Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PENGABDIAN kepada MASYARAKAT

Status : Lolos
Judul : DAVINCI CREATIVE - Sebagai Solusi Penyedia
Layanan Jasa Branding UMKM di Kota Surabaya
Nama Ketua : DIMAS ADITYA PRATAMA
Fakultas : FEB
Departemen :
Prodi : Manajemen-S1
Kategori Kegiatan : PkM Kewirausahaan Mahasiswa
Skema : PkM Kewirausahaan Mahasiswa
Tahun Pelaksanaan : 2023
Kata Kunci : Brand
UMKM
Produk

ANGGOTA PENGABDIAN

Nama Status Posisi Peran Tugas


Mahasiswa Member Ketua Penulis konten dan
perencana strategi usaha
Mahasiswa Member Anggota Pelaksana projek di bidang
Fotografi
Mahasiswa Member Anggota Pelaksana projek di bidang
Desain grafis
Sucipto, S.Pd., M.Sc. UT Member Dosen Pembimbing Membimbing dan mengawasi
perencanaan kegiatan usaha

ABSTRAK

Persaingan produk di dalam perkembangan UMKM tidak mengakomodir


stagnasy produk dan brand. Bagi siapa saja yang tidak peka akan perubahan
situasi pasar akan kalah dengan mereka yang terus berinovasi demi
terciptanya strategi pemasaran dan menghasilkan branding produk yang
mudah dikenal dan diterima oleh calon konsumen atau masyarakat. Proses
branding produk akan sangat membantu para pelaku UMKM untuk membuat
usahanya layak untuk dikenal kepada khalayak. Bagi mereka yang tidak
punya kehalian dalam branding produk, mereka dapat memanfaatkan
layanan jasa yang ditawarkan oleh pengusaha yang menawarakan jasa
branding produk. Salah satunya adalah Davinci Creative. Davinci Creative
bergerak di bidang jasa layanan yang membantu para pelaku UMKM untuk
membuat produk yang merak jual semakin menarik dan menambah minat
masyarakat. Davinci Creative menawarkan jasa fotografi dan desain grafis
dengan metode low cost, sehingga melayani segala segmentasi pasar.
Davinci Creative menggunakan strategi hybrid dengan melayani konsumen
secara langsung dan juga online bagi pelanggan luar daerah dengan
mengirimkan produk yang ingin di branding melalui jasa ekspedisi. hal ini
akan membantu para pelaku UMKM untuk membangun kepercayaan publik
akan eksistensi produknya setelah mempunya branding yang baik.

LATAR BELAKANG

Pesatnya perkembangan media internet, memberikan pengaruh besar bagi


seluruh aspek kehidupan, tidak terkecuali aspek perekonomian. Hal ini dapat
dilihat dari semakin marak dan beragamnya bentuk promosi, pemasaran
hingga transaksi dagang yang dilakukan melalui media. Hal ini tentu saja
dipengaruhi oleh keunggulan yang dimilikki oleh media internet yaitu
kecepatan, keluasan dan efektifitas dalam menyampaikan pesan serta akses
informasi yang hampir tak terbatas (Bradshaw, 2017; Siapera & Veglis, 2012).
Di era digital saat ini, foto produk yang mampu menarik konsumen menjadi
ujung tombak dalam pemasaran. Mengapa Foto Produk begitu penting?
Karena melalui foto produk yang menarik serta sesuai dengan karakteristik
produk dan konsumen, dapat menarik konsumen maupun calon konsumen
yang ingin dituju oleh UMKM. (Prawira, 2019). Berdasarkan data yang
dihimpun dari situs resmi pemerintah kota Surabaya, terdapat 60.007 UMKM
di kota Surabaya pada tahun 2021. Tingginya angka tersebut akan berimbas
pada meningkatnya permintaan jasa digitalisasi oleh setiap pelaku UMKM di
kota Surabaya.

Ditinjau dari kebutuhan pelaku Usaha Kecil Mikro dan Menengah di kota
Surabaya, Fotografi bukanlah suatu bidang yang mudah dan murah. Fotografi
tidak mudah karena dibutuhkan peralatan, pengetahuan. kemampuan dan
keterampilan yang memadai agar dapat menghasilkan foto-foto yang
menarik, unik dan artisitik. Tidak murah karena peralatan fotografi pada
umumnya relatif mahal dan sulit dijangkau oleh kalangan menengah ke
bawah. Hal tersebut menjadi kendala bagi UMKM dalam membuat foto
produk secara mandiri.

Kendala – kendala tersebut, mengakibatkan para pemilik UMKM


mengabaikan pentingnya foto produk yang berkualitas dalam promosi produk
– produk mereka. Hal ini terlihat dari foto foto produk mereka di media sosial
yang terlihat seadanya, yang penting ada dan orang tahu tentang produk
mereka tanpa memperhatikan sisi artisitik, etis dan kesesuaian dengan
produk mereka. Berdasarkan analisis tersebut, tim Davinci tergerak
melakukan pengabdian kepada masyarakat kepada anggota UMKM di Kota
Surabaya.

Oleh karena itu, kami memperkuat ketahanan branding UMKM di kota


Surabaya melalui usaha kami yaitu Davinci Creative yang bergerak di bidang
Fotografi dan Desain Grafis. Davinci Creative ini tercipta dari hobi di bidang
seni fotografi untuk memberikan sebuah layanan jasa foto, video, dan desain
grafis kepada para UMKM yang sedang berjuang mengimbangi kemajuan
teknologi saat ini. Dengan adanya Davinci Creative kami berharap semakin
banyak UMKM di kota Surabaya yang terbantu khususnya dalam hal
ketahanan branding .

SOLUSI

Fotografi dan Desain merupakan kumpulan kata, gambar, angka, grafik, dan
foto-foto yang disusun sedemikian rupa sehingga menghasilkan sesuatu yang
lebih bermanfaat, suatu perancangan ide-ide, gagasan, yang dirumuskan
dalam suatu konsep pemikiran untuk perwujudan karya artistik dan estetik,
yang menekankan pada aspek komunikasi secara visual yang diwujukan
lewat media fotografi. Bidang fotografi sangat erat berkaitan dengan dunia
periklanan seperti halnya semua media cetak elektronik, membutuhkan
sebuah foto untuk proses komunikasi dan sebagai daya tarik visual yang
mampu mengambarkan keadaan suatu produk dan, atau jasa. Bila ditinjau
dari fungsinya, Fotografi dan Desain mempunyai tujuan yang sama yaitu
sama-sama penyampaikan pesan khusus tentang produk suatu usaha kepada
khalayak atau massa melalui program periklanan. Maka dari itu, Davinci
Creative memberikan proporsi nilai berupa usaha jasa yang bergerak
dibidang foto dan desain grafis dengan menggunakan kualitas yang
maksimal.

LOKASI

Davinci Creative berlokasi di Dusun Kelampok, Tenaru, Kec. Driyorejo, Kabupaten


Gresik, Jawa Timur 61177

PRODUK DAN LUARAN WAJIB

Tipe Luaran Judul Luaran


Artikel Media Masa 100 Perak Untuk Kemaslahatan Umat
Video Company Profile Davinci Creative

PRODUK DAN LUARAN TAMBAHAN

Tipe Luaran Judul Luaran


Prosiding Penguatan branding produk UMKM untuk meningkatkan nilai jual dengan
metode low cost
METODE PELAKSANAAN

1 Tahap Persiapan

a. Penyusunan Target Pasar baru

b. Menentukan segmentasi produk dan pembelian alat pendukung

c. Menentukan strategi promosi dan pemasaran

d. Menentukan system order dan working

2 Tahap Pelaksanaan

a. Mengerjakan projek yang diterima

b. Manajemen interaktif kepada customer

c. Evaluasi pekerjaan dari customer

d. Penyusunan portofolio projek pada sosial media

3 Tahap Akhir

a. Membuat laporan keuangan bulanan

b. Membuat dokumentasi pengerjaan projek

c. Evaluasi penyusunan laporan

KELAYAKAN PELAKSANA

Keahlian Anggota

No. Nama Keahlian

1 Dimas Aditya - Content Writer and Creator


Pratama
- Manajemen Strategi

2 Via Nadila - Desain Grafis dan Animator

- Manajemen Keuangan

3 Sugianto - Fotografer dan Videografer

- Manajemen Pemasaran
4 Sucipto. S.Pd . - Mentor Kewirausahaan
M.Sc
- Riviewer di bidang
Kewirausahaan

ANGGARAN

Total Anggaran : 5.000.000


Total Anggaran Disetujui : 5.000.000
Kelompok Komponen Uraian Volume` Harga Satuan Total Harga
Barang/jasa Peralatan pembelian alat 1 500.000 500.000
produksi
Barang/jasa ATK/Barang Habis Pembelian ATK 2 125.000 250.000
Pakai
Barang/jasa ATK/Barang Habis Biaya jasa promosi 1 750.000 750.000
Pakai
Barang/jasa ATK/Barang Habis Biaya Produksi 4 185.000 740.000
Pakai Projek
Barang/jasa ATK/Barang Habis Biaya Service 5 150.000 750.000
Pakai Pelanggan
Barang/jasa ATK/Barang Habis Biaya Evaluasi Projek 5 100.000 500.000
Pakai
Barang/jasa Sewa Peralatan Biaya Penyusunan 6 75.000 450.000
Pendukung Portofolio
Barang/jasa Sewa Peralatan Dokumentasi Projek 1 300.000 300.000
Pendukung Produk
Barang/jasa ATK/Barang Habis Penyusunan Laporan 2 50.000 100.000
Pakai
Perjadin Transport Lokal Transpot lokal 12 30.000 360.000
Pembelian Souvenir,
ATK dll
Barang/jasa Konsumsi Makan Konsumsi Anggota 15 20.000 300.000

JADWAL

No. Kegiatan Bulan ke Penanggungjawab

1 2 3 4 5 6

1 Persiapan

Penyusunan Target Dimas Aditya


Pratama
Pasar Baru

Memperluas Dimas Aditya


Segmentasi Produk Pratama
Baru

Penetapan Standar Via Nadila

Jasa dan Layanan


Promosi dan Sugianto
Penawaran

Jasa dan Layanan

2 Ekspansi Usaha

Pengadaan Peralatan Sugianto


Produksi

Pembaruan Konsep Dimas Aditya


dan Pratama
Ide Konten

Promosi On The Spot Sugianto

Promosi Sosial Media Sugianto

3 Evaluasi Strategi

Evaluasi Projek Dimas Aditya


Pratama

Evaluasi Konsep dan Via Nadila


Ide Konten

4 Laporan

Laporan Bulanan Via Nadila

Laporan Kemajuan Sugianto

Laporan Akhir Dimas Aditya


Pratama

DAFTAR PUSTAKA

Saptiyono, A. , Erika & Kharisma. (2021). Pelatihan Fotografi Produk Bagi UMKM
Kelurahan Gebangsari. Jurnal Tematik. 3(1) : 6-10.

DINKOMINFO (2021). Umkm Surabaya capai 60 ribu lebih, ini intevensi pemkot
Surabaya. Link artikel diakses dari https://surabaya.go.id/id/berita/60749/umkm-
surabaya-capai-60-ribu-lebih/ pada tanggal 19 februari 2023

Zulfikar Rohman. (2017). Fotografi Desain. Link artikel diakses dari https://student-
activity.binus.ac.id/klifonara/2017/02/fotografi-desain/ pada tanggal 19 februari
2023
Umang. (2016). Fotografi Potret, Menciptakan keindahan dalam balutan kamera.
1st Published. (1) : 1 -148.

Sudaryo, yoyo. , Nunung. (2020). Digital Marketing dan FinTech di Indonesia. 1 ST


Published (1) : 1 -160.

DOKUMEN

Tipe Judul Nomor


Dokumen PKM Surat Pernyataan Kesediaan Mahasiswa -

MITRA

Nama Mitra : DAVINCI CREATIVE


Jenis Mitra : Lembaga Swadaya Masyarakat
Jenis :
Nomor SPK :
Lokasi :
Telepon : 085335815598

********

Anda mungkin juga menyukai