Anda di halaman 1dari 4

MANAJEMEN PERKANTORAN

OLEH
NENENG WIDYA AMELLIA, S.SOS.,M.I.POL

PROGRAM D3
UNIVERSITAS PADJADJARAN
JURUSAN ADMINISTRASI PEMERINTAHAN
2016
PENGERTIAN MANAJEMEN DAN PERKANTORAN

Management ( Prancis) seni melaksanakan dan mengatur.


1. Sebuah disiplin ilmu yang mengajarkan tentang proses
untuk memperoleh tujuan organisasi melalui upaya bersama
dengan sejumlah orang atau sumber milik organisasi.
2. Proses Kerja sama antara dua orang atau lebih untuk
mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya.

Taliziduhu Ndraha: Manajemen merupakan cara bagaimana menciptakan


efektitivitas kinerja (usaha bersama) secara efisien dan
produktif, melalui fungsi dan siklus tertentu dalam
rangka mencapai tujuan organisasional yang telah
ditetapkan.
Kantoor (Belanda)/ tempat atau ruangan dan proses
kegiatan penanganan
Office (Inggris)
data/informasi

Prajudi dalam Soetrisno ( 2009:3) menjelaskan pengertian “kantoor” yang


bisa berarti :
1. Ruang atau kamar kerja atau ruang tulis
2. Markas atau ruang (kompleks) di mana seorang pengusaha beserta stafnya
menjalankan aktivitas-aktivitas pokoknya
3. Biro atau tempat kedudukan pimpinan dari suatu administrasi
4. Instansi, badan, jawatan, perusahaan.
Sedangkan perkataan “office” bisa berarti :
1. Kewajiban, tugas, fungsi (duty, task, function)
2. Jabatan
3. Markas atau ruang di mana seorang pengusaha dan stafnya menjalankan aktivitas
usaha pokoknya
4. Jasa pelayanan
5. Tugas pekerjaan, komposisi dari urusan-urusan tertentu
6. Tempat, gedung yang dipakai sebagai suatu tempat kerja tata usaha.
J. C Denyer : Setiap tempat, di mana biasanya pekerjaan kantor dilakukan
dengan nama apapun juga diberikan kepada tempat tersebut.
PENGERTIAN MANAJEMEN PERKANTORAN

Edwin Robinson: Manajemen perkantoran berkenaan dengan pengarahan dan


pengawasan terhadap pekerjaan perkantoran.
George R. Terry: Manajemen perkantoran adalah perencanaan, pengawasan, dan
pengorganisasian pekerjaan kantor serta menggerakkan mereka
yang melaksanakan pekerjaan kantor tersebut untuk mencapai
tujuan-tujuan yang telah ditentukan.
The Liang Gie: Manajemen perkantoran merupakan rangkaian aktivitas
merencanakan, mengorganisasikan (mengatur dan menyusun),
mengarahkan (memberikan arah dan petunjuk), mengawasi, dan
mengendalikan (melakukan kontrol) sampai menyelenggarakan
secara tertib sesuatu hal. Hal atau sasaran yang terkena oleh
rangkaian kegiatan itu pada umumnya ialah office work
(pekerjaan perkantoran)

Anda mungkin juga menyukai