Anda di halaman 1dari 19

PROSES TERMODINAMIKA

PADA DISEL
Oleh :
1. Anindia Wardatun Nihla
2. Anantha Zelyna Avelia
3. Dewi Latifatul Khusna
4. Ega Fatika Sari

Kelas : XI IPA 3

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA


MADRASAH ALIYAH NEGERI 1
LAMPUNG TIMUR
TP. 2019/ 2020
Definisi Mesin Diesel
 Motor bakar diesel biasa disebut juga
dengan Mesin diesel (atau mesin pemicu
kompresi) adalah motor pembakaran dalam yang
menggunakan panas kompresi untuk
menciptakan penyalaan dan membakar bahan
bakar yang telah diinjeksikan ke dalam ruang
bakar. Mesin ini tidak
menggunakan busi seperti mesin
bensin atau mesin gas.
 Mesin ini ditemukan pada
tahun 1892 oleh Rudolf Diesel, yang
menerima paten pada 23 Februari 1893.
Diesel menginginkan sebuah mesin untuk
dapat digunakan dengan berbagai macam
bahan bakar termasuk debu batu bara. Dia
mempertunjukkannya pada Exposition
Universelle (Pameran Dunia)
tahun 1900 dengan menggunakan minyak
kacang. Mesin ini kemudian diperbaiki dan
disempurnakan oleh Charles F. Kettering
1. Cylinder Block Asyembly
Blok silinder adalah komponen utama motor
bakar baik 2 tak maupun 4 tak. Komponen ini
menjadi sebuah komponen primer untuk meletakan
berbagai engine compartement yang mendukung
proses kerja mesin. Seperti yang bisa kita lihat pada
gambar diatas, bentuk blok silinder tiap mesin pada
umumnya sama namun pada detailnya pasti berbeda.
Hal itu dikarenakan pembuatan detail blok silinder
disesuaikan dengan beberapa komponen yang akan
menempel pada blok ini.
2. Cylinder Head Asyembly
 Unit komponen kedua terletak pada bagian
atas mesin. Sama halnya dengan blok silinder,
komponen ini juga terbuat dari material
tuang. Saat ini head cylinder berbahan
aluminium nampaknya menjadi pilihan,
karena lebih ringan dan kuat. Unit ini terdiri
dari valve & spring, camshaft, rocker arm,
ruang bakar.
3. Piston & Connecting Rod
Piston atau torak berfungsi untuk mengatur
volume didalam silinder. mengapa volume
silinder perlu diatur ? hal ini agar proses kerja
mesin dapat berlangsung. Dalam hal ini saat
piston bergerak ke bawah maka volume silinder
akan membesar, sedangkan saat piston bergerak
ke atas volume silinder akan mengecil.
Sementara connecting rod berfungsi untuk
meneruskan gerak naik turun piston menuju
flywheel.
4. Crankshaft
Crankshaft atau posros engkol adalah sebuah
komponen yang terbuat dari besi tuang yang
digunakan untuk mengubah gerak naik turun piston
menjadi sebuah gerakan putar. Prinsip kerja poros
engkol mirip saat kita mengayuh sepeda. Karena
berhubungan dengan tekanan dari piston, poros
engkol tidak boleh lentur atau patah saat
mendapatkan tekanan dari piston. Untuk itu
komponen ini dibuat dari paduan besi khusus yang
memiliki kekuatan tinggi serta anti luntur.
5. Oil Pan
Oil pan (Carter) adalah sebuah bak khusus
yang berfungsi untuk menampung oli mesin.
Meski hanya bertugas sebagai penampung oli
mesin, komponen ini juga tidak bisa dibuat
sembarangan. Umumnya komponen ini
terbuat dari besi tipis seperti seng, namun
beberapa mobil telah mengkombinasikan
dengan bahan yang lebih tebal.
6. Timming Chain Asyembly
Timming chain termasuk ke dalam sistem
mekanisme katup, fungsinya untuk
menghubungkan putaran engkol dan camshaft
dengan sudut tertentu. Komponen berupa
rantai ini terletak pada mesin bagian depan.
Rantai ini akan menghubungkan gigi sprocket
dari poros engkol dengan poros nok.
7. Fly Wheel
Flywheel atau biasa disebut roda gila pada
awalnya berfungsi untuk menyeimbangkan
putaran mesin. Komponen ini terbuat dari
besi padat yang dapat menyimpan torsi,
itulah mengapa komponen ini dapat
menyeimbangkan putaran mesin.
8. Fuel System Asyembly
Komponen ini terdiri dari tanki hingga injector. Sistem
bahan bakar diesel berfungsi untuk mensuplai sejumlah
bahan bakar solar ke dalam ruang bakar saat langkah
usaha. Ada dua macam sistem bahan bakar pada mesin
diesel, yaitu konvensional dan sistem common rail.
Kelebihan mesin diesel yang menggunakan common rail
yaitu lebih hemat dan efisien. Hal ini dikarenakan sistem
common rail telah mengusung computerized control,
sehingga perhitungan dapat dilakukan secara akurat.
 Prinsip kerja mesin diesel mirip seperti mesin bensin.
Perbedaannya terletak pada langkah awal kompresi atau
penekanan adiabatik (penekanan adiabatik = penekanan yang
dilakukan dengan sangat cepat sehingga kalor atau panas
tidak sempat mengalir menuju atau keluar dari sistem. Sistem
untuk kasus ini adalah silinder. Kalau dalam mesin bensin,
yang ditekan adalah campuran udara dan uap bensin, maka
dalam mesin diesel yang ditekan hanya udara saja.
 Penekanan secara adiabatik menyebabkan suhu dan tekanan
udara meningkat.Selanjutnya injector atau penyuntik
menyemprotkan solar. Karena suhu dan tekanan udara sudah
sangat tinggi maka ketika solar disemprotkan ke dalam
silinder dan solar langsung terbakar. Tidak perlu memakai
busi lagi
Siklus Diesel
Siklus motor diesel merupakan siklus udara pada
tekanan konstan. Pada umumnya jenis motor
bakar diesel dirancang untuk memenuhi siklus
ideal diesel yaitu seperti siklus otto tetapi proses
pemasukan kalornya dilakukan pada tekanan
konstan.
Sisklus Rankine
 Siklus Rankine adalah siklus termodinamika yang
mengubah panas menjadi kerja. Panas disuplai secara
eksternal pada aliran tertutup, yang biasanya
menggunakan air sebagai fluida yang bergerak. Siklus
ini menghasilkan 80% dari seluruh energi listrik yang
dihasilkan di seluruh dunia. Siklus ini dinamai untuk
mengenang ilmuan Skotlandia, William John Maqcuorn
Rankine.

 Siklus Rankine adalah model operasi mesin uap panas


yang secara umum ditemukan di pembangkit listrik.
Sumber panas yang utama untuk siklus Rankine adalah
batu bara, gas alam, minyak bumi, nuklir, dan panas
matahari.
Gambar Mesin Diesel (Siklus Rankine)
Bagaimana mesin diesel
bekerja
1. Diagram siklus termodinamika sebuah mesin diesel ideal.
Dalam siklus mesin diesel, pembakaran terjadi dalam
tekanan tetap dan pembuangan terjadi dalam volume tetap.
Tenaga yang dihasilkan setiap siklus ini adalah area di dalam
garis siklus.

2. Ketika udara dikompresi suhunya akan meningkat (seperti


dinyatakan oleh Hukum Charles), mesin diesel
menggunakan sifat ini untuk proses pembakaran. Udara
disedot ke dalam ruang bakar mesin diesel dan dikompresi
oleh piston yang merapat, jauh lebih tinggi dari rasio
kompresi dari mesin bensin.
3. Ledakan tertutup ini menyebabkan gas dalam ruang
pembakaran mengembang dengan cepat, mendorong piston
ke bawah dan menghasilkan tenaga linear. Batang
penghubung (connecting rod) menyalurkan gerakan ini
ke crankshaft dan oleh crankshaft tenaga linear tadi diubah
menjadi tenaga putar.Tenaga putar pada ujung poros
crankshaft dimanfaatkan untuk berbagai keperluan

4. Untuk meningkatkan kemampuan mesin diesel, umumnya


ditambahkan komponen : Turbocharger atau supercharger
untuk memperbanyak volume udara yang masuk ruang bakar
karena udara yang masuk ruang bakar didorong oleh turbin
pada turbo/supercharger.
5. Untuk aplikasi generator listrik, komponen penting dari
mesin diesel adalah governor, yang mengontrol suplai
bahan bakar agar putaran mesin selalu para putaran
yang diinginkan. Apabila putaran mesin turun terlalu
banyak kualitas listrik yang dikeluarkan akan menurun
sehingga peralatan listrik tidak dapat berkerja
sebagaimana mestinya, sedangkan apabila putaran mesin
terlalu tinggi maka bisa mengakibatkan over voltage
yang bisa merusak peralatan listrik
Terima Kasih ...!!!

Anda mungkin juga menyukai