Anda di halaman 1dari 13

Musyawarah Desa/Kelurahan

(Musdes/Muskel)
HARUMAN HENDARSAH

DIREKTORAT PENANGANAN FAKIR MISKIN PERDESAAN


DIREKTORAT JENDERAL PENANGANAN FAKIR MISKIN
KEMENTERIAN SOSIAL RI
Musdes/Muskel
• Tujuan: untuk mengidentifikasi
perubahan data penerima Bansos
Pangan dan mengusulkan penggantian
penerima Bansos Pangan.
• Pemimpin Musdes/Muskel: Kepala
Desa/Lurah
• Peserta Musdes/Muskel:
• Ketua RT/RW/Kepala Dusun/Lingkungan,
• Perwakilan KPM
• Pendamping Bansos Pangan
• Tokoh Masyarakat
• Tokoh Agama, dan/atau
• Unsur masyarakat lain sesuai dengan kondisi
sosial budaya masyarakat setempat
DAFTAR KPM BANSOS RASTRA PALING SEDIKIT
MEMUAT INFORMASI :
• Nama pasangan kepala keluarga/istri/pengurus
• Alamat pasangan kepala keluarga/istri/pengurus
• Tanggal lahir pasangan kepala keluarga/istri/pengurus
• Nomor induk kependudukan kepala keluarga/istri/pengurus
• Nama gadis ibu kandung pasangan kepala keluarga/istri/pengurus
• ID BDT pasangan kepala keluarga/istri/pengurus
PENGGANTIAN KELUARGA PENERIMA MANFAAT

• Tidak ditemukan
• Meninggal dunia
• Sudah mampu
• Menolak menerima bantuan
• Memiliki kepesertaan ganda
• Menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) sebelum melakukan
aktivasi Kartu Kombo (BPNT)
MEKANISME PENGGANTIAN DATA KPM BANSOS RASTRA
DARI PEMERINTAH DAERAH
• Kepala desa/lurah/nama lain menyampaikan usul penggantian KPM
Bansos Rastra hasil musdes/muskel kepada Tikor Bansos Pangan
Kabupaten/Kota cq Dinsos;
• Tikor Bansos Pangan Kabupaten/Kota cq Dinsos menyampaikan usulan
penggantian KPM Bansos Rastra kepada bupati/walikota
• Bupati/walikota menyampaikan usul penggantian Bansos Rastra kepada
Menteri Sosial cq Kepala Pusdatin Kessos;
• Data pengganti KPM Bansos Rastra dilaporkan bupati/walikota kepada
gubernur
• Usul penggantian data KPM disertai SK Tikor Bansos Pangan Kab/Kota
tentang Pengganti Bansos Rastra beserta data lain yang ditentukan dalam
SIKS-NG
• Usul penggantian data KPM harus bersumber dari DT-PPFM
PENETAPAN USUL PENGGANTIAN DATA KPM BANSOS
RASTRA OLEH DIREKTUR :
• Kepala Pusdatin Kessos menyerahkan data usulan
penggantian KPM Bansos Rastra yang telah diverifikasi
disampaikan kepada Direktur yang menangani sesuai dengan
wilayah kerja;
• Direktur sesuai dengan wilayah kerja menetapkan KPM
Bansos Rastra untuk disampaikan kepada gubernur dan
bupati/walikota;
• Direktur sesuai dengan wilayah kerja selaku KPA melaporkan
penetapan data KPM pengganti kepada Dirjen PFM;
• Penetapan data KPM Bansos Rastra pengganti dijadikan dasar
untuk penyaluran Bansos Rastra pada tahap berikutnya
PENETAPAN USUL PENGGANTIAN DATA KPM BANSOS
BPNT OLEH DIREKTUR :
• Kepala Pusdatin Kessos menyerahkan data usulan
penggantian KPM BPNT yang telah diverifikasi disampaikan
kepada Direktur yang menangani sesuai dengan wilayah kerja;
• Direktur sesuai dengan wilayah kerja menetapkan KPM BPNT
pengganti kepada Bank Penyalur gubernur dan
bupati/walikota yang mengusulkan;
• Direktur sesuai dengan wilayah kerja selaku KPA melaporkan
penetapan data KPM pengganti kepada Dirjen PFM;
• Penetapan data KPM BPNT pengganti dijadikan dasar untuk
penyaluran BPNT pada tahap berikutnya
Dokumen yang Harus Disiapkan

• Daftar calon penerima BPNT (diperoleh dari Dinas Sosial


Kabupaten/Kota)
• DT-PPFM untuk menentukan usulan pengganti (diperoleh dari
Dinas Sosial Kabupaten/Kota)
• Daftar Hadir
• Berita Acara (BA) Musdes/Muskel
• Formulir Rekapitulasi Pengganti (FRP)
• Rekap akhir calon penerima BPNT hasil Mudes/Muskel (DPM-1)
BERITA ACARA MUSYAWARAH DESA/KELURAHAN PROGRAM BANSOS PANGAN Contoh
Berita Acara (BA)
Bansos Pangan tahun
Musdes/Muskel
(seperti yang digunakan pada
Subsidi/Bansos Rastra)
Contoh
FRP
Agenda Musdes/Muskel
1) Para peserta mengisi Daftar Hadir
2) Kepala Desa/Lurah menyampaikan arahan dan tujuan musyawarah
3) Jika Ketua RT/RW/Kepala Dusun/Lingkungan telah mendapatkan daftar
calon penerima BPNT sebelum pelaksanaan Musdes/Muskel maka
masing-masing Ketua RT/RW/Kepala Dusun/Lingkungan membacakan
jumlah dan nama calon penerima BPNT yang diusulkan untuk diganti
4) Jika Ketua RT/RW/Kepala Dusun/Lingkungan mendapatkan daftar calon
penerima BPNT pada saat Musdes/Muskel maka daftar tersebut
diperiksa dan hasilnya disampaikan pada saat Musdes/Muskel tersebut
5) Pembahasan/masukan dari peserta Musdes/Muskel, termasuk
membahas usulan pengganti dari DT-PPFM
6) Penyusunan kesepakatan yang dituangkan dalam BA Musdes/Muskel,
FRP, dan rekap akhir calon penerima BPNT hasil Musdes/Muskel (DPM-1)
Aturan Perubahan Data Penerima BPNT
• Perubahan data dapat dilakukan karena penerima BPNT:
• Pindah alamat ke luar desa/kelurahan/pemerintahan setingkat
• Meninggal dan tidak ada ahli waris;
• Tercatat ganda atau lebih;
• Menolak BPNT;
• Dianggap mampu
• Menjadi tenaga kerja Indonesia
• Usulan Pengganti diambil dari Data Terpadu Program Penanganan Fakir
Miskin (DT-PPFM) yang diperoleh dari Dinas Sosial Kabupaten/Kota.
• Apabila terdapat keluarga miskin yang belum terdapat dalam DT-PPFM,
maka keluarga tersebut diusulkan untuk masuk ke dalam DT-PPFM
melalui SIKS-NG, sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Tindak Lanjut Hasil Musdes/Muskel
• Proses penginputan data ke SIKS-NG terkait hasil Musdes/Muskel
merujuk pada Lembar Informasi Verifikasi dan Validasi KKS serta
Lembar Informasi SIKS-NG Offline.
• Dokumen Musdes/Muskel setelah penginputan data disimpan di
Dinas Sosial Kabupaten/Kota.

Anda mungkin juga menyukai