Anda di halaman 1dari 3

Nama : Reza Rafianto

Nim : 045045693
Prodi : S1 Ilmu Hukum

TUGAS 3 : ILMU
NEGARA

1. Persamaan antara negara federal dan negara


kesatuan bersistem desentralisasi: 1) Pemerintah pusat sebagai pemegang
kedaulatan ke luar; 2) Sama-sama memiliki hak mengatur daerah sendiri
(otonomi). Sedangkan perbedaannya adalah: mengenai asal-asul hak mengurus
rumah tangga sendiri itu.
2. Kekuasaan legislatif, yaitu kekuasaan untuk membuat atau membentuk
undang-undang. Kekuasaan eksekutif, yaitu kekuasaan untuk melaksanakan
undang-undang, termasuk kekuasaan untuk mengadili setiap pelanggaran
terhadap undang-undang. Kekuasaan federatif, yaitu kekuasaan untung
melaksanakan hubungan luar negeri

Negara Indonesia merupakan negara demokrasi yang menganut teori trias politika atau
pembagian kekuasaan pemerintah menjadi tiga, yaitu kekuasaan Legislatif yaitu DPR,
DPD, DPRD, Kekuasaan Eksekutif (Pelaksanaan UU) yaitu lembaga presiden, mentri-
mentri, kekuasaan Yudikatif (Pengawasan UU) yaitu MA, KY, MK. kekuasaan di bagi
tiga agar tidak ada penyalahgunaan kekuasaan, karena jika negara di pimpin fokus
pada satu orang, tentunya kekuasaan akan dominan dan mensejahterakan
kalangannya terlebih dahulu.
Hubungan lembaga legislatif eksekutif yudikatif di negara Indonesia adalah mereka
sederajat, tetapi saling berpengaruh satu dengan lainnya. Karena sederajat itulah akan
ada kewenangan dan pengertian dari masing masing Lembaga. Dan akan timbul
perselisihan dalam menjalankan perintah, yang menyebabkan pengertian awal UUD di
bedakan sesuai dengan kepentingan dari setiap Lembaga.

Lembaga Legislatif, Eksekutif dan Yudikatif adalah kumpulan wakil rakyat yang
harusnya menjadi kepala penyuara rakyat, namun keadaaannya sekarang tidaklah
sama, mereka hanya mengatas namakan kepentingan rakyat. Sebagai Lembaga
eksekutif, mereka menjalankan UU yang telah dibuat oleh legislatif. Pelaksanaan UU
diawasi oleh legislatif. Dan lembaga yudikatif yang mengontrol dari legislatif, yang
membuat undang-undang karena cendrung kekuasaan partai sehingga harus ada yang
mengontrol yaitu lembaga yudikatif.

DPR sebagai lembaga legislatif berkewenangan membuat UU dan mengontrol


pemerintahan .Dari fungsinya maka antara pihak legislatif dan eksekutif harus
melakukan kerjasama, terlebih di Indonesia memegang prinsip pembagian kekuasaan.
Walaupun bersatu, akan terjadi konflik, seperti halnya antara eksekutif dan legislatif.
Legislatif merupakan wakil dari partai tentunya dalam menjalankan tugasnya tidak jauh
dari kepentingan partai, begitu juga dengan eksekutif yang meskipun dipilih langsung
oleh rakyat tetapi presiden memiliki hubungan dengan kepentingan partai. Akibatnya
konflik yang terjadi dari hubungan eksekutif dan legislatif adalah konflik kepentingan
antar partai yang ada.

3. kekuasaan Mahkamah Konstitusi Indonesia sebagai salah satu lembaga


yudikatif?
Berdasarkan Pasal 24C ayat (1) UUD 1945, tugas Mahkamah Konstitusi
sebagaimana juga kewenangan Mahkamah Konstitusi, antara lain menguji UU
terhadap UUD 1945, memutus sengketa kewenangan lembaga negara yang
kewenangannya diberikan oleh UUD 1945, memutus pembubaran partai politik,
dan memutus perselisihan hasil pemilu

Berkaitan dengan kekuasaan yudikatif lembaga apakah yang mengajukan sembilan


orang hakim Konstitusi yang ditetapkan oleh Presiden?
Mahkamah Konstitusi terdiri dart 9 (sembilan) orang hakim konstitusi yang diajukan
masing-masing 3 (tiga) orang oleh DPR, Presiden dan Mahkamah Agung, dan
dite¬tapkan dengan Keputusan Presiden. Susunan organisasinya terdiri atas seorang
Ketua merangkap anggota, seorang Wakil Ketua merangkap anggota

Mahkamah Konstitusi berwenang mengadili pada tingkat pertama dan terakhir yang
putusannya bersifat final untuk menguji undang-undang terhadap Undang Undang
Dasar, memutus sengketa kewenangan lembaga negara yang kewenangannya
diberikan oleh Undang Undang Dasar, memutus pembubaran partai politik, dan
memutus perselisihan
Mahkamah Konstitusi termasuk kekuasaan yudikatif:
Dengan demikian, Mahkamah Konstitusi adalah suatu lembaga peradilan, sebagai
cabang kekuasaan yudikatif, yang mengadili perkara-perkara tertentu yang menjadi
kewenangannya berdasarkan ketentuan UUD 1945

SUMBER REFERENSI :
- https://binus.ac.id/character-building/2021/06/hubungan-eksekutif-legeslatif-dan-yudikatif/

* Anwar, I., & Damaledo, Y. (2020, December 02). Mengenal APA ITU trias Politica YANG
Diterapkan di Indonesia. Retrieved February 28, 2021, from https://tirto.id/mengenal-apaitu-
trias-politica-yang-diterapkan-di-indonesia-f7Do

* Investments, I. (n.d.). Ikhtisar STRUKTUR POLITIK INDONESIA. Retrieved February 28,


2021, from https://www.indonesia-investments.com/id/budaya/politik/ikhtisar-
strukturpolitik/item385
* Papua, S. (n.d.). Hubungan Lembaga EKSEKUTIF, Legeslatif dan Yudikatif Harus
Baik.Retrieved February 28, 2021, from
http://www.salampapua.com/2018/11/hubunganlembaga- eksekutif-legeslatif.html

Anda mungkin juga menyukai