Anda di halaman 1dari 12

ELEKTROKADIOGRAF (EKG)

KELOMPOK 3
MAGHFIRAH GHAFUR
ALFATIH NUR SABILAH
RIVALDI ALFAMI
KELVIN DESTRIANTO PUTRA
SEJARAH EKG
Gebrakan bermula saat seorang dokter Belanda kelahiran Kota Semarang, Hindia
Belanda (kini Indonesia) bernama Willem Einthoven, yang bekerja di Leiden,
Belanda, menggunakan galvanometer senar yang ditemukannya pada tahun 1901,
yang lebih sensitif daripada elektrometer kapiler yang digunakan Waller.
Einthoven menuliskan huruf P, Q, R, S dan T ke sejumlah defleksi, dan menjelaskan
sifat-sifat elektrokardiografi sejumlah gangguan kardiovaskuler. Pada tahun 1924,
ia dianugerahi Penghargaan Nobel dalam Fisiologi atau Kedokteran untuk
penemuannya.
Meski prinsip dasar masa itu masih digunakan sekarang, sudah banyak kemajuan
dalam elektrokardiografi selama bertahun-tahun. Sebagai contoh, peralatannya
telah berkembang dari alat laboratorium yang susah dipakai ke sistem elektronik
padat yang sering termasuk interpretasi elektrokardiogram yang
dikomputerisasikan.
PENGERTIAN EKG

Electrocardiograph (ECG) atau


elektrokardiograf (EKG) adalah alat untuk merekam
aktivitas listrik jantung selama waktu tertentu
menggunakan elektroda yang ditempatkan di kulit.
FUNGSI EKG
EKG mempunyai fungsi diagnostik diantaranya :

1. Mengetahui gangguan hantaran aritmia jantung

2. Mengetahui pembesaran ruang2 jantung, hipertrofi atrium dan

ventrikel.

3. Iskemik dan infark miokard

4. Mengetahui efek dari obat2an (seperti digitalis, anti aritmia dll )

5. Mengetahui gangguan keseimbangan elektrolit khususnya kalium

6. Penilaian fungsi pacu jantung


SANDAPAN EKG

Kata sadapan elektrokardiografi bisa merujuk ke kabel yang menghubungkan sebuah

elektrode ke elektrokardiograf, atau (yang lebih umum) ke gabungan elektrode yang

membentuk garis khayalan pada badan di mana sinyal listrik diukur.



Lalu, istilah benda sadap longgar menggunakan arti lama, sedangkan istilah 12 sadapan

EKG menggunakan arti yang baru. Nyatanya, sebuah elektrokardiograf 12 sadapan

biasanya hanya menggunakan 10 kabel/elektrode. Definisi terakhir sadapan inilah yang

digunakan di sini.

Terdiri dari dua jenis sandapan ( lead ) pada EKG:


1. Sandapan Bipolar.
2. Sandapan Unipolar:
— sandapan unipolar ektremita
— Sandapan unipolar prekordial
1. Sandapan Bipolar ( Bipolar Limb Lead )
a. Sandapan I : merekam beda potensial antara tangan kanan (RA)
dengan tangan kiri (LA), dimana tangan kanan bermuatan (-) dan
tangan kiri bermuatan (+).
b. Sandapan II : merekam beda potensial antara tangan kanan
(RA) dengan kaki kiri (LF), dimana tangan kanan bermuatan (-) dan
kaki kiri bermuatan (+).
c. Sandapan III : merekam beda potensial antara tangan kiri (LA)
dengan kaki kiri (LF), dimana tangan kiri bermuatan (-) dan kaki
kiri bermuatan (+).
2. Sandapan Unipolar ( Unipolar Limb Lead)
a. Sandapan Unipolar Ektremitas ( Unipolar limb lead Wilson ), adalah merekam

perbedaan potensial antara lengan kanan, lengan kiri atau tungkai kiri terhadap

elektroda indifferen yang berpotensial nol.

Tediri dari:

- Sandapan AVR : merekam potensial listrik pada tangan kanan (RA), dimana tangan

kanan bermuatan (+), tangan kiri dan kaki kiri membentuk elektrode indifferen.

- Sandapan AVL : merekam potensial listrik pada tangan kiri (LA), dimana tangan kiri

bermuatan (+) tangan kanan dan kaki kiri membentuk elektroda indifferen.

- Sandapan AVF : merekam potensial listrik pada kaki kiri (LF), dimana kaki kiri

bermuatan (+), tangan kanan dan kaki kiri membentuk elektroda indifferen.

b.Sandapan Unipolar Prekardial / sandapan unipolar dada (Unipolar Chest Lead = V

Lead) adalah rekaman pote.


BAGIAN-BAGIAN EKG
1. kabel untuk sumber listrik.
2. kabel untuk bumi (ground)
3. Kabel elektroda ekstremitas dan dada.
4. Plat elektroda ekstremitas beserta karet pengikat.
5. Balon penghisap elektroda dada.
6. Jelly.
7. Kertas tissue.
8. Kapas Alkohol
9. Kertas EKG
10. Spidol.
BLOK DIAGRAM
CARA KERJA EKG
• Pasien akan diminta untuk mengganti semua pakaian dengan
baju operasi, kemudian mencopot perhiasan atau benda apapun
di tubuh yang bisa memengaruhi hasil pemeriksaan.
• Pasien akan diminta untuk berbaring di tempat tidur.
Selanjutnya, elektroda yang tersambung dengan mesin EKG akan
ditempelkan di dada, lengan dan tungkai, baik dengan
menggunakan semacam cangkir hisap atau gel lengket. Jika
lokasi penempelan elektroda EKG didapati banyak bulu, bisa saja
dokter memerintahkan untuk mencukurnya terlebih dahulu.
• Mesin EKG akan merekam aktivitas listrik jantung pasien dan
menampilkannya dalam bentuk grafik gelombang listrik di
monitor, yang kemudian akan dianalisis oleh dokter.
• Selama pemeriksaan EKG berjalan, hindari berbicara dan
bergerak karena dapat memengaruhi hasil tes.
JENIS-JENIS EKG
• EKG istirahat (resting ECG) - pasien berbaring. Selama tes pasien tidak
diperbolehkan bergerak, karena impuls listrik lain dapat dihasilkan oleh
otot-otot lain selain jantung yang dapat mengganggu pemeriksaan
jantung Anda. Jenis EKG ini biasanya memakan waktu lima sampai
sepuluh menit.
• EKG ambulatory (ambulatory ECG) - EKG ambulatory atau Holter
dilakukan dengan menggunakan alat perekam portabel yang dipakai
setidaknya selama 24 jam. Pasien bebas untuk bergerak secara normal
sementara monitor terpasang. Jenis EKG ini digunakan untuk pasien
yang gejalanya intermiten dan mungkin tidak muncul selama tes EKG
istirahat. Orang yang sembuh dari serangan jantung dapat dimonitor
dengan cara ini untuk memastikan ketepatan fungsi jantungnya.
• Test stres jantung - tes ini digunakan untuk merekam EKG pasien
sementara pasien menggunakan alat seperti sepeda atau berjalan
diatas treadmill. Jenis EKG ini membutuhkan waktu sekitar 15-30
menit.
EFEK SAMPING EKG
EKG merupakan prosedur medis yang aman, dan sejauh ini belum
ditemukan risikonya. EKG tidak mengirimkan arus listrik ke tubuh
Anda, artinya Anda tidak terkena stroom. Hanya saja ada
kemungkinan adanya orang yang mungkin mengalami alergi atau
sensitif terhadap elektroda yang menyebabkan kulit mereka gatal
dan kemerahan. Namun hal ini sangat jarang terjadi. Pasien juga
mungkin akan mengalami sedikit sakit saat elektroda EKG dicabut
dari kulit.

Anda mungkin juga menyukai