Anda di halaman 1dari 19

Konsep Analisis

Kebijakan Kesehatan
AYU PURNAMA
1911212004
PEMINATAN AKK

Dosen Pengampu : Ayulia Fardila Sari ZA, SKM, MPH.


INTRODUCTION
Nama : Ayu Purnama

No. BP : 1911212004

Peminatan: AKK

Asal : Sawahlunto
TABLE OF CONTENTS
Definisi Kebijakan Publik dan Kebijakan
01 Kesehatan

02 Tahap dan Proses Kebijakan Publik

03 Perbedaan Analisis Kebijakan Kesehatan


dengan Studi Kebijakan Kesehatan
01
Definisi Kebijakan Publik
dan Kebijakan
Kesehatan
1. Kebijakan Publik
Thomas R. Dye dalam Ayuningtyas (2014:8) yang mengatakan bahwa
“kebijakan publlik adalah apa pun yang dipilih oleh pemerintah untuk
dilakukan atau tidak dilakukan (whatever governments choose to do or
not to do)”.

Seorang ahli Jerman lainnya, Crinson menyatakan kebijakan


merupakan sebuah konsep, bukan fenomena spesifik
maupun konkret, sehingga pendefinisiannya akan
menghadapi banyak kendala atau dengan kata lain tidak
mudah.
2. Kebijakan Kesehatan
Secara umum dapat disebutkan bahwa kebijakan kesehatan itu adalah sesuatu
yang berhubungan dengan kesehatan; berupa aturan, program-program atau
semua yang berhubungan dengan kesehatan.

Kebijakan kesehatan merupakan kebijakan publik. Kebijakan kesehatan


didefinisikan sebagai suatu cara atau tindakan yang berpengaruh terhadap
perangkat institusi, organisasi, pelayanan kesehatan dan pengaturan keuangan dari
sistem kesehatan (Walt, 1994). Kebijakan kesehatan merupakan bagian dari sistem
kesehatan (Bornemisza & Sondorp, 2002).
Tujuan Kebijakan Kesehatan

Untuk menyediakan pola pencegahan,


pelayanan yang terfokus pada pemeliharaan
kesehatan, pengobatan penyakit dan
perlindungan terhadap kaum rentan
(Gormley, 1999). Kebijakan kesehatan juga peduli
terhadap dampak dari lingkungan dan
sosial ekonomi terhadap kesehatan

Kebijakan kesehatan merupakan aplikasi


dari kebijakan publik ketika pedoman yang
ditetapkan bertujuan untuk meningkatkan Kebijakan kesehatan nasional
derajat kesehatan masyarakat. ditujukan untuk meningkatkan
status kesehatan penduduk suatu
negara (Ayuningtas, 2014)
Sistem dan komponen kebijakan
publik dikemukakan pula oleh
William Dunn yaitu :

Isi Kebijakan (policy content)

Aktor atau pemangku


kepentingan kebijakan (policy
stakeholder)

Lingkungan kebijakan
(policy environment)
Mengapa Kebijakan Kesehatan Penting?

Hal itu disebabkan antara lain sektor kesehatan


merupakan bagian dari ekonomi.
Ada yang mengatakan bahwa kebijakan kesehatan
merupakan driver dari ekonomi.

Namun yang lebih penting lagi adalah keputusan


kebijakan kesehatan melibatkan persoalan hidup dan
mati manusia
(Buse, Mays & Walt, 2005).
Analisis Kebijakan
Kesehatan
Terdiri dari tiga kata yang mengandung arti atau dimensi yang luas, yaitu analisis,
kebijakan, dan kesehatan.
Analisis adalah penyelidikan terhadap suatu peristiwa (seperti karangan, perbuatan,
kejadian atau peristiwa) untuk mengetahui keadaan yang sebenarnya, sebab musabab
atau duduk perkaranya. \
Kebijakan merupakan suatu rangkaian alternatif yang siap dipilih berdasarkan prinsip-
prinsip tertentu.
Kesehatan adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa, dan sosial yang memungkinkan
setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomi

Konsep dari analisis kebijakan kesehatan adalah “what the goverment do


or not to do”, artinya segala keputusan yang pemerintah lakukan atau
tidak dilakukan dalam bidang kesehatan berdasarkan atas kemanfaatan
masyarakat di bidang kesehatan.
02
Tahap dan Proses
Kebijakan Publik
Proses Kebijakan Publik
Proses kebijakan adalah cara dari kebijakan itu diinisiasi, dikembangkan atau
diformulasikan, dinegosiasikan, dikomunikasikan, diimplementasi dan
dievaluasi (Sutcliffe & Court, 2006).

Model Proses Kebijakan Publik (Thomas R. Dey, 1992: 328)

 The Identification
 Agenda-setting
 The Formulation
 The Legitimation
 The Implementation
 The Evaluation
Tahap Kebijakan Publik
William N. Dunn (2002)

Penyusunan
Adopsi Kebijakan Evaluasi
Agenda
Kebijakan

01 02 03 04 05

Formulasi Implementasi
Kebijakan Kebijakan
03
Perbedaan Analisis Kebijakan
Kesehatan dengan Studi
Kebijakan Kesehatan
Perbedaan Analisis Kebijakan dengan Penelitian
Kebijakan

01 02

Analisis Kebijakan menghasilkan


Analisis Kebijakan dilakukan sebelum
rekomendasi kebijakan dari alternatif
perumusan kebijakan, atau merupakan
kebijakan yang telah ditawarkan.
inisiasi perumusan kebijakan.
Sedangkan untuk Penelitian Kebijakan
Sedangkan untuk Penelitian Kebijakan
dapat dilakukan dalam setiap policy
adalah analisis terhadap kebijakan
cycle (proses kebijakan: perumusan,
yang telah ada (Riant Nugroho, 2008)
implementasi, monitoring dan evaluasi).
Perbandingan Karakteristik Analisis dan Penelitian
Kebijakan
Aspek Penelitian Kebijakan Analisis Kebijakan
Obyek Kebijakan publik Kebijakan public

Motivasi Paduan kebutuhan klien dan Kebutuhan spesifik klien


peneliti
Tujuan Deskripsi kebijakan Preskripsi kebbijakan
utama/output
Klien Semua peminat kebijakan dan Peminat kebijakan spesifik
disiplin ilmu terkait individu/kelompok

Metode/prosedur Metode ilmiah formal Sintesa teori, hasil penelitian dan


informasi terkait
Lanjutan
Bahan Data asli (mentah) Data olahan dan data mentah

Waktu Deadline longgar, tergantung munculnya Deadline ketat, tergantung titik waktu keputusan spesifik
isu

Penyajian Menurut standar teknis publikasi ilmiah Praktis, mudah dipahami klien dengan cepat dan tuntas

Diseminasi Publikasi terbuka bagi semua pihak, Disampaikan langsung kepada klien
tidak langsung kepada klien

Kelemahan umum Seringkali hasilnya sulit untuk Ada hubungan langsung peneliti-pengambil kebijakan,
diterjemahkan kedalam “Bahasa” hasilnya sesuai keputusan pengguna
pengambil kebijakan dan tidak ada
hubungan langsung peneliti-pengguna
Daftar Pustaka
1. Massie, Roy G.A. 2009. Kebijakan Kesehatan: Proses, Implementasi, Analisis dan Penelitian.
Buletin Penelitian Sistem Kesehatan – Vol. 12 No. 4. Diakses melalui
https://media.neliti.com/media/publications/21293-ID-kebijakan-kesehatan-proses-implementasi-
analisis-dan-penelitian.pdf pada 20 Februari 2022.
2. Agustian, Maulani. 2019. Implementasi Kebijakan Kawasan Tanpa Rokok di Rumah Sakit
Umum Daerah Dr. Soekardjo Tasikmalaya Tahun 2019. Universitas Siliwangi Tasikmalaya.
Diakses melalui http://repositori.unsil.ac.id/770/3/3.%20BAB%20II.pdf pada 20 Februari 2022.
3. Marniati. 2021. Pengantar Analisis Kebijakan Kesehatan. Depo; Rajawali Pers.
4. Nugraha, R. Gita Ardhy. 2017. “5 Tahap-Tahap Kebijakan Publik dan Pelaksanaannya” Diakses
melalui https://guruppkn.com/tahap-tahap-kebijakan-publik pada 20 Februari 2022.
5. Simatung, Pantjar. 2003. Analisis Kebijakan : Konsep Dasar Dan Prosedur Pelaksanaan.
Analisis Kebijakan Pertanian Volume 1, No. 1. Daikses melalui
https://media.neliti.com/media/publications/54473-ID-analisis-kebijakan-konsep-dasar-dan-
pros.pdf pada 20 Februari 2022.
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai