Anda di halaman 1dari 5

Hasil Telaah

RPPEG Provinsi Riau


Oleh:
Lailan Syaufina
E-mail: lailans@apps.ipb.ac.id

29 Oktober 2021
Telaah Umum
• Dokumen baru sampai Bab 2
• Bab 1 sampai dengan Bab 2 sudah dideskripsikan dengan sangat baik, jelas, runut
dan concise, dilengkapi dengan data yang memadai dan ilustrasi skema, diagram,
gambar, tabel yang mendukung.
• Proses penyusunan RPPEG Riau sudah digambarkan dengan sangat rinci dan jelas
• Isu strategis PPEG Riau telah diidentifikasi dan dianalisis secara komprehensif
• Perlu perbaikan pada legenda peta, agar diperbesar untuk memperjelas
keterangan
• Kalimat sebaiknya mengikuti pola SPOK
• Usulan perbaikan yang bersifat minor
Bab 1. PENDAHULUAN
• Posisi, kedudukan, dan relevansi RPPEG Provinsi Riau sudah dijelaskan
secara baik yang didukung dengan diagram yang memperjelas deskripsi.
• 1.1.2.Hal 19, tertulis Perlindungan dan Pengelolaan Ekosistem Gambut
dalam rencana strategis nasional dan daerah, tetapi dalam penjelasan yang
lebih lanjut, tidak ditemukan kaitannya dengan rencana strategis nasional.
• Hal 29. tertulis Literatur yang digunakan merupakan publikasi ilmiah dan
Lembaga yang tersedia secara terbuka (daring). Kalimat ini kurang jelas.
• Proses penyusunan RPPEG Riau sudah dijelaskan dengan sangat baik dan
rinci termasuk tata waktunya
Bab 2. KONDISI, POTENSI DAN ISU STRATEGIS
PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN EKOSISTEM
GAMBUT
• Gambar peta sudah baik dan lengkap, legenda perlu diperbesar agar jelas keterangan petanya.
• Gambar 2.3 perlu diperbesar, agar lebih jelas dan terbaca.
• Hal 35, Luas kubah gambut dapat dilihat pada Tabel 2.2.seharusnya Tabel 2.3
• Hal 37, tertulis Untuk melihat cekungan air tanah pada lahan gambut di Provinsi Riau
• dapat dilihat pada Tabel 2.3., seharusnya Tabel 2.4
• Hal 37, Gambar 2.3 belum diacu. Gambar 2.3 Sebaran Kondisi Tinggi Muka Air Tanah atau sebaran titik pemantauan TMA?
Tidak ada legenda, arti warna2?
• Hal. 41 D. Banjir. Tabel 2.6 perlu ditambahkan satuan (ha?) dan kriteria banjir rendah, normal, tinggi, ektrim
• Hal 43, pada kalimat Pemanfaatan lahan yang telah dilakukan pada suatu wilayah dalam dilihat berdasarkan kondisi
tutupan lahan.
• Hal 58, perlu dijelaskan wilayah2 yang rawan karhutla untuk pertimbangan penyusunan program
• Hal 83. Tabel 2.34, dilengkapi dengan satuan (ha?)
• Hal 86.status kerusakan, perlu disampaikan kriteria/indikator untuk tingkat kerusakan yang digunakan. Tabel 2.35 lengkapi
dengan satuan (ha?). Deskripsi dilengkapi dengan persentase disamping data luasan.
• Untuk kondisi lingkungan fisik, dapat ditambahkan deskripsi tentang kualitas udara,mengingat Riau sering terkena dampak
kabut asap karhutla, bagaimana perkembangannya?
• Selain kayu, hutan pada ekosistem gambut juga menghasilkan produk
bukan kayu atau hasil hutan bukan kayu (HHBK) seperti rotan, getah
jelutung, kayu gaharu, kayu nyamplung dan madu alam; disesuaikan.
• Tabel 2.44 potensi sumber plasma nutfah untuk Dumai, Inhil,
Pelalawan, Rohil dan Rohul perlu dielaborasi lebih lanjut
• Hal 2.3.6 Penegakkan hukum, perlu dielaborasi lebih jauh
• Hal 139. Tabel 2.77, dilengkapi dengan persentase dalam penjelasan
• Hal 143. Tabel 2.80, dilengkapi dengan satuan (ha).

Anda mungkin juga menyukai