Anda di halaman 1dari 2

Nama regina valentine horman

Kelas 9C
Absen 21

Lingkungan hidup
Yth.Bapak Ibu guru dan teman teman yang saya cintai

Pertama tama,mari kita panjatakan puji syukur kepada Tuhan Yang Mahakuasa yang memberi rahmat dan karunia kepada kita semua sehingga kita bisa berkumpul disini  
hari ini.
Pada hari ini,izinkan saya untuk menyampaikan gagasan dan pesan terkait 
dengan lingkungan hidup.

Teman teman semua kita sebagai generasi muda kita harus bisa lebih semangat dalam menjaga lingkungan kita,karna lingkungan berpengaruh penting bagi hidup kita sehari hari.jika lingkungan nyaman dan bersih maka kita akan lebih semangat menjalani hari hari,begitu
pula sebaliknya jika lingkungan kotor dan banyak sampah maka aktivitas kita akan terganggu.oleh karna itu kita sebagai manusia harus bisa menjaga lingkungan kita.
Kebersihan lingkungan merupakan hal yang sangat penting yang berguna untuk kesehatan kita dan sesama.
Jika lingkungan kita bersih maka akan lebih sedikit kemungkinan kita terserang penyakit,karna lingkungan yang kotor adalah sumber penyakit.

Kita sering kali mendengar kata kebersihan dalam kehidupan kita sehari hari.menjaga kebersihan sudah di terapkan sejak kita masih kecil. Namun masih banyak yang tidak menerapkan hal tersebut masih banyak yang membuang sampah sembarangan,membuang limbah
ke laut/sungai yang mencemarkan lingkungan hidup kita. Banyak berita tentang penebangan penebangan pohon yang di lakukan oleh oknum oknum yang tidak bertanggung jawab dan menggatas namakan bisnis dan menyampingkan kelestarian hutan kita. Indonesia
memiliki julukan yaitu paru paru dunia namun sekarang sudah tidak terlalu bersinar lagi karna disebabkan oleh maraknya kebakaran hutan yang terjadi dan juga penebangan hutan secara ilegal untuk kebutuhan industri maupun bisnis.

Terdapat dampak dari kerusakan lingkungan hidup seperti pemanasan global. Seperti terjadinya peningkatan suhu udara,permukaan air laut naik,terjadi perubahan iklim yang sudah terjadi di beberapa negara. Semua itu karna lingkungan hidup kita sudah tercemar. Bahkan
menurut beberapa sumber keganasaan topan yang akhir akhir ini suka melanda suatu bagian di bagian daratan amerika,di prediksioleh para ahli karna keganasaan pemanasan global. Ancaman lain yang tidak kalah bahaya bagi kehidupan manusia adalah terjadinya hujan
asam.

Indonesia sendiri pada tahun 2006 terkena dampak dari pemanasan global. terjadinya angin badai dibeberapa perairan yang mengakibatkan banjir di sekitar pantai berhari hari.akibatnya para nelayan tidak bisa turun mencari ikan ke laut berhari hari sehingga mereka
mengalami masa paceklik. Pacelik adalah masa masa sepi dan tidak ada pendapatan. Maka dari itu ayo kita menjaga lingkungan kita agar tidak terjadi lagi panceklik yang merugikan banyak orang.

 Dalam situasi ini,tentu tugas kita bersama untuk menjaga lingkungan sekutar kita. mari kita tingkatkan rasa peduli kita terhadap lingkungan. Ayo sebagai generasu muda kita harus bisa menjaga lingkungan untuk anak cucu kita kelak. Warisan yang paling istimewa untuk
generasi kita selanjutnya adalah lingkungan yang lestari dan terjaga.

Semua yang saya hormati,demikian beberapa pesan yang saya sampainan.semiga bermanfaat untuk kita semua. Terimksjh atas perhatian Bapak dan Ibu. Mohon maaf jika ada salah kata.

Anda mungkin juga menyukai