Anda di halaman 1dari 2

TUGAS TUTORIAL SESI 1

EKMA4158 / PERILAKU ORGANISASI / 3 SKS


PROGRAM STUDI MANAJEMEN
PERIODE 2024.1

Nama Penulis : Irmawaty, SE., M.Si


Nama Penelaah : Dra. Andi Sylvana, M.Si
Status Pengembangan :
Tahun Pengembangan : 2024

Motivasi merupakan proses tergeraknya seseorang atau sekelompok orang untuk melakukan
tindakan dalam rangka memenuhi keinginan dan kebutuhan. Dalam bidang studi perilaku
organisasi, disamping persepsi dan kepemimpinan, motivasi merupakan topik yang paling
banyak mendapat perhatian, baik dari para akademisi maupun praktisi.

Berkaitan dengan motivasi, menurut Saudara….


1. Jelaskan pengertian motivasi dalam konteks studi perilaku keorganisasian?
2. Jelaskan peran dan pentingnya motivasi dalam lingkup studi perilaku organisasi?
3. Jelaskan salah satu teori motivasi yang paling dasar dalam mendorong seseorang untuk
melakukan sesuatu?

*Cantumkan sumber referensi/sumber rujukan

1.motivasi adalah suatu proses seorang individu dalam berperilaku sedemikian rupa sehingga mau
bekerja atau bertindak demi tercapainya tujuan organisasi. Motivasi juga merupakan kesediaan
untuk mengeluarkan tingkat upaya yang tinggi untuk tujuan organisasi yang dikondisikan oleh
kemampuan upaya itu dalam memenuhi beberapa kebutuhan individual.

2. Motivasi memainkan peran yang sangat penting dalam setiap organisasi, salah satu fungsi
manajerial adalah pengarahan, hal ini akan efektif jika didorong oleh motivasi karena menciptakan
keinginan seorang karyawan untuk bekerja ke arah yang ditentukan oleh manajer.
Pentingnya motivasi dikarenakan motivasi adalah hal yang menyebabkan, menyalurkan, dan
mendukung perilaku manusia supaya mau bekerja keras, giat dan antusias untuk mencapai hasil
yang optimal. Motivasi semakin penting karena manajer membagikan pekerjaan pada bawahannya
untuk dikerjakan dengan baik dan terintegrasi kepada tujuan yang diinginkan.
3.Teori motivasi yang dikemukakan Abraham Maslow bernama Teori Hierarki Kebutuhan Manusia
menjadi teori pertama dibuat, menjadi teori yang paling terkenal, serta yang menjadi dasar dari
terbentuknya teori-teori motivasi lain. Teori ini berisi mengenai kebutuhanlah yang menjadi alasan
utama yang membuat manusia termotivasi untuk melakukan sesuatu.
Teori motivasi yang dikembangkan oleh Abraham H. Maslow pada intinya berkisar pada pendapat
bahwa manusia mempunyai lima tingkat atau hierarki kebutuhan, yaitu:
1.Kebutuhan fisiologikal (physiological needs), seperti : rasa lapar, haus, istirahat dan sex;
2.Kebutuhan rasa aman (safety needs), tidak dalam arti fisik semata, akan tetapi juga mental,
psikologikal dan intelektual;
3.Kebutuhan akan kasih sayang (love needs);
4.Kebutuhan akan harga diri (esteem needs), yang pada umumnya tercermin dalam berbagai
simbol-simbol status; dan
5.Atualisasi diri (self actualization), dalam arti tersedianya kesempatan bagi seseorang untuk
mengembangkan potensi yang terdapat dalam dirinya sehingga berubah menjadi kemampuan nyata.

Referensi: https://www.almursi.com/blog/fungsi-motivasi-dalam-organisasi/
Rani Kurniasari. (2018). Pemberian Motivasi Serta Dampaknya Terhadap Kinerja Karyawan Pada
Perusahaan Telekomunikasi Jakarta.

Anda mungkin juga menyukai