Anda di halaman 1dari 22

Biografi

Mahmoud Ahmadinejad
• Presiden Iran ke-6
• Mulai menjabat 3 Agustus 2005
• Lahir : 28 Oktober 1956 (umur 57) Aradan,
Iran
• Kebangsaan : Iran
• Partai politik : Perhimpunan Insinyur Islam
• Agama : Islam Syi’ah
Mahmoud Ahmadinejad merupakan anak
keempat dari tujuh bersaudara, berasal dari keluarga
Syiah. Lahir di desa pertanian Aradan, dekat Garmsar,
sekitar 100 km dari Teheran, sebagai putra seorang
pandai besi yang bernama Ahmad Saborjihan,
memberi nama Mahmud Saborjihan saat lahir. Dia
menggunakan nama tersebut hingga sebuah
keputusan besar mendorong keluarganya hijrah ke
Teheran pada paruh kedua tahun 1950-an. Di
Teheran, ayahnya mengubah namanya menjadi
Mahmoud Ahmadinejad sebagai isyarat religiusitas
dan semangat mencari kehidupan yang lebih baik,
karena Saborjihan dalam bahasa Parsi berarti pelukis
karpet, pekerjaan yang jamak dilakukan di sentra
karpet seperti Aradan, sedangkan Ahmadinejad
berarti ras yang unggul, bijak, dan paripurna
Karir
• Pada masa Perang Iran-Irak, Ahmadinejad bergabung
dengan Korps Pengawal Revolusi Islam pada tahun 1986.
• Dia terlibat dalam misi-misi di Kirkuk, Irak. Dia kemudian
menjadi insinyur kepala pasukan keenam Korps dan
kepala staf Korps di sebelah barat Iran.
• Setelah perang, dia bertugas sebagai wakil gubernur dan
gubernur Maku dan Khoy, Penasehat Menteri
Kebudayaan dan Ajaran Islam, dan Gubernur provinsi
Ardabil dari 1993 hingga Oktober 1997.
Ahmadinejad lalu terpilih sebagai walikota
Teheran pada Mei 2003. dalam masa tugasnya, dia
mengembalikan banyak perubahan yang dilakukan
walikota-walikota sebelumnya yang lebih moderat
dan reformis, dan mementingkan nilai-nilai
keagamaan dalam kegiatan-kegiatan di pusat-pusat
kebudayaan.
• Setelah dua tahun sebagai wali kota Teheran,
Ahmadinejad lalu terpilih sebagai presiden baru
Iran. Tak lama setelah terpilih, pada 29 Juni 2005,
sempat muncul tuduhan bahwa ia terlibat dalam
krisis sandera Iran pada tahun 1979.
• Iran focus mengklaim bahwa sebuah foto yang
dieluarkannya menunjukkan Ahmadinejad sedang
berjalan menuntun para sandera dalam peristiwa
tersebut, namun tuduhan ini tidak pernah dapat
dinuktikan.
Keteladanan Tokoh
Hal pertama yang dilakukannya ketika
diangkat menjadi presiden adalah
mengumumkan kekayaan dan propertinya yaitu
sebuah sedan Peugeot 504 tahun 1977 dan
rumah sederhana warisan ayahnya di sebuah
daerah kumuh di Teheran.
• Masih banyak lagi sisi lain dari Ahmadinejad yang patut
dicontoh oleh para pemimpin dunia. Yang menjadi
pertanyaan, mengapa ia berlaku seperti itu? Mengapa
Ahmadinejad berperilaku seperti rakyat jelata atau orang
miskin?
• Padahal ia hidup di negara kaya, sebagai negara penghasil
minyak bumi terbesar keempat di dunia.
• Dan kebijakan-kebijakan pertahanan Iran kerap membuat
gerah negara-negara kapitalis barat, negara adikuasa, adidaya
dengan sekutunya. Ahmadinejad pun menjadi presiden yang
berpengaruh dalam percaturan dunia dan menjadikan Iran
menjadi sebuah negara yang diperhitungkan secara strategis,
politik, ekonomis, keamanan dan pertahanan di kawasan
Timur Tengah, Semenanjung Arab, Eurasia bahkan dunia.
• Jawabannya adalah Mahmoud Ahmadinejad
menempatkan dirinya sebagai “pelayan” dan
pengabdiannya sebagai presiden adalah sebuah tanggung
jawab yang berat, yaitu melayani bangsa Iran, seperti
yang disampaikannya kepada TV Fox (AS).

• Semangat ini yang ia tularkan kepada bawahannya atau


menteri-menterinya agar tetap hidup sederhana dan
bahwa rekening pribadi mereka akan selalu diawasi oleh
seluruh rakyat Iran. Agar jika suatu hari nanti mereka tidka
berkuasa atau berakhir masa jabatannya mereka dapat
meninggalkan jabatan dan kekuasaannya dengan kepala
tegak dan tidak sebagai pecundang.
Pernyataan Wawancara dari Ahmadinejad
Kami menentang kezaliman. Kami melihat Amerika dan
Inggris membangun trayek penerbangan dan memberikan
sistem persenjataan paling mutakhir kepada Israel dan membela
mati-matian. Pertanyaan masyarakat Timur Tengah adalah
mengapa petinggi-petinggi Amerika tidak mau mendengarkan
suara mereka? Kami adalah teman masyarakat Timur Tengah dan
dunia. Apa yang akan kami lakukan akan kami umumkan terang-
terangan. Kami akan membantu masyarakat dunia secara politik
dan moral. Kami secara terang-terangan mengucapkan bahwa
kami menentang sikap dan perilaku Amerika dan Inggris.
Menurut kami sikap dan perilaku mereka sangat membahayakan
masa depan dunia. Mengapa Amerika harus secara membabi
buta membela rezim Israel? Mereka mengirimkan bom laser
kepada Israel yang dipakai untuk membom tempat perlindungan
anak-anak dan wanita.
Awal Mula Perkembangan Nuklir di Iran

Iran mulai melaksanakan program nuklirnya sejak


tahun 1960-an. Instalasi nuklir Iran pertama adalah
untuk riset nuklir dengan kekuatan hanya lima
Megawatt yang diperolehnya dari AS dan memulai
beroperasi pada 1967. Pada tahun 1968, dibentuk
perjanjian pelarangan penyebaran senjata nuklir
diantara negera-negara pemilik nuklir dalam bentuk
Nuclear Non-Proliferation Treaty (NPT), dan pada
tahun 1970, Iran telah menjadi salah satu negara
penandatangannya.
Di bawah pemerintahan Shah, Iran terus
mengembangkan aktivitas nuklirnya dengan
melakukan kerjasama dan transaksi dengan
beberapa perusahaan Eropa seperti perusahaan
“Siemens” dari Jerman pada tahun 1975, dan
perusahaan dari Perancis pada tahun berikutnya.
Namun, pada tahun 1979, seiring dengan jatuhnya
kekuasaan Shah, Khomeini, yang saat itu
mengambil kursi pemerintahan, menghentikan
aktivitas pembangunan reaktor-reaktor nuklir Iran.
Berikut ini adalah potret bentuk kesederhanaan
presiden Iran, Mahmoud Ahmadinejad
Potret kesederhanaan Presiden Ahmadinejad adalah dengan apa
yang dikenakannya
Baru-baru ini sang presiden tersebut baru saja mempunyai
hajatan besar yaitu menikahkan putrinya. Dan resepsi
pernikahan putra Presiden ini, dilangsungkan hanya layaknya
sebagaimana pernikahan golongan kaum buruh.
Jumpa pers yang sangat sederhana, namun
tetap terlihat impresif
Rumah dan mobil properti Presiden Mahmoud Ahmadinejad
yang sangat sederhana, jauh dari kesan mewah
Lebih suka tidur beralaskan karpet dan selimut, walau
sedang berada di hotel mewah, foto ini diambil dari
koran Wifaq yang juga dipublikasikan di Amerika.
Sepanjang sholat, kita dapat melihat bahwa ia tidak
duduk di baris paling depan.
Teguh memegang prinsip, tidak bersalaman dengan
wanita yang bukan muhrim.
Kesimpulan
Hal yang dapat diteladani dari seorang Mahmoud Ahmadinejad,
yaitu beliau merupakan sosok pemimpin yang sederhana. Beliau
mempunyai prinsip bahwa kesejahteraan adalah milik negara dan
ia bertugas untuk menjaganya. Sehingga, meskipun ia mempunyai
jabatan sebagai Presiden Iran, ia tidak pernah mengambil gajinya
sebagai presiden, ia tetap tinggal di rumah susunnya dan juga
pernah menjual harta pribadinya untuk disumbangkan kepada
warga Iran yang membutuhkan. Selain sifatnya yang sederhana ia
dicintai karena lebih mementingkan memperbaiki ekonomi negara
ketimbang bidang-bidang lain dan memperjuangkan setiap
pendapatan minyak bumi agar jatuh ke meja makan rakyat Iran.
Beliau sangat bertanggung jawab untuk kesejahteraan
rakyat Iran. Hal ini dapat dijadikan pelajaran bagi kita dan
para pemimpin kita, bahwa sesungguhnya segala
kekuasaan, jabatan, kekayaan dan pengaruh adalah titipan
dari Tuhan yang akan lenyap jika Tuhan mengambilnya.
Bagaimana juga sang pemimpin sebenarnya pelayan bagi
masyarakat yang pada saatnya nanti akan dimintai
pertanggungjawaban, baik di dunia maupun di akhirat.
Tentunya kita berharap suatu saat nanti akan ada sosok
pemimpin seperti Mahmoud Ahmadinejad di negara kita.

Anda mungkin juga menyukai