Anda di halaman 1dari 4

BRIEF SCALE OF PSYCHOLOGICAL

WELL-BEING FOR ADOLESCENTS


(BSPWB-A) – VERSI INDONESIA

Please cite:

Sunardy, G. N., Abidin, F. A., & Qodariah, L. (2023). Adolescents’ Psychological Well-
being: Adaptation and Validation of the Brief Scale of Psychological Well-Being for
Adolescents (BSPWB-A) in Indonesia. Psychology Hub, 40(3), 51–58.

Viejo, C., Gómez-López, M., & Ortega-Ruiz, R. (2018). Adolescents’ Psychological Well-
Being: A Multidimensional Measure. International Journal of Environmental Research
and Public Health, 15(10), 2325.
Deskripsi Alat Ukur
Brief Scale of Psychological Well-Being for Adolescents (BSPWB-A) merupakan alat ukur
yang disusun oleh Viejo et al. (2018) dan telah diadaptasi ke dalam bahasa Indonesia
oleh Sunardy et al. (2023) untuk mengukur tingkat kesejahteraan psikologis remaja.
Terdapat 20 item pada alat ukur yang terbagi ke dalam 4 dimensi, yaitu penerimaan diri
atau self-acceptance (5 item), hubungan interpersonal positif atau positive interpersonal
relationships (5 item), otonom atau autonomy (6 item), dan pengembangan diri atau life
development (4 item).

Petunjuk Pengisian
Berikut ini terdapat beberapa kalimat pernyataan. Setelah membaca setiap kalimat,
silakan pilih satu angka dari skala 1 (sangat tidak setuju) sampai 6 (sangat setuju) yang
paling menggambarkan kondisi Anda saat ini.

Keterangan:
1 = Sangat Tidak Setuju (STS)
2 = Tidak Setuju
3 = Kurang Setuju
4 = Agak Setuju
5 = Setuju
6 = Sangat Setuju (SS)

Petunjuk Skoring
Item
Dimensi
+ -
Penerimaan Diri 1, 2, 3, 4, 5
Hubungan Interpersonal Positif 8, 10 6, 7, 9
Otonom 11, 12, 13, 14, 15, 16
Pengembangan Diri 17, 18, 19, 20

Pada item negatif (-), skor perlu dikonversikan terlebih dahulu: skor 1 menjadi 6, skor 2
menjadi 5, skor 3 menjadi 4, skor 4 menjadi 3, skor 5 menjadi 2, dan skor 6 menjadi 1.
Skor seluruh item dijumlahkan menjadi skor total yang menunjukkan tingkat
kesejahteraan psikologis seseorang. Semakin tinggi skor total yang diperoleh, maka
individu semakin sejahtera secara psikologis.

BSPWB-A Indonesia 1
STS SS
1 2 3 4 5 6
1. Ketika saya melihat kisah hidup saya,
saya puas dengan hal-hal yang telah
terjadi selama ini.
2. Secara umum, saya merasa percaya diri
dan positif terhadap diri saya sendiri.
3. Saya suka dengan sebagian besar
kepribadian saya.
4. Saya yakin dengan pendapat saya
sendiri, meskipun bertentangan dengan
pendapat sebagian besar orang.
5. Secara umum, saya merasa bangga
dengan diri saya sendiri dan kehidupan
yang saya jalani.
6. Saya sering merasa kesepian karena
hanya memiliki sedikit teman dekat yang
bisa menjadi tempat untuk menceritakan
kekhawatiran saya.
7. Saya tidak mengenal banyak orang yang
mau mendengarkan ketika saya perlu
bercerita.
8. Saya merasa bahwa teman-teman saya
memberikan banyak hal kepada saya.
9. Saya belum banyak memiliki hubungan
yang hangat dan saling percaya dengan
orang lain.
10. Saya tahu bahwa saya bisa mempercayai
teman-teman saya dan teman-teman
saya tahu bahwa mereka bisa
mempercayai saya.
11. Saya cenderung khawatir dengan
bagaimana orang lain menilai pilihan-
pilihan yang telah saya buat dalam hidup
saya.
12. Saya cenderung khawatir dengan apa
yang orang lain pikirkan tentang saya.
13. Jika saya diberi kesempatan, ada banyak
hal tentang diri saya yang ingin saya
ubah.

BSPWB-A Indonesia 2
14. Tugas-tugas dan tanggung jawab yang
saya jalani sehari-hari sering membuat
saya merasa tidak bahagia.
15. Dalam banyak hal, saya merasa kecewa
dengan pencapaian saya dalam hidup.
16. Saya sering berubah pikiran mengenai
keputusan saya jika teman-teman atau
keluarga saya tidak setuju.
17. Menurut saya penting untuk memiliki
pengalaman baru yang membuat saya
merasa tertantang.
18. Menurut saya semua pengalaman yang
saya alami adalah kesempatan untuk
bertumbuh dan menjadi orang yang lebih
baik.
19. Menurut saya hidup adalah proses
pembelajaran, perubahan, dan
pertumbuhan yang berjalan secara terus
menerus.
20. Ketika saya menghadapi kesulitan atau
tidak merasa senang dengan hal apapun
dalam hidup, saya berusaha untuk
mencari cara agar bisa mengubahnya
dan melangkah maju ke depan.

BSPWB-A Indonesia 3

Anda mungkin juga menyukai