Anda di halaman 1dari 15

PENGARUH KUALITAS MAKANAN, KUALITAS PELAYANAN

DAN HARGA TERHADAP MINAT BELI ULANG (Studi Empirik


pada Konsumen Rumah Makan Ampera Saiyo)”


Ruli Pungki
NPM. 1113210299

UNIVERSITAS PANCASILA
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
PROGRAM STUDI MANAJEMEN
LATAR BELAKANG
Produk berperan penting dalam menentukan minat beli konsumen, tidak
terkecuali dalam bidang usaha kuliner. Produk menjadi salah satu elemen penting
dalam keberlangsungan sebuah restoran.

Kualitas produk menjadi faktor penentu perusahaan, terutama bisnis kuliner,


dalam menciptakan pembelian dan pemakaian terhadap suatu produk. Kualitas
produk adalah kemampuan suatu produk untuk melaksanakan berbagai fungsi
termasuk ketahanan, keterandalan, ketepatan, dan kemudahan dalam

penggunaan.

Kualitas pelayanan yang diberikan suatu restoran kepada konsumen juga sangat
penting. kualitas pelayanan merupakan tingkatan kondisi baik buruknya sajian
yang diberikan oleh perusahaan jasa yang melebihi harapan konsumen.

Harga sering dikaitkan dengan manfaat yang diperoleh atas suatu barang
atau jasa. Pembeli menggunakan harga tidak hanya pada ukuran
pengorbanan, tetapi juga digunakan sebagai indikator kualitas produk
dan layanannya
IDENTIFIKASI MASALAH, RUMUSAN MASALAH
IDENTIFIKASI MASALAH
1. Persaingan yang sangat ketat untuk memperebutkan konsumen pada rumah
makan.
2. Beberapa fasilitas yang disediakan oleh rumah makan Ampera Saiyo belum
berfungsi secara maksimal.
3. Tempat parkir rumah makan Ampera Saiyo masih membingungkan
konsumen dan lahan parkir kurang luas.
4. Masih terdapat persepsi harga yang ditetapkan rumah makan Ampera Saiyo


belum sesuai dengan manfaat yang diperoleh konsumen.
5. Kualitas produk dan kualitas pelayanan masih menjadi pertimbangan
konsumen dalam membeli produk makanan di rumah makan Ampera Saiyo
RUMUSAN MASALAH
1. Apakah terdapat pengaruh kualitas makanan terhadap minat beli ulang
konsumen di Rumah makan Ampera Saiyo?
2. Apakah terdapat pengaruh kualitas pelayanan terhadap minat beli ulang
konsumen di Rumah makan Ampera Saiyo. ?
3. Apakah terdapat pengaruh harga terhadap minat beli ulang konsumen di
Rumah makan Ampera Saiyo ?
4. Apakah terdapat pengaruh kualitas makanan, kualitas pelayanan dan harga
terhadap minat beli ulang konsumen di Rumah makan Ampera Saiyo ?
KAJIAN PUSTAKA
KUALITAS MAKANAN
Kualitas makanan adalah karakteristik kualitas dan makanan yang dapat
diterima oleh konsumen, termasuk faktor eksteral seperti ukuran, bentuk,
warna, konsistensi, tekstur, dan rasa. Kualitas merupakan perpaduan antara
sifat dan karakteristik yang menentukan sejauh mana keluaran dapat
memenuhi prasyarat kebutuhan pelanggan atau menilai sampai seberapa
jauh sifat dan karakteristik itu memenuhi kebutuhannya

KUALITAS PELAYANAN

Kualitas merupakan suatu kondisi dinamis yang berhubungan dengan
produk, jasa, manusia, proses, dan lingkungan yang memenuhi atau melebihi
harapan. Kualitas jasa merupakan ukuran seberapa bagus tingkat layanan
yang diberikan mampu sesuai dengan ekspektasi pelanggan. Kualitas jasa
bisa diwujudkan melalui pemenuhan kebutuhan dan keinginan pelanggan
ketepatan penyampaiannya untuk mengimbangi harapan pelanggan.
HARGA

Harga adalah sejumlah uang yang ditagihkan atas suatu produk dan jasa atau
jumlah dari nilai yang ditukarkan para pelanggan untuk memperoleh manfaat
dari memiliki atau menggunakan suatu produk atau jasa (Kotler dan
Armstrong, 2012:345). Harga memiliki dua peranan utama dalam proses
pengambilan keputusan para pembeli yaitu peranan alokasi dan peranan
informasi (Tjiptono, 2014:151-152).


MINAT BELI
Minat beli merupakan sesuatu yang berhubungan dengan rencana konsumen
untuk membeli produk tertentu serta berapa banyak unit produk yang
dibutuhkan pada periode tertentu. Dapat dikatakan bahwa minat beli
merupakan pernyataan mental dari konsumen yang merefleksikan rencana
pembelian sejumlah produk dengan merek tertentu.
KERANGKA PEMIKIRAN

Kualitas
makanan H1

Kualitas
Produk H2
 Minat beli

H3

Harga

H4
METODE PENELITIAN
Kategori Penelitian Kuantitatif dan Eksplanatori

Variabel Penelitian Variabel Independen (Kualitas makanan,


Kualitas pelayanan dan Persepsi harga)
Variabel Dependen (Minat beli)

Populasi
RM Ampera Saiyo, sampel 100 orang.Konsumen yang membeli makanan di

Teknik Pengumpulan Data Kepustakaan dan lapangan (Kuisioner)

Uji Asumsi Klasik Uji Normalitas, Multikolinearitas,

Heteroskedastisitas

Teknik Analisis Analisis Regresi Linier Berganda


HASIL PENELITIAN
Rumah makan Ampera Saiyo merupakan salah satu rumah makan Padang yang
ada di Jakarta. Rumah makan Ampera Saiyo terletak di Jl. Harsono Rm. No. 100
Ragunan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selelatan.

Kualitas Makanan
Berdasarkan tanggapan pelanggan pada kualitas makanan mendapatkan skor rata-rata
(mean) terbaik yaitu 3,46. Hal ini menunjukkan bahwa kualitas makanan yang ditawarkan
oleh rumah makan Ampera Saiyo sudah berkualitas. Namun ada nilai descriptive statistik


dari tanggapan pelanggan yang sebaiknya ditingkatkan yaitu pernyataan “Rasa produk
yang disajikan enak dan nikmat” yang mendapatkan skor rata-rata (mean) 3.32, sedangkan
yang harus dipertahankan pada pernyataan Pilihan menu Rumah makan Ampera Saiyo
yang beragam dengan nilai rata-rata 3,56.

Kualitas Pelayanan
Berdasarkan tanggapan pelanggan pada variabel kualitas pelayanan, diperoleh nilai rata-
rata sebesar 3,44. Hal ini menunjukkan bahwa pelanggan menilai kualitas pelayanan
Rumah makan Ampera Saiyo sudah baik. “Karyawan RM Ampera Saiyo Memberikan
perhatian yang baik dalam pelayanan” mendapatkan skor rata-rata (mean) terbaik yaitu 3,58
dan harus dipertahankan, namun ada nilai descriptive statistik dari tanggapan pelanggan
yang sebaiknya ditingkatkan yaitu pernyataan “Karyawan RM Ampera Saiyo bersikap
sopan dalam pelayanan.” yang mendapatkan skor rata-rata (mean) 3.20.
Persepsi Harga
Berdasarkan tanggapan pelanggan pada variabel persepsi harga, diperoleh nilai
rata-rata sebesar 3,46. Hal ini menunjukkan bahwa pelanggan menilai harga
yang ditetapkan pada Rumah makan Ampera Saiyo sudah baik. “Harga yang
ditawarkan Rumah makan Ampera Saiyo sesuai dengan manfaat yang
didapatkan oleh konsumen (berkualitas).” mendapatkan skor rata-rata (mean)
terbaik yaitu 3.58 dan harus dipertahankan, namun ada nilai descriptive statistik
dari tanggapan pelanggan yang sebaiknya ditingkatkan yaitu pernyataan
“Harga yang ditetapkan Rumah makan Ampera Saiyo kompetitif.” yang
mendapatkan skor rata-rata (mean) 3.35

Minat Beli 
Berdasarkan tanggapan pelanggan pada variabel minat beli ulang, diperoleh
nilai rata-rata sebesar 3,31. Hal ini menunjukkan bahwa pelanggan memiliki
minat untuk pembelian ulang sudah cukup baik. Berdasarkan keterangan di
atas tanggapan pelanggan “Saya lebih suka memilih Rumah makan Ampera
Saiyo dibanding restoran lainnya” mendapatkan skor rata-rata (mean) terbaik
yaitu 3.43 dan harus dipertahankan, namun ada beberapa nilai descriptive
statistik dari tanggapan pelanggan yang sebaiknya ditingkatkan yaitu
pernyataan “berniat untuk mencoba variasi menu baru lainnya yang ditawarkan
Rumah makan Ampera Saiyo” yang mendapatkan skor rata-rata (mean) 3.26.
UJI ASUMSI KLASIK

Uji Normalitas


One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test
  Unstandardized
Residual
N 100
Mean 0E-7
Normal Parametersa,b
Std. Deviation 3.03142666
Absolute .051
Most Extreme Differences Positive .051
Negative -.045
Kolmogorov-Smirnov Z .509
Asymp. Sig. (2-tailed) .958
a. Test distribution is Normal.
b. Calculated from data.
Hasil Uji Multikolinieritas
Coefficientsa
Model Correlations Collinearity Statistics
Zero-order Partial Part Tolerance VIF
(Constant)          
1 Kualitas makanan .322 .227 .169 .905 1.105
Kualitas pelayanan .518 .430 .347 .868 1.152
Persepsi harga .515 .495 .415 .955 1.047
a. Dependent Variable: Minat beli ulang

Hasil Uji Heteroskedastisitas


HASIL ANALISIS REGRESI LINEAR BERGANDA
Coefficientsa
 
Model Unstandardized Coefficients Standardized t Sig.
Coefficients
 
B Std. Error Beta  
(Constant) 3.783 2.420   1.563 .121  

Kualitas makanan .154 .067 .178 2.279 .025  


1
Kualitas pelayanan .192 .041 .373 4.667 .000  

Persepsi harga .531 .095 .424 5.574 .000  


a. Predictors: (Constant), Persepsi harga, Kualitas makanan, Kualitas pelayanan
b. Dependent Variable: Minat beli ulang

HASIL UJI KOEFISIEN DETERMINASI

Model Summaryb
Model R R Square Adjusted R Std. Error of Durbin-Watson
Square the Estimate
1 .685 a
.469 .452 3.07843 2.217
a. Predictors: (Constant), Persepsi harga, Kualitas makanan, Kualitas pelayanan
b. Dependent Variable: Minat beli ulang
Hasil Uji
Fhitung
ANOVAa
Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.
Regression 802.995 3 267.665 28.244 .000b

1 Residual 909.765 96 9.477    


Total 1712.760 99      
a. Dependent Variable: Minat beli ulang
b. Predictors: (Constant), Persepsi harga, Kualitas makanan, Kualitas pelayanan


Ringkasan Hasil Analisis Uji t

Variabel t hitung > /< t table Sig. Ket.


Kualitas makanan 2.279 >  1,66 .025 Ho Ditolak
Kualitas pelayanan 4.667 >  1.66 .000 Ho Ditolak
> 1,66 Ho Ditolak
Persepsi harga 5.574 .000
KESIMPULAN
1. Kualitas makanan Rumah makan padang Ampera Saiyo berpengaruh positif
dan signifikan terhadap minat beli ulang, hal ini dikarenakan kualitas makanan
di Rumah makan padang Ampera Saiyo dari hasil tanggapan pelanggan
terbukti berkualitas sehingga menciptakan minat beli ulang konsumen.
2. Kualitas layanan Rumah makan padang Ampera Saiyo berpengaruh positif dan
signifikan terhadap minat beli ulang, hal ini dikarenakan kualitas pelayanan di
Rumah makan padang Ampera Saiyo dari hasil tanggapan pelanggan terbukti
berkualitas sehingga menciptakan minat beli ulang konsumen.


3. Persepsi harga produk pada Rumah makan padang Ampera Saiyo berpengaruh
positif dan signifikan terhadap minat beli ulang, hal ini dikarenakan harga yang
ditetapkan pada Rumah makan padang Ampera Saiyo dari hasil tanggapan
pelanggan terbukti sudah baik sehingga menciptakan minat beli ulang
konsumen.
4. Kualitas makanan, kualitas layanan dan persepsi harga pada Rumah makan
padang Ampera Saiyo simultan berpengaruh terhadap minat beli ulang, hal ini
dikarenakan kualitas makanan, layanan dan persepsi harga merupakan faktor
penting dalam membentuk minat beli ulang.
saran
1. Kualitas makanan berada pada kategori baik tetapi masih terdapat konsumen yang
mengeluhkan rasa makanan yang disajikan masih berubah-ubah dan belum sesuai
dengan tampilan secara visual. Oleh karena itu, rasa makanan yang disajikan oleh
Rumah makan padang Ampera Saiyo harus konsisten setiap harinya. Makanan yang
telah dimasak sebaiknya dicicipi terlebih dahulu untuk mengevaluasi kembali rasa
dari makanan tersebut.
2. Rumah makan padang Ampera Saiyo sebaiknya meningkatkan kecepatan,
keramahan, dan ketanggapan pelayan agar lebih handal dan responsif dalam


melayani konsumen, apabila konsumen selesai memesan pelayan hendaknya segera
membersihkan peralatan makan yang kotor di meja. Dengan meningkatkan kualitas
pelayanan maka akan meningkatkan minat beli ulang konsumen.
3. Rumah makan padang Ampera Saiyo sebaiknya tetap memperhatikan harga yang
ditetapkan agar lebih kompetitif. Harga makanan dan minuman yang terjangkau
menjadi salah satu hal yang dapat menarik perhatian konsumen. Rumah makan
padang Ampera Saiyo harus benar-benar tepat dalam menetapkan harga dengan
diimbangi kualitas makanan dan minuman yang baik.
4. Peneliti selanjutnya sebaiknya juga menambahkan variabel lain yang belum
tercantum dalam penelitian ini karena masih terdapat faktor lain yang dapat
mempengaruhi minat beli ulang konsumen, seperti lokasi, promosi, dan lain-lain
sehingga diperoleh model statistik yang baik.

Anda mungkin juga menyukai