Anda di halaman 1dari 3

HKUM4305 Hukum Pidana Internasional

1. Uraikanlah dimensi-dimensi internasional pada cybercrime kasus diatas!

JAWAB:

Cyber crime (kejahatan dunia maya) merupakan jenis kejahatan yang lahir karena pesatnya
perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Oleh karena itu masyarakat sudah
selayaknya memahami DUTY CARE (Prinsip kehati-hatian) dalam menggunakan media teknologi
informasi dan komunikasi dan adanya hukum UU ITE (UndangUndang Informasi dan Transaksi
Elektronik) atas tindakan Cyber crime. Menurut Kementrian Luar Negeri Republik Indonesia
kejahatan Cybercrime termasuk dalam kategori kejahatan transnasional, mengingat salah satu
ciri khusus kejahatan Cybercrime adalah kejahatan ini dilakukan secara online dan seringkali
tidak dengan jelas dikaitkan ke lokasi geografis manapun

2. Kejahatan internasional seperti kejahatan genosida, kejahatan perang, penjualan manusia


sampai maritime terorisme muncul seiring berkembangnya zaman terutama perdagangan
internasional melalui jalur laut. Kejahatan yang biasa terjadi melalui jalur perdagangan laut
membuka kesempatan munculnya kejahatan berupa piracy (pembajakan kapal).
Permasalahan muncul lain dapat muncul melalui jalur darat, jalur darat sendiri biasanya
memberikan kesempatan terjadinya kejahatan internasional jejaring terorisme atau bahkan
narkoba.

Jelaskan mengapa dapat terjadi kejahatan internasional yang disebutkan diatas dan
bagaimana kejahatan tersebut menjadi salah satu tonggak sejarah perkembangan hukum
pidana internasional!

JAWAB:

Kejahatan genosida, kejahatan terhadap kemanusiaan dan kejahatan perang, yang secara
kolektif dikenal sebagai kejahatan inti internasional, mengancam perdamaian, keamanan dan
kesejahteraan dunia kita. Sejarah hukum pidana internasional diawali dengan terbentuknya dua
pengadilan pidana internasional pertama di dunia yang bersifat ad hoc pasca Perang Dunia II,
yakni Mahkamah Militer Internasional Nuremberg serta Mahkamah Militer Internasional Tokyo.
Kejahatan internasional merupakan ancaman di bidang pertahanan dan keamanan.

3. 1. Ratusan kilogram narkoba jenis methamphetamine atau sabu terpantau terus


menyerbu masuk ke wilayah Indonesia selama dua bulan bekalangan ini. Kasus paling
terbaru, tim Badan Narkotika Nasional (BNN) mengamankan 466,19 kilogram jaringan
Medan-Palembang-Jakarta. Tetapi jauh sebelum itu, petugas Bea Cukai juga telah
mengamankan barang ratusan 352,5 kilogram sabu. Penyelundupan narkoba yang berhasil
diungkap itu berasal dari berbagai negara, tetapi sebagian besar dari negeri Jiran, Malaysia.
Malaysia, memang selama ini dikenal sebagai tempat transit barang haram tersebut.

JAWAB:

Penyelundupan narkoba yang berhasil diungkap itu berasal dari berbagai negara, tetapi
sebagian besar dari negeri Jiran, Malaysia. Malaysia, memang selama ini dikenal sebagai tempat
transit barang haram tersebut. Data Bea Cukai tahun 2020, misalnya, menunjukkan bahwa arus
barang haram narkoba jenis sabu itu masuk melalui berbagai pintu. Umumnya barang haram itu
masuk dari perbatasan di sekitar perairan Selat Malaka hingga perbatasan Kalimantan dan
Malaysia.

2. Perebutan kekuasaan saat ini sedang terjadi di Myanmar. Ancaman kudeta ini telah
menimbulkan ketegangan di seluruh negeri. Dilansir BBC, Myanmar telah mengalami hampir
50 tahun pemerintahan di bawah rezim militer. Negara ini kemudian bergerak menuju
pemerintahan demokratis pada tahun 2011, dengan salah satu tokohnya yaitu Aung San Suu
Kyi. walaupun pemimpin de facto Myanmar, Aun San Suu Kyi membela negaranya tidak
melakukan kejahatan terhadap kaum minoritas di Myanmar. Faktanya menyebutkan lain
sebab ribuan orang Rohingya tewas dan lebih dari 700.000 orang melarikan diri ke
Bangladesh selama aksi penumpasan oleh tentara Myanmar pada 2017.

JAWAB:
Kudeta ini didasari pada klaim militer tentang adanya kecurangan daftar pemilih dalam
pemungutan suara, meskipun komisi pemilihan mengatakan tidak ada bukti yang mendukung
klaim tersebut. Myawaddy TV milik militer mengumumkan, pengambilalihan tersebut terjadi
karena kegagalan pemerintah untuk menindaklanjuti tuduhan kecurangan tersebut. Militer juga
mengatakan pemerintah gagal untuk menunda pemilihan karena pandemi virus corona. Militer
mempertahankan tindakannya benar secara hukum, menggunakan konstitusi yang
memungkinkan militer untuk mengambil alih pada saat-saat darurat. Namun, juru bicara partai
Suu Kyi dan banyak pihak luar mengatakan tindakan ini adalah kudeta.

3. Isu Kosovo dipicu oleh perseteruan antara etnis Serbia dan Albania yang berujung pada
Pernyataan Kemerdekaan Sepihak (Unilateral Declaration of Indepence) Kosovo dari Serbia
pada tanggal 17 Februari 2008. Konflik ini tidak saja menimbulkan jatuhnya korban jiwa,
namun juga mengakibatkan timbulnya arus pengungsi baik dari komunitas etnis Albania
maupun komunitas etnis Serbia. Berbagai upaya mengatasi konflik tersebut telah dilakukan
oleh masyarakat internasional, antara lain PBB (Resolusi Dewan Keamanan PBB no.
1244/1999), Contact Group (AS, UE dan Rusia), dan Utusan Khusus Sekretaris Jenderal PBB
untuk Masalah Kosovo, Mr. Martti Ahtisaari.

JAWAB:

Pada tahun 1999 pecah Perang di Kosovo, perang ini dilatar belakangi oleh referendum
rakyat Kosovo yang mayoritas menginginkan kemerdekaan dari Serbia, Karena selama
bertahun-tahun etnis Albania merasa didiskriminasikan pemerintah Serbia di Belgarde, menjadi
sasaran kekerasan dan tindakan represif. Perang Kosovo disebabkan oleh ketegangan etnis
antara dua kelompok: Muslim Albania dan Kristen Serbia Serbia di Serbia dan Kosovo. Orang-
orang Serbia memandang wilayah Kosovo sebagai milik mereka dan berusaha membersihkan
wilayah tersebut secara etnis dari tahun 1998 hingga 1999.

Anda mungkin juga menyukai