬϬϬ ϬϬϬϬϬϬ
Masing-masing bagian menyatakan
pecahan ½ .
Jadi ½ dari kumpulan buah apel
diatas adalah 6 buah.

ϬϬϬϬ ϬϬϬϬ ϬϬϬϬ


Masing-masing bagian menyatakan
pecahan 1/3
Sepertiga dari kumpulan buah apel
tersebut diatas adalah 4 buah.

ϬϬϬ ϬϬϬ ϬϬϬ ϬϬϬ


Masing-masing bagian menyatakan
pecahan ¼
Seperempat dari kumpulan buah
apel tersebut diatas adalah 3 buah.

Penutup - Bersama-sama dengan siswa membuat


kesimpulan hasil belajar
- Memberi kesempatan kepada siswa
untuk menyampaikan pendapat tentang
materi yang telah dipelajari hari ini.
- Melakukan penilaian hasil belajar.
- Mengajak semua siswa berdoa sesuai
agama dan kepercayaannya masing-
masing untuk mengakhiri pelajaran.
E. Sumber dan Media Pembelajaran

- Buku Guru
- Buku siswa SD/MI . Kelas II. Tema 7 “ Kebersamaan”
- Kartu Pecahan

Mengetahui Loli, Maret 2024


Kepala Sekolah Guru Kelas

Jarmini, S.Pd, SD Aloysius Bait Rusae


NIP.197705032009032002 NIP.196819102005021004

Anda mungkin juga menyukai