Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN PELALAWAN

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS UKUI
Jl. Lintas Timur – Ukui, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau
Call Center : 0823-1070-0075, Kode Pos : 28388, e-mail : puskesmasukui@gmail.com

HASIL AUDIT SUPERVISI PELAKSANAAN PROGRAM PPI


BULAN FEBRUARI TAHUN 2023

PENDAHULUAN

Program PPI merupakan bagian penting dalam peningkatan mutu


pelayanan Kesehatan, Pelaksanaan PPI di FKTP merujuk pada Pedoman
teknis PPI di FKTP dan sumber lainnya. Supervisi merupakan salah satu
bagian dari pelaksanaan monitoring dan evaluasi dari program PPI.
Supervise dilakukan untuk memastikan apakah pelaksanaan kegiatan
/ program yang sedang berlangsung sesuai dengan perencanaan dan
prosedur yang telah disepakati. Serta dapat memberikan data dan
informasi untuk menyusun perbaikan kebijakan dan perbaikan
program.

HASIL PENGAMATAN

Pada saat melakukan supervisi tanggal 15 Februari 2023 didapatkan


gambaran :
1. Pencucian alat masih dilakukan di wastapel dalam ruang pelayanan
gawat darurat, ruang pemeriksaan gigi, dan Poli KIA KB
2. Tempat sampah di UGD sudah dibedakan tetapi isi sampah masih
bercampur antara infeksius dan non infeksius
3. Alat Sterilisasi berada dalam ruangan pelayanan.
4. Ketersediaan tisu pengering sangat terbatas, ada handuk lap tangan
yang masih menggantung dekat wastapel dan tidak ada tempat
sampah di dekat wastafel.
5. Jarak tempat tidur di ruang perawatan minimal 1 meter
6. Tidak tersedia hand rub di ruang perawatan
7. Penataan barang di setiap unit pelayanan tidak teratur
8. Safety box di ruang KIA-KB dan Ruang Bersalin diletakkan dibawah
lantai
9. Stetoskop diletakkan bercampur dengan barang lainnya di ruang
umum
10. Di poli lansia, poli umum dan poli anak tempat sampah infeksius
tidak ada.
11. Dekontaminasi peralatan non kritikal jarang dilakukan disetiap
ruangan pelayanan.
KESIMPULAN DAN SARAN

Dari hasil supervisi dapat disimpulkan bahwa beberapa sarana untuk


menunjang kegiatan PPI masih belum terpenuhi seperti sarana cuci
tangan, tempat sampah, pembuangan limbah belum sesuai dengan
kriteria yang seharusnya, penataan ruangan belum baik tidak sesuai
dengan prinsip 5 R, proses sterilisasi alat tidak sesuai prosedur, tempat
sterilisasi masih berada di dalam ruang pelayanan, sebagian alat
kesehatan tidak dalam keadaan sesuai dengan SOP, di beberapa
ruangan safety box masih diletakkan di bawah lantai
Dari hasil yang sudah disimpulkan sementara maka direncanakan
untuk :
1. Melakukan Koordinasi dengan manajemen untuk segera melengkapi
fasilitas penunjang PPI

2. Melakukan re-sosialisasi terkait dengan SOP PPI

Ukui, 21 Februari 2023


Ketua TIM PPI

dr.Kiki Rizki Amalia

Anda mungkin juga menyukai