Anda di halaman 1dari 9

BANDAR UDARA JUANDA

Fasilitas di Bandara Juanda


Fasilitas – fasilitas yang bisa kita temukan di bandara ini adalah :

 Passenger Service Yang Dimiliki Oleh Bandara Juanda Dikelola Secara Profesional Guna Melayani Para
Penumpang Dengan Baik
 Fasilitas Bus Damri Yang Mampu Mengantar Penumpang Dari Dan Menuju Bandara Juanda
 Layanan Taksi Yang Mendukung Kelancaran Transportasi Penumpang Di Bandara Juanda
 Akses Jalan Tol Dari Bandara Juanda Yang Terkoneksi Dengan Jalan Tol Waru – Juanda Yang Dari Dan
Menuju Kota Surabaya Membuat Akses Jalan Tersendiri Bagi Roda Transportasi Dari Dan Menuju Bandara
Juanda
 Sarana Dan Pra Sarana Yang Terbilang Komplit Dan Memadai Yang Memanjakan Penumpang Di Bandara
Juanda
 Sistem Keamanan Bandara Yang Sangat Ketat Menjadikan Bandara Juanda Menjadi Bandara Yang Aman
Dan Nyaman Bagi Para Penumpang
 Adanya layanan tempat pengaduan jika penumpang pesawat di bandara Juanda ini merasa dirugikan atau
mengalami hal yang tidak diinginkan lainnya
• Passenger Service Yang Dimiliki Oleh Bandara Juanda Dikelola
Secara Profesional Guna Melayani Para Penumpang Dengan
Baik

 Passenger service yang ada di bandara Juanda


ini memang dikelola dengan baik dan tertib
dimana para penumpang diharuskan membayar
charge ketika ingin menuju terminal tempat
menunggu jadwal keberangkatan pesawat di
bandara Juanda ini. Sikap disiplinnya para
petugas passenger service menjadikan bandara
Juanda bisa menghindari para penumpang gelap
yang mungkin saja bisa masuk menyelinap
untuk ikut rute penerbangan. Sikap profesional
yang dimiliki tentu wajib kita acungi jempol.
• Fasilitas Bus Damri Yang Mampu Mengantar
Penumpang Dari Dan Menuju Bandara Juanda

 Moda angkutan seperti bus Damri


yang dimiliki oleh pemerintah kota
Surabaya tentu membuat aktifitas
transportasi dari dan menuju bandara
Juanda menjadi semakin baik dan
lancar. Masyarakat yang ingin menuju
dan meninggalkan bandara Juanda
bisa memilih alat transportasi bus
Damri ini sebagai salah satu
pilihannya
• Layanan Taksi Yang Mendukung Kelancaran
Transportasi Penumpang Di Bandara Juanda

 Taksi merupakan layanan mobil transportasi


yang juga menghiasi bandara Juanda juga
seperti halnya bandara – bandara pada
umumnya. Taksi dipilih menjadi acuan alat
transportasi penumpang di bandara karena
segi privasi, keamanan, serta kenyamanan
yang memang berbeda dengan angkutan
umum lainnya seperti bus dimana penumpang
harus berdesak – desakan di dalamnya.
 
• Akses Jalan Tol Dari Bandara Juanda Yang Terkoneksi Dengan
Jalan Tol Waru – Juanda Yang Dari Dan Menuju Kota
Surabaya Membuat Akses Jalan Tersendiri Bagi Roda
Transportasi Dari Dan Menuju Bandara Juanda
 Jika kita keluar dari bandara Juanda ini kita
akan bisa menempuh rute jalan tol yang
terhubung dengan jalan tol Waru – Juanda
yang dari dan menuju kota Surabaya bisa
dengan mudah kita lewati. Jalan tol yang
begitu nyaman tentu akan menjadikan
perjalanan kita bisa ditempuh dengan waktu
yang lebih singkat dan cepat tentunya. Hal
ini menjadi sebuah keuntungan tersendiri
bagi para penumpang pesawat di bandara
Juanda di kota Surabaya.
• Sarana Dan Pra Sarana Yang Terbilang Komplit Dan
Memadai Yang Memanjakan Penumpang Di Bandara
Juanda
 Sarana dan pra sarana seperti adanya kamar mandi atau toilet yang
bersih, adanya Wifi internet yang cepat dan gratis, pusat
perbelanjaan oleh – oleh, tempat makan, mushola, ruang tunggu
yang nyaman, dan sistem informasi penerbangan digital juga tidak
kalah dengan bandara Soekarno Hatta karena memang sama – sama
bandara berkelas internasional. Fasilitas seperti bengkel service,
tempat suku cadang dan bahan bakar pesawat, dan montir – montir
pesawat terbang yang mumpuni di bidangnya juga dimiliki oleh
bandara Juanda.
• Sistem Keamanan Bandara Yang Sangat Ketat
Menjadikan Bandara Juanda Menjadi Bandara Yang
Aman Dan Nyaman Bagi Para Penumpang
 Adanya sistem keamanan yang menggunakan teknologi tinggi dimana ada mesin
pemindai baik itu untuk orang ataupun barang sudah menggunakan standar
layanan bandara internasional yang mumpuni. Para petugas keamanan bandara
yang siap dan siaga juga membuat penumpang menjadi merasa lebih aman dan
nyaman ketika berada di bandara Juanda. Tentu inilah yang diinginkan oleh para
penumpang dimana faktor keamanan dan kenyamanan penumpang selama di
bandara ini bisa dilakukan dengan profesional dan semestinya. Kejahatan atau
pelanggaran apapun di bandara Juanda ini bisa dideteksi secara dini. Sistem
keamanan bandara Juanda ini juga pernah diliput oleh Net TV salah satu televisi
lokal yang ada di Indonesia dimana berguna untuk disosialisasikan kepada
masyarakat tentang kualitas keamanan di bandara Juanda di kota Surabaya ini.
• Adanya layanan tempat pengaduan jika penumpang
pesawat di bandara Juanda ini merasa dirugikan atau
mengalami hal yang tidak diinginkan lainnya
 Pusat layanan pengaduan berupa komplain atau tindak kerugian lainnya yang dialami oleh
penumpang pesawat di bandara Juanda ini dibangun dan dibuka disini. Jadi penumpang
bisa berkeluh kesah dan melaporkan kerugian jika menimpa kita sebagai penumpang
merasa dirugikan oleh pihak bandara maupun pihak diluar bandara. Tentu petugas yang
ada disini akan berkoordinasi dengan pengelola bandara diatasnya dan perangkat
keamananan atau pihak diluar bandara yang terkait lainnya untuk melayani penumpang
dengan semestinya. Bandara Juanda sendiri memegang peranan penting dalam membantu
melayani penerbangan domestik maupun penerbangan luar negeri. Aktifitas padat dan
ramainya jalur penerbangan yang dilayani bandara Juanda ini memang wajib dibarengi
dengan adanya layanan serta fasilitas yang cukup memadai agar kegiatan penerbangan
yang dilakukan oleh pihak bandara bisa berjalan dengan baik dan lancar. Kelancaran
penerbangan bukan hanya menjadi tanggung jawab pilot dan kru pesawat lainnya, namun
peranan bandara dalam berkomunikasi dan mengarahkan pesawat agar sesuai dengan jalur
penerbangannya juga menjadi sebuah tanggung jawab yang besar. Inilah peranan bandara
internasional seperti bandara Juanda, mampu memastikan kegiatan penerbangan bisa
lancar dan terkendali seperti yang direncanakan dan yang diharapkan oleh semua pihak.

Anda mungkin juga menyukai