Anda di halaman 1dari 15

PERIODONTITIS DAN JANTUNG

APAKAH BEREHUBUNGAN??

drg. Adevia Ayu Restiana, SKG


Mataram, Februari 2018
PERIODONTITIS

Merupakan infeksi atau peradangan gusi serius


yang melibatkan penghancuran jaringan lunak
dan tulang pendukung gigi.
PENYEBAB PERIODONTITIS
• Periodontitis disebabkan oleh radang gusi yang
awalnya dibiarkan tidak terobati. Peradangan ini dipicu
oleh penumpukan plak yang jarang kita bersihkan
sehingga lambat laun membentuk karang gigi sebagai
media berkembang biaknya bakteri.

• Bakteri yang awalnya hanya mengiritasi bagian gusi di


sekitar gigi (gingiva), lambat laun menyebabkan
terbentuknya kantong-kantong gusi dan menginfeksi
lebih dalam lagi hingga mencapai dasar jaringan gusi.
Infeksi parah inilah yang kemudian merusak jaringan
dan tulang di dalam gusi.
GEJALA PERIODONTITIS
1. Pembengkakan gusi
2. Gusi berwarna kemerahan, merah terang, atau
keunguan gusi
3. Gusi terasa nyeri bila disentuh
4. Resesi gingiva atau gusi turun, sehingga membuat gigi
tampak lebih panjang dari normal
5. Terbentuk kantong atau ruang yang berkembang di
antara gigi dan gusi
6. Nanah yang keluar dari daerah antara gigi dan gusi
7. Bau mulut
8. Gigi goyah
PENGOBATAN PERIODONTITIS
• Meresepkan antibiotik oral atau topikal untuk
menghilangkan bakteri penyebab infeksi.
• Scaling atau pembersihan karang gigi dengan
perangkat ultrasonik.
• Root planing diperlukan untuk membersihkan dan
mencegah penumpukan lebih lanjut.
• Prosedur operasi berdasarkan tingkat keparahan
tersebut, mulai dari operasi untuk mengurangi
kantong-kantong gusi, operasi untuk mencangkok
jaringan lunak yang rusak akibat periodontitis, dan
operasi cangkok tulang untuk memperbaiki tulang-
tulang di sekitar akar gigi yang telah hancur.
PENCEGAHAN PERIODONTITIS
• Menjaga kebersihan gigi agar terbebas dari
bakteri yang menyebabkannya.

• Membersihkan sela-sela gigi menggunakan


benang gigi.

• Menemui dokter gigi tiap enam bulan sekali


untuk mengetahui perkembangan kesehatan
gigi.
HUBUNGAN PERIODONTITIS DENGAN
JANTUNG
• Menurut sebuah penelitian terbaru yang
tercantum pada jurnal internasional
kedokteran gigi bulan September 2012 lalu,
disebutkan ada hubungan antara peradangan
jaringan pendukung gigi (periodontitis)
dengan penyakit jantung. Hal ini dibuktikan
melalui penelitian pada pasien yang
menderita periodontitis,ternyata juga memiliki
mediator radang yang ada pada penyakit
jantung.
• Penelitian lainnya, yang disampaikan pada
Forum Ilmiah Periodontist Eropa di Austria
bulan Juni 2012 lalu, menyimpulkan bahwa
bakteri Porphyromonas gingivalis yang
terdapat pada kondisi periodontitis dapat
merangsang produksi sitokin. Sitokin ini tidak
hanya berperan dalam terjadinya
periodontitis, namun juga menimbulkan
penyumbatan pembuluh darah yang
berpengaruh ke jantung.
• Jurnal lain menyebutkan, bahwa pasien
dengan gigi berlubang, penyakit gusi, penyakit
jaringan pendukung gigi, serta memiliki sisa
akar yang belum dicabut, dapat menyebabkan
peningkatan resiko terjadinya penyakit
jantung.
• Mekanisme singkatnya, bagaimana penyakit gigi dan
gusi dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke
adalah sebagai berikut. Ketika gusi mengalami suatu
peradangan, maka bakteri gram negatif mengeluarkan
endotoksin (Lipopolisakarida). Endotoksin tersebut
akan melewati sirkulasi darah selama kita melakukan
aktivitas normal pada rongga mulut, seperti
mengunyah, sikat gigi, dan lain-lain.

• Hal ini dapat mempercepat timbulnya efek negatif


pada jantung dan pembuluh darah. Selanjutnya bakteri
tersebut akan menimbulkan agregasi platelet, yang
berkontribusi terhadap
pembentukan thrombus serta thromboembolism yang
merupakan penyebab utama stroke.
Penyakit di rongga mulut itu varian loohh, masih
mau pelihara karang gigi?? Bukannya karang
itu lebih baik kita lhat dilaut??
Bagus yang mana hayoo??
KARANG GIGI KARANG DILAUTAN
KEEP YOUR ORAL
CAVITY
“JAGA KEBERSIHAN MULUTMU”
TERIMAKASIH
SEMOGA BERMANFAAT

Anda mungkin juga menyukai