Anda di halaman 1dari 6

Implementasi Pancasila sebagai

Dasar Pengembangan Ilmu


Pancasila memiliki salah satu fungsi yaitu
sebagai dasar nilai pengembangan ilmu.
Ini artinya, segala upaya pengembangan
ilmu di Indonesia harus diorientasikan
pada nilai yang termaktub dalam
Pancasila.
Pengembangan ilmu yang didasarkan
pada nilai-nilai Pancasila diharapkan dapat
membawa perbaikan kualitas hidup dan
kehidupan masyarakat

1. Sila Ketuhanan Yang Maha Esa

Berdasarkan sila pertama ini ilmu pengetahuan


tidak hanya memikirkan apa yang ditemukan,
dibuktikan dan dikembangkan tetapi juga
mempertimbangkan maksud dan akibatnya
kepada kerugian dan keuntungan manusia dan
sekitarnya.
Sila pertama menempatkan menusia si alam
semesta bukan sebagai sentral melainkan
sebagai bagian yang sistematika dari alam yang
diolahnya.

2. Sila kemanusiaan yang adil dan


beradab
Sila kemanusiaan yang adil dan beradab,
memberikan dasar-dasar moralitas bahwa
manusia dalam perkembangan ilmu pengetahuan
haruslah secara beradab
Oleh karena itu, perkembangan ilmu
pengetahuan harus berdasarkan kepada usahausaha mencapai kesejahteraan umat manusia.

3. Sila persatuan Indonesia


Memberikan kesadaran kepada bangsa
Indonesia bahwa rasa nasionalisme
bangsa Indonesia akibat dari
perkembangan ilmu pengetahuan dan
kesatuan bangsa dapat terwujud dan
terpelihara, persaudaraan dan
pesahabatan antar daerah di berbagai
daerah terjalin karena tidak lepas dari
factor kemajuan ilmu pengetahuan.

4. Sila kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat


kebijaksaan dalam permusyawaratan perwakilan
Setiap ilmuwan haruslah memiliki kebebasan untuk
mengembangkan ilmunya. Selain itu dalam
perkembangan ilmu pengetahuan setiap ilmuwan
juga harus menghormati dan menghargai
kebebasan orang lain dan harus memilki sikap yang
tebuka artinya terbuka untuk dikritik/dikajiulang
maupun dibandingkan dengan penemuan teori
lainnya.

5. Sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat


Indonesia
Mengimplementasikan pengembangan ilmu
pengetahuan haruslah menjaga keseimbangan
keadilan dalam kehidupan kemanusiaan yaitu
keseimbangan keadilan dalam hubungannya
dengan dirinya sendiri, manusia dengan
Tuhannya, manusia dengan manusia lain,
manusia dengan masyarakat bangsa dan
negara serta manusia dengan alam
lingkungannya.

Anda mungkin juga menyukai