Anda di halaman 1dari 20

Laporan Akhir Proyek BI Dashboard Adventureworks

KCB – B
Kelompok 4

OLEH :
Daffa Pradiptya (05211740000125)
Muhammad Alif Noor F. (05211840000058)
Nafchah Fudla M. (05211840007002)

DEPARTEMEN SISTEM INFORMASI


FAKULTAS TEKNOLOGI ELEKTRO DAN INFORMATIKA CERDAS
Daftar Isi
a. Chapter 1 : Dashboard Temuan Bisnis............................................................................................... 3

b. Chapter 2 : Solusi yang Diusulkan..................................................................................................... 9

c. Chapter 1 : Pembuatan Storyboard...................................................................................................18

d. Lampiran.......................................................................................................................................... 20
a. Chapter 1 : Dashboard Temuan Bisnis
Setelah data warehouse siap,kami mulai membuat dashboard di Tableau sesuai dengan
fakta dan dimensi yang ada. Beberapa dashboard masing-masing fakta memiliki temuan bisnis
yang berbeda. Berikut ini adalah dashboard temuan bisnis dari masing-masing fakta:
1. Fakta Internet Sales
Dashboard fakta internet sales pada Adventureworks yang kami buat bergerak dari
temuan bisnis secara umum ke temuan bisnis yang mndetail. Berikut ini adalah penjelasan
dashboard temuan bisnis dari fakta internet sales.

Gambar 1
Pada gambar 1 merupakan strategic dashboard dari internet sales. Temuan pada
dashboard merupakan temuan umum yang bersifat strategis untuk melacak performa dari
adventureworks dalam hal penjualan. Bisa dilihat bahwa total penjualan dari internet sales
pada kurun waktu 2011 hingga 2014 adalah kurang lebih Rp 30.000.000 atau lebih
tepatnya Rp 30.856.352. Sebuah angka yang sangat tinggi bagi sebuah perusahaan yang
bergerak pada bidang Sepeda. United States menjadi negara dengan penjualan internet
sales paling tinggi diikuti Australia. Tidak hanya itu, penjualan internet sales juga
merambah ke eropa dan canada meskipun penjualannya berada di peringkat bawah. Tetapi
dibalik angka yang tinggi ini, terdapat temuan bisnis bahwa penjualan pad tahun 2014
menurun. Padahal, tahun-tahun sebelumnya penjualan selalu naik. Adventureworks
menjual beberapa kategori produk seperti sepeda dari tahun 2011 hingga 2014 dan mulai
menjual baju, dan aksesoris pada tahun 2013. Bisa dilihat bahwa penjualan Penjualan
Sepeda merupakan penjualan paling tinggi dan jumlah pesanan paling tinggi adalah
aksesoris. Pada grafik terakhir, bisa dilihat penjualan tertinggi dari segi kategori produk.
Pada ketegori sepeda, penjualan tertinggi adalah Mountain 200-Black, 46. Pada kategori
aksesoris, penjualan tertinggi adalah Sport-100 Helmet, Black. Pada ketegori baju,
penjualan tertinggi adalah Long Sleeve Logo Jerey, L. Tidak hanya penjualan tertinggi,
kami juga menemukan penjualan terendah dari segi kategori produk. Pada kategori
sepeda, penjualan terendah adalah Mountain-500 Silver, 44. Pada kategori aksesoris,
penjualan terendah adalah Touring Tire Tube. Pada ketegori baju, penjualan terendah
adalah Racing Socks L.

Gambar 2
Pada gambar 2 merupakan analytical dashboard dari internet sales dengan tema
Drop Sales in 2014. Pada strategic dashboard, kita telah mengetahui bahwa penjualan
pada 2014 menurun. Pada analytical dashboard ini kita menemukan temuan bisnis pada
tahun 2014. Pada tahun 2014, 5 sepeda dengan penjualan tertinggi sepanjang tahun 2011
hingga 2014 mengalami penurunan. Puncaknya pada tahun 2013 5 sepeda tesebut
mengalami penjualan paling tinggi. Pada tahun 2014 (dan juga 2013), Adventureworks
tidak lagi menjual 5 sepeda dengan penjualan tertinggi pada tahun 2011 dan 2012. Kami
mendalami lebih dalam terkait alasan customer membeli produk di adventureworks
melalui internet yang kami hubungkan dengan total penjualan. Didapatkan bahwa dari
2013 hingga 2014, harga yang bersahabat menjadi alasan customer membeli paling besar.
Pada tahun 2014, terjadi penurunan alasan total pembelian dari aspek diskon dan review
dengan puncak alasan terbanyak dari kedua aspek tersebut berada pada tahun 201. Selain
itu, total pembelian dengan alasan manufacture dan quality menurun setiap tahunnya
dengan puncak terbanyak berada pada tahun 2011. Temuan bisnis selanjutnya adalah pada
tahun 2013, ternyata sepeda dengan penjualan tertinggi sepanjang masa yaitu Mountain
200-Black, 46 memiliki alasan harga dan diskon yang berimbang sama besarnya.
Sebenarnya, aspek diskon dari tahun 2013 ke 2014 hampir sama untuk 5 sepeda dengan
penjualan tertinggi kecuali untuk Mountain 200-black, 46 dan Mountain 20-Black 42
terjadi penurunan yang drastis. Pada tahun 2014, alasan total pembelian dari aspek review
sangat sedikit atau tidak ada sama kali pada 5 sepeda dengan penjualan tertinggi sepanjang
masa. Kami juga mendalami alasan customer membeli 5 sepeda dengan penjualan
tertinggi pada tahun 2011 dan 2012. Ditemukan bahwa alasan manufacturer dan quality
menjadi dua alasan utama customer membeli. Sejak 5 sepeda dengan penjualan tertinggi
pada tahun 2011 dan 2012 produksinya dihentikan, alasan membeli dari manufacturer dan
quality menurun drastis.
Gambar 3
Pada gambar 3 merupakan analytical dashboard dari internet sales dengan tema
customer. Kami ingin melihat bahwa karakteristik customer mana yang melakukan total
pembelian terbanyak. Dari hasil temuan bisnis yang didapatkan, customer dengan Mobil
yang dimiliki sebanyak dua merupakan penyumbang penjualan terbanyak. Kami juga
mencoba untuk melihat ke detail nama dari customer. Didapatkan ada dua customer
dengan total pembelian terbanyak yaitu Fransisca Sara untuk total pembelian terbanyak
sepanjang masa dan Willie Xu untuk total pembelian terbanyak pada tahun 2014. Selain
itu, kami juga menemukan bahwa dari segi produk sub category, customer dari California
adalah prvinsi dengan penjualan terbanyak dan customer dari London adalah kota dengan
penjualan terbanyak.

Gambar 4
Pada gambar 4 kami meneliti lebih dalam terkait apa saja yang dibeli dari
customer Francisca Sara dan Willem Xu. Bisa dilihat road bikes merupakan penjualan
terbanyak dari Francisca dan Bottles and Cages adalah pesanan terbanyak. Untuk Willem,
Touring bikes menjadi penjualan terbanyak dan bottles and cages menjadi pesanan
terbanyak diikuti dengan touring bikes.
2. Fakta Reseller Sales
Dashboard fakta reseller sales pada Adventureworks yang kami buat bergerak dari
temuan bisnis secara umum ke temuan bisnis yang mndetail. Berikut ini adalah penjelasan
dashboard temuan bisnis dari fakta reseller sales

Gambar 5
Pada gambar 5 merupakan strategic dashboard dari rseller sales. Temuan pada
dashboard merupakan temuan umum yang bersifat strategis untuk melacak performa dari
adventureworks dalam hal penjualan. Bisa dilihat bahwa total penjualan dari rseller sales
pada kurun waktu 2011 hingga 2014 adalah kurang lebih Rp 80.000.000 atau lebih
tepatnya Rp 30.487.704 sehingga dapat disimpulkan Adventureworks lebih fokus kepada
reseller sales daripada internet sales. United States menjadi negara dengan penjualan
reseller sales paling tinggi diikuti Canada. Tidak hanya itu, penjualan reseller sales juga
merambah ke eropa seperti Britania Raya, Jerman, dan Prancis meskipun penjualannya
berada di peringkat bawah. Tetapi dibalik angka yang tinggi ini, terdapat temuan bisnis
bahwa penjualan reseller pada tahun 2013 akhir dan 2014 menurun. Padahal, tahun-tahun
sebelumnya penjualan selalu naik. Bisa dilihat bahwa penjualan Penjualan Sepeda
merupakan penjualan paling tinggi. Pada grafik terakhir, bisa dilihat penjualan tertinggi
dari segi kategori produk. Pada ketegori sepeda, penjualan tertinggi adalah Mountain
200-Black, 38. Pada kategori aksesoris, penjualan tertinggi adalah Hitch Ratch-4 Bike.
Pada ketegori baju, penjualan tertinggi adalah Long Sleeve Logo Jerey, L. Pada kategori
komponen, penjualan tertinggi adalah HL Mountain Frame-Silber, 38. Tidak hanya
penjualan tertinggi, kami juga menemukan penjualan terendah dari segi kategori produk.
Pada kategori sepeda, penjualan terendah adalah Mountain-500 Black, 52. Pada kategori
aksesoris, penjualan terendah adalah Patch Kits/8 Patches. Pada ketegori baju, penjualan
terendah adalah Classic Vest, L. Pada kategori komponen, penjualan terendah adalah LL
Road Seat/Saddle.

Gambar 6
Pada gambar 6 merupakan analytical dashboard dari internet sales dengan tema
Drop Sales in 2014. Bisa dilihat pada grafik pertama penjualan dari 3 produk teratas pada
tahun 2013 hingga 2014 tiap kategori menurun drastis pada tahun 2014. Untuk itu kami
melihat dari terkait promosi yang dilakukan untuk reseller bisa dilihat bahwa promosi
diskon volume menghasikan penjualan terbanyak dan selalu ada tiap tahun tetapi pada
tahun 2014 volume diskon menurun drastis dengan puncaknya yaitu tahun 2013. Bisa
dilihat bahwa. Pada tahun 2013 dan 2014 volume diskon tertinggi tidak ditempati oleh
produk dengan penjualan terbanyak sepanjang masa kecuali Hitch Rack-4 Bikes. Classic
Vest dengan penjualan terendah justru mendapatkan penjualan volume diskon terbesar.
Gambar 7
Kami mencoba meneliti lebih dalam terkait volume diskon pada tahun 2014 dari
aspek sepeda. Pada gambar 7 Bisa dilihat bahwa tiap reseller mempunyai speciality yaitu
Mountain, Road, dan Touring. Ternyata, 5 volume diskon terbesar untuk sepeda tidak
selalu diberikan kepada demand produk itu yang paling besar untuk reseller khususnya
untuk tipe sepeda road bikes.

Gambar 8
Pada gambar 8 kami menemukan temuan bisnis terkait reseller dengan pendapatan
terbesar di 2014 adalah Vigoroius Execrcise Company, Riding Cycles, dan Safe Cycles
Shop. Bila dilihat dari pemesanan dan total pembelian, pemesanan terbanyak ada pada
AWC logo Cap diikuti dengan Classic Vest,S dan Bike Wash. Total pembelian terbanyak
adalah Classic Vest, S diikuti Classic Vest, M dan Front Brakes.
3. Fakta Sales Performance
Dashboard fakta Sales Performance pada Adventureworks yang kami buat
bergerak dari temuan bisnis secara umum ke temuan bisnis yang mendetail. Berikut ini
adalah penjelasan dashboard temuan bisnis dari fakta sales performance

Gambar 9
Pada gambar 9 merupakan operational dashboard dari Sales Person. Sales Person
merupakan orang yang melayani penjualan dari produk di Adventureworks. Bisa dilihat
bahwa Top Performance dari sales person adalah Linda Michell dan paling buruk adalah
Lyn Tsofflias. Untuk mendalami lagi kamu membandingkan Sales Last Year dengan Sales
Last Year. Bisa dilihat bahwa Lynn Tsofflias menurun total penjualan yang tahun lalu
sebesar kurang lebih Rp 2.000.000 menjadi hanya Rp 1.000.000.

b. Chapter 2 : Solusi yang Diusulkan


Setelah menemukan temuan bisnis, kami mencoba menyusun solusi untuk
Adventureworks dari temuan bisnis yang sebelumnya telaj dijelaskan pada chapter 1. Berikut
ini adalah solusi untuk masing-masing fakta yang ada :
1. Fakta Internet Sales
Dari temuan bisnis pada fakta internet sales, kami memeberikan 6 solusi yang bisa
diimplementasikan. Berikut ini adalah penjelasan solusi dari fakta internet sales.

Gambar 10
Pada gambar 10 merupakan solusi pertama yaitu menjual kembali sepeda tipe road
bike 150 pada tahun 2015. Pada temuan bisnis sebelumnya, sepeda tipe road bike 50
merupakan sepeda dengan penjualan terbanyak pada tahun 2011 dan 2012 yang
disebabkan oleh sales reason manufacturer dan quality. Pada tahun berikutnya, sepeda
road bike 150 tidak dijual lagi sehingga sales reason manufacturer dan quality menurun.
Kami melakukan forecast untuk tahun 2015 dan bisa dilihat bahwa perkiraan penjualan
sama dengan tahun 2011.
Gambar 11
Pada gambar 11 merupakan solusi kedua yaitu merencanakan diskon lebih banyak
untuk produk Mountain 200 Black-46 pada tahun 2015. Dari temuan bisnis bisa dilihat
bahwa promosi pada tahun 2013 untuk kategori sepeda meningkat lalu menurun pada
tahun 2014. Kami disini merencanakan kebijakan promosi pada tahun 2015 khususnya
untuk 5 sepeda dengan penjualan tertinggi pada kategori mountain bikes. Diketahui bahwa
promosi Mountain 200 Black-46 mengalami penurunan drastis pada tahun 2013 ke 2014
untuk penjualan dengan sales reason promosi. Maka dari itu, kami memberikan solusi
untuk diskon lebih banyak untuk produk Mountain 200 Black-46 pada tahun 2015
sedemikian rupa sehingga bisa melebihi forecast penjualan Mountain 200 Black-46 pada
tahun 2015 untuk sales reason promosi
Gambar 12
Pada gambar 12 merupakan solusi ketiga yaitu menyebar kuisioner online review
produk kepada pengguna setelah pengguna tersebut membeli barang. Pada tahun 2014,
bisa dilihat bahwa sales reason review menurun dan dari awal sales reason ini kurang
dalam hal penjualan. Diihat dari forecast, penjualan untuk sales reason review
diperkirakan akan meningkat pada tahun 2015. Maka dari itu, untuk mendapatkan
informasi terkait review, Adventureworks harus menyebarkan kuesioner online review
kepada pengguna bisa melalui email.
Gambar 13
Pada gambar 13 merupakan solusi keempat yaitu memebuat iklan online untuk
kustomer yang tinggal di daerah California dan London terkait produk Adventureworks
dan terkait diskon di Adventureworks. Dari semua jenis sbu kategori, California dan
London adalah daerha dan kota yang mengalami penjualan paling banyak. Dengan adanya
iklan, diharapkan menarik jumlah kustomer di daerah California dan London lebih banyak
Gambar 14
Pada gambar 14 merupakan solusi kelima yaitu menambah jenis diskon yaitu
personal diskon berupa voucher belanja kepada Willem Xu dan Fransisca Sara. Dari
temuan bisnis kedua kustomer adalah pemegang total pembelian terbanyak sepanjang
masa dan pada tahun 2014. Dengan adanya voucher belanja akan mempertahankan kedua
kustomer itu tetap berbelanja ke Adventurework.

Gambar 15
Pada gambar 15 merupakan solusi keenam yaitu membuat promosi untuk barang
dengan penjualan terendah. Mountain 500 Silver-44 adalah penjualan sepeda terendah
sepanjang masa. Dengan adanya promosi membeli sepeda tersebut gratis aksesoris dan
baju, diharapkan bisa meningkatkan penjualan sepeda tersebut. Aksesoris dan baju yang
dipilih adalah yang paling besar penjualannya yaitu Sport-100 Helmet Black dan
Long-Sleeve Logo Jersey.
2. Fakta Reseller Sales
Dari temuan bisnis pada fakta reseller sales, kami memeberikan 6 solusi yang bisa
diimplementasikan. Berikut ini adalah penjelasan solusi dari fakta reseller sales.

Gambar 16
Pada gambar 16 merupakan solusi ketujuh yaitu menambah volumen diskon untuk
road bikes 250. Solusi ini diberikan karena ada ketimpangan pada 5 volume diskon
terbesar untuk sepeda pada tahun 2014 dan Penjualan terbanyak untuk jenis sepeda road
bikes 250. Temuan bisnis yang ada adalah Reseller bernama Excellent Riding Supplies
adalah reseller dengan total pembelian terbanyak dalam kategori sepeda road bikes
dengan jenis road bikes Road-250. Tetapi volume diskon paling banyak justru
dialokasikan untuk Road Bike-350. Maka dari itu, Adventurework harus menambah
volumen diskon untuk road bikes 250.
Gambar 17
Pada gambar 17 merupakan solusi kedelapan yaitu Menambah Volume Diskon untuk
AWC Cap dan Front Brakes. Tujuan dari hal ini adalah karena 3 Reseller dengan revenue
tertinggi membeli AWC Cap paling banyak. Kemudian total pembelian paling besar ada di
classic vest dan front brakes. Temuan bisnis membuktikan volume diskon dengan total
penjualan tertinggi yang selaras dengan pembelian 3 reseller dengan revenue tertinggi
hanya classic vest. Maka dari itu, Menambah Volume Diskon untuk AWC Cap dan Front
Brakes sangatlah tepat agar 3 reseller dengan revenue tertinggi tetap menjadi kustomer
yang setia berbelanja di Adventureworks.
3. Fakta Sales Performance
Dari temuan bisnis pada fakta sales performance, kami memeberikan 6 solusi yang
bisa diimplementasikan. Berikut ini adalah penjelasan solusi dari fakta sales performance.
Gambar 18
Pada gambar 18 merupakan solusi terakhir yaitu memberi Penghargaan kepada
Linda Mitchell dan memberi peringatan kepada Lynn Tsoflias. Hal ini dikarenakan Linda
Mitchell merupakan sales person dengan total penjualan tertinggi di seluru wilayah dan
Lyn Tsoflias merupakan sales person dengan total penjualan terendah dan catatan
penjualan menurun dari Sales Last Year.

c. Chapter 3 : Pembuatan Storyboard


Storyboard untuk Adventureworks dipisah menjadi 3 fakta yaitu Fakta Internet Sales,
Reseller Sales, dan Sales Performance. Tiap story dalam fakta tersebut terdiri dari Dashboard
dan Solusi.
Gambar 19
Pada gambar 19 adalah storyboard Adventureworks. Diawali dari fakta internet
sales, kami membuat strategic dashboard terlebih dulu pada storyboard karena strategic
board adalah hal yang perlu dijelaskan terlebih dahulu kepada manajemen. Kemudian
kami bergerak ke analytical dashboard untuk kebutuhan mendetail dari temuan bisnis.
Bagian terakhir adalah solusi yang diberikan dari strategic board dan analytical dashboard
dari internet sales. Selanjutnya berlanjut ke fakta reseller sales yang memiliki pola sama
dengan fakta internet sales
Gambar 20
Pada gambar 20 adalah story fakta sales performance. Untuk fakta sales performance
memiliki pola yang berbeda karena disini kami tidak ada strategic dashboard atau
analytical dashboard. Pada fakta sales performance kami hanya menggunakan operational
dashboard kemudian lanjut ke solusi dari operational dashboard tersebut.

d. Lampiran
● Link Tableau Public :
https://public.tableau.com/profile/muhammad.alif.noor.febriansyach#!/vizhome/FactRe
seller_16114186545990/Storyboard?publish=yes
● Link Youtube :
https://youtu.be/nA1KxnUDkhY
● Link Drive File Tableau :
https://drive.google.com/drive/folders/1RBgd0Lre3BjatusrX8wAs8Ph1uaDJAkU?usp=
sharing

Anda mungkin juga menyukai